7 Rekomendasi Tenda Ultralight dengan Harga Terjangkau

7 Rekomendasi Tenda Ultralight dengan Harga Terjangkau

Creator Image
Ghozali Qodratullah
Blogger, 360 photographer, & cartographer
  • Compass
    2 People Tent


    Ghozali Qodratullah

    Tenda Compass 2P ini dijual dengan harga yang sangat menarik, namun tetap memberikan fitur yang sangat baik di kelasnya. Tenda ini dilengkapi dengan dua buah pintu dan dua buah teras. Dengan fitur ini, akan memudahkan akses keluar masuk tenda saat salah satu terasnya digunakan sebagai tempat menyimpan peralatan pendakian untuk sementara. 

    Tenda ini memiliki berat hanya sekitar 1,8 kg dan masih cukup lega untuk digunakan hingga 3 orang dengan ukuran tubuh orang Indonesia secara umum. Bagian inner dari tenda Compass 2P ini sudah menggunakan sistem cliplock untuk pemasangan frame tendanya sehingga proses pendirian tenda ini bisa dilakukan oleh satu orang dalam waktu yang cepat. Tentu hal ini akan sangat membantu saat beradu waktu dengan gerimis yang mengundang hujan.
  • BIG ADVENTURE
    Tambora Series 2P


    Ghozali Qodratullah

    Tenda Big Adventure merupakan produk lokal yang menawarkan produk tenda gunung ultralight berkualitas, salah satunya adalah tenda Big Adventure Tambora. Produk ini memiliki bobot hanya 2,3 kg, yang bisa mengakomodasi hingga 3 orang dengan ukuran tubuh normal. Bagian inner dari tenda ini dilengkapi dengan kantong dan gantungan untuk lampu tenda.

    Tenda Big Adventure Tambora ini sudah dilengkapi dengan footprint dalam paket penjualannya. Memiliki dua pintu dan juga dua buah teras dengan lebar masing-masing 70 cm. Salah satu fitur unik dalam tenda ini adalah penggunaan sambungan segitiga untuk frame di tiap sisi tenda sehingga mengurangi tingkat ketegangan pada frame. Sistem frame seperti ini juga sangat memungkinkan untuk mendirikan shelter sementara hanya menggunakan outer tenda, tanpa bagian inner tenda.

    Tali pengencang tenda atau guyline yang disertakan dalam paket penjualan juga memiliki reflektor cahaya sehingga akan mudah terlihat ketika malam. Selain itu, di tiap sudut outer tenda, terdapat strap pengencang ke ujung frame sehingga bentuk outer akan ideal mengikuti rangka tenda.
  • Eiger
    Riding Explorer Beta 1P


    Ghozali Qodratullah

    Tenda Eiger Explorer Beta ini merupakan satu-satunya tenda ultralight dengan single layer yang saya masukkan dalam daftar. Walaupun tertulis untuk 1 orang, namun dari dimensi kabinnya, cukup untuk 2 orang.

    Tenda Eiger Explorer Beta ini kurang cocok untuk digunakan pada saat hari hujan. Walaupun material outer-nya memiliki spesifikasi untuk menahan beban air hingga 300 gram/cm, namun proses pengembunan akan tetap terjadi di bagian dalam outer. Hal ini akan membuat munculnya bulir-bulir air di dinding bagian dalam tenda.

    Walaupun tenda ini hanya menggunakan single layer, namun satu hal yang menjadi nilai lebih adalah adanya teras di salah satu sisinya. Teras ini bisa digunakan sebagai tempat menyimpan barang sementara. Bobot total tenda ini adalah 1,7 kg. Mungkin karena penggunaan material pada lantai tenda yang mampu menahan air hingga 500 gram/cm inilah yang membuat tenda ini terbilang memiliki berat sedikit di atas tenda dengan spesifikasi yang sama.

    Dengan pendirian tenda dengan sistem sodok untuk menyilangkan frame aluminiumnya, proses ini cukup memakan waktu untuk mendirikan tenda ini hanya dengan satu orang. Selain itu, di bagian atas tenda ini juga terdapat sebuah jendela yang bisa ditutup dengan selembar kanopi tenda yang disertakan dalam paket penjualan.
  • Naturehike
    Wind-Wing Two Man Tent For Three Seasons


    Ghozali Qodratullah

    Tenda dengan bentuk yang ramah terhadap angin ini menggunakan dua buah frame aluminium sejajar yang ditautkan untuk membentuk rangka tenda. Material pada layer terluar tenda Naturehike ini sangatlah baik untuk menghadapi hujan deras karena memiliki kemampuan menahan siraman air hingga 800 gram/cm.

    Layer inner pada produk ini menggunakan material mesh atau jaring. Meskipun material mesh akan membuat tenda lebih ringan beberapa gram, namun hal ini akan membuat suhu di dalam inner akan terasa lebih dingin daripada tenda yang menggunakan inner berupa lapisan kain yang rapat.

    Memiliki dua pintu dan dua teras, akses keluar masuk tenda juga akan terasa lebih leluasa. Dengan ukuran kabin selebar 130 cm, menurut saya masih cukup untuk digunakan oleh tiga orang dengan ukuran tubuh normal. Selain itu, dengan semakin banyaknya penghuni tenda, maka bisa membuat suhu di dalam tenda menjadi sedikit lebih hangat daripada digunakan hanya oleh dua orang.

    Berat tenda Naturehike ini hanya 1955 gram, itu pun sudah termasuk footprint dan frame serta pasak. Sangat ringan, bukan?
  • Hillman
    Cloud Up Smart 2


    Ghozali Qodratullah

    Bentuk tenda Hillman Cloud Up Smart 2 akan sangat mudah dikenali ketika berada di sebuah pos pendakian. Dimensi yang kompak, tetapi tetap bisa mengakomodir kebutuhan pengguna tenda ultralight ini. Untuk membentuk rangka tenda, frame aluminium harus disambungkan pada sebuah konektor yang membuat bagian samping pada tenda ini terpangkas sehingga atap di dalam tenda akan relatif sama tinggi di setiap bagiannya.

    Walaupun tenda ini hanya memiliki satu buah pintu dan satu buah teras, tetapi akan tetap memudahkan saat keluar masuk tenda. Dengan teras tenda berukuran 60 cm x 140 cm, sangat lega untuk dijadikan tempat menyimpan peralatan atau pun sebagai dapur darurat ketika hujan di luar.

    Berat total tenda sekitar 2,5 kg, masih termasuk ringan untuk tenda dengan fitur yang lengkap dengan harga yang kompetitif. Material lapisan inner pada tenda Hillman Cloud Up Smart 2 cukup bisa menjaga kehangatan di dalam tenda. Selain itu, lapisan inner ini juga dapat menjadi perlindungan tambahan dari tetesan embun yang biasanya muncul saat lapisan luar tenda terkena air hujan yang dingin.
  • Dhaulagiri
    Tent


    Ghozali Qodratullah

    Tenda Dhaulagiri 845 menawarkan kapasitas hingga tiga orang di dalam kabinnya. Memiliki harga yang menarik untuk spesifikasi yang ditawarkan, seperti double layer, alas bukan dari terpal, frame aluminium, pasak aluminium, serta sistem cliplock. Sistem cliplock sendiri akan sangat membantu saat mendirikan tenda hanya oleh satu orang saja. Selain itu, dengan sistem ini waktu pendirian tenda pun akan lebih cepat daripada menggunakan sistem sodok.

    Satu hal yang unik dari tenda ini adalah tersedianya dua buah pintu yang terbuat dari dua buah lapisan, yaitu lapisan jaring dan lapisan kain poliester yang masing-masing memiliki ritsleting tersendiri. Hal ini akan membuat suhu di dalam tenda akan lebih hangat.

    Walaupun desain luar dari tenda ini terlihat standar, tetapi faktor keamanan dan fitur lainnya patut diapresiasi. Bobot total tenda ini sekitar 2,4 kg, masih termasuk ringan untuk tenda berkapasitas hingga tiga orang yang menggunakan bahan kain polliester di bagian inner tenda.
  • Consina
    Kathmandu 4


    Ghozali Qodratullah

    Sebagai tenda gunung yang bisa mengakomodasi hingga 4 orang, berat tenda Consina Kathamandu bisa dibilang terberat dari keenam tenda yang sudah saya bahas. Total beratnya adalah 3,5 kg. Walapun sudah menggunakan frame aluminium, tetapi masih menyertakan pasak besi sebagai bagian dari paket penjualan. Sistem membawa tenda Consina Kathmandu ini paling ideal adalah dengan membaginya dengan anggota tim.

    Tenda Consina Kathmandu 4 ini masih menggunakan sistem sodok pada lapisan inner tenda untuk membentuk rangka tenda. Setelah itu, barulah lapisan outer tenda dipasang, kemudian pasangkan buckle pengencang di setiap sudut kaki tenda untuk mengencangkan posisi outer tenda.

    Hanya terdapat satu pintu dan satu teras pada tenda ini. Namun, teras yang tersedia masih terasa luas untuk kegiatan masak-memasak saat hujan.