Saat traveling, saya selalu bingung memilih barang apa saja yang akan dibawa. Tentunya, ini berpengaruh terhadap tas apa yang akan saya pakai. Makin banyak kebutuhan dan barang yang harus dibawa, maka tas yang dipakai juga harus bisa mewadahi semuanya. Mau pakai koper atau hanya daypack saja? Nah, biasanya, saya listing dulu barang apa saja yang akan dibawa.
Setelah itu, saya mempertimbangkan tujuannya dan mencari tahu medan yang akan saya hadapi nantinya. Tidak lucu, kan, sudah bawa koper, ternyata medannya harus naik turun bukit dan lembah atau malah pindah-pindah kapal. Jika hal tersebut terjadi, tentunya sangat merepotkan. Karena itu, saya harus memikirkannya dengan baik sebelum berangkat traveling.
Mulai dari Rp 700.000,00
Saat traveling, saya membutuhkan sebuah luggage case yang unik, awet, dan nyaman. Untuk itu, saya memilih hard luggage case dari President ini. Berukuran 20 inci, luggage case ini bisa dibawa ke dalam kabin pesawat. Bahannya kuat dan tidak mudah hancur sehingga nyaman untuk dibawa.
Koper kabin ini memiliki ukuran 38 cm x 25 cm x 52 cm dengan berat 3,15 kg. Produk ini dibuat di Indonesia dengan bahan import. Selain empat roda yang bisa berputar 360 derajat, koper ini juga dilengkapi dengan TSA lock.
Pilihan warnanya pun beragam. Saya paling suka dengan varian warna hijau tosca-nya yang sesuai dengan kepribadian saya. Warna yang stylish ini membuat saya makin percaya diri untuk membawa-bawa barang saat liburan.
Selain itu, saya memilih koper ini karena maraknya pencurian bagasi. Koper President 5259 Hijau Tosca ini tidak menggunakan zipper atau ritsleting, melainkan engsel lock. Jadi, koper ini lebih susah untuk dicongkel dan saya bisa traveling dengan nyaman.
Mulai dari Rp 299.000,00
Eiger WS Cleva Daypack ini dilengkapi dengan berbagai kantong untuk menyimpan barang bawaan dengan rapi. Berkapasitas 20 liter, tas ini memiliki aksen reflektif sehingga mudah terlihat pada malam hari atau keadaan minim cahaya.
Saya selalu menggunakan tas daypack ini untuk traveling dalam waktu singkat dan jarak dekat. Saya menyukai tas ini karena modelnya unik, feminin, dan simple, tetapi tidak terlalu banyak kantong maupun aksesori.
Biasanya, saya membawa tiga hingga empat potong baju beserta hijab dengan Eiger WS Cleva Daypack ini. Lalu, saya meletakkan laptop di bagian belakang tas agar mengurangi bawaan saat traveling.
Mulai dari Rp 385.000,00
Kalibre New Backpack Euniqly ini ukurannya lebih kecil dari tas sebelumnya. Tas ini memiliki dimensi 45 cm x 28 cm x 15 cm dan kapasitas 18 liter. Terbuat dari bahan nylon, tas ini tetap aman dipakai saat gerimis di luar ruangan.
Saya menyukai tas ini karena bentuknya yang simple, warnanya yang soft, dan muat untuk membawa laptop. Saya selalu memilih tas yang bisa memuat laptop karena saya tak bisa lepas dari laptop.
Kalau traveling dengan tas ini, saya biasanya membawa dua hingga tiga potong baju, peralatan makeup simple, toiletries, dan kamera. Untuk barang berharga biasanya saya taruh di tas terpisah atau sling bag. Meskipun harus membawa dua tas, tetapi saya masih merasa simple dan bisa lincah bergerak dengan tas ini.
Mulai dari Rp 2.000.000,00
Deuter Futura 30 SL ini merupakan hiking backpack bervolume 30 liter. Memiliki desain yang sporty dan trendy, carrier ini terbuat dari material Deuter-Super-Polytex Macro Lite 210. Carrier berukuran 66 cm x 30 cm x 21 cm ini memiliki kompartemen utama yang luas.
Saya biasanya memakai carrier ini saat pergi ke tempat yang susah dijangkau dalam waktu yang lama. Misalnya, saat ke pulau terpencil yang memang membutuhkan aktivitas yang sedikit ekstrem. Menurut saya, menggunakan carrier itu lebih fleksibel dan nyaman ketimbang koper.
Meskipun berat, carrier lebih simple untuk dibawa karena bisa menemplok di punggung. Apalagi, Deuter Futura 30 SL ini dilengkapi penahan beban yang bisa melingkar di pinggul. Penyangga ini sangat empuk sehingga saya tidak merasa sedang menopang beban berat.
Mulai dari Rp 999.000,00
Navy Club Travel Bag Trolley BJEB ini adalah tas travel yang dilengkapi dengan trolley. Gagang trolley ini dapat disimpan dengan rapi dan ditutup dengan ritsleting. Navy Club Travel Bag Trolley BJEB ini berukuran 53 cm x 26 cm x 34 cm.
Tas ini selalu saya pakai saat perjalanan bisnis di luar kota. Alasan saya suka tas ini adalah karena selain stylish, tas ini juga mudah dibawa-bawa. Tas ini adalah solusi saat saya bingung ketika traveling harus membawa banyak barang tetapi tidak ingin memakai koper.
Dengan memakai tas ini, saya bisa menggunakan trolley untuk membawa barang-barang saya jika lelah menentengnya. Ukuran tas yang nyaman digunakan ini pun cukup untuk membawa barang-barang dalam perjalanan selama satu minggu.
Mulai dari Rp 959.900,00
Strap-nya pun empuk sehingga saya bisa menopang beban dengan nyaman. Zipper-nya terbuat dari alumunium sehingga tidak mudah macet saat dibuka tutup. Selain itu, ada gantungan tas berbentuk gorila yang lucu.
Saya memilih warna coral rose yang cerah tetapi tidak terlalu ngejreng. Saya juga menyukai tas ransel ini karena bahan dalamnya juga antibasah sehingga bisa tetap digunakan saat musim hujan.
Tas selempang yang memiliki tampilan elegan ini dibuat dari kulit sapi yang halus, lentur, lembut, dan kuat. Tas ini merupakan tas pria, tetapi juga bisa digunakan oleh wanita. Tas ini berukuran 30 cm x 8 cm x 22 cm.
Saya biasanya memakai tas ini untuk menyimpan benda-benda pribadi yang penting seperti dompet, paspor, dan lain-lain. Memiliki smartphone pockets, 2 pen pouches, dan 1 zip pocket, benda-benda di atas bisa saya simpan dengan rapi.
Saya menyukai warnanya yang cokelat vintage karena sangat netral. Warnanya yang netral membuat tas ini cocok dipadukan dengan berbagai model dan warna outfit. Bahan kulitnya yang berkesan jadul juga makin bagus dan unik jika dibiarkan lama.
Tas yang sering menemani saya saat traveling ke luar negeri ini memiliki desain yang unik di bagian dalamnya. Bagian dalamnya dilengkapi kain batik kawung sebagai ciri khas brand lokal Indonesia. Tas yang awet ini juga cocok dipakai di berbagai musim.
Nah, kalian bisa memilih salah satu dari ketujuh produk tas yang saya gunakan di atas sesuai kebutuhan kalian. Saat membeli tas, jangan memilih berdasarkan keinginan saja. Kalian juga harus tahu fungsi dan manfaat tas yang akan kalian beli. Jangan sampai setelah membeli tas, kalian justru menyesal karena malah menjadi tidak bermanfaat.
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling、Hotel & penginapan