Lensa kontak, lebih dikenal dengan nama softlens, merupakan alat bantu penglihatan untuk mata yang bermasalah. Namun, tidak dipungkiri juga bahwa penggunaan softlens bisa menunjang penampilan sehari-hari. Saat ini, ada berbagai pilihan brand dan warna softlens yang dijual di pasaran. Akan tetapi, tidak semua softlens cocok untuk dipakai sehari-hari apalagi untuk natural makeup look.
Jika kalian penggemar natural makeup look ala wanita Korea dan Jepang seperti saya, pilihlah softlens berwarna tidak terlalu mencolok. Kalian bisa memilih warna-warna softlens yang mirip dengan bola mata asli orang Asia seperti cokelat dan abu-abu. Dengan begitu, warna softlens akan blend dengan warna asli mata kalian. Berikut ini tujuh softlens favorit saya yang cocok untuk natural makeup look.
Mulai dari Rp 90.000,00
Mempunyai mata yang agak sensitif membuat saya tidak bisa sembarangan memakai softlens. Salah memilih softlens, bisa-bisa mata saya iritasi dan tidak nyaman ketika memakai softlens tersebut.
Salah satu softlens yang nyaman digunakan dalam jangka waktu 8 jam sehari adalah EXOTICON X2 Bio. Saya memakai varian Brown Byonce. Varian ini memiliki warna cokelat tua dengan diameter 14,5 mm dan kadar air 45%.
Softlens ini mempunyai enlarging effect yang membuat mata terlihat lebih besar dan bulat seperti boneka. Namun, hasilnya masih terlihat sangat natural. Warna cokelat dari softlens ini akan membaur dan menyatu dengan warna mata orang Asia yang cenderung cokelat gelap.
Mulai dari Rp 85.000,00
Kalian penggemar softlens dengan desain ring yang dapat membuat mata terlihat lebih besar dan bulat seperti boneka? Mungkin kalian akan suka dengan Newlook Playful ini. Dengan diameter 14,2 mm, mata kalian akan mendapatkan enlarging effect yang natural.
Varian warna favorit saya adalah grey. Warna abu-abu pada lensanya sangat tipis dan hampir tidak terlihat. Desain softlens-nya yang two-toned color terlihat seperti bunga dengan ring hitam yang tidak terlalu pekat.
Ketika dipakai di mata yang berwarna cokelat gelap seperti mata saya, tampilan warna softlens ini bukan abu-abu. Akan tetapi, warna softlens ini membaur dengan warna asli mata saya dan cenderung menjadi biru kehijau-hijauan. Terlihat misterius, bukan?
Mulai dari Rp 72.000,00
Beberapa orang yang memiliki masalah penglihatan enggan memakai softlens bening atau transparan. Hal ini disebabkan softlens bening akan sulit ditemukan jika terjatuh. Nah, Kitty Kawaii Mini Bom warna brown ini bisa menjadi alternatif pilihan kalian.
Softlens ini memiliki desain yang sangat natural. Jika dipakai di mata, saya terlihat hampir seperti tidak memakai softlens. Berwarna cokelat di bagian pinggir tanpa adanya ring, softlens ini memiliki diameter 14,2 mm dan kadar air 45%.
Softlens ini sangat cocok untuk dipakai sehari-hari seperti untuk sekolah atau bekerja. Dengan masa pakai 6 bulan, kalian dapat menghemat pengeluaran juga. Namun, jangan lupa untuk merawat softlens dengan baik agar tidak terjadi iritasi di mata, ya!
Mulai dari Rp 65.000,00
Pernah tidak, kalian memperhatikan mata dari K-pop idol yang sedang manggung di atas pentas? Mata dari K-pop idol tersebut terlihat berbinar-binar seperti cahaya bintang. Selain makeup mata yang mendukung, ternyata kuncinya adalah softlens!
Salah satu softlens yang dapat membuat mata terlihat cantik seperti K-pop idol adalah EXOTICON GG Girls Generation. Produk ini terinspirasi langsung oleh girl band terkenal asal Korea Selatan yaitu Girls Generation.
Softlens ini memiliki two-toned color yang dikelilingi ring hitam. Varian warna favorit saya adalah Arianna. Bagian tengahnya berwarna cokelat agak kuning. Terdapat corak bintik yang menyerupai seperti bintang di bagian tengahnya.
Memiliki diameter 14,5 mm, mata akan terlihat agak besar, tetapi masih natural. Desainnya benar-benar membuat mata terlihat cantik. Ketika saya memakai softlens ini, ada efek sparkle di mata saya.
Mulai dari Rp 25.000,00
Tidak semua warna softlens terutama hijau akan terlihat cantik di mata karena bisa tidak memberikan kesan yang natural. Namun, EXOTICON I Scream Love Kisses ini akan membuat mata terlihat indah dengan perpaduan warna cokelat dan hijau safir.
Softlens ini memiliki desain three-toned color dengan ring hitam yang sangat tipis. Berdiameter 15,5 mm, ukuran softlens ini lebih besar dari ukuran pupil. Alhasil, softlens ini memberi efek mata lebih bulat dan besar pada mata saya.
Saya biasanya memakai softlens ini saat menghadiri acara seperti pesta atau acara formal lainnya. Warna yang dihasilkannya membuat mata saya memancarkan kesan yang hangat dan elegan.
Mulai dari Rp 23.500,00
Sebagai penyuka softlens berwarna cokelat dan warna natural lainnya, saya tidak bisa melewatkan produk brand ini. Mungkin banyak dari kalian yang masih asing dengan brand ini. Namun, produk dari brand ini sudah menjadi favorit saya selama dua tahun karena harganya yang terjangkau. Selain itu, Living Color Adore varian brown ini sangat cocok untuk natural makeup look.
Living Color Adore Brown ini mempunyai one-toned color lens dengan warna cokelat yang tidak terlalu tua. Softlens ini berdiameter 14,4 mm tanpa adanya ring dalam desainnya. Softlens ini memiliki warna yang terlihat seperti warna mata asli saya, tetapi sedikit dolly dan bulat seperti boneka. Dengan kadar air 48%, softlens ini terbilang cukup nyaman untuk mata sensitif saya.
Mulai dari Rp 75.000,00
Dari segi desain, softlens ini terbilang unik. Ini karena softlens ini memiliki desain yang tampak seperti transparan. Akan tetapi, mata saya terlihat seperti abu-abu bahkan biru muda yang tidak terlalu mencolok saat memakainya. Softlens ini tidak memiliki ring sehingga tidak membuat mata terlihat lebih besar.
Namun, warna seperti ini mungkin kurang cocok dipakai untuk kegiatan sehari-hari. Saya sendiri biasa memakainya saat ingin tampil agak berbeda di hari spesial. Softlens ini salah satu andalan saya untuk mempercantik penampilan di pesta pernikahan teman atau acara kumpul bersama kerabat.
Pilih dan pakailah softlens sesuai tujuan dan kebutuhan secara bertanggung jawab. Perhatikan selalu kebersihannya. Jangan memakai softlens saat tidur. Pakailah dalam jangka waktu yang tidak terlalu lama dalam sehari sehingga mata tidak kekurangan oksigen. Jika terjadi iritasi pada mata dan tidak terasa nyaman, jangan paksakan untuk tetap memakai softlens.
Baca juga petunjuk penggunaan dan perawatan yang tertera pada kemasan softlens. Berhati-hatilah ketika membeli softlens karena ada beberapa penjual yang tidak tepercaya dan menjual barang palsu. Penggunaan softlens memang dapat menunjang penampilan. Namun, tetap utamakan untuk mempunyai mata yang sehat, ya!
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling、Hotel & penginapan