7 Rekomendasi Produk untuk Mengatasi Kulit Kering di Musim Kemarau

7 Rekomendasi Produk untuk Mengatasi Kulit Kering di Musim Kemarau

Salah satu masalah yang sering muncul di musim kemarau adalah kulit tubuh yang menjadi kering. Kulit yang kering bisa menyebabkan gatal-gatal hingga infeksi. Suhu di pagi atau malam hari pada musim kemarau terkadang terasa lebih dingin dan membuat kita jarang berkeringat. Hal itulah yang akhirnya memicu kulit menjadi kering. Oleh karena itu, kita disarankan untuk tetap rajin berolahraga agar keringat bisa keluar.
Keringat memang memiliki banyak manfaat. Salah satunya adalah membuat kulit senantiasa terjaga kelembapannya. Keringat juga bisa bertindak sebagai prebiotik yang berguna untuk menjaga kulit sehingga lebih terlihat sehat. Nah, selain berolahraga, beberapa produk di bawah ini bisa kita gunakan untuk mengatasi kulit kering di musim kemarau. Yuk, disimak!
Creator Image
Arinta Adiningtyas
Lifestyle blogger
  • Purbasari
    Lulur Mandi Bengkoang + Whitening


    Arinta Adiningtyas

    Bagaimana rasanya ketika kulit kering kita dipakaikan sabun mandi? Yang saya rasakan sih, perih. Makanya, di musim seperti sekarang ini, saya tidak berani memakai sabun mandi biasa. Apalagi jika sabun mandi itu mengandung banyak busa. Hal ini mengingat busa sabun diyakini dapat mengurangi kelembapan alami kulit, bahkan dapat memicu dermatitis.

    Untuk itu, biasanya saya menggunakan Purbasari Lulur Mandi Bengkoang sebagai pengganti sabun. Dengan keharuman yang menenangkan, lulur mandi ini membuat kulit saya terasa lembap sehabis mandi. Selain itu, kandungan bahan aktifnya juga bermanfaat untuk mencerahkan kulit. 

    Setelah pemakaian rutin, noda bekas luka yang saya miliki pun menjadi berkurang. Harganya juga relatif terjangkau, lho!
  • Leivy
    Double Moisturising Shower Cream


    Arinta Adiningtyas

    Seperti kita tahu, salah satu cara untuk mengatasi kulit kering adalah dengan mandi susu. Nah, Double Moisturising Shower Cream dari Leivy yang mengandung susu kambing dalam komposisinya ini adalah pilihan tepat untuk mandi susu yang praktis di rumah sendiri. Susu kambing sendiri disebut-sebut memiliki antioksidan yang tinggi. Ia mampu menjaga kulit tetap sehat dan terjaga kelembapannya.
    Produk ini adalah sabun mandi favorit keluarga kami. Wanginya lembut dan menenangkan. Jika sabun mandi biasa justru dapat mengikis kelembapan alami kulit, tidak dengan Leivy Double Moisturising Shower Cream. Setelah digunakan, kulit akan langsung terasa lembap. Saking lembutnya, produk ini juga dapat diaplikasikan di wajah dan aman untuk kulit sensitif sekalipun.
  • Wardah
    Nature Daily Aloe Hydramild Facial Wash


    Arinta Adiningtyas

    Musim kemarau tidak hanya memicu kekeringan pada kulit tubuh saja, tetapi efeknya juga terasa pada kulit wajah. Kulit wajah menjadi tampak kusam, kaku ketika digerakkan, bahkan terasa perih. Padahal, tanda-tanda kulit sehat di antaranya adalah tidak terasa panas atau perih dan ketika dipegang pun, kulit akan terasa kenyal.

    Nah, rasa kenyal ini yang biasanya tidak akan kita dapatkan pada kulit kering. Untuk mengatasi kulit wajah yang kering, saya memakai Wardah Aloe Hydramild Facial Wash. Baunya memang tidak sewangi sabun muka lainnya. Busanya pun nyaris tidak ada. Namun, produk ini tidak menyebabkan rasa perih saat digunakan untuk mencuci muka. 

    Selain itu, ekstrak lidah buaya organik yang terkandung di dalamnya berkhasiat menenangkan kulit dan melembapkannya. Kulit wajah saya pun terasa lembap, tidak kesat, dan tidak kaku.
  • Wardah
    Nature Daily Aloe Hydramild Moisturizer Cream


    Arinta Adiningtyas

    Kulit kering memang tidak bisa hanya diatasi dengan satu langkah saja. Ada rangkaian perawatan yang harus kita lakukan untuk mendapatkan hasil yang maksimal. Salah satu yang tidak boleh dilewatkan adalah penggunaan moisturizer cream untuk menjaga kulit agar tetap sehat dan lembap.
    Wardah Nature Daily Aloe Hydramild Moisturizer Cream saya pilih karena harganya yang terjangkau. Produk ini diformulasikan dengan kandungan pelembap ganda, yaitu Aloe vera dan olive oil. Kedua kandungan ini cukup membuat kulit kering saya terasa lembut dan lembap sekaligus. 

    Selain itu, kandungan Aloe vera tersebut juga dapat memberikan sensasi sejuk pada kulit. Meski mengandung olive oil, tidak perlu khawatir karena tekstur krim ini tidak oily!
  • Natur-E
    Daily Nourishing Hand & Body Lotion


    Arinta Adiningtyas

    Natur-E memang dikenal sebagai suplemen dengan kandungan vitamin E yang dipercaya dapat mengatasi permasalahan kulit. Maka dari itu, ketika menemukan Natur-E berbentuk lotion, saya sangat senang. Saya langsung tersugesti bahwa produk ini bisa dipercaya. Apalagi ada kata nourishing dalam namanya yang berarti produk ini mengeklaim mampu menutrisi kulit.
    Setelah saya memakai Natur-E Daily Nourishing - Moisturizing Hand & Body Lotion ini, kulit saya tidak lagi bersisik ketika digaruk! Awalnya, saya merasa terganggu dengan butiran-butiran biru dalam lotion ini, terutama bila tertingal di sela-sela jari. Namun, butiran ini ternyata adalah e-beads, atau butiran vitamin E, yang dapat meresap ke dalam lapisan kulit untuk membantu memberikan kelembapan lebih lama.
  • Herborist
    Minyak Zaitun


    Arinta Adiningtyas

    Saya pertama kali berkenalan dengan produk ini ketika melahirkan. Kakak saya menyarankan untuk menggunakan Herborist Minyak Zaitun saat dipijat. Pasca melahirkan, saya memang rutin dipijat untuk menghilangkan rasa lelah. Pertama kali mencoba, yang terasa adalah kulit menjadi halus dan lembap. Wanginya juga lembut dan tidak menyengat. Saya yang sangat sensitif terhadap bau pun sangat menyukai wanginya. 
    Sampai sekarang saya masih menggunakan produk ini, biasanya sebelum mandi atau menggunakan lulur. Namun, jika kulit sudah terasa luar biasa kering, saya akan mengaplikasikannya ke seluruh tubuh sebelum tidur. Sering kali saya mencampurkannya dengan hand and body lotion terlebih dahulu. Esok paginya, kulit saya akan terasa lebih baik.
  • Nature Republic
    Real Nature Mask Sheet


    Arinta Adiningtyas

    Varian dari Nature Republic Sheet Mask ini kurang lebih ada empat belas. Masing-masing memiliki manfaat tambahan tersendiri yang bisa kita pilih sesuai kebutuhan kulit. Saya memang baru mencoba varian Cucumber, Aloe, Green Tea dan Rose. Harus saya akui, semuanya saya suka!
    Selain dari manfaat tambahan dalam setiap variannya, fungsi utama sheet mask ini adalah untuk melembapkan kulit. Produk ini sangat membantu mengembalikan kekenyalan kulit, terutama di musim kemarau seperti ini. Essence-nya berlimpah, bahkan bisa saya pakai untuk mengolesi lutut, siku, dan tumit. Sebaiknya, sheet mask ini dipakai saat malam sebelum tidur dan tidak perlu dibasuh lagi dengan air.