Pria yang bekerja di bidang komputer ini menekuni hobi kegiatan alam bebas sejak 1985. Adlai Yulianus yang akrab disapa Lele masih aktif dalam kegiatan alam bebas baik secara berkelompok maupun sendiri (solo). Beliau aktif melakukan kegiatan alam bebas di hutan rimba, gunung, pemanjatan tebing, dan penelusuran goa. Salah satu pencapaiannya adalah mendaki puncak Gunung Kerinci yang merupakan gunung berapi tertinggi di Indonesia (3.805 mdpl).
mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.
Pakar dalam artikel ini meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber. (Diperbaharui pada 13 Januari 2023)
Daftar isi
Kapasitas 10–20 L pas untuk Anda yang ingin melakukan pendakian ringan seperti hiking ataupun untuk pemakaian sehari-hari. Jika Anda akan melakukan pendakian satu hari atau menginap satu malam, disarankan memilih produk berkapasitas 35 L.
Untuk cuaca dingin, Anda perlu memikirkan kapasitas ekstra untuk pakaian hangat. Karena itu, kami merekomendasikan tas ransel gunung berkapasitas 50 L. Kapasitas 50 L juga merupakan kapasitas terbaik untuk wanita. Hal ini karena selain lebih ringkas, tas dengan kapasitas tersebut juga tidak terlalu berat.
Jika Anda berencana menginap di tenda daripada di pondok pendakian, Anda sebaiknya memilih tas berkapasitas 80 L. Sementara itu, tas berkapasitas 100 L cocok untuk Anda yang berencana menginap selama lebih dari dua hari.
Tas ransel gunung yang ukurannya sesuai tidak akan membuat Anda lelah meskipun dibawa dalam jangka waktu lama. Belakangan muncul pula jenis tas yang bisa disesuaikan dengan tinggi tubuh.
Ukuran carrier untuk wanita bisa disesuaikan dengan panjang punggung yang diukur antara tulang belakang leher dan tulang pinggul. Berikut panduan garis besarnya.
Meskipun ukuran ditentukan dari panjang punggung, tas ransel gunung untuk pria dan wanita akan terasa berbeda ketika dipanggul. Oleh karena itu, pastikan Anda memilih tas ransel gunung yang memang didesain untuk wanita.
Namun, memilih ukuran tas memang lebih baik jika dicoba langsung. Selain lebih pas, kenyamanan saat pemakaian akan menjadi bahan pertimbangan wajib, terutama di bagian pundak dan pinggang. Kenyamanan pemakaian sangat penting dipikirkan terutama untuk perjalanan yang memerlukan waktu tempuh lama.
Model bukaan depan akan memudahkan Anda untuk mengambil barang bawaan yang ada di bagian tengah. Jadi, Anda tidak perlu mengeluarkan semua barang dari dalam tas. Kantong botol minum yang terdapat di sisi samping pun akan memudahkan Anda mengakses air minum selama proses pendakian.
Banyak tas ransel gunung ukuran 20–30 L yang dilengkapi kantong-kantong tambahan di bagian luarnya. Ada yang tertutup, ada pula yang terbuka atau berupa jala. Kantong-kantong tersebut berfungsi untuk menyimpan perlengkapan berukuran kecil agar dapat cepat diambil. Selain itu, manfaat lainnya adalah membuat penampilan tas menjadi lebih stylish.
Kawasan pegunungan memiliki kondisi cuaca yang cepat berubah sehingga diperlukan tas ransel dengan daya tahan tinggi terhadap air. Sebaiknya, Anda memilih tas ransel gunung dengan bukaan depan yang memiliki rain cover.
Selain itu, penting pula untuk memilih tas ransel yang tidak menimbulkan uap di punggung. Hal ini bisa mengurangi ketidaknyamanan yang disebabkan oleh keringat pada cuaca panas. Anda juga terhindar dari risiko hipotermia dengan mencegah menurunnya suhu tubuh saat cuaca dingin.
Tas ransel yang terlalu ringan umumnya mengurangi sisi fungsionalitasnya sehingga malah tidak praktis digunakan. Maka dari itu, pendaki gunung pemula disarankan untuk memilih tas ransel yang bobotnya sedang.
Jangan lupa pula untuk memilih tas yang dilengkapi dengan sabuk pinggang. Tas ransel yang hanya memiliki sabuk bahu menyebabkan berat bertumpu sepenuhnya pada bahu. Adanya sabuk pinggang akan membantu menyalurkan berat ke bagian pinggang.
Biasanya, tas ransel yang dibuat untuk aktivitas outdoor sudah dilengkapi dengan sabuk pinggang. Dengan demikian, punggung Anda tetap terasa nyaman meskipun membawa beban yang berat.
Warna cerah tidak hanya berfungsi sebagai aksen semata. Keberadaan Anda saat mengalami kesulitan dalam pendakian juga akan mudah diketahui berkat warna cerah dari tas yang mencolok. Anda juga dapat menentukan pilihan dari berbagai merek tas ransel gunung yang akan kami bahas di bawah ini.
Eiger merupakan brand lokal yang memiliki pilihan model tas ransel gunung yang unik dan apik. Jahitan produk keluaran Eiger juga menjadi salah satu yang paling rapi dan kuat. Hal ini tidak mengherankan karena Eiger merupakan produsen lokal pertama yang sejak awal lebih fokus terhadap produk tasnya. Jadi, Anda tidak perlu meragukan kualitasnya.
Tas ransel gunung merek ini sangat diminati berbagai kelompok pendaki baik pemula maupun profesional. Eiger dapat dikatakan sebagai salah satu brand alat outdoor Indonesia tersukses saat ini.
Produk aksesori hingga pakaian juga tersedia sehingga Anda pun bisa mengoleksi semuanya. Sebagai produsen perlengkapan outdoor sejak tahun 60-an, The North Face selalu menjaga kualitasnya sampai saat ini.
Merek ini lahir pada 1994 dari tangan Disyon Toba. Produk keluaran Consina dikenal dengan daya tahannya yang bagus dan kapasitasnya yang besar. Rata-rata produk dari brand ini juga menawarkan tas dengan kompartemen yang komplet.
Selain itu, Consina menjadi merek yang digemari mulai dari remaja hingga dewasa karena produknya memiliki harga yang bersahabat. Dengan harga yang terjangkau dan pilihan produk yang beragam, Consina mulai merebut hati para pencinta aktivitas outdoor.
Montbell adalah produsen asal Jepang yang terkenal sebagai merek outdoor yang komprehensif. Merek ini terdapat di banyak toko outdoor dan menyediakan semua peralatan pendakian gunung. Pengaturan ukurannya sangat mendetail dan menawarkan berbagai model untuk wanita. Selain itu, harga yang terjangkau menjadi daya tarik tersendiri yang dimiliki oleh merek ini.
Sekalipun Montbell belum terlalu dikenal oleh pegiat aktivitas outdoor di Indonesia, produknya telah diakui di Amerika dan Eropa. Isamu Tatsuno, pendiri Montbell, adalah seorang pendaki gunung asal Jepang pertama yang telah mendaki gunung Eiger melalui jalur utara (North Face). Ia memulai usaha sekolah pendakian gunung, lalu menjual peralatannya dengan merek Montbell.
Mulai dari Rp499.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Anda senang mengisi weekend dengan hiking ringan bersama keluarga? Pilih tas ini untuk menemani kegiatan Anda. Carrier berkapasitas 35 liter ini bisa ditambah daya tampungnya hingga 40 liter untuk memuat lebih banyak barang. Selain itu, ruang penyimpanan tas ini juga cukup banyak sehingga Anda lebih leluasa merapikan peralatan yang hendak dibawa.
Mulai dari Rp729.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Tas gunung Eiger dengan kapasitas 35 L ini dirancang khusus untuk wanita yang hendak mendaki singkat. Tas ini bisa menampung berbagai barang yang dibutuhkan untuk perjalanan 1–2 hari. Carrier ini juga sudah dilengkapi tali di bagian dada dan pinggang agar Anda tidak mudah jatuh saat mendaki. Dengan dimensinya yang ringkas dan ramping, tas ini praktis dan mudah disimpan di mana saja.
Mulai dari Rp745.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Untuk Anda yang mencari tas gunung wanita dengan back system terbaik dan kapasitas memadai, jangan ragu memilih produk ini. Menggunakan dua rangka aluminium di bagian dalamnya, tas ini siap menciptakan kenyamanan hingga ke puncak gunung.
Selain itu, bagian belakang carrier wanita ini juga dilengkapi hydration system dan foam back system. Jadi, punggung Anda tidak akan mudah pegal dan bisa menjadi sandaran yang nyaman saat istirahat di perjalanan.
Mulai dari Rp350.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Anda mencari carrier untuk wanita yang murah, punya kapasitas besar, dan kuat? Produk ini layak Anda pertimbangkan. Dengan tinggi 65 cm dan kapasitas yang bisa di-upgrade, tas ini sudah sangat cukup untuk membawa semua peralatan Anda.
Bagian dalam tas gunung wanita ini juga dilengkapi slot untuk membawa laptop 14 inci. Dengan keunggulan tersebut, tas ini bisa menunjang segala aktivitas. Perjalanan jauh hingga 3 hari pun tidak akan jadi masalah.
Mulai dari Rp425.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Jika Anda tidak mau ribet menggunakan rain cover saat hujan, pilihlah tas gunung wanita ini. Barang-barang di dalam tas ini tak akan kebasahan karena bahan tas bersifat waterproof. Namun, tas ini tetap dibekali kompartemen untuk menyimpan rain cover jika Anda ingin perlindungan dobel.
Alhasil, hiking saat turun hujan akan lebih aman dan tetap menyenangkan. Anda yang suka dengan aktivitas outdoor di air terjun juga cocok memilihnya. Selain tidak perlu khawatir akan basah, tas ini memang pas untuk perjalanan yang tidak butuh membawa banyak perlengkapan.
Mulai dari Rp1.290.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Ardor Lunaris 45 merupakan carrier wanita yang cocok untuk kegiatan hiking selama 1–2 hari. Produk ini dirancang dengan tali bahu yang ergonomis agar nyaman dipakai. Ditambah teknologi back system Aerovent Light, aliran udara pada tas akan maksimal dan meminimalkan kontak langsung dengan punggung.
Jadi, aktivitas hiking Anda tak akan terganggu meski membawa beban yang cukup berat. Tas ransel gunung ini sudah disesuaikan dengan postur wanita Indonesia sehingga kenyamanannya tidak perlu diragukan.
Mulai dari Rp700.000,00
Kekurangan:
Selain memiliki fitur kantong botol minum dan tali bungee depan, di bagian dalam tas ini terdapat kompartemen berbantalan khusus. Kompartemen tersebut dapat menampung laptop 13 inci dan tablet. Anda bisa menggunakan tas ini untuk hiking satu hari tanpa menginap dan aktivitas outdoor lainnya.
Mulai dari Rp1.675.000,00
Kekurangan:
Ramping dan kapasitas yang memadai merupakan andalan utama produk ini. Ransel gunung ini juga terkenal karena daya tahannya yang tinggi. Sabuk yang berbentuk sirip pinggul didesain ergonomis untuk memudahkan Anda membawa beban berat.
Sabuk pinggang tersebut memiliki bantalan di panggul sehingga menjadikannya cocok dibawa untuk perjalanan yang membutuhkan waktu lebih dari sehari. Kapasitasnya yang besar dapat memuat peralatan pendakian mulai dari tenda hingga perbekalan Anda. Bagi para wanita, tentu modelnya yang stylish cocok untuk pemakaian sehari-hari ataupun traveling.
Mulai dari Rp3.339.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Anda butuh rekomendasi carrier untuk wanita yang superawet? Segera koleksi produk yang satu ini! Tas gunung wanita ini memiliki desain yang sederhana, tetapi sangat kuat untuk perjalanan sehari semalam. Produk ini terbuat dari poliester daur ulang dan kapas organik sehingga tas menjadi lebih tahan lama.
Selain itu, tas ini dapat di-wax dengan Greenland Wax agar ketahanan kainnya makin kuat dan antilembap. Jadi, apa pun kondisi cuacanya, tas ini siap menemani perjalanan Anda dengan optimal. Harganya sebanding dengan kualitasnya, kok!
Mulai dari Rp2.500.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Model carrier untuk wanita ini dirancang dengan berat yang seimbang. Jika Anda mencari ransel yang nyaman dan fungsional, produk ini bisa dipilih. Bagian belakangnya dibuat dari kain berventilasi sehingga sirkulasi udara di area punggung dapat terjaga.
Bagian punggungnya pun telah disesuaikan dengan bentuk punggung Anda sehingga dijamin sangat nyaman dipakai. Selain itu, tas ini memiliki banyak kompartemen dengan posisi yang mudah dijangkau. Alhasil, aktivitas hiking dan traveling akan terasa lebih efisien.
Selain itu, rasakan beban pada bahu saat mencoba tas, terutama jika Anda berencana melakukan perjalanan yang panjang. Anda juga dapat mencoba tas ransel berisi beban yang beratnya sesuai dengan barang yang akan Anda bawa nantinya. Hal ini akan makin memudahkan Anda dalam memilih. Toko yang khusus menjual peralatan pendakian gunung biasanya akan lebih memfasilitasi hal ini sehingga patut Anda coba.
Selain tas ransel, Anda mungkin membutuhkan perlengkapan lain untuk mendaki gunung seperti sepatu hiking dan jas hujan. Agar tidak lupa waktu, Anda juga perlu mengenakan jam tangan yang cocok untuk menemani perjalanan Anda. Jadi, simak tautan di bawah ini jika penasaran!
Ada berbagai macam tas gunung wanita dengan fungsi dan desain yang sedikit demi sedikit berubah seiring pergantian musim. Namun, sangat penting untuk memilih tas ransel yang sesuai dengan tubuh Anda.
Selain itu, pastikan juga tas memiliki kapasitas dan fungsi yang Anda butuhkan. Poin-poin yang sudah kami bahas di atas bisa Anda gunakan sebagai panduan dalam memilih tas ransel gunung untuk wanita.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment, Peralatan kebersihan, Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak, Peralatan makan & minum, Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, MusikOutdoor & sports
Tenis meja, Perlengkapan outdoor, Camping & hikingDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan