Untuk membantu Anda memilih, kami akan menjelaskan cara memilih sekaligus memberikan rekomendasi sofa tiga seater terbaik. Berbagai merek sofa terbaik, seperti IKEA, Pro Design, dan Livien juga turut kami bahas. Mari temukan rekomendasi sofa ruang tamu yang bagus untuk kediaman Anda!
mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber. (Diperbaharui pada 13 Januari 2023)
Lalu, apabila sofa dapat diatur per bagian sesuka hati, periksa panjang dan lebar setiap bagian kursi. Dengan begitu, Anda tak perlu khawatir jika sofa pilihan kurang pas diletakkan di dalam ruangan. Selain itu, Anda juga harus memastikan ketinggian sofa.
Ketentuan ini berlaku apabila Anda ingin membeli sofa untuk dipasangkan dengan meja di rumah. Idealnya, pilihlah meja yang memiliki ketinggian sama atau sedikit lebih rendah dari dudukan sofa. Umumnya, Anda bisa memilih meja dengan ketinggian sekitar 40–45 cm. Panjang meja pun sebaiknya lebih pendek dari panjang sofa agar terlihat serasi.
Jika Anda menginginkan kesan berkelas, pilihlah sofa berbahan kulit dengan warna hitam atau cokelat. Pasalnya, sofa tersebut memberikan kesan tenang. Lalu, untuk Anda yang memiliki warna lantai cerah dan dinding putih, pilihlah sofa berbahan kulit sintetis atau kain.
Tersedia berbagai pilihan warna pada sofa mulai dari yang netral hingga berwarna cerah. Jadi, Anda bisa memilih warna yang sesuai dengan kebutuhan atau nuansa interior kesukaan.
Sofa tentu akan lebih nyaman untuk bersantai jika memiliki fungsi reclining atau pengaturan sudut sandaran. Dengan begitu, Anda bisa lebih mudah menentukan posisi duduk yang diinginkan.
Selain itu, ada juga produk yang dilengkapi meja samping. Saat menonton film di rumah, Anda hanya perlu meraih ke samping untuk mengambil camilan atau minuman. Tidak hanya itu, ada juga produk yang memiliki kompartemen penyimpanan di bawah dudukan. Anda jadi bisa menyimpan bantal, selimut, atau benda kecil lain di dalamnya.
Namun, sofa dengan fitur reclining masih jarang ditemui di Indonesia. Meski begitu, Anda tak perlu khawatir. Rekomendasi produk dari kami juga bisa dijadikan referensi saat Anda memilih produk.
Mulai dari Rp3.299.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Sedang mencari sofa unik yang lain daripada yang lain? Produk satu ini bisa Anda coba! Sesuai namanya, produk ini dikirim dalam boks kardus, tentu sangat aneh mengingat dimensi sofanya yang besar. Meski dikirim dalam bentuk terlipat dalam kardus, Anda tidak perlu khawatir sofanya rusak atau berubah bentuk. Adanya pocket spring dan busa berkualitas akan menjaga kenyamanan Anda saat mendudukinya!
Mulai dari Rp3.590.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Anda sering kewalahan saat tamu datang menginap? Sofa dari Livien ini bisa mengatasi masalah Anda tersebut. Selain dijadikan sofa, produk ini bisa dijadikan tempat tidur saat kedatangan tamu menginap. Anda hanya perlu mengubah posisi sandarannya dan menjadikannya tempat tidur. Selain multifungsi, sofa ini juga memiliki desain manis yang mampu membuat ruangan makin gaya.
Mulai dari Rp1.099.900,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Kayu rotan memang akan menghadirkan kesan natural dalam ruangan. Jika Anda juga penyuka furnitur berbahan rotan, Anda bisa memilih produk ini. Tidak seperti sofa tiga seater lainnya, produk ini juga memiliki ukuran yang tergolong ringkas dengan panjang hanya 145 cm. Dengan begitu, Anda bisa menempatkannya dalam ruangan mungil tanpa khawatir jadi terasa sempit.
Mulai dari Rp3.690.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Apabila Anda mencari sofa tiga seater dengan harga 3 jutaan dan memiliki ketahanan mumpuni, produk ini layak dijadikan opsi. Dibuat menggunakan rangka dari kayu meranti dan kaki dari kayu jati, sofa ini akan awet digunakan dalam waktu lama. Namun, tidak perlu khawatir tampilannya kuno! Produk ini sudah dibuat dalam desain modern minimalis yang akan memanjakan mata.
Mulai dari Rp2.770.000,00
Kekurangan:
Apabila Anda mencari sofa yang bisa ditempatkan secara fleksibel mengikuti layout ruangan, produk ini bisa dipertimbangkan. Masing-masing bagian sofa tiga seater ini terpisah, Anda pun bisa bebas mengaturnya. Anda bahkan bisa menjadikannya sofa dua seater atau satu seater.
Karena tak berat, produk ini juga mudah dipindah-pindah, bahkan oleh tenaga wanita sekalipun. Sofa ini juga memiliki desain yang minimalis, tetapi tetap bisa memberi kesan elegan dan menawan pada ruangan. Rangkanya juga terbuat dari kayu yang kuat, tahan lama, serta tahan air dan rayap.
Mulai dari Rp4.300.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Sofa ini terdiri dari sofa panjang dan sofa pendek. Hal ini membuat Anda dapat mengkreasikannya menjadi berbagai macam posisi dan fungsi. Bila ingin memiliki sofa tiga seater yang luas, sejajarkan dua sofa tersebut. Anda juga bisa menjadikannya sofa berbentuk huruf L.
Kemudian, Anda juga bisa menjadikannya meja bila tiba-tiba membutuhkannya. Terdapat banyak variasi yang bisa digunakan. Jadi, produk ini pas untuk Anda yang menyukai furnitur serbabisa.
Mulai dari Rp6.799.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Akhir pekan adalah waktu yang dinantikan oleh siapa pun. Setelah Anda lelah bekerja, paling nikmat menikmati segelas teh hangat sembari membaca buku favorit. Nah, produk ini hadir untuk membuat Anda nyaman seharian berada di atasnya.
Sofa ini menggunakan foam atau busa superempuk untuk mengisi sandaran dan dudukannya. Kemudian, produk ini bisa dijadikan tempat tidur, kedua ujung dudukannya pun bisa ditekuk dan dijadikan bantalan kepala. Produk ini praktis dan nyaman, bukan?
Mulai dari Rp3.900.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Bila Anda penggemar ruangan dengan gaya minimalis, produk ini merupakan pilihan tepat. Desain sofa ini cukup simpel dan memiliki warna yang netral sehingga pas disandingkan dengan furnitur lain. Kemudian, produk ini pun cukup panjang, Anda dan keluarga bisa leluasa duduk di atasnya sembari menonton film. Produk bergaya minimalis ini tepat untuk keluarga!
Mulai dari Rp3.299.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Dalam memilih produk, Anda juga perlu mempertimbangkan warnanya. Bila ruangan Anda didominasi warna netral atau putih, cobalah produk ini. Sofa Aurora ini memiliki beragam varian warna yang bisa Anda pilih, yaitu red, beige brown, dan black. Pertimbangkanlah warna berani, seperti merah, untuk menonjolkan sofa Anda. Dengan memilih sofa berwarna cerah, hari-hari Anda pun makin berwarna.
Mulai dari Rp8.799.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Ini dia sofa yang kami rekomendasikan untuk Anda miliki jika tempat penyimpanan di ruangan terbatas. Sofa ini memiliki ruang kosong di bawahnya sebagai tempat penyimpanan. Anda bisa menaruh bantal, majalah, buku, atau benda-benda kecil lainnya. Di samping itu, Anda juga bisa menarik bagian sofanya agar kasur berukuran besar. Bisa dijadikan kasur cadangan juga, deh!
Sofa tiga seater memang paling pas diletakkan di ruang keluarga dan digunakan untuk bersantai bersama orang terkasih. Untuk membuat ruang keluarga makin nyaman, Anda memerlukan berbagai furnitur pelengkap, seperti rak TV, meja samping, atau lainnya. Bila tertarik untuk mencari furnitur pelengkap ruang keluarga, Anda bisa membaca beberapa artikel kami berikut.
Sudahkah Anda menemukan produk pilihan? Lewat artikel ini, semoga Anda bisa menemukan produk terbaik untuk ruangan. Terima kasih sudah membaca hingga akhir dan selamat berbelanja!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment, Peralatan kebersihan, Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak, Peralatan makan & minum, Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, MusikOutdoor & sports
Tenis meja, Perlengkapan outdoor, Camping & hikingDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan