mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber. (Diperbaharui pada 13 Januari 2023)
ASI hasil perah akrab disebut dengan ASIP (air susu ibu perah). ASIP yang dibekukan juga dapat difungsikan sebagai bahan pangan untuk bayi-bayi korban bencana. Walaupun tidak dapat disimpan dalam jangka waktu lama, ASIP tetap aman dikonsumsi selama disimpan di dalam kulkas. Kandungan nutrisi di dalam ASIP pun hampir tidak berubah saat dibekukan dengan jangka waktu yang tepat.
Saat memilih kantong ASI, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan. Beberapa hal tersebut adalah kapasitas, jumlah kantong dalam setiap kemasan, fungsi kantong, dan tingkat kehigienisan kantong ASI. Agar tidak bingung, simak penjelasan berikut ini, ya!
Kapasitas ini sangat pas untuk Anda yang memiliki bayi berusia 4 bulan ke atas. Pada usia ini, bayi sudah membutuhkan asupan ASI maksimal 240 ml setiap kali menyusu. Di pasaran saat ini sudah banyak kantong ASI berukuran 200–250 ml. Fungsi tambahannya pun lengkap, mulai dari double zipper hingga thermal sensor indicator. Jadi, Anda bisa memenuhi kebutuhan ASI bayi Anda dengan tepat.
Sebaliknya, jika Anda jarang menggunakan kantong ASI, sebaiknya beli produk dengan jumlah kantong yang sedikit. Apabila Anda langsung membeli banyak, sisa kantong ASI yang telah kekecilan kemungkinan akan terbuang sebelum sempat dipakai.
Setiap merek kantong ASI memiliki fungsinya masing-masing untuk meningkatkan efisiensi dan keamanan penyimpanan ASI. Karena kantong ASI termasuk barang yang akan sering dipakai, efisiensi dan kemudahan penyimpanan merupakan hal yang penting diperhatikan. Maka dari itu, periksa secara teliti fungsi lain yang ada pada produknya.
Ada beberapa produk kantong ASI yang berbentuk gusset untuk memudahkan Anda dalam memasukkan ASI. Ada pula produk yang dilengkapi dengan double zipper supaya ASI tidak mudah tumpah. Kantong ASI dengan double zipper juga dapat menjaga ASI dari kontaminasi bakteri. Fungsi ini tentu sangat berguna terutama bagi Anda yang tidak dapat menyimpan kantong ASI di freezer khusus ASI.
Sekarang ini, banyak produk kantong ASI yang dilengkapi thermal sensor indicator atau indikator suhu. Beberapa produk menggunakan gambar wajah kecil dan perubahan warna sebagai indikator suhu. Fungsi ini memudahkan Anda untuk mengecek suhu ASIP sudah ideal saat akan dikonsumsi si kecil.
Selain double zipper dan thermal sensor indicator, kami juga merekomendasikan produk yang mencantumkan skala ukuran dan garis indikator. Fungsi tersebut akan membantu Anda dalam mengetahui kuantitas ASI yang dikonsumsi si kecil.
Selain fungsinya, sebaiknya Anda juga memperhatikan aspek kehigienisan produk sebelum membeli kantong ASI. Berikan perhatian khusus pada kehigienisan produk kantong ASI karena ASIP yang disimpan dalam kantong akan diminum bayi Anda. Pilihlah produk yang telah disterilisasi oleh produsen sehingga tidak mudah terkontaminasi bakteri.
Selain itu, pilihlah produk yang terbuat dari material yang aman. Material yang food grade dan BPA free biasanya aman digunakan untuk menyimpan ASIP Anda. Anda juga dapat memilih produk yang dapat mencegah kontaminasi bakteri saat proses penuangan ASI ke dalam kantong.
Mulai dari Rp25.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Jika Anda termasuk busui pemula yang sedang memulai pumping ASI, pilihlah produk ini. Harganya yang cukup murah cocok untuk Anda yang mungkin bingung memilih kantong ASI. Meskipun harganya murah, Breast Milk Storage Bag dari Honey Boo ini tahan panas saat dihangatkan. Anda juga perlu menggunakan spidol permanen untuk menulis tanggal pumping karena permukaan kantong glossy.
Mulai dari Rp27.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Produk dari Mooimom ini terbuat dari material yang kuat dan multilapis. Kantong ASI-nya pun tahan panas hingga suhu 110 ℃. Anda pun bebas takut kualitas ASI rusak saat dicairkan. Namun, Anda perlu berhati-hati saat mencairkan atau memanaskan ASI karena kantong ini belum dilengkapi indikator suhu seperti kantong ASI lainnya.
Mulai dari Rp45.000,00
Kekurangan:
Bahan kantong ASI yang kuat akan mengurangi risiko kantong rusak saat disimpan di freezer. Seperti produk satu ini yang dibuat dari plastik dengan ketebalan 90 mikron. Kantong ini mampu bertahan di freezer dengan suhu di bawah 18 ℃. Produk ini cocok untuk Anda yang supersibuk sehingga tidak perlu khawatir kualitas ASIP rusak saat disimpan.
Mulai dari Rp21.000,00
Kekurangan:
Kantong ASIP satu ini terbuat dari bahan food-grade yang aman dan telah mempunyai izin edar dari Kementerian Kesehatan. Dengan desain kantong bening, Anda akan mudah memeriksa kondisi ASIP yang masih baik atau sudah berubah warna. Produk berkapasitas 120 ml ini juga memiliki harga yang ramah di kantong. Oleh karena itu, kantong ASI ini cocok untuk Anda yang ingin menggunakannya harian.
Mulai dari Rp26.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Desain kantong ASI menjadi daya tarik tersendiri untuk busui. Seperti produk MamaBear ini yang memiliki desain lucu dengan warna kontras. Di kantongnya pun terdapat kolom love notes untuk menuliskan pesan cinta untuk si kecil. Produk ini juga memiliki fitur yang lengkap mulai dari double zipper hingga sensor suhu. Jadi, Anda pun bisa menyusui dengan nyaman dan bahagia!
Mulai dari Rp33.300,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Memilih bahan kantong ASI yang aman untuk bayi tentu penting. Anda bisa memilih produk Geababy yang menggunakan bahan plastik BPA free dan pastinya aman untuk bayi Anda. Kantong ASI ini juga dilengkapi double zipper yang menjadikannya kedap udara. Jadi, ASIP Anda tetap segar dan terjaga kualitasnya saat disimpan di kulkas atau freezer.
Mulai dari Rp55.500,00
Kekurangan:
Anda masih khawatir ASIP bocor saat diisimpan di kantong? Kantong ASI BKA ini bisa menjawab kekhawatiran Anda. Dilengkapi dengan safety ziplock dan leak proof, ASIP Anda terjamin tidak akan bocor. Dengan begitu, ASIP akan tetap steril dan tidak berbau. Kantong ASI BKA ini juga memiliki tiga variasi ukuran. Pilih ukuran yang sesuai dengan usia dan kebutuhan minum bayi Anda, ya!
Mulai dari Rp25.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Kantong ASI yang satu ini cukup populer di kalangan busui. Disterilkan dengan tekonologi E-BEAM PRE-STERILIZED membuat produk ini lebih aman dan ramah lingkungan. Jika Anda termasuk busui yang baru belajar memompa ASI, produk ini bisa Anda pilih karena desainnya yang simpel. Namun, Anda perlu berhati-hati saat menuang ASIP dari botol karena mulut kantong agak kecil.
Mulai dari Rp24.999,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Sebelum menghangatkan ASIP untuk si kecil, tidak jarang Anda mengecek terlebih dahulu kualitas ASIP di kantong. Produk ini akan memudahkan Anda mengecek kualitas dan warna ASIP dengan desain kantongnya yang full transparan. Dodo Breastmilk Storage Bag ini tersedia dalam tiga kapasitas sehingga bisa Anda sesuaikan dengan kebutuhan minum si kecil.
Mulai dari Rp34.900,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Kantong ASI milik Little Baby ini terbuat dari bahan plastik berkualitas yang tidak mudah bocor. Desainnya yang seperti corong akan memudahkan Anda dan meminimalkan ASIP tumpah saat dituang ke wadah lain. Produk ini juga telah lulus inspeksi SGS dan bebas BPA sehingga aman untuk bayi Anda!
Banyak kantong ASI di pasaran yang telah disterilisasi dan dapat langsung digunakan. Namun, tetap saja ada hal-hal yang harus Anda perhatikan agar dapat menggunakannya dengan tepat.
Anda tentu membutuhkan beberapa aksesori pendukung lain untuk kegiatan menyusui selain kantong ASI. Beberapa pendukung keperluan menyusui, seperti pompa ASI, breast pad, dan apron menyusui. Kami telah mengulas artikel mengenai keperluan-keperluan ibu menyusui yang dapat Anda jadikan sebagai referensi. Mari disimak!
Sebagai busui, adanya kantong ASI sangat membantu untuk menyimpan ASIP saat Anda sering beraktivitas di luar rumah. Setelah kami merekomendasikan sepuluh produk kantong ASI di atas, apakah Anda sudah menetapkan pilihan?
Pilihlah kantong ASI terbaik dengan mempertimbangkan fungsi, kehigienisan, kapasitas maksimal, dan isi kemasan. Semoga artikel ini dapat bermanfaat bagi Anda. Selamat memilih!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment, Peralatan kebersihan, Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak, Peralatan makan & minum, Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, MusikOutdoor & sports
Tenis meja, Perlengkapan outdoor, Camping & hikingDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan