Keratin pada rambut mengandung asam amino cysteine. Antara satu cysteine dengan cysteine lainnya membentuk ikatan disulfida. Struktur kimia dari ikatan disulfida ini berbentuk lurus dan teratur.
Pengeritingan rambut dilakukan dengan menggunakan zat kimia, ammonium thioglycolate, yang bekerja dengan cara memecah ikatan disulfida tersebut. Berikutnya, akan ditambahkan zat neutralizer yaitu hidrogen peroksida. Penambahan zat ini membuat cysteine dapat membentuk ikatan disulfida baru yang lebih acak sehingga rambut menjadi keriting.
Saat rambut Anda dikeriting, kutikula pada permukaan rambut dikelupas. Hal tersebut bertujuan agar zat kimia yang digunakan dapat masuk ke dalam tiap helai rambut. Hal ini bisa menyebabkan kerusakan di dalam rambut Anda. Terkelupasnya kutikula pada rambut menyebabkan protein rambut Anda mudah terbilas. Akibatnya, kerusakan rambut tidak dapat dihindari. Rambut menjadi makin kering dan tidak sehat.
Penting sekali untuk memilih produk perawatan rambut yang tepat setelah pengeritingan. Putusnya ikatan disulfida antara cycteine dengan cycteince lainnya membuat rambut kehilangan elastisitas. Karena itu, kerusakan dan penurunan elastisitas rambut dapat terjadi setelah rambut Anda dikeriting. Rambut yang kehilangan elastisitasnya akan sulitan untuk tumbuh. Demi menjaga gelombang indah rambut Anda, gunakan produk perawatan untuk rambut rusak.
Apabila kutikula rambut sudah kembali, rambut akan lebih sehat. Elastisitas dan kekuatan rambut merupakan kunci untuk menjaga hasil gelombang rambut Anda.
Butuh waktu dua hari sampai tiga hari agar rambut Anda lebih settle setelah pengeritingan. Residu alkali dari zat kimia yang digunakan akan menetap pada rambut Anda selama beberapa hari. Selama itu, kerusakan rambut akan terjadi. Oleh sebab itu, jangan lupa untuk merawat rambut dengan baik setelah dikeriting, ya.
Pertama, kami akan menjelaskan cara memilih sampo untuk perawatan rambut dikeriting. Perhatikan poin-poin berikut agar Anda dapat mempertahankan gelombang rambut keriting Anda lebih lama.
Pada umumnya, ada empat jenis pembersih di dalam sampo. Alkohol, sabun, betaine, dan asam amino merupakan kandungan pembersih yang umumnya digunakan di dalam sampo.
Alkohol memiliki kemampuan yang baik dalam membersihkan. Sementara itu, sabun dapat memberi efek yang menyegarkan. Namun, untuk rambut yang rusak akibat zat kimia atau panas, Anda perlu menggunakan sampo dengan asam amino.
Asam amino merupakan salah satu bahan yang dapat menjaga kelembapan dalam rambut Anda. Di antara bahan pembersih lainnya, asam amino memiliki kemampuan melembapkan yang lebih tinggi. Rambut yang kering dan kasar akan menjadi lebih lembut dan lembap.
Anda mungkin saja tidak menemukan tulisan "asam amino" di daftar komposisi bahan-bahan sampo. Namun, Anda dapat menemukan asam amino dalam bentuk cocoyl atau lauroyl. Jika Anda menemukan bahan tersebut di dalam komposisi sampo, artinya sampo tersebut mengandung asam amino. Karena itu, jangan lupa untuk memeriksa komposisi sampo, ya.
Di samping bahan pembersihnya, jangan lupa juga untuk memeriksa kandungan pelembapnya. Berikut ini bahan pelembap yang juga harus Anda perhatikan pada sampo:
Seperti yang telah kami jelaskan sebelumnya, menjaga kelembapan rambut merupakan hal penting setelah melakukan pengeritingan. Selain itu, ada baiknya Anda mempertimbangkan bahan-bahan yang memiliki manfaat untuk kesehatan rambut.
Citri acid, malic acid, dan hematin merupakan bahan yang dapat menyingkirkan sisa bahan kimia setelah pengeritingan rambut. Zat kimia yang digunakan untuk pengeritingan rambut bersifat alkali sehingga perlu dinetralkan dengan asam lemah. Nah, kandungan asam lemah di dalam sampo membantu menjaga kesehatan rambut Anda. Rambut akan kembali lebih kuat dan elastis. Anda dapat merasakan rambut yang tidak kaku dan mudah disisir dengan jari.
Ada bahan-bahan yang dapat berperan untuk melembapkan sekaligus memperbaiki rambut. Hydrolyzed keratin dan hydrolyzed silk merupakan bahan yang dapat melembapkan sekaligus memperbaiki rambut Anda. Ada juga meadow foam lactone yang cocok digunakan setelah pengeritingan. Bahan ini sanggup meresap ke dalam tiap helai rambut untuk meningkatkan efek pengeritingan, juga mencegah kerusakan rambut.
Jangan lupa juga untuk memperhatikan bahan-bahan yang dapat memperbaiki kerusakan rambut seperti sodium lauryl glutamate dan lauryl lysine. Pastikan bahan ini ada di urutan pertama dalam list bahan-bahan sampo. Bahan yang dituliskan paling awal merupakan komposisi bahan terbanyak di dalam sampo.
Silikon merupakan bahan yang dapat melapisi dan melembutkan rambut. Bahan ini memang berperan dalam memperbaiki kerusakan rambut, tetapi juga dapat membuat rambut menjadi kempis. Sampo dengan silikon dapat membuat rambut Anda kehilangan efek gelombangnya. Karena itu, sebaiknya Anda menghindari sampo yang mengandung silikon, ya.
Sama seperti silikon, komponen polimer juga perlu Anda hindari. Polimer seperti polyquaternium melapisi rambut sehingga rambut lebih jatuh dan kurang mengembang.
Di samping itu, sampo yang mengandung pewarna terkadang memberikan efek pembersih yang terlalu kuat. Bahan ini kurang cocok untuk kulit kepala, terutama jika kulit kepala Anda sensitif.
Kami rekomendasikan Anda memilih sampo dengan bahan kandungan yang tidak terlalu banyak. Hal ini bermanfaat untuk mencegah terjadinya iritasi pada kulit kepala sekaligus merawat tiap helai rambut Anda.
Sekarang, kami akan memperkenalkan sepuluh shampo terbaik yang kami rekomendasikan untuk perawatan rambut dikeriting. Silakan pilih sampo yang paling cocok untuk Anda!
Mulai dari Rp 122.000,00
Jenis komponen pembersih | Asam amino |
---|---|
Bahan pelembap | Corn silk extract, wild cherry fruit extract, orchis mascula flower extract |
Silikon | ✔ |
Damage care | X |
Isi | 300 ml |
Mulai dari Rp 49.500,00
Jenis komponen pembersih | Sabun, asam amino |
---|---|
Bahan pelembap | Coconut oil |
Silikon | X |
Damage care | ✔ |
Isi | 200 ml, 400 ml |
Mulai dari Rp 23.100,00
Jenis komponen pembersih | Sabun |
---|---|
Bahan pelembap | Sweet almond oil, argania spinosa kernel oil, sunflower seed oil, coconut oil |
Silikon | ✔ |
Damage care | X |
Isi | 70 ml, 160 ml, 320 ml |
Mulai dari Rp 56.750,00
Jenis komponen pembersih | Sabun, asam amino |
---|---|
Bahan pelembap | Hydrolyzed sweet almond protein |
Silikon | ✔ |
Damage care | ✔ |
Isi | 250 ml |
Mulai dari Rp 203.000,00
Jenis komponen pembersih | Asam amino |
---|---|
Bahan pelembap | Coconut oil, sweet honey, citrus oil |
Silikon | ✔ |
Damage care | X |
Isi | 385 ml |
Mulai dari Rp 100.000,00
Jenis komponen pembersih | Sabun, asam amino |
---|---|
Bahan pelembap | Aloe vera, apricot kernel oil, theobroma grandiflorum seed butter |
Silikon | X |
Damage care | ✔ |
Isi | 200 ml, 400 ml, 1000 ml |
Mulai dari Rp 180.000,00
Jenis komponen pembersih | Asam amino |
---|---|
Bahan pelembap | Provitamin B5, calendula officinalis flower extract, |
Silikon | X |
Damage care | ✔ |
Isi | 300 ml, 500 ml |
Mulai dari Rp 295.000,00
Jenis komponen pembersih | Sabun, asam amino |
---|---|
Bahan pelembap | Hydrolized wheat protein |
Silikon | ✔ |
Damage care | X |
Isi | 250 ml |
Mulai dari Rp 290.000,00
Jenis komponen pembersih | Asam amino |
---|---|
Bahan pelembap | Coconut oil, hydrolyzed wheat protein |
Silikon | X |
Damage care | X |
Isi | 30 ml, 65 ml, 250 ml, 500 ml |
Mulai dari Rp 190.000,00
Jenis komponen pembersih | Asam amino |
---|---|
Bahan pelembap | Glycerin |
Silikon | ✔ |
Damage care | X |
Isi | 300 ml |
Gambar produk | 1 ![]() L’Oréal Professionel | 2 ![]() Kiehl’s | 3 ![]() Kérastase | 4 ![]() Sensatia Botanicals | 5 ![]() Matrix | 6 ![]() OGX | 7 ![]() Makarizo | 8 ![]() Unilever | 9 ![]() Unilever | 10 ![]() P&G |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | Serie Expert Curl Contour Shampoo | Amino Acid Shampoo | Discipline Bain Fluidealiste | Calming Shampoo | Biolage Ultra HydraSource Shampoo for Very Dry Hair | Quenching+ Coconut Curls Shampoo | T1 Equalizer Shampoo | Nourishing Oil Care Shampoo | Love Beauty and Planet - Coconut Oil & Ylang Ylang Shampoo | Herbal Essences Totally Twisted Shampoo |
Keunggulan | Sensasi ringan pada rambut, tidak bikin kepala terasa berat! | Tambahkan volume di rambut bergelombang agar lebih cantik | Rambut bouncy, lembut, dan berkilau bagai model! | Formulanya ramah untuk kulit kepala sekaligus memperbaiki kerusakan rambut | Ampuh memberikan kelembapan tinggi bagi rambut sangat kering | Aroma citrusnya membuat hari-hari lebih segar | Rambut lebih kuat dan bebas patah | Rambut keriting dan lebat akan bebas kusut | Ramah untuk rambut, ramah untuk lingkungan! | Rambut antilepek hingga 20 jam! |
Harga mulai dari | Rp 190.000,00 | Rp 290.000,00 | Rp 295.000,00 | Rp 180.000,00 | Rp 100.000,00 | Rp 203.000,00 | Rp 56.750,00 | Rp 23.100,00 | Rp 49.500,00 | Rp 122.000,00 |
Jenis komponen pembersih | Asam amino | Asam amino | Sabun, asam amino | Asam amino | Sabun, asam amino | Asam amino | Sabun, asam amino | Sabun | Sabun, asam amino | Asam amino |
Bahan pelembap | Glycerin | Coconut oil, hydrolyzed wheat protein | Hydrolized wheat protein | Provitamin B5, calendula officinalis flower extract, | Aloe vera, apricot kernel oil, theobroma grandiflorum seed butter | Coconut oil, sweet honey, citrus oil | Hydrolyzed sweet almond protein | Sweet almond oil, argania spinosa kernel oil, sunflower seed oil, coconut oil | Coconut oil | Corn silk extract, wild cherry fruit extract, orchis mascula flower extract |
Silikon | ✔ | X | ✔ | X | X | ✔ | ✔ | ✔ | X | ✔ |
Damage care | X | X | X | ✔ | ✔ | X | ✔ | X | ✔ | X |
Isi | 300 ml | 30 ml, 65 ml, 250 ml, 500 ml | 250 ml | 300 ml, 500 ml | 200 ml, 400 ml, 1000 ml | 385 ml | 250 ml | 70 ml, 160 ml, 320 ml | 200 ml, 400 ml | 300 ml |
Tautan produk |
Ada beberapa tipe metode pengeritingan, yaitu cold perm, digital perm, dan air wave. Pilihlah tipe perm yang paling cocok untuk Anda. Kami akan menjelaskan masing-masing karakteristiknya agar Anda dapat memilih yang tepat sesuai kondisi rambut Anda.
Metode pengeritingan pertama adalah cold perm. Metode ini merupakan cara tradisional yang hanya menggunakan zat kimia untuk mengeriting rambut. Waktu yang dibutuhkan juga lebih cepat. Selain itu, tingkat kerusakan rambut yang dihasilkan lebih rendah. Sayangnya, hasil cold perm tidak dapat bertahan lama. Jika rambut Anda basah, rambut akan tampak keriting sempurna. Namun, gelombang rambut akan berkurang ketika kering. Penting sekali untuk melembapkan rambut sebelum ditata.
Berikutnya adalah digital perm. Metode ini menggunakan perpaduan zat kimia dan alat pemanas rambut. Perpaduan yang digunakan menjadikan hasilnya lebih tahan lama. Gelombang rambut akan tetap tertata ketika rambut kering. Hanya saja, tingkat kerusakan rambut yang terjadi akan lebih besar.
Terakhir adalah metode air wave. Metode ini mungkin belum terlalu dikenal dibandingkan metode lainnya. Dalam metode air wave, digunakan alat khusus untuk membentuk rambut, serta tambahan udara hangat. Metode ini memberikan gelombang rambut yang lebih halus. Tingkat kerusakannya pun lebih rendah dibandingkan digital perm.
Jika Anda termasuk orang yang rutin mengeriting rambut, Anda bisa memilih metode cold perm. Metode ini juga cocok untuk rambut pendek atau medium. Namun, bila Anda memiliki rambut yang panjang, Anda sebaiknya menggunakan metode digital perm atau air wave. Dengan metode tersebut, Anda tak perlu repot untuk menata gelombang di rambut panjang Anda.
Semoga kini Anda jadi lebih mudah dalam memilih sampo yang tepat untuk merawat rambut Anda yang dikeriting. Jadikan ulasan kami sebagai referensi Anda ketika memilih. Selamat memiliki rambut bergelombang yang sehat dan berkilau!
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling、Hotel & penginapan