Kucing akan menggunakan bak pasir sebagai toilet bila bak pasir tersebut dirasa cukup nyaman. Sekarang, kami akan jelaskan cara memilih bak pasir untuk kucing.
Penting untuk diingat, sesungguhnya kucing memiliki insting alami sebagai hewan yang cinta kebersihan. Sama halnya seperti manusia, Anda pun tidak suka menggunakan toilet yang berbau, bukan? Bak pasir model tertutup akan membuat bau kotoran kucing terkumpul di area tersebut. Tentu hal itu akan membuat kucing merasa tidak nyaman, lain halnya dengan bak pasir terbuka.
Dari sisi manusia, tentu bak pasir model tertutup terlihat lebih baik karena tidak membuat ruangan menjadi bau. Namun, dari sisi kucing, menggunakan model tertutup seperti ini tentu lebih sulit. Selain itu, bak pasir model terbuka membuat kotoran lebih mudah terlihat. Memonitor kesehatan kucing kesayangan dengan mengecek perubahan pada kotoran pun makin mudah dilakukan.
Makin banyak komponen dan lekukan pada bak pasir, makin banyak energi dan waktu yang terbuang untuk membersihkan bak pasirnya. Oleh karena itu, pilihlah bak pasir dengan komponen seminim mungkin. Bak pasir pada gambar di atas adalah contoh yang ideal. Dengan begitu, Anda bisa membersihkan atau mencucinya tanpa perlu melepas komponen apa pun.
Saat ini, ada pula bak pasir untuk kucing yang dilengkapi dengan cover untuk mencegah pasirnya berhamburan keluar. Bila Anda ingin membelinya, pilihlah produk dengan cover tanpa banyak lekukan atau tonjolan. Dengan begitu, Anda bisa melepas dan membersihkan cover-nya dengan lebih mudah. Tidak akan ada juga pasir atau kotoran tertinggal di celah antara cover dengan bak pasir. Kebersihan bak pasir pun dapat terjaga dengan optimal.
Hal ini disebabkan bak pasir dengan sistem toilet biasanya terdiri dari dua tingkat dan memiliki banyak komponen. Banyaknya komponen bisa membuat kotoran tetap tertinggal dan tambah sulit dibersihkan. Bak pasir yang tidak dilengkapi dengan sistem khusus memang lebih sederhana, tetapi jauh lebih mudah untuk dijaga kebersihannya.
Pada bak pasir dengan sistem toilet, bisanya pipis kucing masih dapat tertinggal pada pasir dan komponen tertentu di dalamnya. Hal tersebut dapat membuatnya kurang higienis. Tidak hanya itu, alas kertas pada toilet tersebut juga langsung diganti saat kotor. Hal itu akan menyulitkan Anda untuk mengecek kesehatan kucing melalui kotorannya.
Agar kucing bisa membuang kotoran dengan nyaman dan leluasa, penting untuk memilih bak pasir yang tidak terlalu sempit. Kucing terbiasa untuk menggali pasir sebelum membuang kotoran dan menimbunnya kembali dengan pasir setelah selesai membuang kotoran. Jadi, bila bak pasirnya terlalu sempit, tentu kucing Anda tidak bisa melakukan hal tersebut.
Perlu diingat bahwa Anda tetap perlu memperhitungkan ketinggian pasir yang dimasukkan. Bak pasir dengan tinggi 15-20 cm cukup ideal untuk digunakan. Meski begitu, ada kucing yang lebih suka dengan pasir dangkal atau malah suka menggali dalam-dalam. Oleh karena itu, Anda harus menyesuaikan ketinggiannya dengan kebiasaan kucing. Ada juga anak kucing atau kucing tua yang kesulitan masuk ke bak pasir. Jika demikian, pilih saja produk yang salah satu sisinya sengaja didesain lebih pendek daripada sisi lainnya.
Mulai dari Rp 293.000,00
Kini, kami akan memberikan daftar sepuluh rekomendasi bak pasir terbaik untuk kucing. Pilihlah yang paling sesuai untuk kucing Anda!
C014
Mulai dari Rp 179.000,00
Ukuran | 62 cm x 42 cm x 42 cm |
---|
Mulai dari Rp 108.000,00
Ukuran | 50 cm x 37 cm x 13 cm |
---|
Mulai dari Rp 154.200,00
Ukuran | 38 cm x 28 cm x 14 cm |
---|
Mulai dari Rp 200.000,00
Ukuran | 51 cm x 51 cm x 15,5 cm |
---|
Mulai dari Rp 180.000,00
Ukuran | 56 cm x 39 cm x 27,5 cm |
---|
Gambar produk | 1 ![]() Savic | 2 ![]() Savic | 3 ![]() Imac | 4 ![]() | 5 ![]() Savic | 6 ![]() | 7 ![]() | 8 ![]() Cosmo | 9 ![]() | 10 ![]() |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | Aseo Litter Tray | Figaro Litter Tray | Cat Litter Box Fred | Cat Litter Box Cute | Iriz + Rim Litter Tray | Cat Litter Box | Litter Box Size L Package | Cat Litter Box Orange | Bak Pasir Slim Size | Multicolor Medium Cat Litter Box |
Keunggulan | Berdesain stylish, unik sekaligus fungsional | Timbulkan kesan hangat yang futuristik di ruangan | Optimalkan penggunaan sudut ruangan Anda | Segarkan ruangan Anda dengan warna pastel yang soft | Desain simpel yang cocok dengan beragam gaya interior | Lebih fleksibel digunakan dengan cover khusus | Sudah dapat bonus pasir wangi dan serokan! | Jadi lebih hemat pasir berkat bentuk trapesium | Dimensinya ramping memanjang, makin hemat tempat | Warna beragam plus harganya sangat bersahabat di kantong |
Harga mulai dari | Rp 180.000,00 | Rp 168.000,00 | Rp 200.000,00 | Rp 154.200,00 | Rp 108.000,00 | Rp 179.000,00 | Rp 65.000,00 | Rp 108.500,00 | Rp 54.000,00 | Rp 16.000,00 |
Ukuran | 56 cm x 39 cm x 27,5 cm | 55 cm x 48,5 cm x 15,5 cm | 51 cm x 51 cm x 15,5 cm | 38 cm x 28 cm x 14 cm | 50 cm x 37 cm x 13 cm | 62 cm x 42 cm x 42 cm | 40 cm x 30 cm x 13 cm | 41 cm x 30 cm x 17 cm | 51 cm x 18 cm x 16 cm | 30 cm x 25 cm x 10 cm |
Tautan produk |
Selain itu, pilihlah yang sederhana agar lebih mudah dibersihkan. Kucing Anda merasa nyaman, Anda pun lebih hemat waktu dan tenaga untuk menjaga kebersihannya. Tak kalah penting, sesuaikan juga warnanya dengan interior ruangan Anda, ya!
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling