mybest
Baby car seat

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Ibu & anak
  3. Perlengkapan & perawatan bayi
  4. 10 Rekomendasi Car Seat Baby Terbaik [Ditinjau oleh Babywearing Consultant]
  • 10 Rekomendasi Car Seat Baby Terbaik  [Ditinjau oleh Babywearing Consultant] 1
  • 10 Rekomendasi Car Seat Baby Terbaik  [Ditinjau oleh Babywearing Consultant] 2
  • 10 Rekomendasi Car Seat Baby Terbaik  [Ditinjau oleh Babywearing Consultant] 3
  • 10 Rekomendasi Car Seat Baby Terbaik  [Ditinjau oleh Babywearing Consultant] 4
  • 10 Rekomendasi Car Seat Baby Terbaik  [Ditinjau oleh Babywearing Consultant] 5

10 Rekomendasi Car Seat Baby Terbaik [Ditinjau oleh Babywearing Consultant]

Baby car seat diperlukan ketika mengajak buah hati Anda yang masih bayi untuk bepergian dengan mobil. Saat ini banyak merek car seat bayi yang beredar, seperti Nuna, Joie, Pliko, dan sebagainya. Hal ini mungkin membuat Anda kesulitan dalam menentukan car seat terbaik untuk bayi Anda.

 
Karena itu, kami akan menjelaskan poin-poin yang perlu diperhatikan ketika memilih car seat baby. Simak juga komentar dari babywearing consultant & child passenger safety advocate kami, Lingga Rosalina. Kami juga akan memberikan rekomendasi car seat yang bagus untuk buah hati Anda. Simak sampai akhir, ya!

Diperbaharui 20/11/2023
Lingga Rosalina
Pakar
Babywearing consultant
Lingga Rosalina

Lingga adalah seorang konsultan menggendong (babywearing consultant) tersertifikasi dari School of Babywearing UK. Karena kepeduliannya terhadap keselamatan anak, pada 2019 Lingga mengambil pelatihan dan sertifikasi untuk menjadi child passenger safety advocate. Lingga mengajar kelas dan workshop menggendong secara rutin di Bintaro, Tangerang Selatan. Bersama rekan konsultan lain, Lingga juga mendirikan komunitas Belajar Menggendong untuk mengedukasi orang tua secara online. Lingga juga bisa disapa melalui media sosialnya.

Profil Lingga Rosalina
Lanjut membaca
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca
Pakar dalam artikel ini hanya meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

Daftar isi

Manfaat menggunakan baby car seat

Manfaat menggunakan baby car seat

Sebelum berusia enam tahun, anak-anak masih disarankan untuk menggunakan car seat tambahan selama berada di dalam mobil. Hal ini bertujuan untuk membuat anak nyaman sekaligus menjamin keselamatannya selama dalam perjalanan. Di luar sana terdapat berbagai jenis car seat yang telah disesuaikan dengan usia ataupun berat badan sang anak. 


Nah, artikel ini akan membahas tentang car seat yang dapat digunakan oleh bayi sejak masih baru lahir. Baby car seat umumnya dipasang menghadap belakang dan memiliki sandaran yang dapat dibaringkan hingga 45 derajat. Meskipun dapat dimiringkan untuk posisi berbaring, baby car seat berbeda dengan tempat tidur biasa. 


Baby car seat memiliki bantalan khusus sebagai peredam kejut apabila terjadi kecelakaan selama perjalanan. Jadi, bayi Anda akan aman dan juga lebih terlindungi. Anda mungkin merasa repot memasang baby car seat. Namun, pemasangan baby car seat sangat diperlukan sebagai antisipasi apabila terjadi kecelakaan saat berada di perjalanan. 

Lingga Rosalina
Babywearing consultant
Lingga Rosalina

Indonesia belum memiliki peraturan mengenai pemakaian car seat untuk anak. Namun, selaku orang tua tentunya kita ingin melindungi anak-anak kita dari bahaya. Saat membawa bayi di dalam kendaraan, orang tua bisa saja berhati-hati dalam membawa kendaraan. Akan tetapi, kita tidak bisa memastikan bahwa pengendara lain juga melakukan hal yang sama. 


Kecelakaan bisa terjadi di mana saja dan kapan saja. Oleh karena itu, sangat penting untuk menempatkan bayi kita di car seat demi mengurangi risiko kematian apabila terjadi kecelakaan.

Berkolaborasi dengan pakar: Cara memilih baby car seat

Di artikel ini kami akan memberikan rekomendasi car seat bayi. Sebelum itu, perhatikan hal-hal berikut ini demi menjaga keselamatan dan kenyamanan bayi Anda.
1

Carilah produk yang memiliki standar keamanan

Carilah produk yang memiliki standar keamanan

Salah satu standar keamanan yang telah diakui oleh negara-negara di dunia untuk baby car seat adalah standar keamanan Eropa. Standar keamanan Eropa ditandai huruf "E" di label baby car seat tersebut. Label ini menunjukkan bahwa produknya telah lolos sertifikasi standar keamanan Eropa. Standar tersebut adalah ECE R44/04 dan ECE R129 sebagai standar yang lebih tinggi. ECE R129 juga biasa disebut i-Size. 


Produk dengan label "E" merupakan produk yang telah teruji keamanannya. Namun, apabila Anda sangat mengutamakan standar keamanan suatu produk, pilihlah produk dengan sertifikasi R129 atau i-Size. Produk dengan standar keamanan ini terbukti sudah lolos uji standar keamanan paling terkini.


Pada dasarnya produk-produk yang dijual sudah pasti aman untuk digunakan oleh bayi Anda. Meskipun begitu, sebisa mungkin pastikan bahwa produk yang akan Anda beli memiliki salah satu standar keamanan di atas.

Lingga Rosalina
Babywearing consultant
Lingga Rosalina

Car seat harus melalui simulasi tabrakan untuk memastikan bahwa car seat tersebut aman digunakan. ECE R129 adalah regulasi di Eropa yang diberlakukan untuk car seat dengan meningkatkan keamanan di bagian samping. Regulasi yang dikeluarkan pada Juli 2013 ini juga memungkinkan anak menghadap belakang lebih lama dan memastikan kemudahan instalasinya.

2

Periksa juga faktor keamanan produk berdasarkan produsennya

Selain untuk memenuhi standar keamanan yang diakui dunia, para produsen juga berupaya membuat produknya menjadi lebih aman. Hal ini juga dapat Anda jadikan sebagai poin pertimbangan sebelum beli car seat bayi.

Kedalaman kursi, dapat melindungi bayi dari benturan samping

Kedalaman kursi, dapat melindungi bayi dari benturan samping
Salah satu poin lolos uji standar keamanan R129 atau i-Size adalah proteksi samping yang maksimal. Oleh karena itu, beberapa produsen membuat desain kedalaman kursi yang mumpuni untuk menahan benturan samping. 

Hal yang dapat dilakukan untuk mengidentifikasi tingkat keamanan produk adalah dengan memperhatikan kedalaman bagian kepalanya. Banyak produsen yang awalnya berstandar R44 memodifikasi desainnya untuk memenuhi standar R129. 

Lingga Rosalina
Babywearing consultant
Lingga Rosalina

Untuk memenuhi standar ECE R129, car seat dites dalam simulasi tabrakan dengan tiga jenis benturan. Ketiga jenis itu yaitu benturan depan, samping, dan belakang. Selain itu, ada 32 titik sensor yang diamati. Hal ini untuk memastikan keamanan bayi di dalam car seat dari pengaruh benturan dari berbagai sisi, terutama dari samping.

Tipe car seat, dapat disesuaikan dengan usia bayi

Tipe car seat, dapat disesuaikan dengan usia bayi

Pada dasarnya baby car seat memang dipakai hingga bayi berusia satu tahun. Namun, produknya dapat dibagi lagi ke dalam tiga tipe berdasarkan usia pemakainya.


  • R44/grup 0

Tipe ini tak memiliki ketentuan panjang maksimal, tetapi dapat digunakan untuk bayi dengan berat maksimal 12 kg. Para produsen mengeklaim seat car jenis ini dapat digunakan untuk bayi hingga berusia 12 bulan. Namun, hal ini tidak dapat menjadi acuan mengingat pertumbuhan fisik bayi yang berbeda-beda. Bisa jadi tipe ini hanya dapat dipakai hingga bayi berusia sembilan bulan saja.


  • R44/grup 0+

Sama seperti tipe R44/grup 0 di atas, tipe ini tak memiliki ketentuan panjang maksimal. Sementara itu, ketentuan untuk berat maksimalnya adalah 13 kg. Tipe ini dapat digunakan hingga bayi berusia 15 atau 18 bulan tergantung pada produsennya. 


Namun, pada kenyataannya, ukuran produk tiap produsen tidak jauh berbeda satu sama lain. Jika ukuran fisik bayi termasuk besar, tipe ini dapat digunakan hingga bayi Anda berusia sekitar satu tahun. Namun, jika bayi Anda tidak terlalu besar, Anda dapat menggunakannya hingga bayi berusia sekitar satu setengah tahun.


  • R129 (i-Size)

Tipe ini memiliki ketentuan panjang seat yaitu 85 cm. Tipe ini mempunyai seat yang sedikit lebih panjang daripada R44/grup 0+ dan ketentuan berat maksimalnya adalah 13 kg. Selain ketentuan panjang seat, tidak ada yang berbeda dengan tipe R44/grup 0+.


Ada baiknya Anda juga menyiapkan car seat saat bayi sudah menginjak usia di atas satu tahun. Banyak produk yang dapat digunakan anak usia 1–4 tahun. Ada juga produk yang dapat digunakan untuk bayi dan anak usia 0–4 tahun. Kursi bayi ini cocok bagi Anda yang berencana memakainya untuk jangka waktu lama.

Lingga Rosalina
Babywearing consultant
Lingga Rosalina

Gunakanlah car seat yang sesuai dengan tinggi dan berat bayi Anda. Penggunaan car seat yang tidak sesuai malah akan meningkatkan risiko bila terjadi kecelakaan, bukan mengurangi risiko tersebut. Tentu kita tidak ingin hal ini terjadi, bukan?

Jumlah harness, dapat menyangga anak dan mendukung keamanannya

Jumlah harness, dapat menyangga anak dan mendukung keamanannya

Harness merupakan tali atau sabuk pengaman yang dipasang pada bahu dan sela paha bayi. Produk baby car seat umumnya dilengkapi dengan tiga harness. Jumlah ini sebenarnya sudah cukup aman dan dapat menghemat waktu pasang. 


Namun, ada juga produk berspesifikasi tinggi yang memiliki lima harness agar lebih aman. Anda dapat memasangkan harness tersebut di bahu, pinggang, dan sela paha bayi. Pastikan Anda mempertimbangkan poin ini sebelum membeli produk.

Lingga Rosalina
Babywearing consultant
Lingga Rosalina

Perbedaan mendasar dari 3-point harness dan 5-point harness adalah jumlah sabuk yang digunakan untuk menahan bayi berada di kursinya. Makin banyak sabuk yang terpasang, bayi akan makin aman. Sabuk ini akan mendistribusikan tekanan apabila terjadi benturan atau tabrakan.

3

Pilihlah berdasarkan metode pemasangannya

Pilihlah berdasarkan metode pemasangannya
Berdasarkan pemasangannya, baby car seat dapat dibagi menjadi dua. Tipe pertama adalah produk yang dapat dengan mudah dipasangkan dengan bantuan sabuk pengaman. Sementara itu, tipe kedua adalah produk yang dipasangkan menggunakan konektor original-nya. 

  • Dipasang dengan sabuk pengaman

Baby car seat yang dipasang dengan sabuk pengaman banyak ditemukan di pasaran. Namun, memasangkan baby car seat dengan sabuk pengaman ternyata cukup sulit. Dilaporkan bahwa 55% di antara pengguna memasangnya secara tidak tepat. Karena itu, ada merek baby car seat yang dilengkapi dengan panduan berwarna untuk meminimalkan kesalahan pemasangan.


  • Dipasang dengan konektor original

Untuk memudahkan Anda dan meminimalkan kesalahan, kami sarankan Anda memilih baby car seat yang sudah dilengkapi konektor. Biasanya konektor sudah termasuk dalam satu paket saat Anda membeli produknya. Namun, ada juga produk yang menjual konektornya secara terpisah.


Sebagian produk dilengkapi konektor yang dapat dipasang dengan memasukkannya ke sebuah logam khusus yang disebut ISOFIX. Sayangnya ISOFIX tidak dapat dipasang jika mobil yang Anda gunakan tidak menunjang penggunaan ISOFIX. Sebagian besar seri mobil terbaru biasanya telah dilengkapi fitur ini, tetapi ada baiknya Anda memeriksanya kembali.

Lingga Rosalina
Babywearing consultant
Lingga Rosalina

Pemasangan yang tidak tepat malah akan membahayakan bayi Anda. Pemasangan car seat dengan ISOFIX akan terasa lebih mudah dan meminimalkan kesalahan dalam pemasangan. Namun, perlu dipastikan juga bahwa tipe kendaraan Anda memiliki ISOFIX di bangku baris kedua.

4

Pertimbangkan produk yang bisa dipasang di stroller

Pertimbangkan produk yang bisa dipasang di stroller

Tipe travel system merupakan tipe yang memungkinkan Anda untuk memasang seat di kereta dorong bayi atau stroller. Jadi, Anda bisa memindah-mindahkannya dengan mudah dan leluasa. Hal ini tentunya sangat membantu Anda saat harus memindahkan bayi dari mobil ke stroller. Anda jadi tidak perlu khawatir buah hati akan terbangun saat dipindahkan.


Sayangnya, tidak semua stroller dapat dipasangi baby car seat. Jika demikian, Anda dapat membeli produk dari produsen yang sama. Anda bisa juga membeli dari produsen yang berbeda jika produk tersebut mendukung tipe travel system


Jadi, sebelum Anda membelinya, cari tahu dahulu apakah baby car seat tersebut merupakan tipe travel system atau bukan. Periksa juga merek stroller yang kompatibel dengan baby car seat tersebut. Mungkin saja Anda perlu konektor khusus yang harus dibeli secara terpisah.

Lingga Rosalina
Babywearing consultant
Lingga Rosalina

Fitur ini optional, tergantung pada kebutuhan dan kenyamanan orang tua. Pastikan Anda membaca buku manual car seat. Selanjutnya, coba terlebih dahulu memasang serta melepas car seat ke stroller tanpa bayi. Apabila sudah paham caranya, tentu akan lebih aman dan cepat untuk memasang dan melepas car seat ke stroller.

5

Pastikan produk dapat dipasang dengan baik di dalam mobil

Pastikan produk dapat dipasang dengan baik di dalam mobil
Baby car seat memang dapat digunakan hampir di semua jenis mobil. Namun, tidak ada salahnya untuk memeriksa kembali kesesuaian baby car seat tersebut dengan mobil Anda. Umumnya baby car seat cocok digunakan dengan sabuk pengaman tiga titik

Namun, sebagian besar mobil keluaran lama memiliki sabuk pengaman pendek sehingga kemungkinan tidak cocok dengan produk yang ada. Beberapa produk mungkin tidak bisa dipasangkan dengan sabuk dua titik yang biasa terpasang di kursi belakang bagian tengahnya.


Tambahan lagi, jika Anda ingin menggunakan ISOFIX seperti penjelasan di atas, periksa juga kesesuaiannya dengan model mobil Anda. Baby car seat yang dapat dipasang menggunakan ISOFIX membuat pilihan produk yang cocok menjadi terbatas. Jadi, periksalah dengan cermat sebelum membeli.

Lingga Rosalina
Babywearing consultant
Lingga Rosalina

Sebelum membeli dan memasang car seat, baca kembali buku manual mobil untuk memastikan bahwa mobil dapat dipasang car seat. Pastikan mobil Anda memiliki ISOFIX atau tipe dan panjang seatbelt yang sesuai. 


Demikian juga saat memilih car seat. Sebaiknya, cari tahu terlebih dahulu apakah car seat tersebut dapat dipasang pada mobil Anda. Anda dapat men-download buku manual car seat terlebih dahulu melalui website produsen. Dengan begitu, Anda bisa mengecek kesesuaian car seat dan mobil sebelum membeli car seat.

6

Periksa adanya fungsi pendukung lain

Setiap produk memiliki fungsi pendukung yang berbeda-beda tergantung produsennya. Pada bagian ini, kami akan menjelaskan mengenai fungsi pendukung lain yang berguna bagi Anda dan bayi.

Posisi headrest dan sabuk bahu, dapat disesuaikan dengan sistem one touch

Posisi headrest dan sabuk bahu, dapat disesuaikan dengan sistem one touch

Produk dengan fungsi ini sudah didesain sesuai dengan standar keamanan terbaru. Produk ini memiliki headrest atau sandaran kepala dan sabuk bahu yang dapat diatur hanya dengan sekali sentuh. Pertumbuhan bayi sangat cepat dan terus berkembang dari waktu ke waktu. Karena itu, fungsi ini akan memudahkan Anda menyesuaikan baby car seat dengan kondisi fisik bayi

Lingga Rosalina
Babywearing consultant
Lingga Rosalina

Setiap kali berkendara dengan bayi, jangan lupa untuk mengecek posisi headrest dan sabuk bahu. Hal ini penting karena bayi tumbuh dengan cepat sehingga kita perlu menyesuaikan tinggi headrest dan sabuk bahu. Jadi, kita bisa memastikan bayi berada pada posisi nyaman dan terlindungi dengan baik.

Pengaturan harness, untuk memudahkan menidurkan bayi

Pengaturan harness, untuk memudahkan menidurkan bayi

Terkadang saat Anda menidurkan bayi di car seat, posisi harness berada di bawah bayi. Hal ini membuat Anda harus menarik harness dari samping sebelum memasangkannya. Untuk menghindari hal tersebut, ada produk yang harness pada kedua bahunya dapat diangkat dengan halus oleh pegas


Dengan fungsi tersebut, buckle-nya akan mengarah ke depan secara otomatis ketika akan dipasang atau dilepas. Fungsi ini akan memudahkan Anda selama menggunakan baby car seat

Lingga Rosalina
Babywearing consultant
Lingga Rosalina

Fitur pengaturan harness ini tentu akan sangat memudahkan orang tua. Namun, tidak semua car seat memiliki fitur ini. Karena itu, pelajari car seat incaran Anda dengan men-download terlebih dahulu buku manual car seat melalui website produsen.

Desain produk, demi kenyamanan bayi newborn

Desain produk, demi kenyamanan bayi newborn

Baby car seat merupakan kursi yang dipasang dengan kemiringan hingga 45 derajat. Sebenarnya, posisi ini tidak mudah bagi bayi yang baru lahir. Oleh karena itu, terdapat beberapa produk yang memberikan bantalan untuk menyangga bagian bawah pantat bayi. 


Dengan begitu, bayi yang baru lahir pun akan tetap nyaman saat berada di kursi. Pada produk berspesifikasi tinggi, seat pada bagian bawah pantat bayi juga dapat dinaikkan. Biasanya seat pada produk tersebut terbuat dari resin lunak yang tetap empuk dan nyaman bagi bayi.

Lingga Rosalina
Babywearing consultant
Lingga Rosalina

Pastikan orang tua membaca terlebih dahulu buku manual car seat. Dengan begitu, Anda paham kapan dan bagaimana bantalan harus dipasang, serta kapan bantalan tidak perlu dipasang pada car seat.

Mode recline, kemiringan kursi yang bisa disesuaikan dengan tahapan usia

Mode recline, kemiringan kursi yang bisa disesuaikan dengan tahapan usia

Pemasangan base juga jadi hal yang penting untuk diperhatikan. Jika pemasangan base tidak benar, posisi base akan miring. Bayi Anda pun tidak akan mendapat posisi yang nyaman di atas car seat. Produsen yang fokus terhadap hal ini akan mendesain produknya dengan pengatur posisi otomatis. Dengan begitu, Anda tidak perlu khawatir akan posisi yang membuat si kecil tidak nyaman.

Lingga Rosalina
Babywearing consultant
Lingga Rosalina

Orang tua wajib membaca terlebih dahulu buku manual car seat sebelum car seat digunakan bersama bayi. Pahami cara menaikturunkan recliner pada base car seat. Biasanya terdapat petunjuk pada base car seat tentang relasi antara usia atau berat bayi dengan tingkat kemiringan yang dibutuhkan. Petunjuk ini akan memudahkan orang tua mengatur recliner.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

Peringkat Car Seat Baby Terbaik

Berikut ini adalah rekomendasi Car Seat Baby terbaik. Produk-produk ini diurutkan secara mandiri oleh mybest berdasarkan hasil riset pada beberapa website dan review (diperbarui tanggal 20 November 2023).
Ranking popularitas
Filter
Produk
Gambar
Harga terendah
Harga
Poin
Perincian
Untuk usia
Tipe car seat
Bobot maksimal
Standar keamanan
Metode pemasangan
Jumlah harness
Performa penunjang keamanan
Bisa dipasang di stroller
Headrest
Sabuk bahu
Reclining
Washable cover
Berat produk
Dimensi ukuran
Bahan
1

Babydoes

Carseat Free Rotate 360°CH 8749 / 8089

Babydoes Carseat Free Rotate 360° 1

Rp1.599.000

Menengah

Memiliki keamanan ganda untuk perlindungan ekstra

Grup 0+, I, II, III

Tidak diketahui

36 kg

Tidak diketahui

Dipasang dengan sabuk pengaman

5

Isofix, Tether, SPS (Side Protection System)

Tidak diketahui

18 kg

83 cm x 52,5 cm x 101 cm

Metal (rangka)

2

Joie

steadi™ R129

Joie steadi™ R129 1

Rp1.750.000

Menengah

Keamanan maksimal, pemasangan lebih minim effort

0-4 tahun

R129

18 kg

ECE R129/03

Dipasang dengan sabuk pengaman

5

Tri-Protect™, Intelli-Fit™

Tidak diketahui

7,71 kg

50,7 cm x 43,6 cm x 60-66 cm

Tidak diketahui

3

Graco

Extend2Fit Convertible Car Seat

Graco Extend2Fit Convertible Car Seat 1

Rp2.175.000

Menengah

Memiliki sandaran kaki dan cup holder, si kecil jadi makin nyaman

Newborn hingga bayi berbobot 30 kg

Tidak diketahui

30 kg

CMVSS 213

Dipasang dengan konektor digital (LATCH)

5

Graco® ProtectPlus Engineered™, Anti-Rebound Bar

Tidak diketahui

8,6 kg

50 cm x 60 cm x 55 cm

Alloy steel, polyester

4

Pliko

Touring CarseatPK-507B

Pliko Touring Carseat 1

Rp770.000

Agak Murah

Harga lebih minim, perlindungan tetap maksimal

0-5 tahun

R44

25 kg

ECE R44

Dipasang dengan konektor digital (LATCH)

5

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

44 cm x 53 cm x 71 cm

Tidak diketahui

5

Nuna

Rava Carseat

Nuna Rava Carseat 1

Rp4.500.000

Agak Mahal

Berbahan serat alami yang aman dan nyaman untuk kulit anak

0-2 tahun lebih

Tidak diketahui

29 kg

NHTSA, CPSC, IIHS

Dipasang dengan konektor digital (LATCH)

5

Simply™ Secure Installation, SafeSeat

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

12 kg

63 cm x 40 cm x 48 cm

Poliester dan bambu (cover)

6

KURU

Basic Baby Car Seat

KURU Basic Baby Car Seat 1

Rp550.000

Lebih Murah

Bobotnya ringan & dilengkapi handle, cocok untuk dibawa jalan-jalan

0-15 bulan

R44/grup 0+

13 kg

ECE R44/04

Dipasang dengan konektor digital

3

Headrest protector

Tidak diketahui

Tidak diketahui

2,8 kg

Tidak diketahui

Aluminium (handle), breathable fabric (jok)

7

BabyElle

Cosmo IX Car SeatBE-833B

BabyElle Cosmo IX Car Seat 1

Rp949.900

Agak Murah

Area duduk lebih luas, bisa digunakan hingga usia 12 tahun!

0-12 tahun

R129

36 kg

ECE R44/04

Dipasang dengan konektor digital (Isofix)

5

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

8 kg

46,5 cm x 51 cm x 64,5 cm

Tidak diketahui

8

Coco Latte

Artio Infant Car Seat

Coco Latte Artio Infant Car Seat 1

Rp3.999.000

Agak Mahal

Pasang di stroller, keamanan dan kenyamanan si kecil saat jalan-jalan lebih terjaga

Newborn hingga bayi berbobot 13 kg

R44/grup 0+

13 kg

Tidak diketahui

Dipasang dengan konektor digital (LATCH)

3

LSP System, Energy-Absorbing Shell

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

9

FLYBB

Infant Car Seat and Stroller Baby

FLYBB Infant Car Seat and Stroller Baby 1

Rp1.888.888

Menengah

Lebih praktis dengan stroller yang bisa diubah jadi car seat

New born hingga bayi berbobot 15 kg

Tidak diketahui

15 kg

Tidak diketahui

Dipasang dengan konektor digital

3

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

7 kg

44 cm x 60 cm (mode car seat), 47 cm x 41,5 cm x 73,5 cm (mode stroller)

Tidak diketahui

10

Chicco

Unico Plus Air

Chicco Unico Plus Air 1

Rp4.599.000

Agak Mahal

Tingkatkan keamanan pada si kecil dengan adanya Air Collection

0-12 tahun

Group 0/1/2/3

36 kg

ECE R44/04

Dipasang dengan konektor digital, dipasang dengan sabuk pengaman (tambahan)

5

Side Safety System, Air Collection

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

BabydoesCarseat Free Rotate 360°CH 8749 / 8089

Carseat Free Rotate 360° 1
Sumber: shopee.co.id
Carseat Free Rotate 360° 2
Sumber: shopee.co.id
Carseat Free Rotate 360° 3
Sumber: shopee.co.id
Carseat Free Rotate 360° 4
Sumber: shopee.co.id
Carseat Free Rotate 360° 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp1.599.000
Menengah
Harga referensi
Rp1.599.000
Menengah

Memiliki keamanan ganda untuk perlindungan ekstra

Produk yang dapat diputar 360 derajat ini memiliki keamanan ganda untuk perlindungan ekstra bagi anak Anda. Selain memiliki lima titik sabuk pengaman, car seat ini juga dilengkapi SPS pada bagian samping.


SIP berguna sebagai peredam benturan, apalagi jika terjadi tabrakan dari arah samping mobil. Anak akan lebih aman dan area kepalanya pun tidak akan terbentur keras atau mengalami syok. Bila Anda concern terhadap keamanan si kecil selama di dalam mobil, produk ini perlu dipertimbangkan.

Untuk usiaGrup 0+, I, II, III
Tipe car seatTidak diketahui
Bobot maksimal36 kg
Standar keamananTidak diketahui
Metode pemasanganDipasang dengan sabuk pengaman
Jumlah harness5
Performa penunjang keamananIsofix, Tether, SPS (Side Protection System)
Bisa dipasang di stroller
Headrest
Sabuk bahu
Reclining
Washable coverTidak diketahui
Berat produk 18 kg
Dimensi ukuran83 cm x 52,5 cm x 101 cm
BahanMetal (rangka)
View all
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

Joiesteadi™ R129

Harga referensi
Rp1.750.000
Menengah

Keamanan maksimal, pemasangan lebih minim effort

Inovatif dan aman, kursi mobil Joie steadi™ R129 adalah pilihan tepat bagi orang tua yang mengutamakan keselamatan dan kemudahan pemasangan. Dirancang dengan ECE R129, teknologi terkini untuk memenuhi standar keselamatan, kursi ini menawarkan perlindungan maksimal selama perjalanan. 


Sandaran kepalanya juga dilengkapi dengan Tri-Protect™, serta busa memori Intelli-Fit™. Perpaduan ini akan memberi perlindungan ekstra ketika terjadi benturan. Di sisi lain, desain yang ergonomis membuat Joie Steadi™ R129 mudah dipasang dan disesuaikan. Produk ini benar-benar aman bagi anak dan ramah bagi pengguna pemula sekalipun.

Untuk usia0-4 tahun
Tipe car seatR129
Bobot maksimal18 kg
Standar keamananECE R129/03
Metode pemasanganDipasang dengan sabuk pengaman
Jumlah harness5
Performa penunjang keamananTri-Protect™, Intelli-Fit™
Bisa dipasang di strollerTidak diketahui
Headrest
Sabuk bahu
Reclining
Washable cover
Berat produk 7,71 kg
Dimensi ukuran50,7 cm x 43,6 cm x 60-66 cm
BahanTidak diketahui
View all
No.3

GracoExtend2Fit Convertible Car Seat

Harga referensi
Rp2.175.000
Menengah

Memiliki sandaran kaki dan cup holder, si kecil jadi makin nyaman

Anak sering kali merasa rewel saat berada di car seat. Coba bayangkan jika Anda hanya berkendara berdua saja dengan si kecil? Anda tentu jadi tidak konsentrasi mendengar tangisan atau rengekan si kecil, bukan? Nah, untuk itu, Anda harus menyediakan camilan atau minuman yang bisa diakses sendiri oleh mereka. 


Dengan adanya cup holder ini, si kecil bisa bebas mengambil camilan atau minuman sendiri tanpa mengganggu orang tua. Cup holder-nya juga bisa dipakai untuk menyimpan mainan agar si kecil tidak bosan. Selain itu, ada sandaran kaki yang membuat si kecil jadi makin nyaman karena kakinya tak menggantung.

Untuk usiaNewborn hingga bayi berbobot 30 kg
Tipe car seatTidak diketahui
Bobot maksimal30 kg
Standar keamananCMVSS 213
Metode pemasanganDipasang dengan konektor digital (LATCH)
Jumlah harness5
Performa penunjang keamananGraco® ProtectPlus Engineered™, Anti-Rebound Bar
Bisa dipasang di strollerTidak diketahui
Headrest
Sabuk bahu
Reclining
Washable cover
Berat produk 8,6 kg
Dimensi ukuran50 cm x 60 cm x 55 cm
BahanAlloy steel, polyester
View all
No.4

PlikoTouring CarseatPK-507B

Harga referensi
Rp770.000
Agak Murah

Harga lebih minim, perlindungan tetap maksimal

Harga produk ini memang lebih terjangkau jika dibandingkan produk lain di rekomendasi produk. Meskipun begitu, keamanannya tidak perlu diragukan. Pliko Touring Car Seat 507B tetap mampu memberikan perlindungan maksimal bagi buah hati selama di perjalanan. Hal ini berkat standar keamanan internasional beserta fitur-fitur inovatif, seperti sabuk pengaman yang dapat diatur dan sistem perlindungan samping.


Dengan desain yang ergonomis dan bahan yang nyaman, kursi ini tidak hanya memberikan rasa aman tetapi juga kenyamanan yang tak tertandingi. Ideal untuk keluarga yang aktif dan peduli akan keselamatan anak selama perjalanan.

Untuk usia0-5 tahun
Tipe car seatR44
Bobot maksimal25 kg
Standar keamananECE R44
Metode pemasanganDipasang dengan konektor digital (LATCH)
Jumlah harness5
Performa penunjang keamananTidak diketahui
Bisa dipasang di strollerTidak diketahui
Headrest
Sabuk bahu
Reclining
Washable cover
Berat produk Tidak diketahui
Dimensi ukuran44 cm x 53 cm x 71 cm
BahanTidak diketahui
View all
No.5

NunaRava Carseat

Harga referensi
Rp4.500.000
Agak Mahal

Berbahan serat alami yang aman dan nyaman untuk kulit anak

Bila bayi Anda memiliki kulit sensitif, bahan kain dudukan car seat haruslah diperhatikan. Carilah bahan yang lembut dan tidak membuat kulit gatal atau iritasi, contohnya adalah produk ini. Produk dari Nuna ini terbuat dari serat alami, campuran bambu dan poliester. 


Serat dari bambu ini teksturnya superlembut, antibakteri, hipoalergenik, dan ramah lingkungan. Kulit bayi yang sensitif akan lebih aman saat menyentuhnya. Tak hanya itu, bahan kain ini juga membuat bayi lebih nyaman. Bayi akan merasa lebih sejuk saat cuaca panas dan lebih hangat saat cuaca dingin.

Untuk usia0-2 tahun lebih
Tipe car seatTidak diketahui
Bobot maksimal29 kg
Standar keamananNHTSA, CPSC, IIHS
Metode pemasanganDipasang dengan konektor digital (LATCH)
Jumlah harness5
Performa penunjang keamananSimply™ Secure Installation, SafeSeat
Bisa dipasang di strollerTidak diketahui
HeadrestTidak diketahui
Sabuk bahu
RecliningTidak diketahui
Washable cover
Berat produk 12 kg
Dimensi ukuran63 cm x 40 cm x 48 cm
BahanPoliester dan bambu (cover)
View all
No.6

KURUBasic Baby Car Seat

Harga referensi
Rp550.000
Lebih Murah

Bobotnya ringan & dilengkapi handle, cocok untuk dibawa jalan-jalan

Mayoritas car seat memang berat dan kurang praktis saat dibawa bepergian. Namun, tidak demikian dengan produk ini. Bobotnya hanya 2,8 kg dan dilengkapi dengan handle antiselip. Jadi, car seat ini bisa dibawa dengan mudah ketika dilepaskan, bahkan Anda dapat membawanya ke dalam cabin pesawat. Cocok untuk dibawa jalan-jalan.


Sisi kenyamanannya juga terjamin! Jok car seat ini terbuat dari material yang breathable, water resistant, dan baby skin friendly. Kelebihan ini tentunya memberi nilai plus bagi si kecil karena ia jadi tidak panas saat duduk lama di car seat. Tambahan lagi, harga car seat ini juga tak kalah terjangkau dari produk sebelumnya.

Untuk usia0-15 bulan
Tipe car seatR44/grup 0+
Bobot maksimal13 kg
Standar keamananECE R44/04
Metode pemasanganDipasang dengan konektor digital
Jumlah harness3
Performa penunjang keamananHeadrest protector
Bisa dipasang di strollerTidak diketahui
Headrest
Sabuk bahu
RecliningTidak diketahui
Washable cover
Berat produk 2,8 kg
Dimensi ukuranTidak diketahui
BahanAluminium (handle), breathable fabric (jok)
View all
No.7

BabyElleCosmo IX Car SeatBE-833B

Harga referensi
Rp949.900
Agak Murah

Area duduk lebih luas, bisa digunakan hingga usia 12 tahun!

Beberapa cas seat memang dapat digunakan selama bertahun-tahun. Meskipun begitu, daya pakainya bisa jadi lebih sebentar jika berat badan buah hati Anda telah melewati kapasitas maksimal dari car seat-nya. Kalau Anda ingin memerlukan car seat yang dapat digunakan dalam jangka panjang, coba lirik produk ini.


Desainnya dibuat lebih lebar sehingga si kecil bisa duduk dengan leluasa. Di sisi lain, desain yang lebar tersebut membuat car seat ini dapat digunakan hingga usia dua belas tahun. Untuk bobot maksimal yang dapat ditahannya mencapai 36 kilogram dan hal ini sudah teruji. Jadi, Anda tidak perlu mengkhawatirkannya lagi, deh.

Untuk usia0-12 tahun
Tipe car seatR129
Bobot maksimal36 kg
Standar keamananECE R44/04
Metode pemasanganDipasang dengan konektor digital (Isofix)
Jumlah harness5
Performa penunjang keamananTidak diketahui
Bisa dipasang di strollerTidak diketahui
Headrest
Sabuk bahu
Reclining
Washable coverTidak diketahui
Berat produk 8 kg
Dimensi ukuran46,5 cm x 51 cm x 64,5 cm
BahanTidak diketahui
View all
No.8

Coco LatteArtio Infant Car Seat

Harga referensi
Rp3.999.000
Agak Mahal

Pasang di stroller, keamanan dan kenyamanan si kecil saat jalan-jalan lebih terjaga

Produk ini dilengkapi Linear Side Impact Protection (LSP System) dan Energy-Absorbing Shell. Sistem tersebut dapat melindungi anak pada saat terjadi tabrakan samping. Jadi, benturan yang terjadi ketika tabrakan akan disebarkan sehingga efek yang diterima si kecil lebih minim.


Di sisi lain, car seat ini dapat dipasang di stroller Pendio 3.0 yang diproduksi oleh Coco Latter juga. Anda tak perlu khawatir si kecil kepanasan karena car seat in dilengkapi dengan canopy UPF50+ yang ekstra lebar. Jadi, si kecil bisa terlindungi selama jalan-jalan di luar rumah. Jika Anda mencari car seat multifungsi yang dapat dipasang di mobil dan stroller, liriklah produk ini.

Untuk usiaNewborn hingga bayi berbobot 13 kg
Tipe car seatR44/grup 0+
Bobot maksimal13 kg
Standar keamananTidak diketahui
Metode pemasanganDipasang dengan konektor digital (LATCH)
Jumlah harness3
Performa penunjang keamananLSP System, Energy-Absorbing Shell
Bisa dipasang di stroller
Headrest
Sabuk bahu
RecliningTidak diketahui
Washable cover
Berat produk Tidak diketahui
Dimensi ukuranTidak diketahui
BahanTidak diketahui
View all
No.9

FLYBBInfant Car Seat and Stroller Baby

Infant Car Seat and Stroller Baby 1
Sumber: shopee.co.id
Infant Car Seat and Stroller Baby 2
Sumber: shopee.co.id
Infant Car Seat and Stroller Baby 3
Sumber: shopee.co.id
Infant Car Seat and Stroller Baby 4
Sumber: shopee.co.id
Infant Car Seat and Stroller Baby 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp1.888.888
Menengah
Harga referensi
Rp1.888.888
Menengah

Lebih praktis dengan stroller yang bisa diubah jadi car seat

Car seat yang bisa dipasang di stroller memang multifungsi. Namun, akan lebih praktis jika Anda memiliki car seat yang bisa diubah jadi stroller, contohnya produk ini. Cukup tekan satu tombol, stroller akan terlipat dan berubah menjadi car seat. Jadi, tak perlu lagi melepas car seat dan memasangnya kembali di stroller. Anda juga tidak perlu memasukkan dan mengeluarkan stroller ke dalam bagasi mobil.


Cukup membeli satu produk ini, Anda bisa mendapatkan dua perlengkapan bayi yang amat penting. Anda yang menyukai kepraktisan dan menginginkan efisiensi waktu tentu layak mempertimbangkan produk ini.

Untuk usiaNew born hingga bayi berbobot 15 kg
Tipe car seatTidak diketahui
Bobot maksimal15 kg
Standar keamananTidak diketahui
Metode pemasanganDipasang dengan konektor digital
Jumlah harness3
Performa penunjang keamananTidak diketahui
Bisa dipasang di stroller
HeadrestTidak diketahui
Sabuk bahu
RecliningTidak diketahui
Washable coverTidak diketahui
Berat produk 7 kg
Dimensi ukuran44 cm x 60 cm (mode car seat), 47 cm x 41,5 cm x 73,5 cm (mode stroller)
BahanTidak diketahui
View all
No.10

ChiccoUnico Plus Air

Harga referensi
Rp4.599.000
Agak Mahal

Tingkatkan keamanan pada si kecil dengan adanya Air Collection

Sebenarnya, fungsi utama car seat ini hampir sama dengan produk pada umumnya. Namun, Chicco melengkapinya dengan Air Collection. Fitur ini berfungsi untuk memberikan keamanan tambahan pada kepala anak ketika terjadi benturan. Ketika ada tabrakan samping atau belakang, benturan yang muncul akan diserap, lalu disebarkan sehingga si kecil menerima efek yang lebih minim. 


Menurut studi yang dilakukan oleh Insurance Institute for Highway Safety (IIHS), car seat Chicco yang dilengkapi Air Collection ini mendapatkan peringkat "Good". Yuk, berikan keamanan maksimal bagi buah hati Anda selama di perjalanan dengan memasang produk ini.

Untuk usia0-12 tahun
Tipe car seatGroup 0/1/2/3
Bobot maksimal36 kg
Standar keamananECE R44/04
Metode pemasanganDipasang dengan konektor digital, dipasang dengan sabuk pengaman (tambahan)
Jumlah harness5
Performa penunjang keamananSide Safety System, Air Collection
Bisa dipasang di strollerTidak diketahui
Headrest
Sabuk bahu
Reclining
Washable cover
Berat produk Tidak diketahui
Dimensi ukuranTidak diketahui
BahanTidak diketahui
View all

Tips dari babywearing consultant & child passenger safety advocate kami, Lingga Rosalina

Tips dari babywearing consultant & child passenger safety advocate kami, Lingga Rosalina

Saat membeli car seat secara offline, carilah toko yang memperbolehkan untuk mencoba memasang car seat di mobil Anda. Hal ini untuk memastikan bahwa mobil memiliki ruang yang cukup untuk car seat yang ingin Anda beli. Anda juga bisa memastikan car seat memang compatible dengan mobil Anda.

5 Rekomendasi Car Seat Baby terbaik

No. 1: BabydoesCarseat Free Rotate 360°CH 8749 / 8089

No. 2: Joiesteadi™ R129

No. 3: GracoExtend2Fit Convertible Car Seat

No. 4: PlikoTouring CarseatPK-507B

No. 5: NunaRava Carseat

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini
Deskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.
  1. TOP
  2. Ibu & anak
  3. Perlengkapan & perawatan bayi
  4. 10 Rekomendasi Car Seat Baby Terbaik [Ditinjau oleh Babywearing Consultant]

mybest

Bekerja sama dengan kreator konten dan ahli di bidangnya,
mybest membantu Anda dalam memilih dan menemukan produk terbaik.

Copyright mybest All Rights Reserved.