mybest
Sikat botol

Layanan Rekomendasi

  1. TOP
  2. Ibu & anak
  3. Perlengkapan & perawatan bayi
  4. 10 Rekomendasi Sikat Dot (Botol Bayi) Terbaik (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Rekomendasi Sikat Dot (Botol Bayi) Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Rekomendasi Sikat Dot (Botol Bayi) Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Rekomendasi Sikat Dot (Botol Bayi) Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Rekomendasi Sikat Dot (Botol Bayi) Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Rekomendasi Sikat Dot (Botol Bayi) Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Rekomendasi Sikat Dot (Botol Bayi) Terbaik (Terbaru Tahun 2023)

Salah satu alat yang penting untuk membersihkan botol bayi adalah sikat dot. Terdapat banyak merek sikat botol bayi, seperti Pigeon, Medela, Cussons, dan lainnya. Namun, tidak semua sikat dot bayi memiliki bahan dan keunggulan yang sama. Anda harus memilihnya sesuai dengan jenis botol yang akan dibersihkan.

Agar tidak salah pilih, kami akan memberikan informasi cara memilih sikat botol bayi yang bagus. Tidak hanya itu, kami juga akan memberikan sepuluh rekomendasi sikat dot terbaik. Silakan baca hingga selesai dan jadikan artikel ini sebagai referensi. Selamat membaca!
Diperbaharui 10-06-2022
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca
  • Konten ini dibuat secara independen oleh mybest. Kami mungkin menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen dan/atau pemasangan iklan. Namun, produsen dan lainnya tidak terlibat dalam isi konten ataupun penentuan peringkat.
  • Silakan lihat kebijakan editorial mybest untuk detailnya
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber. (Diperbaharui pada 13 Januari 2023)

Daftar isi

Cara memilih sikat dot (botol bayi)

Di bawah ini, kami akan membahas cara memilih sikat botol bayi berdasarkan bahan dan cara menyimpannya. Jangan lupa untuk menandai bagian yang menurut Anda penting, ya!

① Pilih sikat botol bayi berdasarkan bahan

Dalam memilih sikat botol bayi, sebaiknya Anda memilih produk yang bahannya sesuai dengan bahan botol yang biasa dipakai. Di bawah ini, kami akan menjelaskan lebih lanjut mengenai karakteristik sikat botol bayi berdasarkan bahan pembuatnya. Mari disimak!

Sikat spons, bisa dipakai untuk membersihkan botol kaca dan botol plastik

Sikat spons, bisa dipakai untuk membersihkan botol kaca dan botol plastik

Sikat botol bayi yang terbuat dari bahan spons merupakan jenis sikat yang paling populer. Berikut ini beberapa hal yang perlu Anda ketahui mengenai sikat spons.


  • Bahan spons dapat digunakan untuk membersihkan botol bayi yang terbuat dari bahan plastik atau bahan kaca.

  • Sikat dari bahan spons umumnya memiliki ukuran yang panjang dan tersambung dengan gagang pegangannya. Hal ini membuat sikat spons mampu membersihkan hingga ke bagian bawah botol dengan baik.

  • Saat membeli sikat spons, pilihlah sikat dengan spons yang tebal. Pasalnya, spons tebal dapat mencuci lebih kuat dan bersih dibandingkan spons yang tipis. Namun, pastikan untuk membilas seluruh sabun yang tertinggal pada spons setelah selesai digunakan agar kebersihannya terjaga.

Sikat nilon, lebih awet dan mudah dibersihkan

Sikat nilon, lebih awet dan mudah dibersihkan
Selain sikat spons, di pasaran tersedia sikat dot dari bahan nilon. Poin-poin di bawah ini akan memudahkan Anda mengetahui karakteristik sikat nilon.

  • Sikat dari bahan nilon dapat digunakan untuk membersihkan botol bayi yang terbuat dari kaca. Tekstur sikat nilon yang padat juga memudahkan Anda untuk mencuci setiap sudut botol kaca. Namun, sikat ini tidak bisa digunakan untuk membersihkan botol plastik karena dapat menimbulkan goresan.

  • Sikat nilon memiliki daya tahan yang lebih baik dibandingkan sikat spons. Hal ini membuat sikat nilon masih bisa digunakan dengan baik, bahkan setelah bayi sudah tidak minum dari botol lagi.

  • Sikat nilon mudah mengalirkan air sehingga dapat dibersihkan dengan lebih mudah.

Sikat silikon, awet dan bisa digunakan untuk semua bahan botol

Sikat silikon, awet dan bisa digunakan untuk semua bahan botol

Meski produknya tidak sebanyak sikat spons dan sikat nilon, sikat berbahan silikon menarik untuk dipertimbangkan. Mari simak beberapa karakteristik dari sikat silikon berikut ini.


  • Sikat silikon dapat digunakan untuk membersihkan botol bayi berbahan plastik atau berbahan kaca.

  • Sikat dengan bahan silikon dapat dibersihkan dengan mudah dan cepat kering. Anda bisa merebus sikat spons ketika ingin mensterilkannya. Anda juga bisa membersihkan sikat silikon dengan menggunakan mesin pencuci piring.

  • Seperti sikat nilon, sikat dari bahan silikon tergolong awet sehingga dapat digunakan untuk waktu yang lama.

② Pertimbangkan juga cara menyimpannya

Pertimbangkan juga cara menyimpannya
Sikat botol bayi adalah alat untuk mencuci botol bayi yang harus terjaga kebersihannya. Oleh karena itu, Anda harus menjaga sikat botol tetap bersih dan kering setelah digunakan. Pastikan Anda memilih sikat botol bayi yang dapat disimpan dan dikeringkan dengan baik, ya. Berikut ini beberapa contohnya:

  • Anda bisa memilih sikat botol bayi yang memiliki lubang pengait atau tali pengikat di bagian handel. Dengan demikian, Anda bisa mengeringkan sikat botol dengan cara digantungkan di tempat penyimpanan dengan rapi.

  • Anda juga dapat memilih sikat botol yang memiliki stand sehingga dapat berdiri sendiri ketika dikeringkan. Jadi, Anda tidak perlu kerepotan menyediakan tempat untuk menggantung sikat botol bayi.

Jika tidak kering, sikat botol pasti akan menjadi lembap dan memicu bakteri untuk berkembang biak di dalamnya. Oleh karena itu, pilihlah sikat botol yang dapat disimpan dengan baik sesuai dengan kondisi rumah Anda.

10 Rekomendasi sikat dot (botol bayi) terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk sikat dot (botol bayi) terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
1

Regashi

7 in 1 Bottle Brush Set

Regashi 7 in 1 Bottle Brush Set 1枚目

Praktis, paket lengkap untuk bersihkan dot dan botol bayi

2

Leleoncare

Sikat Botol Silikon Set 3 in 1

Leleoncare Sikat Botol Silikon Set 3 in 1 1枚目

Sikat utamanya antirontok karena berbahan silikon

3

Dr. Brown’s

Standard Bottle Brush

Dr. Brown’s Standard Bottle Brush 1枚目

Kombinasi bahannya dapat membersihkan botol dengan mudah

4

Pigeon

Sponge Brush

Pigeon Sponge Brush 1枚目

Bersihkan botol tanpa khawatir merusak mulut botol

5

Medela

Quick Clean Bottle brush

Medela Quick Clean Bottle brush 1枚目

Kepala sikat fleksibel untuk membersihkan area yang sulit dijangkau

6

Cussons

Baby Bottle & Nipple Brush

Cussons Baby Bottle & Nipple Brush 1枚目

Dapat dilipat dan mudah dibawa bepergian

7

OXO

Bottle Brush with Stand

OXO Bottle Brush with Stand 1枚目

Bebas memilih cara menyimpan sikatnya, berdiri atau digantung!

8

Little Baby

Full Set Bottle Brush

Little Baby Full Set Bottle Brush 1枚目

Tiga jenis sikat dalam satu paket, praktis dan hemat!

9

BabySafe

Silicone Brush

BabySafe Silicone Brush 1枚目

Bahannya antibakteri, jaga sikat dot tetap higienis

10

Tommee Tippee

Closer to Nature Bottle Teat Brush

Tommee Tippee Closer to Nature Bottle Teat Brush 1枚目

Teat brush-nya bisa digabungkan dengan sikat botol

Perincian produk
Close
No.1

Regashi7 in 1 Bottle Brush Set

Mulai dari Rp25.999,00

Praktis, paket lengkap untuk bersihkan dot dan botol bayi

Kelebihan:

  • Pegangan tebal dan antiselip
  • Bahan food grade dan bebas BPA

Kekurangan:

  • Tidak dilengkapi tempat untuk menyimpan isi set

Praktis dan terjangkau. Itulah dua kata yang tepat untuk mendeskripsikan produk ini. Hadir dalam bentuk set, Anda tidak perlu lagi membeli sikat jenis lain untuk membersihkan peralatan makan dan minum si kecil.


Mulai dari sikat botol, sikat dot, hingga sikat sedotan, semua akan Anda dapatkan dalam sekali pembelian. Harganya pun terbilang ramah di kantong sehingga Anda tidak perlu berpikir dua kali untuk membelinya.

No.2

LeleoncareSikat Botol Silikon Set 3 in 1

Mulai dari Rp66.880,00

Sikat utamanya antirontok karena berbahan silikon

Kelebihan:

  • Cocok untuk semua jenis botol karena tidak membuat botol tergores
  • Bahan food grade
  • Pegangan bisa berputar 360°

Kekurangan:

  • Busa yang dihasilkan tidak sebanyak sikat spons dan sikat nilon

Produk ini kami rekomendasikan untuk Anda yang menginginkan sikat botol yang awet digunakan jangka panjang. Terbuat dari bahan silikon, sikat ini tidak akan rontok seperti halnya sikat nilon. Sikat ini juga tidak mudah berubah bentuk seperti sikat spons meski digunakan berulang-ulang. Jadi, Anda bisa mengandalkannya untuk membersihkan botol susu calon adik si kecil nantinya.

No.3

Dr. Brown’sStandard Bottle Brush

Mulai dari Rp103.000,00

Kombinasi bahannya dapat membersihkan botol dengan mudah

Kelebihan:
  • Handle mudah digenggam dan tidak licin
  • Dilengkapi spons untuk membersihkan dasar botol
  • Tersedia dalam berbagai pilihan warna

Kekurangan:

  • Tidak memiliki lubang pengait

Sikat botol bayi ini mengombinasikan spons dan nilon dalam satu produk. Sponsnya berfungsi untuk membersihkan dasar botol yang sulit dijangkau. Sementara itu, bahan nilonnya dapat membersihkan bagian samping botol secara maksimal.


Kombinasi spons dan nilon ini dibuat agar Anda bisa membersihkan botol bayi dengan lebih mudah. Jadi, Anda yang mengutamakan kemudahan dalam membersihkan botol bayi patut mempertimbangkan produk ini.

No.4

Bersihkan botol tanpa khawatir merusak mulut botol

Kelebihan:
  • Pegangan antiselip dan mudah digenggam
  • Gagang dapat diputar 360°untuk pembersihan menyeluruh

Kekurangan:

  • Tidak dilengkapi dengan stand

Produk ini memiliki gagang yang dibuat dengan lapisan khusus agar tidak merusak mulut botol. Selain itu, sponsnya yang fleksibel dan melengkung akan memudahkan Anda untuk membersihkan botol. Jika Anda khawatir gagang sikat botol akan merusak mulut botol karena gesekan saat sedang mencuci, produk ini dapat diandalkan.


Anda bisa membersihkan botol bayi dengan dua cara ketika menggunakan produk ini. Pertama, pencucian vertikal yang dilakukan dengan cara menggerakkan sikat ke atas dan ke bawah. Kedua, pencucian horizontal dengan cara memutar gagangnya. Dengan menggabungkan kedua teknik tersebut, botol si kecil akan senantiasa bersih.
No.5

MedelaQuick Clean Bottle brush

Mulai dari Rp142.000,00

Kepala sikat fleksibel untuk membersihkan area yang sulit dijangkau

Kelebihan:

  • Bahan BPA free
  • Kepala sikat fleksibel, makin mudah membersihkan sisa susu dalam botol

Kekurangan:

  • Tidak tersedia warna lainnya

Bagian kepala sikat produk ini didesain fleksibel dengan bulu bergelombang 180°. Alhasil, sikatnya mampu membersihkan sudut-sudut yang sulit dijangkau. Selain itu, produk ini memiliki ujung gagang yang berbentuk spiral guna memudahkan Anda dalam membersihkan dot.


Ketika Anda membeli produk ini, Anda juga akan mendapatkan stand-nya sekaligus. Anda dapat menggunakan stand tersebut untuk mengeringkan sikat sehingga kebersihan produk ini tetap terjaga. Jika Anda membutuhkan produk yang terjamin kehigienisannya, produk Medela adalah pilihan tepat!

No.6

CussonsBaby Bottle & Nipple Brush

Mulai dari Rp31.500,00

Dapat dilipat dan mudah dibawa bepergian

Kelebihan:

  • Memiliki bulu sikat yang lembut, botol tidak mudah tergores

Kekurangan:

  • Tidak memiliki lubang pengait dan holder

Produk ini dapat dilipat sehingga mudah disimpan dan dibawa ke mana-mana. Jadi, untuk Anda yang sering bepergian dan perlu membersihkan botol susu selama perjalanan, pilihlah produk ini! Produk dari Cussons ini merupakan pilihan praktis yang akan membantu Anda selama perjalanan.


Selain itu, produk ini memiliki sikat yang lembut sehingga tidak akan membuat botol tergores. Meski sikatnya lembut, produk ini mampu membersihkan kotoran yang menempel secara maksimal. Ada dua varian warna yang ditawarkan, yaitu biru dan pink. Tinggal pilih saja yang paling sesuai dengan selera Anda.

No.7

OXOBottle Brush with Stand

Mulai dari Rp179.000,00

Bebas memilih cara menyimpan sikatnya, berdiri atau digantung!

Kelebihan:

  • Sikat dot menyatu pada gagang sehingga lebih praktis
  • Soft handle-nya tidak licin meski tangan basah
  • BPA free dan dishwasher safe

Kekurangan:

  • Ada pembeli yang mendapatkan produk dengan bristles mudah rontok

Jika Anda mencari produk dengan cara penyimpanan yang fleksibel, pilih saja produk ini! Pasalnya, sikat dot ini dilengkapi dengan stand yang berguna untuk mengeringkan atau menyimpan sikat. Selain itu, sikat ini juga dilengkapi hook di bagian bawah yang dapat digunakan saat Anda ingin menggantungnya.


Selain botol bayi, Anda juga bisa menggunakan sikat botol ini untuk membersihkan bagian-bagian pompa ASI. Produk ini juga aman dimasukkan ke dalam mesin pencuci piring. Jadi, Anda tidak perlu kerepotan saat ingin membersihkan sikat botol ini.

No.8

Little BabyFull Set Bottle Brush

Mulai dari Rp42.900,00

Tiga jenis sikat dalam satu paket, praktis dan hemat!

Kelebihan:

  • Gagang didesain antiselip dan bisa berputar
  • Pegangan botol berbentuk siku, memudahkan Anda memutar sikat

Kekurangan:

  • Tidak dilengkapi key ring untuk mengaitkan sikat dot agar tidak mudah hilang

Sikat botol ini terdiri dari tiga buah sikat dalam satu set penjualan. Anda akan memperoleh sikat spons, sikat nilon, dan sikat dot dari spons. Jadi, Anda tidak perlu repot mencari berbagai jenis sikat botol bayi karena sudah dikemas dalam satu paket.


Dari segi harga, produk ini pun relatif terjangkau jika dibanding dengan sikat botol bayi yang dijual terpisah. Jika Anda menginginkan kepraktisan tanpa harus membeli sikat dot secara terpisah, produk ini bisa menjadi solusinya.

No.9

Bahannya antibakteri, jaga sikat dot tetap higienis

Kelebihan:
  • Handle bisa berputar, memudahkan Anda membersihkan bagian yang sulit dijangkau
  • Sikat terbuat dari bahan food grade

Kekurangan:

  • Busa sabun yang dihasilkan tidak sebanyak sikat dari bahan spons

Bahan silikon pada produk ini memiliki kemampuan antibakteri. Jika rumah Anda relatif lembap dan Anda khawatir akan tumbuhnya bakteri, cobalah produk ini. Selain antibakteri, produk ini bebas dari BPA sehingga aman untuk dipakai membersihkan botol buah hati Anda.


Menariknya lagi, produk ini terbuat dari bahan yang lembut sehingga tidak akan membuat botol tergores. Tidak hanya itu, pegangan produk ini dapat berputar hingga 360°. Dengan demikian, Anda bisa mencuci setiap sudut yang tidak terjangkau oleh pencucian vertikal.
No.10

Tommee TippeeCloser to Nature Bottle Teat Brush

Mulai dari Rp99.900,00

Teat brush-nya bisa digabungkan dengan sikat botol

Kelebihan:

  • BPA free, aman untuk si kecil
  • Sikat ekstralebar sehingga mudah menjangkau area yang sulit dibersihkan

Kekurangan:

  • Hanya memiliki satu pilihan warna

Khawatir teat brush hilang? Cobalah produk ini! Produk milik Tommee Tippee ini memiliki desain teat brush yang bisa dimasukkan ke bagian bawah sikat botol. Alhasil, Anda tidak perlu khawatir teat brush, yang umumnya berukuran kecil, akan hilang saat tidak dipakai.


Selain itu, sikat botol ini memiliki ukuran yang cocok untuk segala jenis botol susu bayi, termasuk tipe wide-neck. Non-slip handle yang dimilikinya juga membuat produk ini nyaman untuk digenggam. Anda dapat membersihkan botol bayi tanpa khawatir gagangnya terlepas dari tangan.

Pertanyaan umum seputar sikat dot dan botol bayi

Pertanyaan umum seputar sikat dot dan botol bayi

Selain mengulas cara memilih dan rekomendasi produknya, kami sudah mengumpulkan pertanyaan-pertanyaan yang populer seputar sikat dot dan botol bayi. Jika Anda masih penasaran, simak jawabannya di bawah ini!

Apakah mencuci dot bayi harus direbus?

Tujuan dari merebus dot bayi adalah agar botol menjadi steril. Namun, sterilisasi tersebut tidak perlu dilakukan setiap kali Anda mencuci dot. Cukup lakukan proses sterilisasi pada botol yang baru dibeli atau pada botol susu yang dipinjam dari bayi lain. Anda juga disarankan merebus dot ketika bayi sedang sakit atau jika tempat tinggal Anda sulit mendapatkan akses air bersih.

Bagaimana cara membersihkan botol susu setelah digunakan?

Anda mungkin bertanya, berapa kali harus mencuci dot bayi? Jawabannya tergantung pada frekuensi pemakaian. Yang pasti, Anda perlu mencuci dot bayi setiap kali selesai digunakan.

Langkah-langkah membersihkan botol susu setelah digunakan adalah sebagai berikut:

  • Pastikan tangan dalam kondisi bersih dengan mencuci tangan terlebih dahulu
  • Pisahkan semua bagian botol dan bilas semua bagiannya dengan air mengalir
  • Taruh botol dalam wadah berisi air hangat dan sabun, lalu bersihkan satu per satu dengan menggunakan sikat botol
  • Bilas seluruhnya dengan air bersih dan keringkan

Steril alat makan bayi sampai umur berapa?

Sistem kekebalan tubuh si kecil belum sekuat orang dewasa pada awal kehidupannya. Oleh karena itu, Anda perlu menjaga kebersihan peralatan makan bayi dengan melakukan sterilisasi minimal satu kali sehari. Hal ini perlu dilakukan paling tidak sampai anak berusia 1 tahun.

Baca juga rekomendasi sabun pencuci botol dan botol bayi terbaik di sini

Selain sikat botol, tentu Anda juga membutuhkan sabun pencuci botol dan botol bayi. Demi kesehatan dan keamanan si kecil, Anda perlu memilih produk yang memang dibuat khusus untuk bayi. Kami telah mengulas artikel mengenai sabun pencuci botol dan botol bayi terbaik. Silakan gunakan sebagai referensi untuk Anda dalam memilih produk yang tepat. Klik tautan di bawah ini untuk membacanya lebih lanjut, ya!

Kesimpulan

Setelah membaca artikel di atas, sikat botol bayi manakah yang sesuai dengan kebutuhan Anda? Sikat botol bayi bisa digunakan beberapa kali dalam sehari guna menjaga botol bayi tetap bersih.


Jadi, menemukan sikat botol bayi yang mudah dipakai dan mudah dibersihkan bisa menghemat waktu Anda. Jadikan botol bayi dan sikat botol yang Anda pakai tetap bersih agar si kecil senantiasa sehat. Selamat memilih!

5 Rekomendasi Sikat Dot terbaik

No. 1Regashi7 in 1 Bottle Brush Set

No. 2LeleoncareSikat Botol Silikon Set 3 in 1

No. 3Dr. Brown’sStandard Bottle Brush

No. 4PigeonSponge Brush

No. 5MedelaQuick Clean Bottle brush

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.

Artikel terkait

Artikel populer

Favlist populer