Ada berbagai masalah pada rambut pria, seperti rambut tipis, rambut rontok, rambut kering, dan lainnya. Maka dari itu, dibutuhkan shampo yang mampu menangani masalah tersebut. Saat ini, ada banyak produk shampo terbaik untuk pria, seperti CLEAR, Oriflame, Romano, dan lainnya.
Pilihan shampo pria terbaik agar dapat mengatasi permasalahan rambut Anda. Bahkan, beberapa shampo memiliki efek menebalkan rambut dan membuat rambut lepek menjadi lebih mengembang. Agar tidak salah pilih, kami akan mengulas hal yang perlu diperhatikan sebelum Anda membeli shampo. Bacalah dengan saksama dan temukan produk yang cocok untuk Anda.
Berbeda dengan sampo wanita yang menekankan kekuatan dan kelembapan rambut, sampo pria menekankan fungsi pembersihan kulit kepala. Hal ini karena jumlah sebum pada kepala pria lebih banyak dua hingga tiga kali lipat dari wanita. Terlalu banyak sebum ini akan menyebabkan kulit kepala berminyak dan menjadi gatal. Akibatnya, rambut menjadi berketombe dan mudah rontok.
Pria juga biasanya menggunakan produk penata rambut, seperti minyak, wax, atau pomade. Kandungan dalam produk tersebut dapat menyumbat pori-pori kulit kepala. Dengan menggunakan sampo pria, Anda dapat membersihkan kulit kepala dari minyak dan kotoran. Anda juga akan terbebas dari rasa gatal, ketombe, dan bau tak sedap pada kulit.
Sampo khusus pria memiliki berbagai kegunaan yang berbeda-beda. Agar Anda tidak salah memilih, kami akan mengulas hal yang perlu Anda ketahui sebelum membeli sampo untuk pria.
Zat pembersih atau surfaktan merupakan salah satu kandungan penting yang ada pada sampo. Anda perlu memilih sampo dengan kandungan surfaktan yang cocok dengan kulit kepala Anda. Hal ini agar pembersihan pada rambut dan kepala Anda menjadi lebih efektif dan efisien.
Asam amino merupakan surfaktan dengan detergency (daya pembersih) ringan. Senyawa ini bersifat hidrofilik sehingga mudah bercampur dengan air dan dapat menghilangkan kotoran di kepala. Sampo dengan surfaktan asam amino aman untuk semua jenis rambut serta dapat digunakan setiap hari.
Jenis sampo ini disarankan untuk Anda yang khawatir akan kerusakan rambut. Terutama, jika Anda melakukan pewarnaan dan pengeritingan rambut berulang kali, jenis sampo ini cocok untuk Anda.
Beberapa kandungan utama dalam asam amino, antara lain:
Betaine merupakan komponen asam amino yang berasal dari tumbuhan, biasanya terdapat pada tanaman beet sugar. Jenis sampo ini memiliki detergency ringan sehingga cocok untuk Anda yang khawatir kulit kepala menjadi kering. Surfaktan betaine juga dianjurkan untuk Anda yang memiliki kulit kepala sensitif. Jenis kulit ini biasanya lemah terhadap garukan karena gatal. Bayi dan anak-anak pun aman menggunakan sampo ini.
Ada beberapa bahan utama dari betaine, seperti:
Kandungan di atas hanya beberapa bahan utama dari betaine. Jika Anda memiliki kulit sensitif, ingat jenis kandungan ini, ya.
Alkohol memiliki daya detergency tinggi dan memberikan rasa segar di kepala. Jika asam amino mengapungkan noda, alkohol melarutkan lemak dan menghilangkan kotoran. Bisa dibilang, alkohol memiliki daya pembersihan sebum yang cukup tinggi. Meski tidak disarankan untuk penggunaan sehari-hari, alkohol menjadi bahan pembersih yang baik untuk orang dengan kulit berminyak.
Jenis alkohol yang digunakan pada sampo bervariasi, tergantung tingkat daya pembersihannya. Alkohol dengan daya pembersih sangat tinggi, antara lain sodium laureth sulfate dan sodium lauryl sulfate.
Ada juga sampo yang menggunakan surfaktan basa sabun. Surfaktan ini terbuat dari lemak dan minyak alami dan diklasifikasikan sebagai "soap shampoo". Berbeda dengan bahan pembersih sebelumnya, daya pembersih sampo ini sangat tinggi. Hal ini karena sifat basa-nya yang mampu membuka kutikula untuk mengikis kotoran. Jenis sampo ini direkomendasikan untuk orang yang kulit kepalanya nya sering berminyak. Selain itu, sampo ini juga cocok untuk orang dengan kulit yang sensitif terhadap zat kimia dan zat aditif.
Biasanya, sampo menggabungkan bahan pembersih dan pelembap menjadi satu sampo. Hal ini bisa saja menimbulkan berbagai penyebab masalah kulit akibat respons terhadap zat kimia itu sendiri. Jika Anda memiliki masalah tersebut, cobalah sampo tipe sabun.
Kandungan sampo tipe sabun biasanya terdiri dari bahan sabun, fatty acid + lauric acid, dan fatty acid + sodium hidroxide. Orang dengan rambut yang diwarnai atau dikeriting perlu berhati-hati menggunakan sampo sabun. Sampo ini dapat memudarkan warna rambut Anda.
Masalah rambut pada pria sangtlah beragam, seperti kurangnya nutrisi rambut, berketombe, hingga kulit kepala tak sedap. Di sini, kami akan memperkenalkan jenis bahan-bahan yang dikhususkan untuk tujuan perawatan tertentu.
Ketombe dan gatal-gatal disebabkan karena beberapa hal, seperti kulit kepala kering, sebum berlebih, hingga reaksi alergi. Pilihlah kandungan utama pada sampo yang dapat membantu mengatasi masalah tersebut. Kandungan tersebut di antaranya:
Kandungan di atas biasanya menjadi bahan aktif pada sampo untuk perawatan rambut dan kulit kepala berketombe. Makin tinggi kandungan conditioning-nya, makin efektif juga dampak yang diharapkan.
Beberapa pria juga mengalami masalah bau tak sedap pada rambut mereka. Masalah ini disebabkan oleh oksidasi dari produk penataan rambut, sebum, atau karena faktor usia. Banyak yang mencoba menghilangkan bau tersebut dengan menggunakan pewangi atau parfum.
Namun, langkah tersebut sebenarnya tidak terlalu efektif. Anda bisa menggunakan sampo dengan kandungan yang menyerap molekul penyebab bau keringat. Pilihlah sampo yang mengandung zat tanin, seperti sampo dengan ekstrak green tea dan persimmon.
Beberapa pria memiliki sekresi sebum berlebih dan beranggapan bahwa sampo dengan tingkat pembersih kecil tidak cukup. Mereka pun menggunakan sampo dengan tingkat pembersih yang tinggi. Masalahnya, menggunakan jenis sampo tersebut akan menambah beban pada kulit kepala Anda.
Anda dapat menggunakan sampo dengan kandungan limonene yang terdapat pada citrus, atau sampo arang yang memiliki efek melarutkan sebum. Kedua bahan ini mampu membersihkan sebum tanpa harus membebani kulit sehingga aman untuk kulit kepala bermasalah.
Jika Anda memiliki kulit sensitif, hindarilah sampo yang mengandung bahan pengawet dan pewarna buatan. Kebanyakan sampo komersial menambahkan bahan pengawet agar produk dapat disimpan dalam waktu yang lama. Selain itu, banyak juga zat kimia buatan yang ditambahkan dalam produk untuk menstabilkan warna dan aroma sampo.
Biasanya, pengawet sintetis pada sampo menggunakan iodopropynyl butylcarbamate, larutan methylchloroisothiazolinone, methylisothiazolinone. Di sisi lain, pewarna sintetis ini biasanya menggunakan dietilamino hydroxybenzoyl.
Selain itu, wewangian, seperti minyak lavender, peppermint, dan mentol juga bisa menjadi beban untuk kulit sensitif. Jadi, Anda juga perlu berhati-hati dengan kandungan tersebut.
Jika rambut Anda kusut dan sulit diatur, menata rambut menjadi makin sulit. Jika Anda mempunyai masalah tersebut, gunakanlah sampo yang mengandung silikon. Kandungan tersebut akan membuat rambut Anda lebih licin sehingga mudah untuk dibentuk.
Sampo bebas silikon biasanya ditandai dengan label "nonsilikon". Namun, mencari sampo dengan silikon ternyata cukup sulit karena tidak adanya tanda yang jelas. Maka dari itu, Anda perlu memahami komponen silikon pada sampo. Kandungan tersebut, di antaranya dimethicone, cyclopentasiloxane, dimethiconol, dan lainnya.
Sebagian besar pria memiliki rambut pendek sehingga jarang memakai kondisioner pada bilasan terakhir. Saat rambut tidak dibilas secara menyeluruh, banyak bahan yang tertinggal dan menyebabkan masalah pada kulit kepala.
Jika Anda concern dengan kondisi dan tekstur rambut Anda, Anda bisa menggunakan sampo bebas bilas. Sampo semacam ini bisa Anda pakai, terutama jika Anda melakukan pewarnaan atau pengeritingan rambut. Sampo bebas bilas akan menjaga kondisi rambut dan kulit kepala Anda tetap bersih meskipun tidak menggunakan kondisioner.
94534
Mulai dari Rp 159.200,00
Saatnya kami memberikan rekomendasi produk-produk terbaik pilihan kami untuk Anda. Bacalah deskripsi setiap produk dan temukan sampo yang sesuai dengan kebutuhan Anda!
Mulai dari Rp 30.300,00
Jenis | Antiketombe |
---|---|
Isi | 70 ml, 160 ml, 300 ml |
Kandungan khusus | Vitamin B3, protein |
Kandungan mentol | Ada |
Kondisi yang direkomendasikan | Kulit kepala berminyak, berketombe |
Mulai dari Rp 27.000,00
Jenis | Antiketombe |
---|---|
Isi | 170 ml |
Kandungan khusus | ZPT dan Icy menthol |
Kandungan mentol | Ada |
Kondisi yang direkomendasikan | Rambut berketombe |
Mulai dari Rp 30.000,00
Jenis | Antiketombe |
---|---|
Isi | 170 ml, 340 ml, 670 ml |
Kandungan khusus | ZPTO dan tea tree Oil |
Kandungan mentol | Tidak disebutkan |
Kondisi yang direkomendasikan | Rambut berminyak dan kepala gatal |
Mulai dari Rp 169.000,00
Jenis | Perawatan |
---|---|
Isi | 250 ml |
Kandungan khusus | Arctic pro defence dan zinc |
Kandungan mentol | Tidak disebutkan |
Kondisi yang direkomendasikan | Rambut kusut |
Mulai dari Rp 55.000,00
Jenis | Pembersih |
---|---|
Isi | 320 ml |
Kandungan khusus | Argan oil, olive oil, mustard oil, dan ginseng |
Kandungan mentol | Tidak disebutkan |
Kondisi yang direkomendasikan | Rambut berpomade |
Mulai dari Rp 175.000,00
Jenis | Perawatan rambut berwarna |
---|---|
Isi | 354 ml, 798 ml |
Kandungan khusus | Protein, ekstrak herbal, dan minyak esensial |
Kandungan mentol | Tidak disebutkan |
Kondisi yang direkomendasikan | Rambut berwarna |
Mulai dari Rp 155.000,00
Jenis | Mengurangi kerontokan |
---|---|
Isi | 200 ml |
Kandungan khusus | Caffeine |
Kandungan mentol | Ada |
Kondisi yang direkomendasikan | Rambut rontok |
Mulai dari Rp 143.000,00
Jenis | Menebalkan rambut |
---|---|
Isi | 460 ml dan 380 ml (refill) |
Kandungan khusus | Epilobium angustifolium |
Kandungan mentol | Tidak disebutkan |
Kondisi yang direkomendasikan | Kulit kepala kering |
Mulai dari Rp 395.000,00
Jenis | Anti iritasi |
---|---|
Isi | 250 ml dan 1.000 ml |
Kandungan khusus | Calophyllum oil, piroctone olamine, dan glycerol |
Kandungan mentol | Ada |
Kondisi yang direkomendasikan | Kulit kepala kering dan sensitif |
Mulai dari Rp 822.800,00
Jenis | Antirontok |
---|---|
Isi | 236 ml |
Kandungan khusus | 2% trioxidil, cocamidopropyl betaine, disodium laureth sulfosuccinate |
Kandungan mentol | Tidak disebutkan |
Kondisi yang direkomendasikan | Rambut rontok |
Gambar produk | 1 ![]() FOLIGAIN® | 2 ![]() Kérastase | 3 ![]() MARO | 4 ![]() Alpecin | 5 ![]() Mane ‘n Tail | 6 ![]() Oh Man! | 7 ![]() Oriflame | 8 ![]() Unilever | 9 ![]() Romano | 10 ![]() Unilever |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | Triple Action Shampoo for Thinning Hair for Men with 2% Trioxidi | Bain Riche Dermo-Calm | 3D Volume Up Shampoo EX | Double Effect Caffeine Shampoo | Color Protect Shampoo | Classic Shampo | North for Men Original Hair & Body Wash | TRESemmé Scalp Care Shampoo Anti Ketombe | Force Anti Dandruff | CLEAR Sampo Anti Ketombe Pria Cool Sport Menthol |
Keunggulan | Jaga kesehatan rambut dan mencegah terjadinya kerontokan | Shampo anti iritasi untuk kulit kepala sensitif | Buat rambut Anda mengembang dan tebal kembali seperti remaja! | Kendalikan kerontokkan dan basmi ketombe dengan satu shampo | Merawat dan menjaga rambut berwarna menjadi lebih tahan lama | Membersihkan sisa pomade tanpa membuat rambut rusak | Sampo dan sabun dalam satu produk, teman praktis perjalanan Anda | Ampuh atasi masalah rambut dan kulit kepala dengan tea tree oil! | Shampo antiketombe dengan wangi maskulin yang lelaki banget! | Siap hadapi berbagai aktivitas sepanjang hari! |
Harga mulai dari | Rp 822.800,00 | Rp 395.000,00 | Rp 143.000,00 | Rp 155.000,00 | Rp 175.000,00 | Rp 55.000,00 | Rp 169.000,00 | Rp 30.000,00 | Rp 27.000,00 | Rp 30.300,00 |
Jenis | Antirontok | Anti iritasi | Menebalkan rambut | Mengurangi kerontokan | Perawatan rambut berwarna | Pembersih | Perawatan | Antiketombe | Antiketombe | Antiketombe |
Isi | 236 ml | 250 ml dan 1.000 ml | 460 ml dan 380 ml (refill) | 200 ml | 354 ml, 798 ml | 320 ml | 250 ml | 170 ml, 340 ml, 670 ml | 170 ml | 70 ml, 160 ml, 300 ml |
Kandungan khusus | 2% trioxidil, cocamidopropyl betaine, disodium laureth sulfosuccinate | Calophyllum oil, piroctone olamine, dan glycerol | Epilobium angustifolium | Caffeine | Protein, ekstrak herbal, dan minyak esensial | Argan oil, olive oil, mustard oil, dan ginseng | Arctic pro defence dan zinc | ZPTO dan tea tree Oil | ZPT dan Icy menthol | Vitamin B3, protein |
Kandungan mentol | Tidak disebutkan | Ada | Tidak disebutkan | Ada | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Ada | Ada |
Kondisi yang direkomendasikan | Rambut rontok | Kulit kepala kering dan sensitif | Kulit kepala kering | Rambut rontok | Rambut berwarna | Rambut berpomade | Rambut kusut | Rambut berminyak dan kepala gatal | Rambut berketombe | Kulit kepala berminyak, berketombe |
Tautan produk |
Kulit kepala bersifat kaku sehingga Anda perlu menjaga sirkulasi darah pada kulit kepala Anda. Hal ini untuk mencegah terjadinya penipisan pada rambut. Saat memakai sampo, Anda dapat memijat kulit kepala dengan jari Anda. Pijitlah kepala Anda dengan nyaman dan tidak terlalu keras. Pijatlah are antara wajah dan kulit kepala. Ulangi pijatan tersebut beberapa kali.
Untuk menekan kekuatan pijitan, bukalah ketiak Anda. Kemudian, tutuplah ketiak Anda agar kepala lebih mudah dipijat. Jadikanlah pijatan ini sebagai kebiasaan Anda saat mencuci rambut dengan sampo.
Kami juga telah menyiapkan artikel lain yang membahas tentang produk perawatan untuk pria, seperti pomade, gel rambut, dan lainnya. Anda bisa menemukan artikelnya di bawah ini.
Apakah Anda telah menemukan sampo yang tepat? Kami berharap informasi yang kami berikan dapat bermanfaat sehingga Anda dapat mengatasi masalah pada rambut Anda.
Pilihlah bahan sampo yang sesuai dengan permasalahan kulit kepala dan rambut Anda. Dengan begitu, rambut dan kulit kepala Anda tetap sehat dan terawat. Jangan lupa juga untuk tetap memperhatikan poin cara memilih di atas sebelum Anda menentukan pilihan, ya. Selamat berbelanja!
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling、Hotel & penginapan