Parfum menjadi bagian dari bodycare yang tidak boleh dilewatkan para wanita. Aroma parfum dapat menggambarkan kepribadian. Jadi, Anda harus benar-benar jeli saat memilih parfum yang akan digunakan. Anda dapat memilih parfum wangi floral, fruity, citrus, sampai oud.
Manakah yang merupakan parfum wanita terbaik? Simaklah tips dari kami dalam memilih parfum terbaik untuk wanita. Kami akan merekomendasikan beragam merek parfum lokal dan luar yang bagus. Ada YSL, Jo Malone, Roja Parfums, sampai HMNS dan Summerscent yang viral di TikTok. Temukan aroma parfum yang segar, lembut, manis, hingga hangat dalam rekomendasi kami!
Grace Mulyani adalah lulusan Fakultas Teknobiologi Unika Atma Jaya yang melanjutkan kembali studinya dalam bidang yang sama di Institut Teknologi Bandung. Semasa menjalani studi lanjut, Grace menemukan lowongan sebagai freelance writer di mybest Indonesia. Melalui pekerjaan ini, Grace menemukan passion-nya di dalam dunia menulis. Grace hobi menjelajahi supermarket untuk menemukan makanan dan minuman yang menarik untuk dicoba. Review makanan dan minuman tersebut dibagikan dalam akun Instagram pribadinya. Berbekal dari hobi tersebut, kini Grace menjadi seorang content creator di Lemon8. Grace juga gemar membaca informasi terbaru tentang kesehatan, perawatan rambut, wajah, dan tubuh serta tren fashion terkini.
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber. (Diperbaharui pada 13 Januari 2023)
Ada banyak parfum yang tersedia untuk wanita, baik parfum luar maupun parfum lokal. Simak poin-poin berikut ini agar menjadi panduan Anda dalam memilih parfum wanita terbaik.
Ada beragam aroma dasar parfum. Pemilihan aroma dasar ini dapat Anda sesuaikan dengan kepribadian serta acara yang akan dihadiri. Kami akan menjelaskan beragam aroma dasar parfum secara sederhana sesuai dengan fragrance wheel dari Michael Edwards.
Aroma floral adalah aroma parfum yang memberikan kesan feminin dan paling umum digunakan dalam parfum wanita. Rose, jasmine, dan lili adalah beberapa aroma floral yang umum digunakan dalam parfum untuk wanita.
Aroma floral dibagi lagi menjadi beberapa subkategori:
Parfum dengan wangi floral sering dianggap sebagai aroma parfum wanita terbaik. Aroma floral memang dapat digunakan untuk berbagai acara, mulai dari acara kasual sampai formal.
Selain aroma bunga, aroma fresh juga sering digunakan untuk parfum wanita. Aromanya bright dengan wangi buah, citrus, dan oceanic. Aroma parfum ini menggambarkan kepribadian ceria.
Berikut adalah beberapa macam aroma fresh:
Woody atau kayu-kayuan adalah aroma parfum yang hangat. Meski aroma ini lebih sering digunakan dalam parfum pria, aroma woody juga cukup diminati para wanita. Aroma woody memberikan kesan yang klasik dan strong untuk para wanita.
Berikut ini adalah subkategori dari aroma woody:
Salah satu aroma woody yang memberikan kesan mewah untuk wanita adalah oud. Menggunakan parfum oud memang tidak mudah karena aromanya yang strong. Untuk itu, temukan beragam informasi mengenai parfum oud terbaik dalam artikel berikut.
Parfum beraroma oriental memiliki wangi yang eksotis dan sensual. Parfum oriental merupakan parfum beraroma herbal dan rempah-rempah. Wangi parfum oriental lebih cocok digunakan untuk menghadiri acara malam hari.
Contoh subkategori parfum oriental adalah sebagai berikut:
Jika Anda menyukai aroma parfum yang lebih manis atau gourmand, seperti parfum vanila, cek tautan berikut ini!
EDC memiliki konsentrasi minyak esensial yang paling rendah sekitar 5%. Aromanya dapat bertahan 1–2 jam. Jenis parfum ini cocok digunakan oleh Anda yang baru pertama kali menggunakan parfum. Cologne juga lebih pas digunakan saat santai, seperti sehabis mandi ataupun sebelum tidur.
EDT memiliki konsentrasi minyak esensial sekitar 5–15%. Aromanya dapat bertahan dalam waktu 2–4 jam penggunaan. Ada banyak jenis parfum EDT yang dijual di pasaran dengan harga terjangkau. Aroma EDT lebih soft dan cocok digunakan untuk aktivitas harian, seperti berkuliah dan pergi ke kantor.
EDP memiliki konsentrasi minyak esensial sebesar 15–20%. Wanginya dapat bertahan sekitar 4–6 jam. Sama seperti EDT, jenis EDP juga banyak digunakan untuk aktivitas sehari-hari. Aromanya yang lebih tahan lama membuat EDP cocok untuk Anda yang aktif seharian. Anda juga dapat memilih EDP untuk menghadiri pesta.
Perfume adalah jenis parfum dengan konsentrasi minyak esensial tertinggi hingga 30%. Aromanya lebih kuat dan tahan seharian. Harganya pun lebih tinggi dibandingkan jenis parfum lainnya. Perfume sering direkomendasikan untuk pengguna dengan kulit sensitif karena kandungan alkoholnya lebih rendah.
Untuk mengetahui perubahan aroma parfum, Anda bisa mencari tahu dari situs resmi parfum tersebut atau situs Fragrantica. Selain itu, Anda juga bisa mencoba tester parfum terlebih dahulu untuk mengetahui kecocokan parfum tersebut.
Berikutnya, Anda bisa memilih parfum wanita berdasarkan mereknya. Tiap merek memiliki karakter masing-masing. Kami akan menjelaskan beberapa karakteristik merek parfum yang terkenal di kalangan wanita.
Jo Malone adalah parfum asal Inggris yang terkenal dengan seri Cologne Intense. Karakteristik parfum Jo Malone adalah penggunaan bahan yang sederhana. Tiap lapisan aromanya hanya memiliki satu wangi saja. Oleh karena itu, parfum Jo Malone sangat mudah di-layering dengan parfum lainnya. Parfum Jo Malone cocok untuk Anda yang senang mengeksplorasi campuran aroma parfum sendiri.
Parfum Victoria's Secret juga populer di kalangan wanita. Kebanyakan parfum Victoria's Secret memiliki aroma yang manis dan fresh. Desain botol parfumnya juga warna-warni dan menggemaskan. Beberapa seri parfum dari Victoria's Secret adalah Bombshell, Tease, dan Love. Aroma yang ditawarkan sangat cocok untuk remaja hingga wanita berusia 30-an.
HMNS atau dibaca humans adalah merek parfum lokal yang booming pada tahun 2020-an. Kualitas dan branding parfum HMNS memang bisa dibilang lebih high end. Aroma yang ditawarkan HMNS terbilang cukup kompleks. Parfum ini dapat digunakan oleh wanita yang berusia 20-an ke atas.
Merek parfum lokal terbaik lainnya yang menawarkan aroma parfum menarik untuk wanita adalah Labcitane. Parfum Labcitane menggunakan bahan baku extrait de parfum.
Labcitane menggunakan konsep perfume apothecary. Parfum Labcitane baru diracik setelah Anda memesannya atau handmade by order. Jadi, Anda perlu melakukan maserasi terlebih dahulu sebelum menggunakan parfum. Teknik maserasi adalah penyimpanan parfum pada suhu ruang untuk mengekstrak bahan-bahan organiknya selama 5–14 hari. Alhasil, aromanya akan makin "matang" setelah dimaserasi.
Mulai dari Rp323.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
HMNS Orgasm atau "O" menjadi parfum lokal best seller dan viral selama beberapa tahun ini. Aromanya terinspirasi dari aroma parfum yang paling disukai para wanita. HMNS O memiliki top notes yang fruity dan segar. Lalu, aromanya akan tergantikan dengan aroma vanila yang manis.
Meski demikian, aroma vanila yang gourmand tersebut tidak tercium terlalu manis, kok! Aroma rempah-rempahnya akan mengimbangi wangi vanilanya. HMNS O dapat dipilih sebagai parfum untuk menghadiri berbagai acara.
Mulai dari Rp68.900,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Rasanya kurang lengkap jika Anda belum mencoba parfum yang sedang viral di TikTok. Summerscent Celine adalah parfum lokal best seller dengan harga yang sangat terjangkau. Aromanya merupakan perpaduan fruity dan floral yang lebih feminin. Parfum lokal viral ini pun direkomendasikan untuk para "cewek kue" dengan kepribadian yang feminin dan fun.
Mulai dari Rp185.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Parfum Labcitane varian Vanilla Roses menjadi salah satu parfum lokal terlaris, bahkan sering sold out. Bahan bakunya berasal dari Prancis dan Spanyol serta baru diracik setelah Anda pesan. Banyak konsumen menyatakan bahwa aroma Vanilla Roses ini mirip dengan aroma klinik Erha. Memadukan aroma rose dan vanila, Anda dapat menghidu aroma sweet floral dengan sentuhan creamy!
Parfum ini juga sering direkomendasikan oleh para influencer, seperti Rachel Goddard. Aroma parfum lokal ini cenderung mewah. Anda bisa menggunakannya saat pagi ataupun malam. Aroma mawarnya cocok untuk wanita berkepribadian mandiri dan suka bertualang.
Mulai dari Rp59.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Apabila senang dengan wewangian yang aromanya lebih clean, parfum Korea ini patut dipertimbangkan. W.DRESSROOM No. 97 memiliki aroma yang soft powdery, seperti aroma laundry. Tak heran jika parfum ini cukup populer di kalangan K-pop idol, ya.
Menariknya, W.DRESSROOM No. 97 memiliki sifat antibakteri. Jadi, Anda bisa menyemprotkannya juga untuk kain, bantal, dan sebagai pengharum ruangan. Kemasannya yang mini membuat parfum ini praktis dibawa saat travelling.
Mulai dari Rp39.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Tahukah Anda bahwa parfum juga dapat membantu Anda untuk tidur lebih nyenyak? Kami merekomendasikan parfum wangi lavender dari Evangeline untuk Anda. Aromanya lembut dan menyerupai minyak telon. Semprotkan parfum Evangeline ini sebelum tidur untuk memberikan ketenangan. Menggunakan parfum ini juga dapat membangkitkan memori anak-anak yang menyenangkan.
Mulai dari Rp2.675.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Parfum Black Opium dari YSL sering menjadi inspirasi produk perawatan tubuh. Namun, apakah Anda mengetahui aroma asli dari YSL Black Opium? YSL Black Opium memiliki perpaduan aroma kopi dan vanila yang hangat sekaligus sensual.
Aroma YSL Black Opium ini sangat cocok untuk Anda yang tidak menyukai aroma parfum feminin. YSL Black Opium juga memberikan kesan misterius untuk Anda. Parfum ini sangat cocok digunakan saat malam hari.
Mulai dari Rp4.650.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Apakah Anda penasaran dengan parfum-parfum yang digunakan oleh selebritas Indonesia? Roja Elixir adalah parfum yang direkomendasikan oleh Nagita Slavina. Parfum ini juga kini menjadi parfum favorit Tasya Farasya.
Rose, raspberry, peach. dan vanila adalah bahan utama dari parfum ini. Aroma manis yang cenderung pahit memberikan kesan lady like. Makin lama aromanya akan makin warm dan mewah saat digunakan. Parfum ini sangat cocok untuk Anda yang senang bergaya elegan.
Mulai dari Rp900.000,00
Kekurangan:
Parfum Victoria's Secret Bombshell memiliki aroma fruity floral yang manis. Beberapa pengguna juga menyatakan bahwa aromanya manis seperti permen. Victoria's Secret Bombshell adalah parfum wanita terbaik untuk usia remaja sampai usia 20-an dengan karakter girly dan fun. Tambahan lagi, botol parfum Victoria's Secret memiliki desain menarik.
Mulai dari Rp299.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Klasik dan lembut adalah istilah yang tepat untuk menggambarkan aroma White Musk L'Eau EDT. Parfum ini memiliki aroma bunga lili, iris, rose, vanila, dan white musk. Aromanya yang clean dan menyegarkan membuat parfum ini cocok digunakan oleh Anda yang senang beraktivitas outdoor. Terlebih lagi, parfum ini cocok digunakan untuk segala usia.
Mulai dari Rp3.371.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Pada 2019 Tasya Farasya pernah me-review koleksi parfum-parfumnya yang kebanyakan memiliki aroma oud. Beauty influencer ini memang menyukai parfum oud dari Jo Malone yang salah satunya adalah Velvet Rose & Oud.
Velvet Rose & Oud awalnya memang memiliki aroma yang menyerupai dupa. Meski begitu, aromanya perlahan akan menjadi lebih lembut setelah digunakan selama dua jam. Parfum ini sangat cocok untuk Anda yang menyukai aroma mewah, tetapi tidak terlalu berlebihan.
Tiap orang pasti ingin aroma parfumnya lebih tahan lama. Penggunaan parfum akan sangat memengaruhi ketahanan aroma parfum. Apakah Anda sudah menggunakan parfum dengan benar? Berikut ini adalah beberapa tips menggunakan parfum agar aromanya lebih tahan lama.
Masih ada banyak parfum terbaik untuk wanita. Terlebih lagi, kini sudah banyak parfum lokal wanita dengan harga murah dan viral di TikTok. Klik tautan di bawah ini untuk menemukan parfum wanita yang bagus untuk Anda.
Kami sarankan agar Anda mencoba berbagai aroma dengan tester atau botol mini yang disediakan di toko-toko tepercaya. Setelahnya, temukanlah yang paling sesuai dengan kepribadian. Jangan lupa juga untuk membaca review parfum, ya!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Lain-lain
Lain-lainKebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment, Peralatan kebersihan, Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak, Peralatan makan & minum, Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, MusikOutdoor & sports
Tenis meja, Perlengkapan outdoor, Camping & hikingDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan