mybest
Mineral water

Layanan Rekomendasi

  1. TOP
  2. Makanan & minuman
  3. Minuman instan
  4. 10 Mineral Water Terbaik - Ditinjau oleh Nutritionist (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Mineral Water Terbaik - Ditinjau oleh Nutritionist (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Mineral Water Terbaik - Ditinjau oleh Nutritionist (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Mineral Water Terbaik - Ditinjau oleh Nutritionist (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Mineral Water Terbaik - Ditinjau oleh Nutritionist (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Mineral Water Terbaik - Ditinjau oleh Nutritionist (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Mineral Water Terbaik - Ditinjau oleh Nutritionist (Terbaru Tahun 2023)

Mineral water atau air mineral sudah menjadi bagian dari kehidupan sehari-hari. Air mineral memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh, antara lain membantu menghidrasi tubuh dan menjaga kesehatan tulang. Selain itu, mineral water dapat membantu mengatur sistem tubuh, seperti tekanan darah serta fungsi otot dan saraf.

Kali ini kami akan merekomendasikan produk mineral water dari berbagai merek terbaik, antara lain AQUA, Le Minerale, dan Pristine86+. Namun pertama-tama, simak dahulu cara memilih air mineral yang bagus untuk kesehatan. Artikel ini sudah ditinjau oleh nutritionist kami, Mochammad Rizal. Jadi, simak sampai habis, ya!
Diperbaharui 01-07-2023
Mochammad Rizal
Pakar
Nutritionist
Mochammad Rizal

Mochammad Rizal adalah seorang ahli gizi yang sedang menempuh pendidikan Master di Nutritional Science di Cornell University, Amerika Serikat. Rizal memiliki minat dalam bidang gizi olahraga, kebugaran, serta pencegahan dan penanganan obesitas. Ia juga aktif mengedukasi masyarakat terkait diet, gizi, dan kesehatan melalui media sosial, seminar, buku, dan berbagai media lainnya. Dalam hal keorganisasian, Rizal merupakan Ketua Divisi Gizi Kebugaran di Indonesia Sport Nutritionist Association (ISNA). Organisasi profesi gizi ini bergerak di bidang olahraga dan kebugaran.

Profil Mochammad Rizal
Lanjut membaca
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca
  • Konten ini dibuat secara independen oleh mybest. Kami mungkin menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen dan/atau pemasangan iklan. Namun, produsen dan lainnya tidak terlibat dalam isi konten ataupun penentuan peringkat.
  • Silakan lihat kebijakan editorial mybest untuk detailnya
Pakar dalam artikel ini meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber. (Diperbaharui pada 13 Januari 2023)

Daftar isi

Perbedaan mineral water dan air putih biasa

Perbedaan mineral water dan air putih biasa

Mineral water atau air mineral adalah air yang memiliki kandungan mineral. Mineral tersebut dapat berupa magnesium, kalsium, natrium, zat besi, dan seng. Meski wujud, warna, dan rasanya mirip, air mineral berbeda dengan air putih biasa. Perbedaan keduanya dapat terlihat dari berbagai hal berikut.


  • Sumber: Air mineral didapat dari sumber air yang berada di wilayah yang kaya dengan mineral. Pada umumnya, air mineral berasal dari sumber mata air pegunungan vulkanis. Sementara itu, air putih biasa dapat bersumber dari sungai, danau, atau sumur.

  • Proses pengolahan: Air putih diolah dengan cara direbus sebelum dikonsumsi. Jika terlalu kotor, air akan melewati proses penyaringan terlebih dahulu. Sementara itu, air mineral melewati proses lebih panjang sebelum bisa dikonsumsi. Meski demikian, dalam prosesnya tidak ditambahkan zat lain demi menjaga kemurniannya.

  • Kandungan: Dalam air mineral terdapat beragam nutrisi yang baik untuk kesehatan, seperti natrium, kalsium, magnesium, dan selenium. Selain itu, air mineral memiliki derajat keasaman atau pH antara 6 hingga 8,5. Sementara itu, air putih hanya mengandung satu hingga dua atom hidrogen dengan pH antara 5 hingga 7,5.

Berkolaborasi dengan pakar: Cara memilih mineral water

Agar dapat merasakan manfaatnya secara maksimal, Anda haruslah memilih mineral water terbaik. Untuk itu, Anda perlu mengetahui cara memilihnya. Anda dapat mengikuti panduan cara memilih air mineral yang kami bahas berikut ini.

① Kenali standar air mineral di Indonesia

Kenali standar air mineral di Indonesia
Sumber: aqua.co.id

Tidak hanya di Indonesia, air mineral juga banyak dikonsumsi di luar negeri. Di Jepang mineral water yang dijual sudah disterilisasi dengan proses pemanasan. Di Eropa mineral water harus diambil dari sumber mata air yang aman dan bebas dari polusi. Nah, bagaimana standar air mineral di Indonesia?


Air mineral yang dijual di Indonesia haruslah melewati standar mutu SNI baik dari segi kualitas air maupun kemasannya. Kemasan yang rentan bocor, rusak, atau kotor tentu akan mempengaruhi kualitas air di dalamnya. Air mineral harus tidak memiliki rasa, tidak berbau, dan berwarna jernih. Untuk menjaga kualitas, dilakukan pengawasan secara berkala terhadap lokasi produksi, sumber air, dan pengemasan.

 
Mineral water yang dijual di Indonesia kebanyakan berasal dari sumber mata air pegunungan. Hal ini disebabkan air dari pegunungan memiliki kandungan mineral yang tinggi. Contohnya, air mineral merek AQUA diambil dari sumber mata air Cipondok, Subang. Selanjutnya, ada juga mineral water merek Equil yang diambil dari sumber mata air Gunung Salak.

② Ketahui jenis air mineral yang ada di Indonesia

Menurut Peraturan Menteri Perindustrian Republik Indonesia, air minum dalam kemasan atau AMDK dibedakan menjadi empat jenis. Setiap jenis tentunya memiliki perbedaan karakteristik. Selain itu, setiap jenis AMDK juga memiliki nomor SNI yang berbeda-beda.


  • Air mineral: Air mineral adalah AMDK yang mengandung mineral dalam jumlah tertentu tanpa adanya penambahan mineral. Nomor SNI untuk air mineral adalah 3553:2015. Jenis AMDK ini menjadi salah satu produk yang mudah ditemukan di pasaran.

  • Air demineral: Air demineral diperoleh melalui proses permunian sehingga hanya memiliki sedikit atau tidak sama sekali kandungan mineral. Kode SNI untuk air jenis ini adalah 6241:2015. Air demineral tidak dianjurkan untuk dikonsumsi terus-menerus sehingga jarang ditemukan di pasaran. Alasan air demineral tidak dianjurkan dikonsumsi dalam jangka panjang karena air demineral tidak dapat menyediakan mineral yang dibutuhkan tubuh dalam jumlah yang cukup.

  • Air mineral alami: Air mineral alami bersumber dari mata air alami atau sumur dalam hasil pengeboran. Proses pengambilannya dilakukan secara terkendali agar tidak tercemar. Kode SNI untuk air mineral alami adalah 6242:2015. Jenis AMDK ini paling mudah ditemukan di Indonesia.

  • Air minum embun: Air minum embun diperoleh dari proses pengembunan uap air udara lembap. Air minum embun memiliki nomor SNI 7812:2013. Jenis air minum dalam kemasan ini kemungkinan juga sulit untuk ditemukan di Indonesia.

③ Cek kandungan TDS dalam mineral water

Cek kandungan TDS dalam mineral water

TDS adalah singkatan dari total dissolved solids yang artinya jumlah zat padat terlarut. TDS menjadi indikator jumlah partikel, baik yang berupa zat organik maupun nonorganik. Zat terlarut yang biasa ditemukan dalam mineral water adalah natrium, kalsium, dan magnesium.

 
Menurut WHO, kandungan mineral dalam air tidak akan berdampak buruk terhadap kesehatan asalkan air masih dikategorikan tawar. Untuk itu, WHO menetapkan standar kandungan TDS dalam mineral water


  • 0: Air mineral dengan TDS 0 tidak baik untuk dikonsumsi secara rutin. Hal ini karena air tersebut dapat memicu gangguan pada tubuh, seperti sembelit, gangguan fungsi saraf, dan sesak napas.

  • Kurang dari 300 mg/l: Air mineral dengan TDS kurang dari 300 mg/l dikategorikan sebagai air yang baik sekali. Air dengan TDS rendah ini bisa dikonsumsi secara terus-menerus. Jika akan diberikan kepada bayi untuk dicampur dengan susu, sebaiknya hindari yang mengandung kalsium dan magnesium.

  • 300−600 mg/l: Air mineral yang berkategori baik memiliki kandungan TDS sebesar 300−600 mg/l. Air jenis ini masih aman untuk dikonsumsi.

  • 600−900 mg/l: Air dengan TDS 600−900 mg/l masih bisa diminum karena masih aman dan rasanya tetap enak.

  • 900−1.200 mg/l: Air dengan TDS antara 900 hingga 1.200 mg/l tidak layak dikonsumsi karena rasanya kurang enak.

  • Lebih dari 1.200 mg/l: Air dengan TDS lebih dari 1.200 mg/l memiliki rasa yang tidak enak. Selain itu, air ini berbahaya untuk dikonsumsi.

Dapat disimpulkan bahwa air mineral yang aman adalah yang memiliki angka TDS sekitar <300-900 mg/l.

④ Periksa tingkat keasaman (pH) air mineral

Periksa tingkat keasaman (pH) air mineral

Tingkat keasaman (pH) adalah nilai yang menunjukkan kadar asam atau basa yang dimiliki air. Tingkat keasaman pada air tidak berpengaruh terhadap rasanya. Jadi, pendapat yang menyatakan air ber-pH rendah memiliki rasa yang lebih asam adalah salah. Pendapat yang menyatakan air ber-pH tinggi terasa pahit juga salah.


  • pH 0 sampai 6,9: Air dengan pH 0 sampai 6,9 termasuk ber-pH rendah. Air ini mengandung asam sehingga tidak baik untuk dikonsumsi.

  • pH 7,0: Kandungan pH air minum yang umum dikonsumsi adalah sebesar 7,0. Air yang memiliki pH sebesar 7,0 termasuk air netral.

  • pH di atas 7,1: Air ber-pH di atas 7,1 mengandung basa. Air yang termasuk ber-pH tinggi ini baik untuk kesehatan tubuh. Namun, tidak untuk penggunaan sehari-hari sepanjang waktu sebab pH yang terlalu tinggi bisa jadi menimbulkan risiko gangguan pencernaan dan gangguan tingkat pH dalam darah. Apabila dikonsumsi sesekali atau bergantian dengan air mineral ber-pH netral, kemungkinan risiko tersebut bisa dihindari.

10 Rekomendasi mineral water terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk mineral water terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee. Disclaimer: Sepuluh produk di bawah ini murni rekomendasi mybest dan bukan dari Mochammad Rizal.
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
1

EQUIL

EQUIL Natural Mineral Water

EQUIL EQUIL Natural Mineral Water 1枚目

Air mineral alami asli Indonesia yang miliki rasa mewah

2

Danone

AQUA Reflections

Danone AQUA Reflections 1枚目

Kemurnian air pegunungan yang dikemas secara elegan

3

Tirta Fresindo Jaya

Le Minerale

Tirta Fresindo Jaya Le Minerale 1枚目

Diproses menggunakan Mineral Protection System sehingga aman dari sentuhan tangan manusia

4

Super Wahana Tehno

Pristine8.6+

Super Wahana Tehno Pristine8.6+ 1枚目

Andalkan teknologi Jepang nomor wahid yang mampu menetralkan asam tubuh

5

Danone

AQUA

Danone  AQUA 1枚目

Juaranya air mineral di Indonesia, sudah tersebar di mana-mana

6

Eternalplus

Alkaline Water E+

Eternalplus Alkaline Water E+ 1枚目

Rasakan sensasi kelembutan dalam setiap tegukannya

7

Akasha Wira International

Nestlé Pure Life

Akasha Wira International Nestlé Pure Life 1枚目

Lewati 12 tahap pemurnian, terjamin kualitasnya

8

Amidis Tirta Mulia

Pure Water Natural Life

Amidis Tirta Mulia Pure Water Natural Life 1枚目

Diolah dengan Multi Purification Advanced Process untuk menjaga kemurniannya

9

Varia Industri Tirta

VIT

Varia Industri Tirta VIT  1枚目

Telah melalui uji fisika, kimia, dan mikrobiologi untuk memenuhi standar kualitas

10

Indofood

Club Mineral Water

Indofood  Club Mineral Water 1枚目

Dari produsen ternama tanah air, diproses dengan teknologi filtrasi tinggi

Perincian produk
Close
No.1

EQUILEQUIL Natural Mineral Water

Mulai dari Rp18.900,00

Air mineral alami asli Indonesia yang miliki rasa mewah

Natural Mineral Water dari EQUIL dikemas dalam botol kaca warna hijau. Berkat penampilannya yang elegan, air mineral alami asli Indonesia ini kerap mengisi meja restoran bintang lima. Tidak sekadar penampilannya yang elegan, rasa air mineral ini juga mewah. Anda bisa memilih varian Natural atau Sparkling.


Dengan kemurnian yang terjamin, air mineral ini akan terasa segar ketika Anda meminumnya. Jika Anda pemilik restoran kelas menengah ke atas, produk ini dapat dipilih sebagai jamuan untuk memanjakan tamu Anda.

No.2

Kemurnian air pegunungan yang dikemas secara elegan

AQUA Reflections adalah air minum dalam kemasan yang tepat untuk suguhan tamu penting. Hal ini karena AQUA Reflections memiliki kemasan berupa botol kaca elegan yang terlihat mewah. Kualitasnya pun terjamin karena diolah dari kemurnian air pegunungan. Tidak mengherankan jika AQUA Reflections memberikan kesegaran saat diminum. 


Selain itu, air mineral ini diproses dengan teknologi canggih sehingga terjamin higienis. Tersedia dua varian AQUA Reflections yang bisa Anda pilih yaitu Still dan Sparkling. Jika ingin merasakan air mineral berkarbonasi, varian Sparkling dapat Anda jadikan pilihan.

No.3

Tirta Fresindo JayaLe Minerale

Mulai dari Rp2.200,00

Diproses menggunakan Mineral Protection System sehingga aman dari sentuhan tangan manusia

Le Minerale berasal dari sumber mata air pegunungan. Untuk menjaga kemurniannya, air diambil dari kedalaman 100 meter di bawah tanah. Selain itu, produk ini diproses menggunakan Mineral Protection System tanpa tersentuh tangan manusia. Hal itu dilakukan untuk menjaga kualitasnya.


Le Minerale juga memiliki botol dengan segel khusus demi mengantisipasi tindak pemalsuan produk. Bagi Anda yang sering khawatir dengan produk air mineral palsu, ada baiknya Anda memilih mengonsumsi Le Minerale.

No.4

Super Wahana TehnoPristine8.6+

Mulai dari Rp3.025,00

Andalkan teknologi Jepang nomor wahid yang mampu menetralkan asam tubuh

Sebelum produk ini dikemas, air dari sumber terpilih akan melewati proses ionisasi dengan teknologi nomor satu dari Jepang. Teknologi tersebut berguna untuk memisahkan air ber-pH asam dan ber-pH tinggi. Air dengan pH tinggi tersebut nantinya akayang n dikemas.


Dengan pH yang tinggi, Pristine86+ dapat menjadi pilihan air mineral untuk tubuh Anda. Selain terasa segar, air mineral ini akan membantu menyeimbangkan pH dalam tubuh Anda. Pristine86+ juga mengandung mikro molekul yang mudah diserap tubuh sehingga tidak menyebabkan kembung.

No.5

Juaranya air mineral di Indonesia, sudah tersebar di mana-mana

Jika berbicara tentang air mineral, rasanya tidak afdal kalau tidak menyebut merek AQUA. Produk air mineral yang satu ini telah menjuarai pasar di Indonesia. Hal ini dibuktikan dengan branding yang berhasil melekat di benak masyarakat.


Untuk Anda yang menginginkan produk yang dipercaya oleh banyak orang, air mineral AQUA tepat dijadikan pilihan. Anda bisa menemukannya dengan mudah di berbagai toko. Selain itu, terdapat variasi isi yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan. AQUA hadir dalam kemasan gelas hingga galon.

No.6

EternalplusAlkaline Water E+

Mulai dari Rp5.900,00

Rasakan sensasi kelembutan dalam setiap tegukannya

Alkaline Water E+ dari Eternalplus diolah dari air murni. Ketika meneguknya, Anda akan merasakan sensasi lembut di langit-langit mulut. Selain itu, kandungan mineral dalam produk ini juga melancarkan proses detoksifikasi dalam tubuh Anda. Oleh karena itu, produk yang satu ini cocok menjadi minuman pilihan bagi Anda yang sedang menjalani program diet.

No.7

Akasha Wira InternationalNestlé Pure Life

Mulai dari Rp1.800,00

Lewati 12 tahap pemurnian, terjamin kualitasnya

Nestlé Pure Life memiliki kualitas terjamin. Hal ini karena air mineral yang dikemas telah melalui dua belas tahapan pemurnian. Selain kualitasnya yang terjamin, produk ini juga mendukung kelestarian lingkungan. Botol kemasan produk Nestlé Pure Life mudah didaur ulang sehingga lebih ramah terhadap lingkungan. Anda yang mengedepankan gaya hidup eco-friendly dapat memilih produk yang satu ini.

No.8

Amidis Tirta MuliaPure Water Natural Life

Mulai dari Rp2.100,00

Diolah dengan Multi Purification Advanced Process untuk menjaga kemurniannya

Untuk mendapatkan kualitas air murni, air mineral dari Amidis diolah dengan Multi Purification Advanced Process. Terdapat empat tahapan yang dilakukan untuk mengolah air minum Amidis. Empat tahapan tersebut adalah proses demineralisasi, reverse osmosisi, distillation, dan ozonisasi.


Keempat tahapan tersebut menghasilkan air minum berkualitas yang higienis dan sehat. Dengan begitu, air minum Amidis tentu bebas dari bakteri, virus, kuman, dan mikropolutan. Anda bisa menjadikannya minuman untuk melepas dahaga seusai beraktivitas.

No.9

Telah melalui uji fisika, kimia, dan mikrobiologi untuk memenuhi standar kualitas

Demi memenuhi standar kualitas, air mineral merek VIT telah melalui tahap pengujian, yakni uji fisika, kimia, dan mikrobiologi. Ketiga tahapan pengujian tersebut menjamin kualitas air mineral VIT bebas dari zat berbahaya. Dengan begitu, Anda bisa merasa aman jika ingin menjadikannya sebagai minuman untuk menemani aktivitas harian.

No.10

Indofood Club Mineral Water

Mulai dari Rp1.000,00

Dari produsen ternama tanah air, diproses dengan teknologi filtrasi tinggi

Anda pasti sudah pernah mengonsumsi produk-produk Indofood, bukan? Selain menghadirkan produk makanan favorit, Indofood juga memproduksi air mineral dengan merek Club. Club Mineral Water diproses dengan teknologi filtrasi tinggi sehingga terhindar dari kontaminasi dan bakteri jahat. 


Bagi Anda yang selalu mengutamakan kebersihan, kami sarankan untuk memilih produk ini. Produk ini tepat juga dipilih untuk mendukung usaha jasa boga yang Anda miliki.

Baca juga rekomendasi produk minuman lainnya di sini

Mineral water memang menjadi pilihan tepat untuk melepas dahaga agar terhindar dari dehidrasi. Namun, Anda juga dapat melepas dahaga dengan jenis minuman lainnya. Anda bisa menemukan produk minuman lain dengan membaca artikel dari tautan di bawah ini.

Kesimpulan

Dengan kandungan nutrisinya, mineral water memang paling tepat untuk dikonsumsi setiap hari. Tidak sekadar melepas dahaga, air mineral juga bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Namun, Anda harus memilih mineral water terbaik agar bisa merasakan manfaatnya.


Gunakanlah informasi di atas untuk memilih mineral water yang tepat. Rekomendasi produk dari kami juga layak untuk Anda pertimbangkan sebagai pilihan. Dapatkan produk air mineral yang sesuai dengan kebutuhan Anda!

5 Rekomendasi Mineral Water terbaik

No. 1EQUILEQUIL Natural Mineral Water

No. 2DanoneAQUA Reflections

No. 3Tirta Fresindo JayaLe Minerale

No. 4Super Wahana TehnoPristine8.6+

No. 5Danone AQUA

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.

Artikel terkait

Artikel populer

Favlist populer