mybest
Sampo anak

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Kebutuhan rumah tangga
  3. Peralatan mandi
  4. 10 Rekomendasi Shampoo untuk Anak Terbaik (Terbaru Tahun 2024) [Ditinjau oleh Dermatovenereologist]
  • 10 Rekomendasi Shampoo untuk Anak Terbaik (Terbaru Tahun 2024) [Ditinjau oleh Dermatovenereologist] 1
  • 10 Rekomendasi Shampoo untuk Anak Terbaik (Terbaru Tahun 2024) [Ditinjau oleh Dermatovenereologist] 2
  • 10 Rekomendasi Shampoo untuk Anak Terbaik (Terbaru Tahun 2024) [Ditinjau oleh Dermatovenereologist] 3
  • 10 Rekomendasi Shampoo untuk Anak Terbaik (Terbaru Tahun 2024) [Ditinjau oleh Dermatovenereologist] 4
  • 10 Rekomendasi Shampoo untuk Anak Terbaik (Terbaru Tahun 2024) [Ditinjau oleh Dermatovenereologist] 5

10 Rekomendasi Shampoo untuk Anak Terbaik (Terbaru Tahun 2024) [Ditinjau oleh Dermatovenereologist]

Menentukan sampo yang tepat untuk anak bisa jadi menantang meskipun kulit kepala dan rambutnya tergolong normal. Pemilihan sampo yang tidak tepat dapat menyebabkan masalah seperti kulit kepala kering, rambut kasar, berketombe, atau sensitif. Oleh karena itu, ada beberapa hal yang perlu dipertimbangkan saat memilih sampo untuk anak.

Bersama dermatovenereologist, dr. Theresia, kami menyusun cara memilih sampo untuk anak. Jangan lewatkan juga ulasan produk sampo untuk anak yang bagus dari berbagai merek, seperti Zwitsal, Kodomo, dan lainnya. Tentunya, produk-produk tersebut sudah memenuhi ulasan yang kami paparkan. Jadi, simak sampai akhir!

Diperbaharui 13/03/2024
dr. Theresia
Pakar
Dokter spesialis kulit dan kelamin
dr. Theresia

dr. Theresia adalah lulusan Kedokteran Umum FKUI tahun 1999 dan Pendidikan Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin FKUI tahun 2011. Memiliki minat pada dermatologi kosmetik, laser, dan anak, membuatnya banyak menulis beberapa tulisan ilmiah dan juga artikel edukasi untuk awam serta penelitian tentang laser. Saat ini, selain menjadi trainer internal di Erha, dr. Theresia juga praktek di Erha Dermacenter Kelapa Gading, Klinik Puspa Grogol, dan Klinik Sapta Mitra Pondok Kelapa. Wanita yang akrab disapa Tery ini juga menjadi wakil sekretaris umum pengurus pusat Perdoski dan anggota kelompok studi Dermatologi Kosmetik dan Dermatologi Anak Perdoski.

Profil dr. Theresia
Lanjut membaca
Grace Mulyani
Penyunting
Kreator mybest Indonesia
Grace Mulyani

Grace Mulyani adalah lulusan Fakultas Teknobiologi Unika Atma Jaya yang melanjutkan kembali studinya dalam bidang yang sama di Institut Teknologi Bandung. Semasa menjalani studi lanjut, Grace yang juga adalah content creator di Lemon8 menemukan passion-nya dalam dunia menulis dan menjadi writer di mybest Indonesia. Melalui pekerjaan ini, Grace telah banyak meriset dan berhubungan dengan pakar untuk berbagai topik terkait kesehatan, elektronik rumah tangga, perawatan tubuh, makanan, serta tren fashion terkini.

Profil Grace Mulyani
Lanjut membaca
Pakar dalam artikel ini hanya meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

Daftar isi

Sejak usia berapa anak bisa beralih dari shampoo bayi ke shampoo anak?

Pakar
Pakar

Anda bisa mulai beralih dari sampo bayi ke sampo anak saat memasuki usia prepubertal (8-10 tahun). Bila belum memasuki usia prepubertal, anak masih boleh menggunakan sampo bayi karena kelenjar minyaknya belum aktif.

Sejak usia berapa anak bisa beralih dari shampoo bayi ke shampoo anak?

Bayi dan anak-anak memiliki kulit kepala yang cenderung tidak berminyak karena hormon mereka belum berkembang sepenuhnya. Oleh karena itu, anak-anak yang belum memasuki masa pubertas masih cocok menggunakan sampo bayi. Perlu diingat, masa prepubertal biasanya dimulai pada usia 8-10 tahun atau mungkin bisa lebih awal.

Ketika memasuki masa prepubertal, hormon anak mulai berkembang dan kelenjar minyak menjadi aktif. Pada masa ini, Anda dapat beralih menggunakan sampo anak-anak yang memiliki kemampuan pembersihan lebih kuat. Tujuannya adalah untuk membersihkan kulit kepala dari minyak.

Apakah anak boleh menggunakan shampoo untuk orang dewasa?

Pakar
Pakar

Anak sebaiknya tidak menggunakan sampo untuk orang dewasa karena bahan aktif sampo untuk orang dewasa cukup banyak. Menggunakan sampo orang dewasa pada anak hanya akan menyebabkan permasalahan iritasi dan rambut kering pada anak.

Apakah anak boleh menggunakan shampoo untuk orang dewasa?
Kelenjar minyak pada anak belum aktif atau belum berkembang sehingga masalah rambut pada anak cenderung minim. Oleh karena itu, bahan aktif dalam sampo anak-anak juga biasanya sedikit karena fungsi utamanya adalah membersihkan rambut secara lembut.

Orang dewasa yang memiliki masalah kulit kepala dan rambut lebih kompleks karena kelenjar minyaknya sudah aktif. Oleh sebab itu, sampo untuk orang dewasa cenderung sudah dicampur dengan berbagai bahan kimia. Kemampuan membersihkan sampo orang dewasa pun jauh lebih kuat dibandingkan sampo anak. Penggunaan sampo orang dewasa pada anak-anak hanya akan mencetus masalah pada kulit dan rambut anak, bahkan bisa menyebabkan iritasi.

Jadi, hindari penggunaan sampo orang dewasa untuk anak-anak. Ketika anak memasuki usia pubertas, kelenjar minyaknya lebih aktif. Saat itulah Anda bisa beralih dari sampo anak ke sampo orang dewasa. Tujuannya tentu untuk membersihkan dengan lebih baik kulit kepala yang sudah mulai berminyak.
dr. Theresia
Dokter spesialis kulit dan kelamin
dr. Theresia

Penggunaan sampo untuk anak yang masih beraktivitas di rumah tak perlu terlalu sering, misalnya seminggu 1-2 kali saja. Hal ini karena rambutnya masih halus, tidak ada minyak berlebihan, dan aktivitasnya rendah.


Berbeda lagi untuk anak usia sekolah yang lebih aktif dan banyak kegiatan outdoor. Untuk kondisi ini, penggunaan sampo boleh saja dilakukan setiap hari. Asalkan samponya benar-benar lembut di kulit kepala dan rambut anak.

Cara memilih Shampoo untuk Anak

Memasuki usia satu tahun, anak akan lebih aktif bermain sehingga mudah berkeringat. Jika begitu, rambut dan kulit kepalanya perlu dibersihkan secara menyeluruh. Namun, kulit kepala anak-anak masih rentan dan sensitif sehingga Anda dianjurkan untuk memilih sampo yang lembut.

1

Utamakan untuk memilih shampoo anak yang berlabel "tear free formula" karena formulanya lebih mild sehingga aman untuk kulit kepala anak

Pakar
Pakar

Penyebab sampo terasa pedih di mata adalah formulanya yang terlalu banyak bahan kimia, seperti SLS/SLES, fragrance, hingga paraben. Hindari bahan kimia yang cenderung mengiritasi sehingga formulanya jadi lebih mild.

Utamakan untuk memilih shampoo anak yang berlabel "tear free formula" karena formulanya lebih mild sehingga aman untuk kulit kepala anak
Tear free formula artinya sampo tersebut tidak pedih di mata. Alasan sampo anak tidak pedih di mata adalah karena formulanya yang mild atau sangat minim bahan kimia yang mengiritasi. Ketika sebuah sampo memiliki label "tear free formula", Anda disarankan untuk tetap memeriksa kandungannya. Sampo anak sebaiknya memiliki ciri-ciri sebagai berikut: 

  • Tidak mengandung pembersih sulfat (SLS/SLES) 
  • Memiliki tingkat keasaman sekitar 5-5,5
  • Bebas pewangi/fragrance/parfum
  • Tanpa paraben dan phtalate


Sebagai informasi tambahan, SLS/SLES dapat membuat pH sampo menjadi basa. Jika suatu produk sampo anak diklaim memiliki "pH balanced", tetapi mengandung SLS/SLES, klaim tersebut patut dipertanyakan. Oleh karena itu, sebaiknya pilihlah sampo anak yang memenuhi kriteria di atas agar kulit dan rambut anak tetap sehat dan lembut.

dr. Theresia
Dokter spesialis kulit dan kelamin
dr. Theresia

SLS/SLES adalah surfaktan sulfat yang membuat sampo jadi berbusa. Sifat SLS/SLES membuat sampo memiliki pH basa. Kemudian, sampo dengan kandungan SLS/SLES cenderung menghasilkan lebih banyak busa dibandingkan yang tanpa sulfat.

Amino acid based shampoo bisa dipilih sebagai pengganti sampo yang mengandung SLS/SLES

Pakar
Pakar

Surafaktan yang tergolong lembut untuk kulit kepala adalah amino acid based surfactant. Meski kemampuan membersihkannya tak sekuat SLS/SLES, amino acid based surfactant lebih ramah untuk kulit kepala anak.

Amino acid based shampoo bisa dipilih sebagai pengganti sampo yang mengandung SLS/SLES
Anda juga dapat memilih sampo yang mengandung asam amino sebagai bahan pembersihnya. Asam amino membantu menjaga kelembapan kulit di lapisan stratum korneum. Sampo ini biasanya menghasilkan busa yang lebih sedikit.

Sampo ini mengandung sedikit bahan iritan dan banyak mengandung bahan pelembap yang dibutuhkan kulit kepala. Oleh sebab itu, sampo jenis ini cocok untuk kulit kepala anak. Kandungan sampo asam amino bisa dikenali dengan kandungan bertanda "cocoyl" dan "lauroyl". Anda dapat melihatnya dalam daftar bahan dengan nama-nama berikut:

  • Sodium lauroyl sarcosinate
  • Disodium lauryl sulfosuccinate
  • Sodium cocoyl glycinate
  • Sodium methyl cocoyl taurate
  • Potassium cocoyl glycinate
2

Untuk anak yang rambutnya cenderung kering dan kasar, pilih shampoo anak yang kaya akan plant oil sebagai pelembap

Pakar
Pakar

Rambut anak bisa menjadi kasar akibat kesalahan pemilihan sampo dan kebiasaan keramas. Pilihlah sampo anak yang kaya pelembap untuk mengembalikan kelembutan rambut anak.

Untuk anak yang rambutnya cenderung kering dan kasar, pilih shampoo anak yang kaya akan plant oil sebagai pelembap

Rambut anak umumnya halus dan lembut. Namun, ada kemungkinan rambut anak menjadi kering dan kasar karena beberapa faktor. Beberapa di antaranya adalah menggunakan sampo dewasa, terlalu sering keramas, atau keramas dengan air hangat.

Bila rambut anak terasa kasar, pilihlah sampo yang benar-benar untuk anak dan diperkaya dengan kandungan pelembap. Kandungan pelembap tersebut biasanya terbuat dari plant oil, seperti coconut oil, jojoba oil, olive oil, atau argan oil. Beberapa produk juga mengandung Aloe vera dan kemiri untuk membantu melembapkan kulit kepala anak.

Selain itu, penting juga untuk memperhatikan poin sebelumnya, yaitu memilih sampo anak yang lembut. Sampo anak yang mild akan membantu rambut anak yang kering dan kasar kembali sehat, lembut, dan mudah diatur.

dr. Theresia
Dokter spesialis kulit dan kelamin
dr. Theresia

Bila penggunaan sampo dirasa masih belum cukup, penggunaan hair oil khusus anak-anak atau bayi boleh ditambahkan. Tujuannya adalah untuk memberikan kelembapan bagi rambut anak yang kasar dan kering.

3

Bila kulit kepala anak cenderung sensitif, pilihlah sampo berbahan organik; Lebih baik jika berlabel hypoallergenic

Pakar
Pakar

Memilih sampo yang berlabel organik karena sampo organik seharusnya tidak mengandung bahan kimia yang mengiritasi. Sampo berlabel hypoallergenic sudah teruji lebih rendah iritan.

Bila kulit kepala anak cenderung sensitif, pilihlah sampo berbahan organik; Lebih baik jika berlabel hypoallergenic

Anak-anak bisa saja mengalami kulit kepala yang sensitif. Ciri-cirinya adalah kulit di bagian tubuh lainnya juga sensitif. Alasannya, jika kulit badan sensitif, kulit kepala juga cenderung sensitif. Kulit sensitif dapat ditandai dengan timbulnya eksem, atopi, dan kulit kering.


Jika anak Anda tiba-tiba mengalami kulit kepala gatal dan kering, kemungkinan besar disebabkan oleh pemilihan sampo yang tidak tepat. Hal ini dapat memicu reaksi pada kulit yang sensitif. Untuk mengatasi kondisi ini, penting untuk tetap memilih sampo dengan pH 5-5,5, bebas SLS, fragrance, dan paraben. Sampo dengan label hypoallergenic berarti mengandung iritan yang sangat sedikit.

dr. Theresia
Dokter spesialis kulit dan kelamin
dr. Theresia

Orang dewasa dengan tipe kulit kepala sensitif sebetulnya bisa saja menggunakan sampo anak berlabel hypoallergenic. Sebagai catatan, sampo anak tentu saja memiliki kemampuan membersihkan yang jauh lebih rendah. Sementara itu, kulit kepala orang dewasa lebih berminyak dan aktivitasnya lebih tinggi daripada anak-anak. 


Jika orang dewasa berkulit kepala sensitif menggunakan sampo anak, ditakutkan pembersihan kulit kepala menjadi kurang optimal. Oleh karena itu, sebaiknya pilihlah sampo kulit kepala sensitif untuk orang dewasa saja daripada memilih sampo anak.

4

Untuk anak-anak prepubertal yang mengalami ketombe, bisa menggunakan sampo hypoallergenic dahulu; Bila tidak efektif, bisa dicoba shampoo antiketombe orang dewasa

Pakar
Pakar

Ketombe bisa saja reaksi dari alergi terhadap suatu bahan dalam hair care. Jadi, utamakan memilih sampo anak hypoallergenic dahulu. Bila belum membaik, Anda bisa mencoba sampo antiketombe untuk orang dewasa.

Untuk anak-anak prepubertal yang mengalami ketombe, bisa menggunakan sampo hypoallergenic dahulu; Bila tidak efektif, bisa dicoba shampoo antiketombe orang dewasa

Ketombe jarang terjadi pada anak-anak karena kelenjar minyak mereka belum berkembang. Namun, ketombe bisa muncul pada anak yang memasuki masa prepubertal. Ketombe pada anak prepubertal dapat disebabkan oleh kurangnya kebersihan atau reaksi alergi terhadap produk perawatan rambut tertentu.

Bila hal ini terjadi pada anak, coba gunakan sampo hypoallergenic dahulu karena bisa saja ketombe tersebut merupakan reaksi alergi. Jika setelah penggunaan rutin tidak ada perbaikan, Anda dapat mencoba sampo antiketombe untuk dewasa. Lakukan dengan frekuensi sekitar 1-2 kali seminggu, sambil tetap menggunakan sampo anak untuk mengurangi efek pengeringan. Jika kondisi ketombe tetap tidak membaik, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter kulit anak.

dr. Theresia
Dokter spesialis kulit dan kelamin
dr. Theresia
Ketombe biasanya muncul saat masa pubertas karena hormonnya sudah berkembang dan kelenjar minyaknya lebih aktif. Anak remaja pun lebih suka mencoba produk hair care. Kondisi ini bisa saja menjadi pencetus ketombe pada remaja.

Pemilihan sampo yang sesuai dengan jenis kulit kepala, rambut, dan kebiasaan keramas menjadi solusi jika anak remaja mengalami ketombe. Pastikan anak keramas dengan air biasa, bukan air hangat, agar kulit kepala tetap sehat dan tidak kering. Bila kulit kepala anak remaja cenderung berminyak, keramas tiap hari pun tidak masalah. Hal ini dapat dilakukan demi menjaga kebersihan asalkan menggunakan sampo yang tepat.
5

Jika kulit kepala anak berkerak, sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter kulit anak karena banyak faktor yang memengaruhinya

Pakar
Pakar

Kondisi kulit kepala berkerak pada anak bukanlah kondisi yang lazim. Bila kulit kepala anak berkerak, sebaiknya Anda berkonsultasi dengan dokter. Hal ini bisa saja berhubungan dengan kondisi kesehatan yang perlu penanganan khusus.

Jika kulit kepala anak berkerak, sebaiknya segera konsultasikan dengan dokter kulit anak karena banyak faktor yang memengaruhinya
Kondisi kulit kepala berkerak umum terjadi pada bayi atau disebut sebagai cradle cap. Cradle cap terjadi akibat pengaruh hormon androgen ibu yang masih ada dalam bayi. Lambat laun hormon ini akan menghilang dalam 6 bulan sehingga kondisi kulit kepala bayi yang berkerak ini juga akan membaik dengan sendirinya. Namun, bila kerak kepala bayi sangat tebal, Anda dapat mengoleskan baby oil atau coconut oil pada kulit kepala. Setelah itu, dipijat dengan ringan untuk membersihkannya

Berbeda sedikit dengan bayi jika anak mengalami kondisi berkerak pada kulit kepala, penting untuk mengetahui penyebabnya terlebih dahulu. Kondisi tersebut mungkin disebabkan oleh ketombe yang menumpuk, psoriasis, infeksi jamur, atau penyebab lainnya. Untuk memastikannya, disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter mengenai kondisi kulit kepala anak ini.
6

Agar anak mudah dalam menggunakan shampoo, utamakan tutup botol jenis pump

Pakar
Pakar

Hanya dengan sekali menekan tutup botol, cairan sampo akan keluar lebih mudah dan dapat disesuaikan dengan takaran yang dibutuhkan. Tentunya ini akan meminimalkan risiko cairan sampo tumpah saat digunakan.

Agar anak mudah dalam menggunakan shampoo, utamakan tutup botol jenis pump
Botol dengan tutup pump atau pompa dapat mengurangi pemborosan dalam penggunaannya. Selain itu, cairan sampo tentu tidak akan mudah tumpah atau bocor karena tertutup rapat. Botol dengan tipe buka tutup mungkin ukurannya sesuai dengan tangan anak Anda. Hal itu akan lebih memudahkan anak dalam pemakaiannya. Namun, jenis buka tutup memungkinkan cairan sampo yang dikeluarkan terlalu banyak.

Menggunakan sampo dengan tutup biasa juga dapat menyebabkan sampo tumpah atau bocor secara tidak sengaja. Namun, keputusan ini bergantung pada preferensi individu. Jika ingin merasa lebih nyaman dan aman ketika anak menggunakan sampo, lebih baik pilih jenis botol dengan pompa.
Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

Peringkat Shampoo untuk Anak Terbaik

Berikut ini adalah rekomendasi Shampoo untuk Anak terbaik. Produk-produk ini diurutkan secara mandiri oleh mybest berdasarkan hasil riset pada beberapa website dan review (diperbarui tanggal 13 Maret 2024).
Ranking popularitas
Filter
Produk
Gambar
Harga terendah
Harga
Poin
Perincian
Tear free formula
Kandungan asam amino
Kandungan SLS
pH
Kandungan fragrance
Kandungan paraben
Kandungan phtalate
Kandungan pelembap
Jenis sampo
Hypoallergenic
Jenis tutup botol sampo
1

Unilever

Zwitsal Kids Shampo Clean & Fresh

Unilever Zwitsal Kids Shampo Clean & Fresh 1

Rp18.800

Agak Murah

Rambut bersih, bebas dari rasa gatal akibat keringat

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Glycol distearate, PEG-120 methyl glucose dioleate

Sampo untuk penggunaan sehari-hari

Buka tutup (flip)

2

Wings

Kodomo Shampoo & Conditioner Strawberry

Wings  Kodomo Shampoo & Conditioner Strawberry 1

Rp15.800

Agak Murah

Aroma segarnya hempaskan bau matahari pada rambut

Tidak ada

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Sampo untuk penggunaan sehari-hari

Tidak diketahui

Buka tutup (flip)

3

Barclay Products

MY BABY Kids Shampoo & Conditioner Healthy & Fresh

Barclay Products  MY BABY Kids Shampoo & Conditioner Healthy & Fresh  1

Rp35.600

Menengah

Membersihkan sekaligus menjaga kelembapan rambut

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Glycerin

Sampo untuk penggunaan sehari-hari

Buka tutup (flip)

4

Johnson & Johnson Indonesia

JOHNSON's Active Kids Soft & Smooth Shampoo

Johnson & Johnson Indonesia JOHNSON's Active Kids Soft & Smooth Shampoo 1

Rp23.700

Agak Murah

Dengan bahan alami menjadikan rambut anak halus berkilau

Tidak diketahui

pH balanced

Glycerin

Sampo untuk penggunaan sehari-hari

Buka tutup (flip)

5

Kino Indonesia

Eskulin Disney Princess Shampoo & Conditioner

Kino Indonesia  Eskulin Disney Princess Shampoo & Conditioner 1

Rp22.400

Agak Murah

Momen mandi makin menyenangkan berkat sampo bergambar princess kesayangan

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Panthenol, olive oil, jojoba oil

Sampo untuk penggunaan sehari-hari

Buka tutup (flip)

6

Cussons

Cussons Kids 2-in-1 Shampoo Unicorn Black & Shiny

Cussons  Cussons Kids 2-in-1 Shampoo Unicorn Black & Shiny 1

Rp18.000

Agak Murah

Rambut lebat berkilau hanya dengan sampo

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Panthenol

Sampo untuk penggunaan sehari-hari

Buka tutup (flip)

7

Buds Organics

Shampoo for Kids

Buds Organics Shampoo for Kids 1

Rp349.900

Lebih Mahal

Sampo organik ukuran jumbo yang bebas bahan kimia berbahaya

Tidak diketahui

Sodium lauroyl glutamate

Tidak diketahui

Aloe vera juice

Sampo organik

Pump

8

Argavéll

Kids Argan Shampoo

Argavéll  Kids Argan Shampoo 1

Rp96.000

Agak Mahal

Dengan kebaikan argan dan olive oil untuk memperkuat batang rambut

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Glycerin, olive oil

Sampo untuk penggunaan sehari-hari

Push

9

Tropee Bebe

Tropee Bebe X Pinkfong Shampoo & Conditioner

Tropee Bebe  Tropee Bebe X Pinkfong Shampoo & Conditioner 1

Rp117.000

Agak Mahal

Rambut tumbuh dengan kuat berkat kombinasi Aloe vera dan ginseng

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Aloe vera

Sampo untuk penggunaan sehari-hari

Pump/pompa

10

Maskit

Baby & Kids Shampoo

Maskit  Baby & Kids Shampoo 1

Rp55.800

Agak Mahal

Hadir dalam empat varian untuk berbagai masalah rambut

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Tidak diketahui

Aloe vera

Sampo antiketome, antikutu, dan untuk penggunaan sehari-hari

Pump/pompa

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

UnileverZwitsal Kids Shampo Clean & Fresh

Zwitsal Kids Shampo Clean & Fresh 1
Sumber: shopee.co.id
Zwitsal Kids Shampo Clean & Fresh 3
Sumber: shopee.co.id
Zwitsal Kids Shampo Clean & Fresh 4
Sumber: shopee.co.id
Zwitsal Kids Shampo Clean & Fresh 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp18.800
Agak Murah
Harga referensi
Rp18.800
Agak Murah

Rambut bersih, bebas dari rasa gatal akibat keringat

Sampo yang juga mengandung kondisioner ini akan membersihkan kulit si kecil dengan lembut. Kandungan di dalamnya juga diklaim efektif mengurangi gatal akibat keringat. Produk ini sangat pas untuk si kecil yang aktif dan sering berkeringat. Selain bahan alami seperti Aloe vera, kemiri, dan seledri, sampo ini juga mengandung pro-vitamin B5 yang membuat rambut lembut.  

Tear free formulaTidak diketahui
Kandungan asam aminoTidak diketahui
Kandungan SLS
pHTidak diketahui
Kandungan fragrance
Kandungan paraben
Kandungan phtalate
Kandungan pelembap Glycol distearate, PEG-120 methyl glucose dioleate
Jenis sampoSampo untuk penggunaan sehari-hari
Hypoallergenic
Jenis tutup botol sampoBuka tutup (flip)
View all
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

Wings Kodomo Shampoo & Conditioner Strawberry

Harga referensi
Rp15.800
Agak Murah

Aroma segarnya hempaskan bau matahari pada rambut

Bermain di luar rumah seharian bisa membuat rambut anak bau matahari. Agar rambut kembali segar dan wangi, pakai saja sampo dari Kodomo ini. Sampo beraroma strawberry yang segar ini mampu menghilangkan bau matahari. Wangi segarnya bahkan diklaim bisa bertahan seharian. Menariknya lagi, produk ini dikemas dalam botol bening sehingga Anda lebih mudah memantau isinya. 
Tear free formula
Kandungan asam aminoTidak ada
Kandungan SLS
pHTidak diketahui
Kandungan fragrance
Kandungan paraben
Kandungan phtalate
Kandungan pelembap Tidak diketahui
Jenis sampoSampo untuk penggunaan sehari-hari
HypoallergenicTidak diketahui
Jenis tutup botol sampoBuka tutup (flip)
View all
No.3

Barclay Products MY BABY Kids Shampoo & Conditioner Healthy & Fresh

Harga referensi
Rp35.600
Menengah

Membersihkan sekaligus menjaga kelembapan rambut

Jika rambut anak Anda cenderung kering, tak ada salahnya mencoba sampo yang satu ini. Sampo anak dari My Baby ini memadukan pro-vitamin B5 dan olive oil. Kombinasi keduanya berkhasiat menjaga kelembapan dan kesehatan rambut. Rambut si kecil jadi lembap, tampak sehat, dan bebas dari kering dan kusut.
Tear free formula
Kandungan asam aminoTidak diketahui
Kandungan SLS
pHTidak diketahui
Kandungan fragrance
Kandungan paraben
Kandungan phtalate
Kandungan pelembap Glycerin
Jenis sampoSampo untuk penggunaan sehari-hari
Hypoallergenic
Jenis tutup botol sampoBuka tutup (flip)
View all
No.4

Johnson & Johnson IndonesiaJOHNSON's Active Kids Soft & Smooth Shampoo

Harga referensi
Rp23.700
Agak Murah

Dengan bahan alami menjadikan rambut anak halus berkilau

Jika rambut anak sering kusut dan susah diatur, Anda perlu mencoba sampo anak dari Johnson & Johnson ini. Sampo ini mengandung ekstrak gandum dan madu yang berkhasiat melembutkan rambut. Rambut pun jadi halus berkilau dan mudah disisir. Khasiat sampo anak ini juga sudah teruji klinis oleh dokter anak. Formulanya juga hypoallergenic, ph-balanced, dan tersertifikasi halal. Jadi, tak perlu ragu memberikannya pada anak. 

Tear free formula
Kandungan asam aminoTidak diketahui
Kandungan SLS
pHpH balanced
Kandungan fragrance
Kandungan paraben
Kandungan phtalate
Kandungan pelembap Glycerin
Jenis sampoSampo untuk penggunaan sehari-hari
Hypoallergenic
Jenis tutup botol sampoBuka tutup (flip)
View all
No.5

Kino Indonesia Eskulin Disney Princess Shampoo & Conditioner

Harga referensi
Rp22.400
Agak Murah

Momen mandi makin menyenangkan berkat sampo bergambar princess kesayangan

Sampo anak dari Eskulin ini memiliki kemasan dengan gambar aneka princess Disney. Ini tentu akan membuat momen mandi keramas makin menyenangkan. Selain desain kemasannya yang menarik, kandungannya pun kaya manfaat bagi rambut . Anda bisa menemukan kandungan ekstrak Aloe vera, jojoba oil, avocado, dan kemiri dalam sampo ini, tergantung variannya. Rambut terawat dan ternutrisi, keramas pun terasa menyenangkan. 
Tear free formula
Kandungan asam aminoTidak diketahui
Kandungan SLS
pHTidak diketahui
Kandungan fragrance
Kandungan paraben
Kandungan phtalate
Kandungan pelembap Panthenol, olive oil, jojoba oil
Jenis sampoSampo untuk penggunaan sehari-hari
Hypoallergenic
Jenis tutup botol sampoBuka tutup (flip)
View all
No.6

Cussons Cussons Kids 2-in-1 Shampoo Unicorn Black & Shiny

Harga referensi
Rp18.000
Agak Murah

Rambut lebat berkilau hanya dengan sampo

Rambut hitam yang lebat adalah dambaan semua orang. Jika Anda ingin si kecil memiliki rambut yang lebat dan berkilau, produk yang satu ini layak dicoba. Sampo ini diperkaya dengan kemiri yang dikenal berkhasiat menebalkan rambut. Formulanya dilengkapi lagi dengan Triple Conditioner yang menjadikan rambut dua kali lebih mudah disisir. Memiliki rambut hitam yang tebal dan berkilau jadi makin mudah. 
Tear free formula
Kandungan asam aminoTidak diketahui
Kandungan SLS
pHTidak diketahui
Kandungan fragrance
Kandungan paraben
Kandungan phtalate
Kandungan pelembap Panthenol
Jenis sampoSampo untuk penggunaan sehari-hari
Hypoallergenic
Jenis tutup botol sampoBuka tutup (flip)
View all
No.7

Buds OrganicsShampoo for Kids

Harga referensi
Rp349.900
Lebih Mahal

Sampo organik ukuran jumbo yang bebas bahan kimia berbahaya

Sampo yang satu ini diklaim terbuat dari 95% bahan organik. Klaim ini dibuktikan dengan sertifikasi dari Ecocert, sebuah organisasi sertifikasi bahan organik. Dengan begitu, Anda tak perlu lagi meragukan kualitasnya. Selain terbuat dari bahan organik, sampo ini juga bebas dari bahan kimia berbahaya.

 
Produk ini dikemas dalam botol pump yang akan memudahkan Anda mengambil samponya. Selain itu, ukurannya cukup besar sehingga cukup awet saat dipakai. Sampo ini adalah pilihan tepat untuk Anda yang mencari sampo anak organik berukuran besar. 

Tear free formulaTidak diketahui
Kandungan asam aminoSodium lauroyl glutamate
Kandungan SLS
pHTidak diketahui
Kandungan fragrance
Kandungan paraben
Kandungan phtalate
Kandungan pelembap Aloe vera juice
Jenis sampoSampo organik
Hypoallergenic
Jenis tutup botol sampoPump
View all
No.8

Argavéll Kids Argan Shampoo

Harga referensi
Rp96.000
Agak Mahal

Dengan kebaikan argan dan olive oil untuk memperkuat batang rambut

Sampo anak dari Argavéll ini mengombinasikan dua jenis minyak yang memiliki banyak manfaat bagi rambut, yaitu argan oil dan olive oil. Menariknya, kandungan kedua minyak tersebut empat kali lebih banyak daripada varian sampo dewasa. Tak heran jika kandungan sampo ini kaya akan nutrisi yang melembapkan dan menguatkan batang rambut. Ditambah detangling formula, rambut si kecil tak cuma kuat, tetapi juga tak mudah kusut. 

Tear free formulaTidak diketahui
Kandungan asam aminoTidak diketahui
Kandungan SLS
pHTidak diketahui
Kandungan fragrance
Kandungan paraben
Kandungan phtalate
Kandungan pelembap Glycerin, olive oil
Jenis sampoSampo untuk penggunaan sehari-hari
Hypoallergenic
Jenis tutup botol sampoPush
View all
No.9

Tropee Bebe Tropee Bebe X Pinkfong Shampoo & Conditioner

Harga referensi
Rp117.000
Agak Mahal

Rambut tumbuh dengan kuat berkat kombinasi Aloe vera dan ginseng

Aloe vera memiliki banyak manfaat bagi rambut seperti sebagai kondisiner alami juga membantu meningkatkan pertumbuhan rambut. Manfaat produk ini diperkaya lagi dengan panax ginseng yang dapat memperkuat akar rambut. Selain kedua bahan tersebut, masih ada kandungan Camellia sinesis oil yang menutrisi rambut.

Anda bisa menemukan kombinasi ketiga bahan alami tersebut dalam sampo ini. Uniknya lagi, sampo dari Tropee Bebe ini tidak mengandung SLS, deterjen, paraben, ataupun pewarna. Sampo yang layak dipertimbangkan jika ingin rambut anak tumbuh kuat dengan sampo yang bebas dari bahan berbahaya.
Tear free formulaTidak diketahui
Kandungan asam aminoTidak diketahui
Kandungan SLS
pHTidak diketahui
Kandungan fragranceTidak diketahui
Kandungan paraben
Kandungan phtalate
Kandungan pelembap Aloe vera
Jenis sampoSampo untuk penggunaan sehari-hari
Hypoallergenic
Jenis tutup botol sampoPump/pompa
View all
No.10

Maskit Baby & Kids Shampoo

Harga referensi
Rp55.800
Agak Mahal

Hadir dalam empat varian untuk berbagai masalah rambut

Sampo dari bahan alami dan vegan ini memiliki formulasi yang sangat lembut sehingga aman bagi si kecil. Menariknya, sampo ini memiliki empat varian untuk berbagai masalah rambut. Ada varian beraroma bunga sakura yang melebatkan dan menguatkan akar rambut. Ada pula varian beraroma melon segar untuk membasmi ketombe.

Selain kedua varian tersebut ada pula varian untuk mengatasi kutu dan varian lain untuk menghitamkan rambut. Varian antikutu memiliki aroma green tea, sedangkan varian menghitamkan dan anti-frizz beraroma Aloe vera. Anda tinggal pilih mana sampo yang cocok untuk putra-putri kesayangan.
Tear free formulaTidak diketahui
Kandungan asam aminoTidak diketahui
Kandungan SLS
pHTidak diketahui
Kandungan fragrance
Kandungan paraben
Kandungan phtalate
Kandungan pelembap Aloe vera
Jenis sampoSampo antiketome, antikutu, dan untuk penggunaan sehari-hari
Hypoallergenic
Jenis tutup botol sampoPump/pompa
View all

5 Rekomendasi Shampoo untuk Anak terbaik

No. 1: UnileverZwitsal Kids Shampo Clean & Fresh

No. 2: Wings Kodomo Shampoo & Conditioner Strawberry

No. 3: Barclay Products MY BABY Kids Shampoo & Conditioner Healthy & Fresh

No. 4: Johnson & Johnson IndonesiaJOHNSON's Active Kids Soft & Smooth Shampoo

No. 5: Kino Indonesia Eskulin Disney Princess Shampoo & Conditioner

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini
Deskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.
  1. TOP
  2. Kebutuhan rumah tangga
  3. Peralatan mandi
  4. 10 Rekomendasi Shampoo untuk Anak Terbaik (Terbaru Tahun 2024) [Ditinjau oleh Dermatovenereologist]

mybest

Bekerja sama dengan kreator konten dan ahli di bidangnya,
mybest membantu Anda dalam memilih dan menemukan produk terbaik.

Copyright mybest All Rights Reserved.