Microwave oven convection adalah alat yang menggabungkan fungsi oven pemanggang dan microwave oven. Alat ini dapat memproses masakan dengan cepat dan matang secara merata. Anda dapat menemukan beragam merek microwave oven convection di pasaran, seperti Modena, Electrolux, hingga Oxone. Banyaknya merek ini mungkin membuat Anda bingung dalam memilih produk yang sesuai kebutuhan.
Guna menjawab kebingungan Anda, kali ini kami akan memberikan tips cara memilih produk microwave oven convection. Kemudian, kami juga akan memberikan sepuluh rekomendasi produk terbaik yang dapat Anda pilih. Baca terus artikel ini hingga akhir, ya!
Daya tarik terbesar dari produk ini adalah Anda dapat memasak secara convection, yaitu menggoreng tanpa menggunakan minyak. Microwave oven convection biasanya memiliki fungsi yang beragam. Hanya dengan satu alat ini saja, Anda dapat melakukan proses memasak menggunakan oven, memanggang, membakar, dan lainnya. Selain itu, Anda juga dapat menggunakannya untuk memasak beberapa jenis makanan.
Apabila oven atau toaster yang Anda miliki mengalami kerusakan, Anda dapat mempertimbangkan untuk menggantinya dengan produk ini. Dijamin proses memasak akan menjadi lebih mudah dan menyenangkan.
Sebagian besar microwave oven convection memiliki fungsi untuk memasak, memanggang, memanaskan, hingga mencairkan makanan. Fungsi-fungsi ini bisa diubah sesuka hati tergantung pada makanan apa yang hendak Anda masak. Tiap fungsi atau mode memasak akan menghasilkan masakan yang berbeda.
Untuk itu, Anda harus mengetahui fungsi setiap produk untuk menyesuaikan dengan kebutuhan. Hal ini perlu dipahami karena setiap produk dari produsen microwave oven convection memiliki fungsi yang berbeda-beda. Produk dengan beragam fungsi tentunya akan membuat Anda bisa memasak lebih banyak jenis masakan.
Microwave oven convection tidak hanya memiliki elemen pemanas yang terdapat di bagian atas dan bawah. Akan tetapi, produk ini juga dilengkapi dengan kipas di bagian dalam. Fungsi kipas ini adalah mengalirkan udara panas secara konveksi yang memungkinkan memasak dengan suhu tertentu.
Teknologi ini membuat masakan Anda dapat matang secara merata. Fungsi ini juga memungkinkan Anda menggoreng makanan tanpa menggunakan minyak. Selain itu, Anda juga bisa memanggang roti dan pizza menggunakan suhu tinggi sehingga rasanya lebih enak.
Adanya elemen pemanas yang terletak di bagian atas dan bawah pada microwave oven convection menjaga suhu di dalamnya tetap tinggi. Berhubung proses pemanasan dilakukan di dalam ruang tertutup, makanan yang dimasukkan mendapatkan dua metode memasak sekaligus, dipanggang sekaligus dikukus. Anda pun dapat membuat ayam panggang berukuran besar yang kulitnya garing tetapi dagingnya lembut.
Selain itu, produk jenis ini juga dilengkapi dengan fungsi standar yang dapat digunakan untuk memanggang kue, permen, cookies, dan lainnya. Dengan sistem pemanasan dari bagian atas dan bawah, Anda pun dapat membuat kue bolu dengan tingkat kematangan yang sempurna.
Fungsi ini memungkinkan makanan yang Anda panggang akan memiliki lapisan berwarna cokelat. Meskipun bagian luar berwarna cokelat, bagian dalam masakan masih terasa juicy karena waktu pemanasan yang lebih cepat. Fungsi ini dapat Anda gunakan sebagai alternatif saat memanggang roti, ikan bakar, sate, dan lain-lain. Anda dapat memasak dengan metode au gratin, yaitu metode memasak yang menampilkan efek terbakar pada permukaan hidangan.
Fungsi ini dijalankan hanya dengan mengaktifkan elemen pemanas yang terletak di bagian bawah. Mungkin, fungsi ini belum terlalu populer. Dengan fungsi slow bake ini, Anda dapat mengukus atau merebus makanan. Ketika Anda mengaktifkan fungsi ini, Anda juga dapat membuat puding atau menghangatkan sarden. Anda juga bisa memanfaatkan fungsi ini untuk membuat pizza dengan tekstur renyah.
Ketika Anda ingin membeli microwave oven convection, hal yang perlu diperhatikan adalah ukurannya. Pastikan Anda mengetahui ukuran produk, kapasitas ruang, dan jumlah rak yang tersedia. Untuk masalah ukuran, pastikan Anda membeli yang sesuai dengan kebutuhan.
Jangan sampai ketika Anda ingin memanggang makanan berukuran besar, ruangannya tidak cukup. Untuk itu, pertimbangkan ukuran produk secara berhati-hati supaya Anda dapat memasak hidangan yang diinginkan sesuka hati.
Salah satu hal yang harus diperhatikan sebelum membeli microwave convection adalah mempertimbangkan ukuran produk dengan tempat untuk meletakkannya. Microwave oven convection biasanya memiliki bodi yang lebih besar dibanding microwave oven biasa. Biasanya, dari dalam bodi microwave oven convection akan timbul panas. Untuk itu Anda perlu memberikan ruang yang lebih luas untuk meletakkannya.
Selain alasan tersebut, ukuran bagian dalam microwave convection berkaitan dengan kemudahan saat memasak. Semakin luas ruang yang tersedia, Anda bisa memasak lebih banyak makanan dengan nyaman. Sebagai contoh, apabila tinggi ruangannya sekitar 20 cm, Anda dapat menggunakannya untuk membuat kue dan permen.
Tinggi rata-rata microwave oven convection sekitar 25 cm. Ukuran ini tidak jauh berbeda dari toaster alias pemanggang biasa. Akan tetapi, Anda bisa memilih produk dengan lebar sekitar 45 cm dan kedalaman ruang 35 cm. Ukuran ini 10 cm hingga 15 cm lebih besar dibandingkan microwave oven biasa.
Pada umumnya, microwave oven convection membutuhkan waktu memasak yang lebih singkat dibanding microwave oven. Meski waktu memasaknya lebih singkat, makanan yang dihasilkan akan terasa lebih renyah.
Apabila Anda memilih produk dengan ukuran yang cukup besar, Anda akan lebih leluasa menggunakannya. Meskipun demikian, akan ada ukuran loyang tertentu yang tidak dapat dimasukkan ke dalam microwave oven convection tersebut. Jika Anda menggunakan microwave oven convection untuk memanggang kue, cookies, dan menggoreng tanpa minyak, hal tersebut bukanlah masalah.
Produk microwave oven convection buatan Italia dengan merek DeLonghi misalnya, merupakan salah satu produk yang memiliki desain modis dan sangat populer. Meski tergolong mahal, microwave oven convection ini memiliki desain dan kualitas yang tinggi.
Selain itu, ada juga produk microwave oven convection yang memiliki desain sederhana dengan tiga tombol yang terdapat pada bagian luarnya. Desain yang seperti ini menempati peringkat teratas dan tergolong populer karena sistem pengoperasiannya cukup sederhana dan mudah dipahami.
Saat ini, ada beberapa produk yang memiliki pintu depan dan pemanas yang dapat dilepas untuk dibersihkan. Ada juga produk dengan lapisan enamel yang membuat noda tidak mudah menempel sehingga lebih mudah dirawat. Jadi, pilihlah produk dengan cermat supaya Anda dapat menggunakannya dengan lebih nyaman.
EO-28LP(K)
Mulai dari Rp 689.000,00
Pengatur suhu | ~250°C |
---|---|
Pengatur waktu | 60 menit |
Fungsi memasak | Toast, grill, bake, roast, convection |
Jumlah rak | 2 rak |
Konsumsi daya | 1.500 watt |
Dimensi produk | 49,5 cm x 35 cm x 31 cm |
Kapasitas bagian dalam | 28 L |
Arah bukaan pintu | Engsel bawah, membuka ke arah bawah |
NN-DF383B
Mulai dari Rp 4.950.000,00
Pengatur suhu | 40°C, 100-220°C |
---|---|
Pengatur waktu | 180 menit |
Fungsi memasak | Microwave, oven, grill, kombinasi |
Jumlah rak | 2 rak |
Konsumsi daya | 1.040 - 1.630 watt |
Dimensi produk | 48,3 cm x 31 cm x 39,6 cm |
Kapasitas bagian dalam | 23 L |
Arah bukaan pintu | Engsel bawah, membuka ke arah bawah |
OX-899RC4R
Mulai dari Rp 1.500.000,00
Pengatur suhu | 0-230 °C |
---|---|
Pengatur waktu | 20-120 menit |
Fungsi memasak | Convection, oven, panggangan |
Jumlah rak | 4 rak |
Konsumsi daya | 1.600 watt |
Dimensi produk | 40 cm x 60 cm x 40 cm |
Kapasitas bagian dalam | 52 L |
Arah bukaan pintu | Engsel bawah, membuka ke arah bawah |
NN-CD675MTTE
Mulai dari Rp 2.887.000,00
Pengatur suhu | 100-240°C |
---|---|
Pengatur waktu | Tidak disebutkan |
Fungsi memasak | Oven, convection, grill, bake |
Jumlah rak | Tidak disebutkan |
Konsumsi daya | 900 - 1.400 watt |
Dimensi produk | 33 cm x 34,8 cm x 23,9 cm |
Kapasitas bagian dalam | 27 L |
Arah bukaan pintu | Engsel samping, membuka ke arah kiri |
EMS3087X
Mulai dari Rp 3.581.000,00
Pengatur suhu | Tidak disebutkan |
---|---|
Pengatur waktu | Tidak disebutkan |
Fungsi memasak | Microwave oven, grill, convection, kombinasi |
Jumlah rak | 1 rak |
Konsumsi daya | 1.200 watt |
Dimensi produk | 43,8 cm x 30 cm x 53,9 cm |
Kapasitas bagian dalam | 30 L |
Arah bukaan pintu | Engsel samping, membuka ke arah kiri |
MV 3116
Mulai dari Rp 4.700.000,00
Pengatur suhu | Tidak disebutkan |
---|---|
Pengatur waktu | Tidak disebutkan |
Fungsi memasak | Oven, grill, kombinasi, convection |
Jumlah rak | 1 rak |
Konsumsi daya | 900 - 1.450 watt |
Dimensi produk | 52 cm x 30 cm x 53 cm |
Kapasitas bagian dalam | 31 L |
Arah bukaan pintu | Engsel samping, membuka ke arah kiri |
Steam Oven NU-SC100W
Mulai dari Rp 4.513.000,00
Pengatur suhu | 100-230°C |
---|---|
Pengatur waktu | Tidak disebutkan |
Fungsi memasak | Oven, pengukus, convection |
Jumlah rak | 2 rak |
Konsumsi daya | 1.340 watt |
Dimensi produk | 35,5 cm x 45,5 cm x 35,1 cm |
Kapasitas bagian dalam | 15 L |
Arah bukaan pintu | Engsel bawah, membuka ke arah bawah |
EMS3082CR
Mulai dari Rp 4.598.000,00
Pengatur suhu | Tidak disebutkan |
---|---|
Pengatur waktu | Tidak disebutkan |
Fungsi memasak | Oven, grill, convection, steam, aircook |
Jumlah rak | 1 rak |
Konsumsi daya | 1.200 - 2.100 watt |
Dimensi produk | 43,6 cm x 29,4 cm x 53,8 cm |
Kapasitas bagian dalam | 30 L |
Arah bukaan pintu | Engsel samping, membuka ke arah kiri |
R-88D0(K)-IN
Mulai dari Rp 2.499.000,00
Pengatur suhu | Tidak disebutkan (10 level pengaturan) |
---|---|
Pengatur waktu | Tidak disebutkan |
Fungsi memasak | Oven, convection, grill |
Jumlah rak | 1 rak |
Konsumsi daya | 900-1.400 watt |
Dimensi produk | 52 cm x 50,1 cm x 32,6 cm |
Kapasitas bagian dalam | 28 L |
Arah bukaan pintu | Engsel samping, membuka ke arah kiri |
MV 3133
Mulai dari Rp 4.100.000,00
Pengatur suhu | Tidak disebutkan |
---|---|
Pengatur waktu | Tidak disebutkan |
Fungsi memasak | Microwave, oven, convection, auto menu, grill, defrost |
Jumlah rak | Tidak disebutkan |
Konsumsi daya | 900 - 1.450 watt |
Dimensi produk | 52 cm x 53 cm x 30 cm |
Kapasitas bagian dalam | 31 L |
Arah bukaan pintu | Engsel samping, membuka ke arah kiri |
Gambar produk | 1 ![]() Modena | 2 ![]() Sharp | 3 ![]() Electrolux | 4 ![]() Panasonic | 5 ![]() Modena | 6 ![]() Electrolux | 7 ![]() Panasonic | 8 ![]() Oxone | 9 ![]() Panasonic | 10 ![]() Sharp |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | PALAZZO | Microwave Oven | Microwave Table Top 30L dengan Air Cook | Steam Convection | Destro | Microwave Table Top 30L dengan Grill dan Convection | Microwave Oven Convection Bake & Grill | Professional Giant Oven - Convection Fan | Convection Bake & Grill | Oven Libre Premium Series |
Keunggulan | Kapasitas besar dengan fungsi 6-in-1 | Memiliki tiga fungsi dengan harga yang relatif terjangkau | Dilengkapi sensor berat dan fitur childlock | Dengan 16 menu memasak otomatis yang praktis dan mudah digunakan | Built-in atau free standing? Pilih sendiri cara pasangnya | Membuat roti jadi lebih mudah dengan menu fermentasi | Terbuat dari material baja yang tahan karat, pasti awet! | Kapasitasnya besar, mampu memasak hidangan dalam jumlah banyak | Desain kompak dengan performa terbaik | Nikmati lima fungsinya dengan harga terjangkau! |
Harga mulai dari | Rp 4.100.000,00 | Rp 2.499.000,00 | Rp 4.598.000,00 | Rp 4.513.000,00 | Rp 4.700.000,00 | Rp 3.581.000,00 | Rp 2.887.000,00 | Rp 1.500.000,00 | Rp 4.950.000,00 | Rp 689.000,00 |
Pengatur suhu | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan (10 level pengaturan) | Tidak disebutkan | 100-230°C | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | 100-240°C | 0-230 °C | 40°C, 100-220°C | ~250°C |
Pengatur waktu | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | 20-120 menit | 180 menit | 60 menit |
Fungsi memasak | Microwave, oven, convection, auto menu, grill, defrost | Oven, convection, grill | Oven, grill, convection, steam, aircook | Oven, pengukus, convection | Oven, grill, kombinasi, convection | Microwave oven, grill, convection, kombinasi | Oven, convection, grill, bake | Convection, oven, panggangan | Microwave, oven, grill, kombinasi | Toast, grill, bake, roast, convection |
Jumlah rak | Tidak disebutkan | 1 rak | 1 rak | 2 rak | 1 rak | 1 rak | Tidak disebutkan | 4 rak | 2 rak | 2 rak |
Konsumsi daya | 900 - 1.450 watt | 900-1.400 watt | 1.200 - 2.100 watt | 1.340 watt | 900 - 1.450 watt | 1.200 watt | 900 - 1.400 watt | 1.600 watt | 1.040 - 1.630 watt | 1.500 watt |
Dimensi produk | 52 cm x 53 cm x 30 cm | 52 cm x 50,1 cm x 32,6 cm | 43,6 cm x 29,4 cm x 53,8 cm | 35,5 cm x 45,5 cm x 35,1 cm | 52 cm x 30 cm x 53 cm | 43,8 cm x 30 cm x 53,9 cm | 33 cm x 34,8 cm x 23,9 cm | 40 cm x 60 cm x 40 cm | 48,3 cm x 31 cm x 39,6 cm | 49,5 cm x 35 cm x 31 cm |
Kapasitas bagian dalam | 31 L | 28 L | 30 L | 15 L | 31 L | 30 L | 27 L | 52 L | 23 L | 28 L |
Arah bukaan pintu | Engsel samping, membuka ke arah kiri | Engsel samping, membuka ke arah kiri | Engsel samping, membuka ke arah kiri | Engsel bawah, membuka ke arah bawah | Engsel samping, membuka ke arah kiri | Engsel samping, membuka ke arah kiri | Engsel samping, membuka ke arah kiri | Engsel bawah, membuka ke arah bawah | Engsel bawah, membuka ke arah bawah | Engsel bawah, membuka ke arah bawah |
Tautan produk |
Artikel ini secara khusus membahas microwave oven convection. Nah, apabila Anda ingin mencari produk microwave oven biasa, kami telah menuliskannya untuk Anda. Tak hanya itu, kamu juga memiliki artikel rekomendasi tentang microwave berkapasitas kecil. Informasi selengkapnya bisa dicek pada tautan di bawah ini.
Lengkapi peralatan dapur Anda dengan microwave oven convection yang bisa memberikan kepuasan dalam memasak makanan favorit keluarga. Semoga Anda dapat menemukan produk yang sesuai dengan kebutuhan.
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling、Hotel & penginapan