1. TOP
  2. Travelling
  3. Hotel & penginapan
  4. 10 Hotel Terbaik di Pekanbaru (Terbaru 2023)
  • 10 Hotel Terbaik di Pekanbaru (Terbaru 2023) 1
  • 10 Hotel Terbaik di Pekanbaru (Terbaru 2023) 2
  • 10 Hotel Terbaik di Pekanbaru (Terbaru 2023) 3
  • 10 Hotel Terbaik di Pekanbaru (Terbaru 2023) 4
  • 10 Hotel Terbaik di Pekanbaru (Terbaru 2023) 5

10 Hotel Terbaik di Pekanbaru (Terbaru 2023)

Pekanbaru adalah salah satu kota besar di Pulau Sumatera dan relatif sering dikunjungi wisatawan. Mayoritas wisatawan berkunjung ke Pekanbaru untuk tujuan bisnis atau pekerjaan. Oleh sebab itu, tak heran apabila di Pekanbaru ada banyak hotel untuk mengakomodir para wisatawan. 


Di artikel ini, kami akan membantu Anda memilih hotel yang bagus di Pekanbaru. Tak ketinggalan, ada beberapa rekomendasi hotel yang akan kami berikan juga. Tentunya, Novotel Pekanbaru, Swiss Belinn SKA, dan BATIQA ada dalam rekomendasi kami. Simak dahulu, yuk!

Diperbaharui 02-10-2023
Gabriella Amadeo
Penyunting
Kreator mybest Indonesia

Gabriella Amadeo, akrab dipanggil Gaby, adalah seorang lulusan Universitas Pelita Harapan program studi Usaha Perjalanan Wisata. Setelah lulus pada tahun 2020, Gaby bekerja sebagai content writer. Hingga saat ini, Gaby telah menulis berbagai topik artikel untuk blog. Tidak hanya itu saja, Gaby juga menjadi content writer freelance untuk sebuah marketing agency di Indonesia. Gaby adalah seorang travel enthusiast yang memiliki interest kuat di bidang travel, kuliner, budaya, dan berbagai aktivitas menyenangkan. Selain itu, Gaby juga memiliki kemampuan yang baik untuk meriset berbagai bidang seperti desain interior, teknologi, kecantikan, dan lain-lain.

Profil Gabriella Amadeo
Lanjut membaca
  • Konten ini dibuat secara independen oleh mybest. Kami mungkin menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen dan/atau pemasangan iklan. Namun, produsen dan lainnya tidak terlibat dalam isi konten ataupun penentuan peringkat.
  • Silakan lihat kebijakan editorial mybest untuk detailnya
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan popularitasnya di Traveloka. (Diperbaharui pada 10 Februari 2023)

Sekilas tentang Kota Pekanbaru

Sekilas tentang Kota Pekanbaru

Pekanbaru adalah kota terbesar sekaligus ibu kota dari Provinsi Riau. Tak hanya itu, Pekanbaru juga merupakan salah satu sentra ekonomi terbesar di Pulau Sumatera. Tingkat urbanisasi, pertumbuhan penduduk, dan migrasi dari kota ini juga tinggi. Oleh sebab itu, tak heran apabila Pekanbaru lebih terkenal sebagai kota bisnis di kalangan masyarakat. 


Mayoritas wisatawan mengunjungi Pekanbaru untuk urusan bisnis atau pekerjaan. Meski begitu, Pekanbaru tetap memiliki daya tarik wisata walaupun belum begitu menonjol. Beberapa kuliner juga dapat Anda coba di Pekanbaru. Beberapa contohnya seperti lempuk durian, gulai ikan patin, miso Pekanbaru, mi sagu, dan lain-lain. 

Cara memilih hotel di Pekanbaru

Supaya kunjungan bisnis atau liburan makin menyenangkan, Anda harus memilih hotel dengan tepat. Ada beberapa faktor yang harus dipertimbangkan. Simak dahulu cara memilih hotel yang bisa dijadikan sebagai referensi. 

① Sesuaikan pemilihan lokasi dengan gaya liburan Anda

Lokasi adalah salah satu faktor yang harus dipertimbangkan saat memilih hotel. Supaya lebih efisien, Anda harus memilih lokasi yang pas dengan tujuan kunjungan. 

Dekat bandara: Memudahkan mobilitas

Dekat bandara: Memudahkan mobilitas

Anda akan bepergian dengan pesawat dan tak ingin tertinggal? Carilah hotel yang dekat dengan bandara. Hotel dekat bandara cocok untuk Anda yang travelling dengan pesawat dan tak menghabiskan banyak waktu di Pekanbaru. 


Menginap di dekat bandara tentu akan mengurangi risiko terlambat dan tertinggal pesawat. Contoh hotel yang jaraknya cukup dekat dengan bandara di Pekanbaru adalah BATIQA dan favehotel. 

Dekat mall: Cocok untuk wisatawan yang gemar belanja

Dekat mall: Cocok untuk wisatawan yang gemar belanja

Pekanbaru adalah salah satu kota besar yang memiliki beberapa pusat perbelanjaan. Jika Anda ingin lebih banyak menghabiskan waktu untuk belanja, pilihlah hotel yang dekat atau terhubung dengan mal. 


Alasannya adalah supaya Anda dapat menghemat uang untuk transportasi dan waktu di jalan. Lagi pula, menginap dekat mal juga akan mempermudah Anda mencari makan atau hiburan! Contoh hotel yang letaknya dengan mal adalah Swiss-Belinn SKA, The Zuri, dan Grand Jatra Pekanbaru. 

Dekat pusat kota: Pas untuk wisatawan bisnis

Dekat pusat kota: Pas untuk wisatawan bisnis

Sebagai salah satu sentra ekonomi terbesar di Pulau Sumatera, tentunya banyak orang yang berkunjung untuk tujuan bisnis ke Pekanbaru. Bagi wisatawan yang memiliki keperluan bisnis atau pekerjaan, menginap dekat pusat kota tentunya bisa menjadi pilihan terbaik. 


Anda akan menghemat banyak waktu dan meminimalkan risiko keterlambatan menghadiri acara kantor. Ada beberapa hotel yang letaknya dekat pusat kota yaitu KHAS Hotel, Whiz Prime, Aryaduta, dan favehotel Pekanbaru. 

Dekat pecinan: Ideal untuk berburu aneka kuliner

Dekat pecinan: Ideal untuk berburu aneka kuliner

Setiap daerah memiliki kawasan pecinannya sendiri, tidak terkecuali Pekanbaru. Biasanya, daerah pecinan banyak dikunjungi untuk mencari kuliner. Jika Anda berkunjung ke Pekanbaru, jangan sampai melewatkan kuliner di daerah pecinan, ya. 


Ada beberapa hotel dekat pecinan yang bisa dijadikan tempat menginap supaya Anda bisa kulineran dengan puas! Contoh hotel dekat kawasan pecinan yang bisa dijadikan pilihan adalah FOX dan Novotel Pekanbaru. 

② Cek fasilitas yang tersedia untuk kenyamanan

Cek fasilitas yang tersedia untuk kenyamanan

Selain lokasi, Anda juga patut mempertimbangkan fasilitas saat memilih hotel. Fasilitas akan memengaruhi kenyamanan tamu selama menginap. Beberapa fasilitas yang umumnya disediakan oleh pihak hotel adalah:


  • Kolam renang

Beberapa hotel berbintang memiliki kolam renang yang tentunya bisa digunakan untuk rekreasi dan olahraga. Menceburkan diri ke dalam kolam renang setelah melewati hari yang panjang tentu sangat menyenangkan!


  • Pusat kebugaran

Anda tetap ingin menjaga kebugaran tubuh saat liburan? Jangan khawatir, sebagian besar dari hotel berbintang juga menyediakan pusat kebugaran. Ada berbagai alat yang bisa digunakan untuk melatih tubuh supaya tetap kuat dan bugar. 


  • Spa

Tak hanya dengan berenang, spa juga bisa menjadi salah satu kegiatan untuk memanjakan tubuh Anda. Biasanya, spa tersedia di hotel bintang 4 ke atas dan berbayar. 


  • Restoran

Restoran juga merupakan salah satu fasilitas yang ada di hotel. Tentunya, restoran bisa dikunjungi untuk memenuhi kebutuhan pangan selama menginap. Biasanya, beberapa hotel menjual kamar dengan makan pagi supaya Anda tak perlu repot mencari sarapan. Selain makan pagi, Anda bisa memesan room service


  • Ruang rapat 

Hotel bintang 3 ke atas biasanya juga menyediakan ruang rapat untuk para tamu bisnis. Ukuran dan fasilitas yang tersedia mungkin bisa berbeda-beda untuk setiap hotel. Beberapa hotel juga menyediakan paket yang mencakup ruangan dan konsumsi. Namun, jika ingin mengadakan rapat di hotel, biasanya Anda perlu memesan terlebih dahulu. 


  • Wi-Fi

Wi-Fi adalah salah satu fasilitas yang cukup esensial zaman sekarang karena hampir semua orang membawa gadget. Tentunya, Wi-Fi bisa digunakan untuk keperluan pribadi dan pekerjaan. 


  • Antar jemput bandara

Jika Anda tak ingin repot mencari transportasi ke bandara, pilihlah hotel yang menyediakan airport transfer. Biasanya, airport transfer dari hotel memang berbayar. Namun, fasilitas tersebut akan lebih efisien untuk Anda yang membawa banyak barang dan mementingkan keamanan. 


  • Laundry dan ironing facilities

Layanan penatu atau laundry juga biasanya disediakan di hotel. Meskipun berbayar, Anda tak perlu lagi mencari laundry di luar. Selain itu, hotel biasanya juga menyediakan fasilitas ironing untuk menyetrika pakaian. 

③ Ketahui tipe ranjang dan fasilitas di dalam kamar

Ketahui tipe ranjang dan fasilitas di dalam kamar

Tak hanya fasilitas hotel, Anda juga perlu melihat kamar-kamar yang tersedia. Lebih spesifiknya, Anda perlu memeriksa tipe kasur dan fasilitas di dalam kamar demi kenyamanan istirahat Anda. Hal ini perlu dilakukan karena Anda mungkin akan menghabiskan banyak waktu di kamar. Secara umum, biasanya ada dua tipe kasur yang tersedia, yaitu:


  • Tipe kasur double, king, atau queen

Ketiga istilah ini dipakai untuk menyebut kasur yang luas dan biasanya dapat dipakai dua orang. Jika Anda travelling bersama pasangan, pilihlah kamar dengan tipe kasur ini. 


  • Tipe kasur twin

Twin adalah istilah untuk dua kasur berukuran single yang terpisah dan dapat dipakai dua orang. Tipe kamar ini sangat pas untuk Anda yang travelling bersama teman. 


Satu kamar biasanya memang diisi oleh dua orang. Namun, jika Anda bepergian dalam jumlah ganjil, silakan pesan extra bed supaya tak perlu menyewa kamar baru. 


Selain kasur, di dalam kamar biasanya terdapat beberapa fasilitas lain yang disediakan untuk kenyamanan. Beberapa fasilitas yang ada di dalam kamar hotel meliputi:


  • Kamar mandi dalam beserta handuk dan beberapa amenities 
  • Televisi 
  • Air mineral 
  • Teh, kopi, gula, dan alat pemanas air 
  • Telepon
  • Kulkas dan minibar 
  • Lemari pakaian 
  • Safe deposit box
  • Laundry bag
  • Meja kerja 
  • Ruang tamu (biasanya ada di dalam kamar tipe suite)

10 Rekomendasi hotel terbaik di Pekanbaru

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh hotel terbaik di Pekanbaru yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Rekomendasi ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan rating dan review pengguna. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di situs Traveloka.
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
1

BATIQA Hotels

BATIQA Hotel Pekanbaru

BATIQA Hotels BATIQA Hotel Pekanbaru 1枚目

Lokasinya sangat pas untuk Anda yang tak punya banyak waktu liburan

2

Accor Group

Novotel Pekanbaru

Accor Group Novotel Pekanbaru 1枚目

Lebih mudah menjelajahi kawasan pecinan untuk kuliner

3

The Ascott Limited

FOX Hotel Pekanbaru

The Ascott Limited  FOX Hotel Pekanbaru 1枚目

Habiskan waktu di rooftop pool sambil menikmati pemandangan kota yang cantik

4

ZHM Hotels

The Zuri Pekanbaru

ZHM Hotels The Zuri Pekanbaru 1枚目

Hotel yang artsy dan cocok untuk anak-anak muda

5

KHAS Hotels

KHAS Pekanbaru Hotel

KHAS Hotels KHAS Pekanbaru Hotel 1枚目

Akomodasi yang ramah untuk kaum muslim

6

Swiss-Belhotel International

Swiss-Belinn SKA Pekanbaru

Swiss-Belhotel International Swiss-Belinn SKA Pekanbaru 1枚目

Dekat dengan tiga mal besar dan gedung konvensi di Pekanbaru

7

Aryaduta

Aryaduta Pekanbaru

Aryaduta Aryaduta Pekanbaru 1枚目

Memiliki ruang terbuka yang luas, cocok untuk melakukan kegiatan outdoor

8

Jatra Hotels

Grand Jatra Hotel Pekanbaru

Jatra Hotels Grand Jatra Hotel Pekanbaru 1枚目

Terletak di pusat Kota Pekanbaru sehingga menawarkan akses yang mudah ke mana-mana

9

Intiwhiz Hospitality Management

Whiz Prime Hotel Sudirman Pekanbaru

Intiwhiz Hospitality Management Whiz Prime Hotel Sudirman Pekanbaru 1枚目

Hotel bintang tiga andalan para budget travellers

10

Archipelago

favehotel Pekanbaru

Archipelago favehotel Pekanbaru 1枚目

Hotel murah di Pekanbaru yang sangat stylish!

Perincian produk
Close
No.1

BATIQA HotelsBATIQA Hotel Pekanbaru

Mulai dari Rp613.333,00

Lokasinya sangat pas untuk Anda yang tak punya banyak waktu liburan

Kelebihan:

  • Mobilitas ke bandara sangat mudah karena jaraknya dekat dan tersedia layanan airport transfer
  • Dekat dengan toko oleh-oleh sehingga tak perlu jauh-jauh jika ingin berburu buah tangan

Kekurangan:

  • Kurang cocok untuk Anda yang ingin belanja atau jalan-jalan di mal karena jaraknya cukup jauh dari pusat perbelanjaan

Anda membutuhkan hotel untuk transit sejenak di Pekanbaru? BATIQA bisa menjadi pilihan yang tepat untuk dipertimbangkan. Jaraknya dekat dengan bandara sehingga Anda tak perlu buru-buru jika mengejar flight pagi. Tak hanya itu saja, Anda juga bisa request layanan airport transfer dari hotelnya. 


Dari segi desain, hotel ini cukup memukau. Meskipun tampak minimalis, hotelnya masih relatif baru sehingga terkesan nyaman. Di beberapa sudut, ada lukisan motif batik yang ditempel untuk menambah kesan artsy.

No.2

Accor GroupNovotel Pekanbaru

Mulai dari Rp1.194.452,00

Lebih mudah menjelajahi kawasan pecinan untuk kuliner

Kelebihan:

  • Jaraknya dekat dengan beberapa pusat perbelanjaan dan rumah sakit
  • Fasilitasnya cukup lengkap dan dapat membuat Anda nyaman 
  • Menu sarapan yang tersedia cukup variatif dan enak 

Kekurangan:

  • Akses ke hotel ini sering macet saat jam-jam tertentu

Novotel Pekanbaru adalah salah satu hotel berbintang yang menawarkan berbagai fasilitas. Ada kolam renang, pusat kebugaran, spa, dan beberapa ruang rapat. Alhasil, hotel ini sangat pas untuk tamu bisnis atau rekreasi. Tidak ketinggalan, Novotel juga terletak di pusat kota dan menawarkan akses yang mudah ke beberapa pusat perbelanjaan di Pekanbaru. 


Selain cocok untuk wisatawan yang gemar belanja, Novotel juga pas bagi turis jika ingin mencicipi kuliner. Hotel ini adalah salah satu akomodasi yang paling dekat dengan kawasan pecinan di Pekanbaru. Beberapa makanan khas Tionghoa dapat Anda nikmati di kawasan pecinan saat pagi hari. 

No.3

The Ascott Limited FOX Hotel Pekanbaru

Mulai dari Rp626.667,00

Habiskan waktu di rooftop pool sambil menikmati pemandangan kota yang cantik

Kelebihan:

  • Lokasinya dekat dengan mal dan wisata kuliner 
  • Rooftop pool kekinian dan fotogenik sehingga cocok untuk anak-anak muda

Kekurangan:

  • Lobby ada di lantai dua sehingga cukup membingungkan banyak tamu 

FOX adalah salah satu hotel yang desainnya cukup trendy di Pekanbaru. Di beberapa spot, ada lukisan yang memperindah hotel ini. Tak ketinggalan, hotel ini juga mudah diingat karena identik dengan warna ungu. Jadi, meskipun minimalis, spot-spot yang berwarna tetap dapat Anda temukan di FOX Hotel Pekanbaru. 


Untuk Anda yang gemar menikmati pemandangan kota dari ketinggian, hotel ini memiliki rooftop pool. Selain itu, ada juga tempat duduk di dekat rooftop pool untuk bersantai. 

No.4

ZHM HotelsThe Zuri Pekanbaru

Mulai dari Rp824.333,00

Hotel yang artsy dan cocok untuk anak-anak muda

Kelebihan:

  • Banyak spot fotogenik sehingga cocok untuk photo hunters
  • Dekat dengan beberapa pusat perbelanjaan dan Trans Studio Mini yang melengkapi pilihan hiburan

Kekurangan:

  • Akses menuju ke hotelnya cukup membingungkan untuk yang pertama kali karena masuknya melalui pintu Transmart 

The Zuri adalah salah satu hotel yang desainnya cukup artsy di Pekanbaru. Dinding beberapa sudut hotel ini diisi dengan lukisan geometri yang penuh warna sehingga sangat fotogenik. Tak hanya itu saja, Anda juga bisa berfoto-foto di rooftop pool atau tempat bersantai di dekatnya. 


Setiap malam Minggu, Anda bahkan bisa menikmati live music di rooftop lounge pinggir kolam renang sambil bersantai. Untuk anak-anak muda yang ingin liburan di Pekanbaru, The Zuri bisa menjadi pilihan hotel terbaik!

No.5

KHAS HotelsKHAS Pekanbaru Hotel

Mulai dari Rp466.667,00

Akomodasi yang ramah untuk kaum muslim

Kelebihan:

  • Mempermudah kaum muslim yang ingin salat atau mengaji karena tersedia mukena, Al-Qur'an, dan sajadah
  • Lokasinya strategis karena dekat ke kantor pemerintahan, mal, dan objek wisata

Kekurangan: 

  • Lahan parkirnya sempit sehingga mungkin menyulitkan pengunjung yang membawa kendaraan pribadi
  • Kolam renangnya kurang ramah untuk anak-anak yang belum bisa berenang karena tergolong cukup dalam 

KHAS Pekanbaru adalah salah satu hotel yang berkonsep unik sekaligus modern. Bagi kaum muslim, Anda tak perlu khawatir karena fasilitas di hotel ini cukup mendukung untuk ibadah. Di dalam kamar, ada sajadah, mukena, dan Al-Qur'an yang bisa digunakan. 


Selain itu, hotel ini juga menyediakan musala untuk beribadah di luar kamar. Dari segi desain, hotel ini didominasi oleh warna hijau dengan berbagai ukiran kaligrafi yang menambah cantik ruangan. 

No.6

Swiss-Belhotel InternationalSwiss-Belinn SKA Pekanbaru

Mulai dari Rp740.000,00

Dekat dengan tiga mal besar dan gedung konvensi di Pekanbaru

Kelebihan:

  • Cocok untuk Anda yang gemar belanja atau jalan-jalan di mal karena dekat dengan dua pusat perbelanjaan besar 
  • Fasilitas bisnis dan rekreasi cukup lengkap sehingga ideal untuk semua jenis wisatawan

Kekurangan:

  • Lobby-nya sempit sehingga menyulitkan untuk drop off


Swiss-Belinn SKA adalah sebuah hotel bertaraf internasional yang fasilitasnya cukup lengkap. Anda dapat menikmati berbagai fasilitas untuk rekreasi di tempat ini. Letaknya pun strategis karena dekat dengan tiga mal besar di Pekanbaru yang membuatnya makin pas untuk jalan-jalan. 


Tak hanya itu saja, Swiss-Belinn SKA juga ideal untuk tamu bisnis. Pasalnya, hotel ini telah dilengkapi lima ruang pertemuan dengan fasilitas lengkap. Letaknya juga dekat dengan salah satu pusat konvensi terbesar yang bisa digunakan untuk mengadakan berbagai acara. 

No.7

Memiliki ruang terbuka yang luas, cocok untuk melakukan kegiatan outdoor

Kelebihan:

  • Ruang terbuka cukup luas dan banyak pepohonan sehingga menambah kesan asri 
  • Kolam renangnya luas dan pas untuk bermain-main 
  • Cocok untuk mengadakan acara pernikahan dan bisnis karena banyak ruangan yang dilengkapi fasilitas

Kekurangan:

  • Interior dan fasilitasnya perlu pemugaran karena termasuk hotel yang telah berumur

Aryaduta adalah salah satu hotel mewah yang sudah ada di berbagai daerah, termasuk Pekanbaru. Hotel ini memiliki taman yang luas sehingga tak sulit untuk mencari udara segar di tengah kota besar. Tak hanya itu saja, ada kolam renang yang luas sehingga cocok untuk Anda yang ingin membawa anak-anak.


Bagi para wisatawan bisnis, hotel ini juga merupakan tempat yang pas untuk melangsungkan rapat. Ada beberapa ruang rapat dengan fasilitas memadai yang bisa digunakan. Menariknya, hotel ini juga menyediakan aneka meeting package yang dapat dipesan. 

No.8

Jatra HotelsGrand Jatra Hotel Pekanbaru

Mulai dari Rp860.351,00

Terletak di pusat Kota Pekanbaru sehingga menawarkan akses yang mudah ke mana-mana

Kelebihan:

  • Dekat dengan berbagai fasilitas umum seperti mal, rumah sakit, dan sebagainya
  • Fasilitasnya cukup lengkap sehingga ideal untuk berbagai jenis wisatawan

Kekurangan:

  • Termasuk hotel yang sudah lama berdiri sehingga beberapa bagian bangunan perlu dilakukan pemugaran


Grand Jatra Hotel Pekanbaru adalah salah satu akomodasi mewah yang menyediakan berbagai fasilitas. Ada kolam renang dan pusat kebugaran yang bisa digunakan untuk berolahraga. Sementara itu, untuk memanjakan tubuh, ada spa treatments yang dapat Anda pesan. Jika Anda menyukai hiburan malam, hotel ini juga menyediakan bar. 


Untuk para tamu bisnis, ada beberapa ruang rapat yang bisa digunakan untuk mengadakan acara berskala kecil dan besar. Letaknya pun ada di pusat kota sehingga mempermudah mobilitas Anda ke mana saja. 

No.9

Intiwhiz Hospitality ManagementWhiz Prime Hotel Sudirman Pekanbaru

Mulai dari Rp401.568,00

Hotel bintang tiga andalan para budget travellers

Kelebihan:

  • Lokasinya strategis karena berada di pusat kota dan dekat dengan bandara
  • Harga per malamnya tergolong murah dan cocok untuk kantong budget travellers

Kekurangan:

  • Lahan parkirnya cukup sempit sehingga mungkin menyulitkan Anda yang membawa kendaraan pribadi

Whiz Prime adalah salah satu hotel bintang tiga yang cocok untuk para budget travellers. Harga per malamnya cukup terjangkau, tetapi fasilitas yang disediakan cukup lengkap. Anda bahkan bisa memesan kamar yang sudah termasuk makan pagi dengan harga bersahabat. Tak ketinggalan, lokasinya juga strategis karena ada di pusat kota dan dekat dengan bandara. 

No.10

Archipelagofavehotel Pekanbaru

Mulai dari Rp480.000,00

Hotel murah di Pekanbaru yang sangat stylish!

Kelebihan:

  • Ukuran kamarnya tergolong luas untuk sebuah hotel budget
  • Variasi menu saat makan pagi cukup banyak 
  • Menyediakan layanan spa yang cukup jarang ada di hotel budget

Kekurangan:

  • Jaraknya cukup jauh dari pusat perbelanjaaan sehingga cukup sulit jika Anda ingin berbelanja

Sedang mencari hotel di Pekanbaru dengan room rate yang ramah di kantong? favehotel bisa menjadi pilihan yang tepat untuk Anda. Hotel ini memang tergolong murah bila dibandingkan hotel lain dengan fasilitas yang sama. Selain itu, interiornya tampak stylish sehingga cocok untuk para photo hunters.


Hotel ini juga cocok untuk para wisatawan bisnis karena memiliki beberapa ruang rapat yang sudah dilengkapi fasilitas untuk acara meeting. Setelah melewati hari yang panjang, Anda bisa memanjakan tubuh dengan menikmati layanan spa!

Baca juga rekomendasi tentang hotel di daerah lainnya di sini

Tak hanya Pekanbaru, ada banyak kota lain yang kerap dikunjungi oleh wisatawan, baik untuk kebutuhan bisnis maupun wisata. Beberapa contohnya adalah Jakarta, Bandung, dan Bali. Jika Anda berencana untuk travelling ke kota lain, silakan cek rekomendasi hotelnya lewat artikel di bawah ini!

Kesimpulan

Pekanbaru memang banyak dikunjungi wisatawan bisnis sekaligus turis yang ingin kulineran. Jika Anda memiliki rencana untuk berkunjung ke Pekanbaru, sebaiknya baca terlebih dahulu tips memilih hotel yang tepat. 


Tak hanya itu, Anda juga bisa menjadikan rekomendasi hotel yang telah kami berikan lewat artikel ini sebagai referensi. Semoga Anda mendapatkan hotel yang tepat, ya!

5 Rekomendasi Hotel di Pekanbaru terbaik

No. 1BATIQA HotelsBATIQA Hotel Pekanbaru

No. 2Accor GroupNovotel Pekanbaru

No. 3The Ascott Limited FOX Hotel Pekanbaru

No. 4ZHM HotelsThe Zuri Pekanbaru

No. 5KHAS HotelsKHAS Pekanbaru Hotel

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.

Artikel terkait

Artikel populer

Favlist populer