Sarang walet dipercaya dapat membantu mengatasi berbagai penyakit, seperti jantung, kanker, diabetes, hingga masalah kulit. Untuk bisa mengonsumsinya secara praktis, kini telah hadir minuman sarang burung walet yang bisa ditemukan di marketplace. Bentuk, varian rasa, dan kemasannya pun beragam, yang mungkin membuat Anda bingung dalam memilihnya.
Kami akan memberikan tips memilih minuman sarang burung walet yang bagus. Minuman sarang burung walet terbaik dari merek ternama, seperti Realfood, Nyonya Walet, dan DayDay ada dalam rekomendasi kami. Semua produk rekomendasi kami juga sudah memiliki izin BPOM, lho! Simak sampai habis, ya!
mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.
Minuman sarang burung walet adalah minuman yang berasal dari air liur burung walet yang biasanya diternak dalam gedung-gedung tinggi. Minuman sarang burung walet terbuat dari campuran sarang burung walet, air, dan bahan tambahan lainnya.
Sarang burung walet memiliki tekstur yang kering, tetapi setelah diolah teksturnya menjadi lebih lembut dan kenyal. Minuman sarang burung walet memiliki beragam manfaat bagi kesehatan tubuh. Beberapa manfaat minuman sarang burung walet adalah sebagai berikut:
Sebelum memutuskan untuk membeli minuman sarang burung walet, ada beberapa hal yang perlu Anda perhatikan. Agar Anda mendapatkan minuman sarang burung walet terbaik, simak poin-poin penting berikut ini!
Di pasaran Anda akan menemukan dua bentuk yang paling umum untuk minuman sarang burung walet. Anda bisa menemukan minuman sarang burung walet berbentuk serbuk dan cair. Agar Anda tidak salah memilih, silakan cek karakteristik tiap bentuk berikut ini!
Minuman sarang burung walet berbentuk serbuk sangat ringkas. Minuman ini biasanya dikemas dalam sachet yang ringan dan tidak memakan banyak tempat.
Dengan begitu, Anda bisa dengan mudah membawanya saat bepergian. Bentuk serbuk juga memungkinkan Anda untuk bisa menakar jumlah konsumsi sesuai dengan kebutuhan Anda.
Minuman sarang burung walet yang beredar di pasaran dikemas dalam berbagai bentuk. Anda bisa menemukan minuman sarang burung walet dengan kemasan jar, kaleng, hingga sachet. Agar Anda tak salah memilih, silakan simak penjelasan tiap jenis kemasan berikut ini!
Serupa dengan kemasan dari jar, minuman sarang walet dengan kemasan ini juga bisa diminum langsung. Bedanya, ada pada bahan kemasan saja.
Selanjutnya, Anda juga perlu mengecek varian rasanya. Minuman sarang burung walet yang murni tanpa tambahan rasa, memiliki keterangan original .
Selain original, minuman sarang burung walet juga memiliki berbagai varian rasa yang bisa Anda pilih. Beberapa varian rasa dari minuman sarang burung walet antara lain:
Bagian paling penting dalam memilih minuman sarang burung walet adalah dengan mengecek legalitas produknya. Minuman kesehatan di Indonesia, seperti minuman sarang burung walet, berada di bawah naungan Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).
Produk minuman kesehatan yang beredar di masyarakat harus sudah memiliki izin BPOM. Agar minuman sarang burung walet yang hendak Anda beli aman untuk dikonsumsi, pastikan memiliki nomor BPOM, ya!
Mulai dari Rp350.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Ingin minuman yang dapat menambah nutrisi untuk keluarga? Sebaiknya Anda mempertimbangkan produk dari Realfood yang satu ini. Minuman sarang burung walet ini kaya akan nutrisi yang bermanfaat bagi Anda sekeluarga.
Manfaat produk ini antara lain membantu menjaga sistem imunitas tubuh, meningkatkan penyerapan kalsium, dan mencegah infeksi virus influenza. Dengan produk isi 12 jar, Anda bisa juga mengikuti program sehat 12 hari Realfood Stay Fit.
Mulai dari Rp699.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Anda mencari minuman sarang burung walet serbuk? Pilih saja produk yang satu ini. Dengan bentuk serbuk yang praktis, Anda bisa menyimpan atau membawanya bepergian dengan mudah.
Minuman kesehatan ini mengandung sarang burung walet dan chitosan yang diklaim mampu mengatasi penyakit stroke, kanker, dan penyakit degeneratif lainnya. Minuman berbentuk serbuk ini sudah lulus uji BPOM sehingga aman dikonsumsi dan tanpa efek samping. Namun, Anda perlu menyeduhnya terlebih dahulu sebelum mengonsumsinya
Mulai dari Rp195.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Rekomendasi minuman sarang burung walet berikut kami rekomendasikan khusus untuk ibu hamil. Selain menjaga kesehatan selama kehamilan, minuman kesehatan ini juga membantu mencegah pre-eklamsia, dan membantu masa penyembuhan setelah melahirkan.
Minuman sarang burung walet ini juga mampu menunjang tumbuh kembang organ janin. Bagi yang baru melahirkan, minuman sarang burung walet ini juga membantu menyamarkan stretchmark. Bahkan, produk ini pun dapat dikonsumsi dari awal masa kehamilan dengan catatan wajib konsultasi dahulu dengan dokter kandungan.
Mulai dari Rp15.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Jika Anda mencari minuman kesehatan yang multifungsi, Anda bisa memilih minuman sarang burung walet berikut ini. Minuman ini juga bisa digunakan sebagai asupan tambahan untuk peliharaan Anda, seperti kolibri, sunbird, pleci, dan ayam petarung.
Untuk manusia, produk ini juga kaya akan manfaat, terutama bagi ibu hamil dan menyusui. Sarang burung walet ini dijamin bisa meningkatkan metabolisme dalam tubuh, meningkatkan regenerasi sel-sel kulit, hingga mengatasi panas dalam dan demam
Mulai dari Rp119.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Bagi Anda yang sedang menghindari konsumsi gula berlebih, bisa menjatuhkan pilihan pada Nyonya Walet. Produk ini hadir dalam beragam pilihan rasa. Untuk rasa original sendiri terdapat pilihan dengan gula atau tanpa gula. Untuk Original Sugar, produk ini menggunakan gula batu alami sebagai pemanis.
Sementara itu, Original No Sugar tidak mengandung pemanis sehingga aman dikonsumsi penderita diabetes. Kandungan sarang burung walet pada produk premium ini tergolong tinggi, yakni 80% dari total isi yang sisanya berupa air. Ditambah lagi, pada setiap jar produk ini terdapat tiga gram sarang burung walet kualitas premium.
Mulai dari Rp8.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Untuk teman perjalanan, Anda bisa memilih minuman sarang burung walet dari Ice Cool ini. Pasalnya, produk ini dikemas dalam kaleng yang praktis dikonsumsi di mana pun dan kapan pun. Anda pun bisa menjumpai produk minuman kaleng ini di supermarket, minimarket, atau toko pilihan.
Produk dari negara tetangga ini merupakan minuman dengan rasa sarang burung walet. Kadar sarang burung walet dalam produk ini tentu lebih sedikit dibandingkan produk sejenis dalam rekomendasi. Namun, bagi yang penasaran dengan rasa minuman sarang burung walet, Anda berada pada produk yang tepat.
Mulai dari Rp52.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Produk yang satu ini adalah minuman sarang burung walet hasil ternak Byza Nutri Indonesia. Minuman kesehatan ini dijamin aman dikonsumsi karena tidak mengandung bahan pengawet dan sudah memiliki izin BPOM.
Anda bisa mendapatkan minuman sarang burung walet yang fresh karena produk ini diproduksi pada hari yang sama dengan pengiriman. Simpan produk ini di kulkas karena produk hanya bisa bertahan maksimal tujuh hari di suhu ruang.
Mulai dari Rp54.600,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Jika membutuhkan minuman sarang burung walet untuk konsumsi harian, Anda bisa memilih produk ini. Minuman sarang burung walet dengan gula batu ini diformulasikan sebagai konsumsi harian. Produk ini terbuat dari sarang burung walet asli dan berkualitas yang kaya akan manfaat, seperti menjaga kesehatan kulit.
Untuk mendapatkan hasil terbaik, Anda sebaiknya segera mengonsumsi minuman ini setelah kemasan dibuka. Selain itu, simpan produk ini di tempat yang sejuk, kering, dan hindari produk ini terkena matahari langsung agar kualitasnya tetap terjaga.
Mulai dari Rp115.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Saat ini tidak sulit menemukan minuman sarang burung walet. Anda bisa dengan mudah menemukannya dalam kemasan kaleng ini di supermarket atau toko terdekat.
Kemasan kaleng ini sangat praktis dibawa bepergian karena lebih ringan dibanding kemasan jar kaca. Cara mengonsumsinya pun sangat mudah. Anda tinggal membuka kaleng dengan tangan, lalu minuman sudah bisa diteguk. Ditambah lagi, minuman sarang burung walet ini sudah mendapat sertifikat halal, lho!
Mulai dari Rp795.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Bagi Anda yang ingin minuman yang bagus untuk kesehatan, tak ada salahnya mencoba produk yang satu ini. Minuman sarang burung walet ini kaya akan antioksidan, protein, karbohidrat, lemak baik, asam amino, vitamin, dan mineral.
Kandungan-kandungan tersebut ampuh dalam mengatasi kulit kering, menghaluskan kulit, dan mengatasi jerawat. Anda yang memiliki kulit kasar atau kering akan mendapatkan manfaat yang maksimal dengan mengonsumsi minuman dalam kemasan jar ini. Ditambah lagi, pembungkus boksnya sangat mewah sehingga bisa dijadikan kado ke kerabat terdekat Anda.
Kami sudah mengumpulkan beberapa pertanyaan penting terkait minuman sarang burung walet. Jika Anda penasaran kapan sebaiknya meminum sarang burung walet dan cara mengonsumsinya, silakan simak jawaban berikut ini!
Selain minuman sarang burung walet, kami juga punya banyak artikel tentang minuman kesehatan. Jika Anda ingin rekomendasi minuman fiber, herbal, dan detox, silakan klik tautan di bawah ini!
Setelah membaca artikel ini, Anda pasti sudah menentukan produk minuman sarang burung walet mana yang akan Anda beli. Pastikan Anda memilih sesuai dengan poin-poin di atas ya, seperti memilih bentuk, kemasan, rasa, hingga mengecek izin edarnya.
Minuman sarang burung walet memiliki banyak manfaat untuk kesehatan Anda. Anda disarankan rutin mengonsumsinya untuk mencegah dan mengobati berbagai penyakit. Pastikan juga Anda tidak alergi terhadap sarang walet, ya! Selamat berbelanja!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Lain-lain
Lain-lainKebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment, Peralatan kebersihan, Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak, Peralatan makan & minum, Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, MusikOutdoor & sports
Tenis meja, Perlengkapan outdoor, Camping & hikingDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan