1. TOP
  2. Makanan & minuman
  3. Bumbu & bahan masakan
  4. 10 Merk Terasi yang Enak (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Merk Terasi yang Enak (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Merk Terasi yang Enak (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Merk Terasi yang Enak (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Merk Terasi yang Enak (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Merk Terasi yang Enak (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Merk Terasi yang Enak (Terbaru Tahun 2023)

Terasi atau belacan adalah salah satu bahan masakan yang banyak digunakan di Asia Tenggara. Aroma dan rasa terasi udang bisa meningkatkan cita rasa makanan, contoh sambal terasi. Ada banyak terasi yang dijual di pasaran, mulai dari terasi Cirebon sampai terasi Bangka.


Agar Anda tidak bingung, kami akan berbagi tips memilih terasi yang enak. Kami juga akan merekomendasikan berbagai merek terasi terbaik, seperti terasi ABC, Cap Kepala 2 Sapi, dan Ny. Siok. Simak juga tips penyimpanan terasi dari kami. Yuk, baca dan share artikel kali ini!

Diperbaharui 01-26-2023
Grace Mulyani
Penyunting
Kreator mybest Indonesia

Grace Mulyani adalah lulusan Fakultas Teknobiologi Unika Atma Jaya yang melanjutkan kembali studinya dalam bidang yang sama di Institut Teknologi Bandung. Semasa menjalani studi lanjut, Grace menemukan lowongan sebagai freelance writer di mybest Indonesia. Melalui pekerjaan ini, Grace menemukan passion-nya di dalam dunia menulis. Grace hobi menjelajahi supermarket untuk menemukan makanan dan minuman yang menarik untuk dicoba. Review makanan dan minuman tersebut dibagikan dalam akun Instagram pribadinya. Berbekal dari hobi tersebut, kini Grace menjadi seorang content creator di Lemon8. Grace juga gemar membaca informasi terbaru tentang kesehatan, perawatan rambut, wajah, dan tubuh serta tren fashion terkini.

Profil Grace Mulyani
Lanjut membaca
  • Konten ini dibuat secara independen oleh mybest. Kami mungkin menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen dan/atau pemasangan iklan. Namun, produsen dan lainnya tidak terlibat dalam isi konten ataupun penentuan peringkat.
  • Silakan lihat kebijakan editorial mybest untuk detailnya
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan popularitasnya di marketplace. (Diperbaharui pada 18 Januari 2023)

Sekilas tentang terasi sebagai bumbu masakan

Terasi atau belacan adalah bumbu masak berbentuk pasta berwarna merah atau hitam yang terbuat dari fermentasi udang rebon. Tak heran jika terasi memiliki aroma yang sangat kuat. Nah, kami mau menjelaskan sedikit tentang terasi di Indonesia.

Cara pembuatan terasi secara tradisional

Cara pembuatan terasi secara tradisional

Seperti yang sudah kami sebutkan sebelumnya, terasi terbuat dari fermentasi udang rebon. Lalu, bagaimana cara pembuatan terasi?


  • Pertama-tama udang rebon dibersihkan dahulu dari kotoran.
  • Udang tersebut akan dijemur sekitar 5 jam sampai setengah kering.
  • Garam ditambahkan pada udang dan udang digiling. Penambahan garam tersebut tentu saja berbeda-beda di tiap daerah. Garam berfungsi sebagai pengawet alami dan menambahkan cita rasa.
  • Adonan udang rebon akan difermentasi selama kurang lebih 18 jam pada suhu ruang dan dijemur selama 6 jam.
  • Selanjutnya adonan akan difermentasi dan dijemur kedua kalinya.
  • Adonan yang sudah difermentasi dan dijemur dua kali akan digiling, dipadatkan, dan dicetak.
  • Terasi yang dicetak akan dijemur selama 3 jam dan dibungkus dengan daun pisang.
  • Terasi ini masih dibilang "setengah matang" dan perlu difermentasi lagi selama 30 hari pada suhu ruang.

Enzim proteolitik dari mikroba selama fermentasi akan mengubah protein udang rebon menjadi asam amino. Asam amino yang terdapat di dalam terasi setelah difermentasi selama 30 hari dapat menciptakan rasa umami yang sedap. Terasi pun memiliki aroma yang sangat khas setelah proses fermentasi tersebut.

Sejarah terasi di Indonesia

Sejarah terasi di Indonesia

Sejarah terasi di Indonesia tidak lepas dari Kota Cirebon. Nama terasi diambil dari Bahasa Sunda yang berarti terasih atau yang paling disukai. Pangeran Cakrabuana atau Mbah Kuwu Cirebon, raja pertama di Cirebon, memang sering mencari udang rebon. Selanjutnya, udang rebon tersebut dibuat menjadi terasi dan memiliki nilai lebih. Pada saat itu pula Kesultanan Cirebon mengirimkan terasi sebagai upeti.


Kota Cirebon pun merupakan kota pelabuhan serta perdagangan. Oleh karena itu, terasi dari Cirebon mulai dikenal di Singapura dan Malaysia. Selanjutnya, kedatangan Laksamana Cheng Ho ke Indonesia juga sangat erat dengan persebaran terasi ke Tiongkok Selatan. Jadi, tak heran jika terasi banyak digunakan pada masakan peranakan dan Tiongkok Selatan.

Cara memilih terasi

Anda memang bisa memilih terasi mana saja yang tersedia di pasaran. Namun, tiap terasi pasti memiliki cita rasa yang berbeda-beda. Cari tahu cara memilih terasi dalam poin-poin berikut ini, ya!

① Kenali beragam terasi Nusantara

Kenali beragam terasi Nusantara

Tak hanya di Cirebon, terasi juga dikenal di berbagai daerah di Nusantara. Setiap daerah pun memiliki ciri khas terasi masing-masing.


  • Terasi Cirebon adalah terasi yang paling umum ditemui di Pulau Jawa. Warnanya merah kecokelatan dan teksturnya cenderung lembek. Terasi Cirebon hanya dibuat dengan udang rebon saja.
  • Terasi Bangka memiliki tekstur yang lebih kasar serta memiliki aroma dan rasa gurih yang kuat. Sama seperti terasi Cirebon, terasi Bangka juga hanya terbuat dari udang rebon. Warna terasi Bangka cukup khas karena warnanya merah cerah hingga ungu.
  • Terasi sijuk dari Belitung juga tak kalah sedapnya dan digadang sebagai terasi terenak dan terbaik di Indonesia. Terasi sijuk berbentuk bulat dan berwarna merah keunguan.
  • Terasi Lombok memiliki warna gelap pekat dan aroma gurih menyengat. Selain terasi dari udang rebon, ada juga terasi yang terbuat dari ikan di Lombok.
  • Di Rembang terdapat terasi petis yang merupakan gabungan terasi dan petis. Aromanya lebih menyengat dan rasanya lebih gurih dibandingkan terasi Cirebon.
  • Terasi Madura berasal dari Desa Macajah yang merupakan sentral pembuatan terasi di Madura. Terasi Madura juga terbuat dari udang rebon tanpa campuran lainnya. Pembuatannya dengan cara ditumbuk sehingga rasanya lebih enak dan tahan lama. Warna terasi Madura cenderung kecokelatan dan dijual dalam jumlah besar.

Selain terasi yang sudah disebutkan, masih ada beragam terasi lainnya dari daerah di Nusantara. Terasi dari daerah tersebut biasanya digunakan sebagai oleh-oleh karena cita rasa yang unik. Meski begitu, tidak semua terasi dari beragam daerah dapat Anda temukan di marketplace.

② Cek terasinya matang atau mentah

Cek terasinya matang atau mentah

Terasi dijual dalam bentuk matang ataupun mentah. Terasi mentah harus Anda olah terlebih dahulu, seperti dibakar, dipanggang, ataupun disangrai. Dengan begitu, terasi akan mengeluarkan aroma dan rasa yang lebih kuat.


Jika Anda ingin yang lebih praktis, terasi matang adalah pilihan yang tepat. Terasi matang sudah dibakar terlebih dahulu sehingga bisa langsung digunakan pada masakan. Terasi matang juga lebih tahan lama dibandingkan terasi mentah.

③ Pastikan produknya tidak mengandung bahan pengawet

Pastikan produknya tidak mengandung bahan pengawet

Sebelum membeli terasi, pastikan Anda membaca komposisinya. Sebaiknya produk terasi tersebut tidak mengandung bahan pengawet agar lebih aman dikonsumsi.


Selain pengawet, pastikan juga terasi pilihan Anda tidak mengandung pewarna. Memang biasanya ada penjual yang nakal menambahkan pewarna ke dalam terasi agar warnanya tampak menarik. Namun, tambahan pewarna tentu saja kurang baik untuk kesehatan.

10 Rekomendasi terasi yang enak

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk terasi terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
1

Ju Ek

Terasi Asli No. 1 Cap AAA

Ju Ek Terasi Asli No. 1 Cap AAA 1枚目

Terasi udang terlaris, enak untuk segala hidangan Nusantara

2

AB

Terasi No. 1

AB Terasi No. 1 1枚目

Terasi Bangka dengan udang segar asal Tobali

3

Heinz ABC

Terasi Udang

Heinz ABC Terasi Udang  1枚目

Terasi udang ABC dikemas secara modern dalam ukuran praktis

4

Ny. Siok

Terasi Matang

Ny. Siok Terasi Matang 1枚目

Aromanya sangat menggoda, cocok jadi pelengkap sambal goreng

5

Pak Nen

Terasi Panggang

Pak Nen Terasi Panggang 1枚目

Sambal gami lebih lezat dengan terasi panggang asal Singkawang

6

Hock

Terasi Udang

Hock Terasi Udang  1枚目

Terasi asli dari Asahan, Medan, rasanya fresh dan enak

7

Kepala Sapi

Terasi Cap Kepala 2 Sapi

Kepala Sapi Terasi Cap Kepala 2 Sapi 1枚目

Terasi asal Indramayu dengan sedikit rasa manis

8

Lakara Sawa

Terasi Lombok

Lakara Sawa Terasi Lombok 1枚目

Aroma terasi Lombok yang sangat menggugah selera

9

Lee Kum Kee

Saus Udang

Lee Kum Kee Saus Udang  1枚目

Terasi untuk masakan oriental dan peranakan yang lebih sedap

10

Emaku

Terasi Bubuk

Emaku Terasi Bubuk 1枚目

Bebas pengawet dan MSG, sumber mineral terbaik

Perincian produk
Close
No.1

Ju EkTerasi Asli No. 1 Cap AAA

Mulai dari Rp4.850,00

Terasi udang terlaris, enak untuk segala hidangan Nusantara

Merek Ju Ek menjadi salah satu terasi udang terlaris di pasaran. Aroma terasinya sangat semerbak, bahkan sebelum Anda buka dari kemasannya. Jadi, tak heran jika terasi Ju Ek menjadi terasi terfavorit, ya.


Anda bisa menggunakan terasi ini untuk berbagai masakan Nusantara. Tumisan, nasi goreng, sambal rujak, bahkan sambal lainnya menjadi lebih lezat. Harganya pun lebih murah!

No.2

Terasi Bangka dengan udang segar asal Tobali

Terasi asal Bangka ini memang sangat disukai para pembeli. AB Terasi No. 1 tidak memiliki aroma yang sangat menyengat. Artinya, terasi ini memang terbuat dari udang yang segar asal Toboali. Rasa terasi dari Bangka ini cocok dibuat menjadi sambal ataupun hidangan asal Bangka lainnya. Dijamin Anda akan berlangganan terasi yang satu ini!

No.3

Terasi udang ABC dikemas secara modern dalam ukuran praktis

Terasi udang dari ABC dikemas dalam bentuk satuan berukuran kecil sehingga sangat praktis untuk memasak. Terasi ABC memiliki warna cokelat kehitaman dan aromanya tidak terlalu menyengat. Rasanya cocok untuk berbagai hidangan Nusantara dan membuat sambal.


Selain itu, terasi udang ABC dikemas secara higienis dan modern. Dengan begitu, terasi ABC memiliki masa simpan yang lebih lama. Anda bisa menstok terasi udang ABC di rumah dan disimpan pada suhu ruang.

No.4

Aromanya sangat menggoda, cocok jadi pelengkap sambal goreng

Terasi berikutnya datang dari merek Ny. Siok. Sebetulnya ada dua pilihan terasi Ny. Siok, yaitu terasi matang dan mentah. Kami merekomendasikan terasi matang dari Ny. Siok untuk Anda yang tidak mau repot.


Terasi matang ini terbuat dari udang rebon, gula, dan garam tanpa pengawet. Aromanya pun sangat menggugah selera. Beberapa pembeli menyatakan terasi matang ini cocok sekali dijadikan sebagai bahan pembuat sambal goreng.

No.5

Sambal gami lebih lezat dengan terasi panggang asal Singkawang

Terasi berikutnya datang dari Singkawang, Kalimantan. Terasi ini memiliki aroma yang lezat dan rasa gurih yang pas. Terasi asal Singkawang ini cocok sekali dijadikan sebagai campuran sambal gami. Terasi panggang asal Singkawang ini memiliki aroma dan cita rasa yang khas. Para penggemar hidangan Nusantara tak boleh melewatkan Terasi Pak Nen!

No.6

Terasi asli dari Asahan, Medan, rasanya fresh dan enak

Terasi Medan Hock memiliki bentuk bulat. Terasi ini berasal dari Asahan dan terbilang legendaris. Beberapa pembeli menyatakan terasi ini kering dan tidak mudah basah. Aromanya juga fresh, enak, dan tidak berbau busuk. Terasi asal Medan ini cocok sekali digunakan untuk membuat sambal terasi. Masakan khas Medan lainnya pun jadi lebih lezat dengan terasi Hock!

No.7

Kepala SapiTerasi Cap Kepala 2 Sapi

Mulai dari Rp10.000,00

Terasi asal Indramayu dengan sedikit rasa manis

Terasi Cap Kepala 2 Sapi (K2S) merupakan salah satu oleh-oleh khas Indramayu. Bagi Anda yang berasal dari Indramayu pasti sudah tak asing lagi dengan produk ini, ya. Rasa terasinya lezat dengan sedikit taste manis menurut beberapa penggemarnya. Sambal jadi lebih wangi dan makan lebih lahap dengan terasi yang satu ini.

No.8

Lakara SawaTerasi Lombok

Mulai dari Rp20.000,00

Aroma terasi Lombok yang sangat menggugah selera

Jika Anda penasaran dengan terasi asal Lombok, cobalah produk terasi yang satu ini. Terasi Lombok Lakara Salwa adalah salah satu oleh-oleh khas Lombok. Anda bisa memilih terasi bakar, terasi oven, ataupun terasi sangrai. Warna terasinya cenderung merah cerah. Aromanya sangat menggugah selera. Anda bisa memilih terasi Lakara Salwa ini sebagai sambal rujak yang sedap.

No.9

Lee Kum KeeSaus Udang

Mulai dari Rp60.600,00

Terasi untuk masakan oriental dan peranakan yang lebih sedap

Tak hanya saus masakan oriental, Lee Kum Kee juga memiliki shrimp sauce atau terasi. Terasi Lee Kum Kee sangat cocok untuk hidangan oriental dan peranakan. Anda pun bisa menggunakannya untuk tumisan atau makanan yang dikukus. Masakan oriental Anda jadi lebih lezat setelah menggunakan Saus Udang dari Lee Kum Kee.

No.10

Bebas pengawet dan MSG, sumber mineral terbaik

Emaku menawarkan produk terasi bubuk. Terasi ini tentu saja sudah matang dan tinggal Anda taburkan saja di dalam masakan Anda. Terasi bubuk dari Emaku tidak mengandung pengawet dan MSG. Dibuat secara higienis menjadikan terasi bubuk ini juga cocok dijadikan sebagai bumbu MPASI anak karena merupakan sumber mineral.

Cara menyimpan terasi mentah agar tidak jamuran

Cara menyimpan terasi mentah agar tidak jamuran

Terasi adalah makanan fermentasi yang bisa tahan berbulan-bulan, bahkan bertahun-tahun. Namun, cara penyimpanan terasi yang salah bisa membuatnya cepat berjamur. Nah, berikut ini adalah cara menyimpan terasi mentah agar tetap awet.


  • Proses terasi terlebih dahulu dengan cara dipanggang, dibakar, digoreng, ataupun disangrai. Terasi yang matang akan lebih tahan lama dibandingkan terasi mentah. Proses pemanasan terasi akan membunuh mikroba yang menempel pada terasi.
  • Simpan terasi di tempat yang kedap udara dan kering. Terasi akan cepat menjadi lembek jika disimpan di dalam tempat yang lembap.
  • Hindari menyimpan terasi di kulkas karena bisa meningkatkan kelembapan. Simpan terasi di dalam wadah di atas meja saja.

Terasi yang dijual memiliki tanggal kedaluwarsa. Anda sebaiknya segera menggunakan terasi sebelum tanggal kedaluwarsa tersebut. Jika sudah melewati tanggal kedaluwarsa, periksa kembali tekstur dan aroma terasi.


Apabila Anda membeli terasi tanpa kedaluwarsa, sebaiknya Anda membeli dalam jumlah yang sedikit dahulu. Dengan begitu, terasi akan lebih cepat habis. Jangan lupa juga untuk mencatat tanggal pembelian terasi tersebut. Terasi biasanya akan tahan sebulan setelah dibuka atau tiga bulan setelah dibuat.

Baca juga rekomendasi bumbu masakan Nusantara lainnya di sini

Selain terasi, masih ada beragam bumbu masakan lainnya khas Indonesia. Rempah-rempah dan kecap manis menjadi salah satu bumbu masakan Nusantara yang membuat masakan lebih lezat. Klik tautan di bawah ini untuk menemukan bumbu-bumbu masakan khas Nusantara!

Kesimpulan

Terasi udang atau belacan memang dapat meningkatkan cita rasa hidangan Nusantara dan peranakan. Anda bisa menggunakan terasi untuk tumisan, sambal, sampai nasi goreng. Masakan dengan tambahan terasi memiliki aroma dan rasa yang lebih sedap. Siapa yang dapat menolak?


Selain terasi Cirebon, masih ada beragam terasi dari kota lainnya di Indonesia. Tak perlu ragu mencoba terasi dari kota lainnya untuk menemukan terasi yang cocok dengan lidah Anda. Selamat memasak!

5 Rekomendasi Terasi terbaik

No. 1Ju EkTerasi Asli No. 1 Cap AAA

No. 2ABTerasi No. 1

No. 3Heinz ABCTerasi Udang

No. 4Ny. SiokTerasi Matang

No. 5Pak NenTerasi Panggang

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.

Artikel terkait

Artikel populer

Favlist populer