mybest
Microphone

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Hobi
  3. Musik
  4. 10 Rekomendasi Microphone ASMR Terbaik (Terbaru 2024)
  • 10 Rekomendasi Microphone ASMR Terbaik (Terbaru 2024) 1
  • 10 Rekomendasi Microphone ASMR Terbaik (Terbaru 2024) 2
  • 10 Rekomendasi Microphone ASMR Terbaik (Terbaru 2024) 3
  • 10 Rekomendasi Microphone ASMR Terbaik (Terbaru 2024) 4
  • 10 Rekomendasi Microphone ASMR Terbaik (Terbaru 2024) 5

10 Rekomendasi Microphone ASMR Terbaik (Terbaru 2024)

Untuk membuat konten ASMR, dibutuhkan microphone yang tepat. Konten ASMR mengandalkan kualitas suara yang dipengaruhi oleh kualitas mikrofonnya. SONY, RODE, dan Audio-Technica merupakan beberapa merek microphone ASMR yang bagus dengan keunggulannya masing-masing.

 
Kali ini kami akan membantu Anda menemukan microphone ASMR terbaik dengan membahas tips memilihnya. Jenis mik, pattern tangkapan, hingga sensitivitasnya perlu diperhatikan. Dengan memahami hal tersebut, Anda bisa menemukan produk yang dibutuhkan. Kami juga akan berbagi rekomendasi mic ASMR. Ada produk untuk rekaman mukbang dan yang untuk HP, lho. Selamat membaca!

Diperbaharui 31/08/2023
Gigih Prayitno
Penyunting
Kreator mybest Indonesia
Gigih Prayitno

Gigih Prayitno merupakan lulusan Program Studi Jepang, Universitas Diponegoro. Sejak kuliah, outdoor enthusiast ini suka naik gunung, city walking, dan solo traveling. Setelah lulus, ia bekerja sebagai travel reporter di salah satu kantor berita online di Indonesia selama dua tahun. Tidak hanya menyukai dunia traveling, Gigih juga seorang tech savvy. Ia senang sekali mencari update tentang peralatan elektronik, khususnya handphone, komputer, serta aksesorinya. Kini ia banyak menulis dengan niche teknologi, perlengkapan outdoor, dan perlengkapan sport di website mybest Indonesia.

Profil Gigih Prayitno
Lanjut membaca

Daftar isi

Apa itu ASMR?

Apa itu ASMR?

ASMR (autonomous sensory meridian response) merupakan istilah dari sensasi spontan yang dipicu oleh suara tertentu. Sensasi dari suara ASMR bisa berupa perasaan yang memuaskan. Audionya bahkan bisa merilekskan tubuh hingga membuat orang tertidur. Tak heran jika banyak konten video ASMR di YouTube yang digemari dan ditonton hingga jutaan views.


Ada banyak jenis konten ASMR, mulai dari suara mengunyah makanan, ketikan keyboard, bisikan, hingga kata-kata motivasi. Konten ASMR dengan audio reparasi dan restorasi barang bahkan tersedia. Konten ambience yang tak kalah menarik pun ada, seperti suara ombak, angin, dan hujan. Hal-hal tersebut bisa membuat pikiran jadi lebih rileks.

Cara memilih microphone ASMR

Mulai dari tipe, arah suara yang ditangkap, hingga spesifikasi microphone ASMR, semuanya penting untuk dipahami. Hal ini akan memudahkan Anda dalam mengenali karakteristik tiap mikrofon demi mendapatkan produk yang sesuai dengan kebutuhan.

1

Sesuaikan tipe mikrofon dengan kebutuhan

Ada tiga jenis microphone yang bisa digunakan untuk membuat konten ASMR, yakni condenser mic, shotgun mic, dan lavalier mic. Tiap jenis microphone tentu memiliki karakteristik serta keunggulannya masing-masing. Kami akan mengupasnya satu per satu untuk Anda.

Condenser mic, mampu menangkap detail suara

Condenser mic, mampu menangkap detail suara

Condenser microphone memiliki tingkat sensitivitas yang tinggi. Detail suara yang mampu ditangkap mik ini lebih jelas. Suara dengan volume pelan bahkan dapat terekam dengan baik. Tak heran jika mik ini digunakan untuk kebutuhan profesional, seperti voice over atau membuat efek suara untuk film.


Sebagian besar condenser mic tidak bisa disambungkan langsung ke kamera. Anda butuh sound card atau audio interface yang terhubung ke PC. Maka dari itu, mik ini lebih cocok digunakan di dalam ruangan. File audio hasil rekamannya pun terpisah dari file video sehingga proses mengeditnya sedikit lebih ribet.

Shotgun mic, dapat digunakan untuk merekam suara di luar ruangan

Shotgun mic, dapat digunakan untuk merekam suara di luar ruangan

Jika Anda mencari microphone ASMR yang tingkat sensitivitasnya tinggi dan lebih fleksibel, shotgun mic adalah jawabannya. Bisa dibilang bahwa sensitivitas mik ini mirip dengan condenser mic. Perbedaannya adalah shotgun mic lebih fleksibel dari condenser mic karena tidak membutuhkan sound card. Mik ini dapat digunakan di area indoor ataupun outdoor.


Mik shotgun bisa digunakan untuk membuat konten mukbang di dalam ruangan ataupun relaxing ASMR, seperti suara alam dan hujan. Selain itu, shotgun mic sering digunakan dalam pembuatan film. Keunggulan lainnya dari mik ini adalah dapat disambungkan langsung ke kamera sehingga tidak menghasilkan file yang terpisah.

Lavalier mic, berukuran kecil dan praktis digunakan

Lavalier mic, berukuran kecil dan praktis digunakan

Lavalier mic dikenal juga dengan mik clip-on karena berukuran kecil dan memiliki klip di bagian belakang. Adanya klip membuat mik ini bisa dikaitkan ke kerah baju. Mik ini menggunakan sistem wireless sehingga gerak Anda jadi lebih fleksibel. Biasanya lavalier mic digunakan untuk kebutuhan membuat vlog dan interview.


Mik lavalier menggunakan baterai yang dapat dicas. Ada beberapa produk dengan case yang bisa jadi tempat mengecas. Jadi, waktu pemakaian mik ini dapat lebih lama. Sayangnya mik lavalier memiliki sensitivitas yang lebih kecil dari mik condenser dan shotgun. Tipe mik ini kurang direkomendasikan jika Anda mau menangkap detail suara.

2

Periksa jenis microphone berdasarkan area tangkapan suaranya

Selanjutnya, periksalah juga tipe area tangkapan suara dari microphone ASMR. Hal ini agar konten yang Anda buat memiliki audio yang berkualitas baik. Setidaknya ada dua tipe arah tangkapan suara dari mic ASMR, yakni cardioid dan omnidirectional.

Cardioid, menangkap suara yang hanya ada di depan

Cardioid, menangkap suara yang hanya ada di depan

Cardioid merupakan jenis mik yang tangkapan suaranya dari depan saja. Mik dengan pattern ini hanya merekam suara yang ada di depannya sehingga suara dari belakang mik tidak terdengar. Pola tangkapan cardioid biasanya terdapat pada condenser mic. Karena suara yang ditangkap terfokus di depan, mik ini unggul untuk monolog, podcast, dan rekaman di dalam ruangan lainnya.

Omnidirectional, mampu merekam dari berbagai arah

Omnidirectional, mampu merekam dari berbagai arah

Mik omnidirectional mampu menangkap suara dari segala arah. Shotgun mic dan lavalier mic banyak menggunakan pattern ini. Sesuai dengan namanya, mik omnidirectional dapat menangkap suara dari depan dan belakang mik.


Tipe ini biasa digunakan untuk kebutuhan rekaman stereo dengan efek blumlein pair. Karena itu, mik dengan pola tangkapan omnidirectional sebaiknya digunakan untuk merekam suara orang banyak, keramaian, keadaan kota, dan alam.

3

Cek juga spesifikasi penting pada microphone ASMR

Terakhir, jangan lupa untuk mengecek spesifikasi dari microphone ASMR. Spesifikasi akan memengaruhi performa mic dan kualitas hasil tangkapannya. Kami akan mengulasnya secara singkat pada poin berikut.

Sensitivitas, kemampuan mic dalam mendeteksi suara

Sensitivitas, kemampuan mic dalam mendeteksi suara

Sensitivitas akan memengaruhi kemampuan microphone ASMR saat mendeteksi suara. Tingkat sensitivitas mik ditunjukkan dalam satuan negatif desibel (-dB). Makin tinggi tingkat sensitivitas mik, makin bagus juga kemampuannya dalam menangkap suara. Hal ini khususnya suara saat dalam kondisi hening. 


Perlu dipahami bahwa nilai sensitivitas yang makin mendekati angka nol berarti makin sensitif. Contohnya, mik -40 dB lebih sensitif dibandingkan mik -60 dB. Nah, tingkat sensitivitas mik yang dibutuhkan untuk konten ASMR adalah sekitar -50 dBMic ASMR tersebut mampu menangkap detail suara yang lembut dan jelas.

Self-noise (S/N), meredam noise yang berasal dari mikrofon

Self-noise (S/N), meredam noise yang berasal dari mikrofon

Self-noise (S/N) adalah suara noise yang dihasilkan microphone ASMR. Makin rendah nilainya, mik pun makin minim noise sehingga hasil rekamannya jadi lebih bagus. Karena itu, kami menyarankan Anda untuk memilih mikrofon dengan nilai S/N di bawah 15 dBA.


Ada juga nilai signal-to-noise ratio (SNR) yang merupakan rasio dari S/N dan sinyal mikrofon. Makin tinggi angka SNR, hasil rekaman mik juga akan makin baik. Hal ini berarti mic ASMR mampu mendeteksi suara yang volumenya kecil. Untuk kebutuhan ASMR, pilihlah mikrofon dengan nilai SNR 60–80 dB.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

10 Rekomendasi microphone ASMR terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasi sepuluh produk microphone ASMR terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee
Ranking popularitas
Produk
Gambar
Harga terendah
Harga
Poin
1

Audio-Technica

AT2020

Audio-Technica AT2020 1

Rp2.790.000

Menengah

Suara yang dihasilkan seimbang, mikrofon favorit para enthusiast!

2

Godox

MoveLink M2

Godox  MoveLink M2  1

Rp1.999.000

Menengah

Kecil, compact, dan punya layar LCD

3

Hollyland

Lark 150

Hollyland Lark 150 1

Rp2.799.000

Menengah

Jangkauan mic jauh, hingga 100 meter

4

RODE

NT1

RODE NT1 1

Rp4.027.000

Agak Mahal

Suara audio renyah untuk beragam konten ASMR

5

SHURE

SM7B

SHURE SM7B 1

Rp9.300.000

Lebih Mahal

Vokalnya jelas dan tegas untuk kebutuhan voice over

6

HyperX

QuadCast

HyperX QuadCast 1

Rp2.100.000

Menengah

Desainnya keren, tetap bergaya saat live streaming

7

SONY

ECM-G1

SONY ECM-G1 1

Rp2.299.000

Menengah

Praktis digunakan untuk membuat vlog sendiri dan ASMR alam

8

Saramonic

Vmic Mini S

Saramonic Vmic Mini S 1

Rp1.350.000

Agak Murah

Shotgun mic yang bisa dipasangkan ke kamera dan HP

9

Blue

Yeti

Blue Yeti 1

Rp2.199.000

Menengah

Suaranya halus tanpa perlu banyak pengaturan

10

Samson

Go Mic

Samson Go Mic 1

Rp815.000

Lebih Murah

Ada klip yang bisa ditempelkan langsung ke laptop

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

Audio-TechnicaAT2020

AT2020 1
Sumber: shopee.co.id
AT2020 2
Sumber: shopee.co.id
AT2020 3
Sumber: shopee.co.id
AT2020 4
Sumber: shopee.co.id
AT2020 5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp2.790.000
Menengah
Harga referensi
Rp2.790.000
Menengah

Suara yang dihasilkan seimbang, mikrofon favorit para enthusiast!

Sebagai audio enthusiast, pastinya Anda sudah tidak asing dengan Audio-Technica. Merek audio equipment dari Jepang ini menawarkan AT2020, condenser microphone dengan kualitas yang prima. Suara yang dihasilkan produk ini tergolong jelas dan seimbang.

Dengan performanya, mikrofon ini cocok digunakan untuk rekaman podcast, voice over, dan ASMR. Jadi, produk ini adalah teman rekaman yang pas untuk content creator. Agar suara yang dihasilkan lebih jernih, Anda dapat menambahkan pre-amplifier atau phantom power.

Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

Godox MoveLink M2

Harga referensi
Rp1.999.000
Menengah

Kecil, compact, dan punya layar LCD

Kelebihan:

  • Kualitas audio jernih dan minim noise
  • Ada fitur monitor eksternal

Kekurangan:

  • Case-nya hanya cukup untuk transmitter dan receiver, Anda perlu pocket tambahan

MoveLink M2 bisa menjadi pilihan untuk Anda yang mencari mik dengan banyak fitur yang memudahkan penggunaannya. Produk Godox ini memiliki ukuran yang kecil, compact, dan elegan. Produk ini juga dilengkapi LCD screen untuk melihat informasi kapasitas baterai, frekuensi suara, dan sinyal dari mik. Jadi, Anda tidak perlu mengira-ngira informasi serta pengaturannya.


Hasil rekaman suara dari mik ini terkenal jernih, jelas, dan minim noise. Kepraktisan penggunaan dan kejernihan suaranya membuat produk ini cocok bagi Anda yang butuh rekomendasi mic ASMR untuk konten mukbang. Posisi mic ASMR mukbang yang dekat dengan Anda akan menghasilkan audio yang terdengar menggiurkan saat Anda makan.

No.3

HollylandLark 150

Harga referensi
Rp2.799.000
Menengah

Jangkauan mic jauh, hingga 100 meter

Kelebihan:

  • Sistem menyala dan pairing-nya otomatis
  • Suaranya bagus untuk area indoor dan outdoor

Kekurangan:

  • Bentuk case-nya bulky sehingga butuh ruang yang lebih luas untuk disimpan

Hollyland Lark 150 adalah lavalier mic dengan jangkauan yang jauh. Tidak main-main karena transmitter dan receiver-nya bisa tetap terhubung dengan baik meski terpisah jarak hingga 100 meter. Produk ini direkomendasikan untuk Anda yang ingin membuat konten story telling saat traveling. Anda juga dapat merekam audio ASMR yang berisi kesibukan aktivitas di kota, pedesaan, dan tempat-tempat lainnya dengan mudah.


Selain lebih leluasa, suara Anda dan area di sekitar dapat direkam dengan baik oleh mik ini. Keunggulan lainnya dari produk ini adalah daya tahan baterai yang lama. Transmitter-nya mampu menyala hingga 4 jam. Sementara itu, receiver-nya bisa digunakan hingga 7 jam.

No.4

RODENT1

NT1 1
Sumber: rode.com
NT1 2
Sumber: rode.com
NT1 3
Sumber: rode.com
NT1 4
Sumber: rode.com
Harga referensi
Rp4.027.000
Agak Mahal

Suara audio renyah untuk beragam konten ASMR

Kelebihan:

  • Tingkat self-noise rendah
  • Resolusi audionya tinggi dengan detail yang tajam

Kekurangan:

  • Hasil rekamannya mungkin terlalu bright untuk beberapa orang

Produk ini merupakan salah satu mic ASMR terbaik untuk Anda yang senang membuat berbagai jenis konten ASMR. Hal ini berkat kemampuannya dalam merekam dengan resolusi audio yang tinggi. Nilai self-noise dari mikrofon untuk ASMR ini juga kecil. Dengan begitu, Anda bisa merekam suara kriuk dari keripik, letusan bubble wraps, atau ketikan keyboard.


Anda pun dapat menggunakan mic ASMR ini untuk live recording session. Hal tersebut mengingat RODE NT1 dapat merekam suara yang orisinal dan juga jernih. Suara vokal serta alat musik mampu direkamnya dengan baik. Jadi, Anda dapat mengunggah konten bermusik di YouTube tanpa perlu khawatir akan ada banyak noise.

No.5

SHURESM7B

SM7B 1
Sumber: shure.com
SM7B 2
Sumber: shure.com
SM7B 3
Sumber: shure.com
SM7B 4
Sumber: shure.com
SM7B 5
Sumber: shure.com
Harga referensi
Rp9.300.000
Lebih Mahal

Vokalnya jelas dan tegas untuk kebutuhan voice over

Kelebihan:

  • Kualitas rekaman bagus dengan suara yang balanced
  • Build-quality bagus dengan shock suspension

Kekurangan:

  • Harganya cukup tinggi di antara mikrofon yang lain

Jika Anda seorang voice over profesional dan sedang mencari mik yang tepat, produk ini bisa dipertimbangkan. Shure SM7B adalah mikrofon dengan kemampuan merekam audio yang kaya dan seimbang. Karakter suara yang Anda ucapkan di depan mik ini akan terdengar tegas dan jelas. 


Tak heran jika banyak profesional yang memilih untuk menggunakan mik ini. Produk ini merupakan salah satu mic ASMR terbaik untuk membuat konten voice trigger. Beberapa jenis konten tersebut adalah story telling, suara mulut, atau kata-kata yang memberikan sensasi tertentu.

No.6

HyperXQuadCast

Harga referensi
Rp2.100.000
Menengah

Desainnya keren, tetap bergaya saat live streaming

Kelebihan:

  • Praktis dan mudah digunakan
  • Ada shock mount untuk meminimalkan noise akibat guncangan

Kekurangan:

  • Tidak ada output XLR untuk kebutuhan profesional

HyperX QuadCast adalah mikrofon gaming dengan performa yang bagus dan desain menarik. Mikrofon ini cocok untuk Anda yang ingin membuat konten ASMR dan juga sering melakukan streaming saat bermain game. Desainnya yang unik membuatnya terlihat nyentrik.


Mikrofon untuk ASMR ini dilengkapi tombol kontrol dan kenop yang presisi untuk memudahkan pengaturannya. Selain itu, ada shock mount sebagai peredam getaran untuk memaksimalkan suara yang ditangkap agar minim noise.

No.7

SONYECM-G1

Harga referensi
Rp2.299.000
Menengah

Praktis digunakan untuk membuat vlog sendiri dan ASMR alam

Kelebihan:

  • Tidak menggunakan baterai sehingga lebih fleksibel
  • Dapat terhubung ke kamera tanpa menggunakan kabel

Kekurangan:

  • Performanya hanya akan maksimal jika menggunakan kamera Sony juga

Sony memiliki mik yang berukuran kecil sehingga praktis saat dibawa bepergian, yakni ECM-G1. Ukurannya yang kecil membuat kamera dan mik tidak terasa berat saat digunakan dengan satu tangan. Oleh karena itu, produk ini cocok untuk Anda yang senang membuat vlog solo traveling.


Kepraktisan yang ditawarkan oleh mikrofon ini juga memudahkan Anda membuat video ASMR bertemakan alam. Suara pantai, memasak saat camping, ataupun suasana hujan bisa direkam dengan baik oleh mic ASMR kecil ini.

No.8

SaramonicVmic Mini S

Harga referensi
Rp1.350.000
Agak Murah

Shotgun mic yang bisa dipasangkan ke kamera dan HP

Kelebihan:

  • Plug and play, tidak membutuhkan baterai
  • Konstruksinya kukuh sehingga lebih awet

Kekurangan:

  • Ada review yang mengungkapkan bahwa wind screen dari mik sulit dilepas dan dipasang

Jika Anda butuh rekomendasi mic ASMR tipe shotgun yang kompatibilitasnya tinggi, pilihlah produk ini. Saramonic Vmic Mini S merupakan shotgun mic yang bisa disambungkan ke kamera dan HP. Dengan demikian, proses pembuatan konten Anda tidak dibatasi oleh ketersediaan kamera. Saat ada kendala di kamera Anda, Anda bisa menghubungkan smartphone dengan mic ASMR untuk HP ini.

No.9

BlueYeti

Harga referensi
Rp2.199.000
Menengah

Suaranya halus tanpa perlu banyak pengaturan

Kelebihan:

  • Pilihan arah tangkapan suaranya banyak
  • Kualitas suara bagus dengan rentang frekuensi yang luas

Kekurangan:

  • Tidak ada output XLR untuk suara yang lebih jernih

Bagi pemula, tentu merepotkan jika harus melakukan banyak pengaturan audio. Nah, produk ini sesuai untuk mengatasi hal tersebut. Yeti USB Microphone merupakan condenser mic yang bisa digunakan tanpa sound card. Cukup colokkan kabel USB-nya ke PC atau laptop, lalu pilih pola tangkapan suaranya dan mik ini bisa langsung dinyalakan.


Anda hanya perlu memahami pola tangkapan suara mik dan memilih jenis pattern yang cocok dengan konten Anda. Adanya banyak pilihan pola tangkapan memungkinkan Anda untuk membuat beragam konten ASMR, khususnya tipe konten random triggers. Anda bisa merekam suara ketukan, garukkan, meremas benda tertentu, dan lainnya.

No.10

SamsonGo Mic

Harga referensi
Rp815.000
Lebih Murah

Ada klip yang bisa ditempelkan langsung ke laptop

Kelebihan:
  • Harganya terjangkau
  • Ukurannya kecil dan compact

Kekurangan:
  • Desainnya mungkin terlalu old-fashioned untuk beberapa orang

Apakah Anda sering membuat konten di depan laptop? Jika iya, pertimbangkanlah mik ini. Produk ini merupakan mic ASMR kecil dan compact. SAMSON Go Mic bahkan memiliki klip yang bisa ditempelkan di layar laptop. Jadi, Anda dapat membuat konten monolog santai sambil makan snack. Suara renyah dari keripik yang Anda makan bisa terdengar jelas dengan mikrofon untuk ASMR ini.

Baca juga perlengkapan recording lainnya di sini

Ada beberapa perlengkapan selain mikrofon yang diperlukan saat membuat dan mengolah data audio. Kami juga telah mengulas alat-alat tersebut, seperti software recording, sound card, dan speaker monitor. Jika Anda juga sedang mencari produknya, silakan baca ulasan lengkapnya pada link berikut.

Kesimpulan

Saat hendak membeli microphone ASMR, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Pastikanlah dahulu jenis konten ASMR yang ingin Anda buat. Selanjutnya, pilihlah produk berdasarkan tips yang telah kami ulas untuk Anda.

Setelah membaca artikel ini, apakah Anda sudah menemukan mic ASMR terbaik? Pastikan agar produk yang dibeli memiliki performa yang baik sehingga Anda bisa makin produktif, ya. Semoga ulasan kami memudahkan Anda dalam mendapatkan mic ASMR yang bagus.

5 Rekomendasi Microphone ASMR terbaik

No. 1: Audio-TechnicaAT2020

No. 2: Godox MoveLink M2

No. 3: HollylandLark 150

No. 4: RODENT1

No. 5: SHURESM7B

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini
Deskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.
  1. TOP
  2. Hobi
  3. Musik
  4. 10 Rekomendasi Microphone ASMR Terbaik (Terbaru 2024)

mybest

Bekerja sama dengan kreator konten dan ahli di bidangnya,
mybest membantu Anda dalam memilih dan menemukan produk terbaik.

Copyright mybest All Rights Reserved.