1. TOP
  2. >
  3. Perawatan tubuh & kecantikan
  4. >
  5. Parfum & fragrance
  6. >
  7. 10 Rekomendasi Parfum Aroma Kopi Terbaik (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Rekomendasi Parfum Aroma Kopi Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Rekomendasi Parfum Aroma Kopi Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Rekomendasi Parfum Aroma Kopi Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Rekomendasi Parfum Aroma Kopi Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Rekomendasi Parfum Aroma Kopi Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Rekomendasi Parfum Aroma Kopi Terbaik (Terbaru Tahun 2023)

Tidak heran bila mencium aroma kopi dapat membantu kebanyakan orang untuk menenangkan pikiran. Hal itu karena aroma kopi memberikan efek terapi. Namun, tahukah Anda bahwa kini aroma kopi yang menenangkan itu dapat Anda temukan dalam bentuk parfum?


Bila Anda tertarik untuk mengetahui lebih lanjut tentang parfum aroma kopi, baca sampai habis artikel ini. Kami akan memberikan tips memilih parfum aroma kopi serta memberikan rekomendasi terbaiknya. Ada juga parfum aroma kopi yang bagus merek Ralph Lauren, Hambel.co, sampai dengan Yves Saint Lauren. Yuk, langsung simak ulasannya!

Diperbaharui 11-15-2022
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca
  • Konten ini dibuat secara independen oleh mybest. Kami mungkin menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen dan/atau pemasangan iklan. Namun, produsen dan lainnya tidak terlibat dalam isi konten ataupun penentuan peringkat.
  • Silakan lihat kebijakan editorial mybest untuk detailnya
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber. (Diperbaharui pada 13 Januari 2023)

Ciri khas aroma kopi

Ciri khas aroma kopi

Banyak orang mengira aroma kopi hanya bisa menenangkan pikiran dan membuat rileks. Menurut penelitian, hanya dengan mencium aroma kopi saja Anda dapat menjadi lebih fokus dan energik. Hal ini terjadi karena aroma kopi memiliki efek placeboKetika Anda mencium aroma kopi, otak akan langsung mengasosiasikannya dengan kafeina dan langsung bereaksi seperti meminumnya


Aroma kopi juga memiliki ciri khas unik bila dipadukan dengan aroma lain
. Ciri khas tersebut nantinya akan menciptakan sebuah karakter aroma saat dibuat menjadi parfum. Dalam pembuatan parfum, aroma kopi termasuk ke dalam kategori spices yang memiliki karakter wangi oriental. Lalu, bagaimana bila aroma kopi dipadukan dengan bahan aroma dari kategori lain?


  • Oriental: Selain kopi bahan lain yang termasuk ke dalam kategori spices adalah vanilla, tonka bean, cloves, cinnamon, dan licorice. Parfum yang memiliki notes dengan kategori spices akan memancarkan wangi oriental yang eksotis khas rempah. 

  • Woody: Karakter woody biasanya digunakan untuk menggambarkan wangi parfum yang maskulin dan seksi. Namun, ada juga bahan wewangian berkarakter woody yang wanginya lembut, milky dan feminin. Parfum woody diminati oleh orang dewasa karena aromanya yang deep dan intens. Contoh wewangian berkarakter woody adalah ebony, cedar, patchouli, woody notes, vetiver dan sandalwood.

  • Floral: Parfum yang memasukkan notes berkarakter floral biasanya memiliki kesan romantis dan feminin. Bahan yang umum ditemukan adalah jasmine, freesia, violet, heliotrope dan lavender. Akan tetapi, karakter wangi bunga yang termasuk ke dalam floral pun bermacam-macam. Ada yang manis, fresh, dan ada juga yang seductive seperti anggrek.

 

  • Fresh: Karakter fresh didapatkan dari notes kategori citrusy, fruity, dan green. Wangi fresh menggambarkan kesegaran yang membangkitkan suasana hati. Notes yang termasuk karakter wangi ini adalah blood mandarin dan bergamot dari kategori citrusy. Dari kategori fruity ada pir, apel, dan peach. Sementara itu, dari kategori green ada green leaves dan lemon grass.

Cara memilih parfum aroma kopi

Sebelum membaca rekomendasi parfum aroma kopi terbaik, tak ada salahnya untuk membaca beberapa tips dari kami. Kami telah menyiapkan sejumlah tips memilih parfum aroma kopi untuk menjadi panduan Anda.

① Pilih berdasarkan jenis parfum

Pilih berdasarkan jenis parfum

Anda sudah pernah mendengar bahwa jenis parfum dibagi menjadi beberapa jenis berdasarkan konsentrasi parfum di dalamnya? Berikut kami bahas secara singkat dua jenis parfum yang paling umum ditemukan.


  • Eau de parfum, memiliki konsentrasi parfum 15–20% dalam kandungannya. Wanginya biasanya dapat bertahan selama 5–8 jam. Akan tetapi bila digunakan di dalam ruangan ber-AC, wangi eau de parfum bisa bertahan hingga 10 jam. Harga eau de parfum juga cenderung lebih mahal dari pada eau de toilette.


  • Eau de toilette, memiliki ketahanan yang kurang dari eau de parfum. Hal itu karena kandungan konsentrat dalam eau de toilette hanya 5–15% saja. Karena itu, eau de toilette hanya dapat bertahan selama 3–5 jam. Anda harus sering-sering menyemprotkan kembali untuk mencegah wanginya hilang.

② Kenali aroma top notes, heart notes, dan base notes-nya

Kenali aroma top notes, heart notes, dan base notes-nya

Parfum disusun dari beberapa aroma untuk menciptakan wangi yang berkarakter. Tahukah Anda bila aroma yang menyusun parfum itu disebut dengan notes? Notes parfum terbagi menjadi tiga, yaitu top notes, heart notes, dan base notes.


  • Top notes adalah wangi yang pertama kali tercium saat parfum disemprotkan. Biasanya wangi top notes akan tercium selama 15 menit awal dan wanginya terasa paling ringan. Wangi dengan karakter fresh terutama kategori citrusy paling sering dijadikan sebagai top notes.

  • Heart notes atau disebut juga middle notes akan tercium setelah top notes menguap. Aroma heart notes ini akan bertahan lebih lama dari top notes. Karena merupakan inti dari sebuah parfum, aroma heart notes akan sangat berpengaruh terhadap base notes. Aroma yang biasanya digunakan sebagai heart notes adalah wewangian dari kategori floral, fruity, dan spices. 

  • Base notes, disebut juga sebagai fondasi sebuah parfum. Bersama heart notes, base notes-lah yang akan menentukan ciri khas sebuah parfum. Base notes yang sering dijumpai adalah aroma berkarakter seperti musk, amber, sandalwood, vanilla dan patchouli. Base notes bertahan paling lama dan masih dapat menempel di baju bahkan setelah baju Anda dicuci.

③ Cari tahu kekuatan aromanya

Cari tahu kekuatan aromanya

Selama ini mungkin Anda hanya menggolongkan aroma parfum hanya dari strong dan soft. Namun, seberapa strong atau soft parfum Anda? Dalam industri perfumery, ada istilah yang dikenal dengan SPL yang dapat menjadi panduan Anda dalam memilih sebuah parfum. Yuk, kenalan dengan SPL!


  • Sillage atau jejak adalah seberapa lama ketahanan aroma wewangian menyebar di sekitar pemakainya. Misalnya, ada seseorang yang memakai parfum di dekat Anda dan Anda dapat mencium aromanya. Kemudian, orang itu pergi, tetapi Anda masih bisa mencium aroma parfumnya. Semakin lama aroma parfum orang itu tertinggal, berarti sillage-nya makin kuat.

  • Projection, menggambarkan seberapa jauh aroma yang dapat dipancarkan suatu parfum hingga bisa tercium oleh orang di sekitarnya. Contohnya, Anda duduk di sebuah kafe menggunakan parfum. Parfum Anda bisa tercium oleh orang yang duduk 2 meter dari Anda. Sedangkan orang yang duduk tiga meter dari Anda tidak bisa menciumnya. Itu artinya projection dari parfum Anda adalah dua meter.

  • Longevity adalah daya tahan sebuah parfum. Berbeda dengan sillage dan projection, longevity diukur diukur dari berapa lama penggunanya masih dapat mencium aroma parfum tersebut.

④ Sesuaikan ukurannya dengan kebutuhan Anda

Sesuaikan ukurannya dengan kebutuhan Anda

Untuk menjaga kualitas parfum, botol parfum biasanya terbuat dari kaca dan akrilik. Ukuran yang ditawarkan juga beragam, mulai dari kemasan kecil hingga yang besar. Ketika Anda membeli parfum secara online, Anda tidak bisa mencium langsung aromanya. Meskipun sudah membaca review bagus dari pembeli lain, wangi parfum yang digambarkan belum tentu sesuai dengan ekspektasi.


Karena itu, bila parfum incaran Anda memiliki ukuran kecil, sebaiknya belilah ukuran yang paling kecil untuk uji coba. Jika aromanya cocok dan sesuai harapan, Anda bisa membeli ukuran besarnya. Selain itu, parfum dengan kemasan kecil juga lebih praktis karena travel friendly. Namun, apa pun keputusan Anda, sesuaikanlah dengan kebutuhan dan budget yang dimiliki.

10 Rekomendasi parfum aroma kopi terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk parfum aroma kopi terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
1

Hambel.co

For Oliver

Hambel.co For Oliver 1枚目

Parfum unisex yang laris manis

2

Carl & Claire

Black Orchid

Carl & Claire Black Orchid  1枚目

Tinggalkan jejak keharuman Anda dengan aroma kopi dan vanilla yang berkelas

3

Barristama

Gold Coffee

Barristama Gold Coffee 1枚目

Perpaduan aroma kopi dan karamel untuk kencan romantis

4

Kokulu Perfume

Kopi

Kokulu Perfume Kopi 1枚目

Aroma kopi panggangnya cocok untuk pagi maupun malam hari

5

Minyeuk Pret

Coffee

Minyeuk Pret Coffee 1枚目

Parfum aroma kopi dengan kearifan budaya Aceh

6

Yves Saint Laurent

BLACK OPIUM EAU DE PARFUM

Yves Saint Laurent BLACK OPIUM EAU DE PARFUM 1枚目

Parfum kopi spicy yang wanginya adiktif!

7

Dolce & Gabbana

The Only One Eau de Parfum

Dolce & Gabbana The Only One Eau de Parfum 1枚目

Wangi kopi dibalut floral, siap jadikan Anda the center of attention

8

Ralph Lauren

Polo Red Extreme Parfum

Ralph Lauren Polo Red Extreme Parfum 1枚目

Hadirkan keharuman citrus dan wood, wangi khas pria berani!

9

Mugler

A*men Pure Coffe Eau de Toilette

Mugler A*men Pure Coffe Eau de Toilette 1枚目

Memberi kesan warm and cozy, siap temani Anda pada malam yang dingin

10

Bond No. 9

New Haarlem

Bond No. 9 New Haarlem 1枚目

Aromanya menyenangkan, buat semua orang penasaran!

Perincian produk
Close
No.1

Parfum unisex yang laris manis

Kelebihan:

  • Longetivity-nya tahan dari pagi sampai malam

Kekurangan: 
  • Beberapa review menyebutkan wangi vanilla lebih dominan

Hambel For Oliver ini memiliki aroma kopi, vanilla dan white flowers yang berpadu menjadi wangi yang manis. Bila Anda ingin parfum aroma kopi yang wangi kopinya tidak terlalu strong, pertimbangkan produk ini. Meskipun manis, aromanya tidak terlalu feminin sehingga kaum pria juga akan menyukai wanginya. Parfum ini sudah banyak peminatnya sejak pertama kali di-launching, lho.

No.2

Carl & ClaireBlack Orchid

Mulai dari Rp279.000,00

Tinggalkan jejak keharuman Anda dengan aroma kopi dan vanilla yang berkelas

Kelebihan:

  • Wangi parfum bisa tercium dari jarak jauh

Kekurangan:

  • Botolnya tidak transparan, sulit untuk melihat sisa isinya

Banyak orang memilih parfum dengan karakter aroma yang dapat menonjolkan kepribadiannya. Bila Anda salah satunya, mungkin Black Orchid EDP dari Carl & Clair ini harus Anda coba. Didominasi oleh aroma vanilla dan kopi, parfum ini dibuat untuk menunjukkan karakter wanita independen yang berani dan percaya diri.

No.3

Perpaduan aroma kopi dan karamel untuk kencan romantis

Kelebihan:

  • Tidak meninggalkan noda di baju

Kekurangan:

  • Beberapa review menyebutkan tutup kemasan mudah lepas

Ingin punya pengalaman kencan yang manis seperti secangkir cafe latte? Anda harus coba parfum Gold Coffee dari Barristama ini. Aroma parfum yang terinspirasi dari manis dan segarnya biji kopi ini diklaim dapat bertahan selama 8–12 jam. 


Karena aromanya yang lembut dan tidak menyengat, parfum ini juga bisa digunakan untuk aktivitas sehari-hari. So, sudah siap untuk ciptakan banyak momen kencan romantis bersama pasangan Anda?

No.4

Aroma kopi panggangnya cocok untuk pagi maupun malam hari

Kelebihan:

  • Tidak mengandung alkohol

Kekurangan:

  • Aromanya bisa jadi terlalu kuat untuk Anda yang hidungnya sensitif

Bayangkan Anda sedang duduk santai di pedesaan ditemani oleh secangkir kopi hitam panas. Sudah terbayang bukan bagaimana wangi yang tercium dari kepulan asap kopi tersebut? Nah, sekarang Anda dapat menyimpan sensasi itu di dalam sebuah parfum dari Kokulu Perfume. Jadi, produk ini juga cocok untuk pria penggemar berat kopi yang tidak bisa lepas dari kopi. Silakan rasakan sendiri sensasinya.

No.5

Parfum aroma kopi dengan kearifan budaya Aceh

Kelebihan:

  • Unik dan khas karena menggunakan bahan-bahan khas dari Aceh

Kekurangan:
  • Aroma kopinya tidak terlalu intens, kurang cocok bila Anda mencari parfum yang sangat kuat aroma kopinya

Menggunakan bahan-bahan yang berasal dari bumi Aceh, parfum Coffee dari Minyeuk Pret ini menawarkan aroma yang unik. Kombinasi aroma espresso dan lemon grass menciptakan wangi yang menggambarkan kematangan dan kedewasaan. Bila Anda ingin parfum aroma kopi yang aromanya unik dan tidak pasaran, cobalah parfum ini. Parfum ini bisa dipakai oleh pria dan wanita juga, lho!
No.6

Yves Saint LaurentBLACK OPIUM EAU DE PARFUM

Mulai dari Rp2.675.000,00

Parfum kopi spicy yang wanginya adiktif!

Kelebihan:

  • Kombinasi aroma kopi dan white flowers-nya lembut sekaligus khas

Kekurangan:

  • Sisa parfum sulit terlihat karena botol tidak transparan

Parfum ini cocok untuk Anda wanita muda yang ingin menampilkan kesan menggoda dan sensual. Wangi parfum ini memiliki aroma khas kopi dan rempah dengan karakter aroma warm and spicy yang sangat adiktifBotolnya yang berwarna hitam dengan taburan glitter pun tampak glamor dan menarik perhatian.

No.7

Dolce & GabbanaThe Only One Eau de Parfum

Mulai dari Rp1.250.000,00

Wangi kopi dibalut floral, siap jadikan Anda the center of attention

Kelebihan:

  • Aromanya sangat manis, cocok untuk wanita yang feminin

Kekurangan:
  • Wanginya kurang tahan lama bila dipakai di luar ruangan

Suka dengan wangi parfum floral yang sweet dan intigruing? Nah, kami persembahkan The Only One Eau de Parfum dari Dolce & Gabbana ini untuk Anda. Perpaduan yang harmonis dari aroma violet, coffee, dan iris menciptakan wangi yang pasti membuat orang penasaran.

Wangi yang secara eksklusif diciptakan oleh Violaine Collas untuk D&G ini mengusung konsep Forever in The Spotlight. Jadi, siapkan diri Anda untuk menerima perhatian ketika memakai parfum ini. Tentu saja parfum ini akan menjadi pilihan tepat untuk Anda yang suka menjadi pusat perhatian.

No.8

Ralph LaurenPolo Red Extreme Parfum397352

Mulai dari Rp1.375.000,00

Hadirkan keharuman citrus dan wood, wangi khas pria berani!

Kelebihan:

  • Notes yang digunakan tidak pasaran dan bisa digunakan siang dan malam hari

Kekurangan:

  • Beberapa review menyebutkan aromanya terlalu manis untuk kategori parfum pria

Wangi parfum ini menonjolkan kepribadian pria berani dan menyukai petualangan. Biasanya parfum dengan notes oriental hanya cocok digunakan pada malam hari. Akan tetapi, dengan aroma blood orange di dalamnya, parfum ini juga bisa digunakan pada siang hari. Anda bisa memakai parfum ini saat ingin menunjukkan sisi tangguh Anda. Kaum hawa pasti akan terpesona!

No.9

MuglerA*men Pure Coffe Eau de Toilette

Mulai dari Rp1.220.000,00

Memberi kesan warm and cozy, siap temani Anda pada malam yang dingin

Kelebihan:

  • Wanginya tahan lama

Kekurangan:

  • Kurang tepat digunakan untuk orang yang lebih menyukai parfum dengan aroma kopi yang dominan

Di-launching pada 2008, parfum yang berkarakter aroma warm spicy dan woody ini memiliki cukup banyak peminat. Saat pertama kali disemprotkan, akan tercium langsung aroma kopi yang bertahan selama berjam-jam. 


Kemudian, wangi seperti cocoa powder yang mengingatkan Anda dengan susu cokelat pun muncul. Parfum ini direkomendasikan untuk Anda yang ingin wangi kopi dengan keharuman tidak biasa. Gunakanlah saat udara dingin sehabis hujan, Anda akan relaks seketika!

No.10

Aromanya menyenangkan, buat semua orang penasaran!

Kelebihan:

  • Bentuk botol parfumnya unik, cocok untuk dikoleksi

Kekurangan:

  • Tidak cocok digunakan saat siang hari atau saat suhu udara panas

Parfum yang dibuat oleh perfumer Maurice Roucel ini sebenarnya dominan wangi maskulin. Namun demikian, banyak wanita juga yang terpikat dan merasa cocok dengan aroma eksotis dari parfum New Harleem ini. 


Perpaduan aroma lavender, kopi, dan patchouli membuat pemakainya merasa misterius. Karena itu, parfum ini cocok digunakan saat Anda akan menghadiri acara malam hari untuk menambah kesan misterius.

Hal-hal yang perlu dihindari saat menggunakan parfum

Hal-hal yang perlu dihindari saat menggunakan parfum

Pernahkah Anda merasakan meski sudah menyemprotkan parfum di titik-titik tubuh Anda, wangi parfum masih tidak terasa maksimal? Mungkin itu terjadi karena kesalahan cara pemakaian parfum. Agar hal tersebut tidak terjadi lagi dan Anda makin percaya diri dengan wangi maksimal, perhatikan poin-poin berikut.


  1. Menggosok parfum yang sudah disemprotkan
    Sebaiknya Anda tidak melakukan hal ini lagi setelah Anda membaca artikel ini. Menggosok parfum akan mengubah aroma dan wanginya pun akan cepat hilang.

  2. Menyemprotkan parfum pada pakaian
    Pada beberapa parfum tertentu kandungan dalam parfum dapat meninggalkan noda pada pakaian terutama kain yang berwarna putih. Sebaiknya Anda selalu mengecek kandungan parfum. Bila terdapat kandungan yang tidak ramah untuk pakaian, jangan semprot parfum pada pakaian Anda.

  3. Menggunakan beberapa parfum sekaligus
    Anda mungkin pernah berpikir mencampurkan beberapa jenis parfum sekaligus dapat membuat wanginya makin unik. Itu adalah hal yang salah! Mencampur beberapa parfum sekaligus dapat membuat aroma berantakan karena saling bertabrakan. Apalagi bila hidung Anda sensitif, ada kemungkinan wewangian tersebut akan menyebabkan Anda menjadi pusing.

  4. Memakai parfum dalam keadaan kulit yang kering
    Waktu yang tepat menggunakan parfum adalah setelah mandi. Pada momen tersebut, pori-pori kulit Anda sedang terbuka dan lembap sehingga parfum akan cepat menyerap. Cara lainnya adalah menggunakan lotion atau pelembap terlebih dahulu agar kulit lembap sebelum menyemprotkan parfum. Memakai parfum saat kulit kering bisa menimbulkan iritasi dan wangi yang tidak tahan lama.

Baca juga rekomendasi produk parfum lainnya di sini

Bagi seorang pencinta wewangian, memiliki satu parfum saja pasti tidak akan cukup, bukan? Tidak perlu khawatir karena kami juga punya banyak ulasan parfum lainnya untuk Anda koleksi. Jika Anda tertarik, silakan klik tautan berikut.

Kesimpulan

Parfum aroma kopi memang tidak biasa, apalagi bila dibalut dengan notes lain yang tidak kalah memikat. Tidak heran bila harmoni wanginya yang unik membuat parfum aroma kopi menjadi idola baru di kalangan pencinta wewangian. 


Apakah Anda sudah menemukan parfum aroma kopi favorit? Semoga ulasan kami dapat memberikan informasi untuk membantu Anda menemukan produk impian. Selamat memilih dan happy shopping!

5 Rekomendasi Parfum Aroma Kopi terbaik

No. 1Hambel.coFor Oliver

No. 2Carl & ClaireBlack Orchid

No. 3BarristamaGold Coffee

No. 4Kokulu PerfumeKopi

No. 5Minyeuk PretCoffee

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.

Artikel terkait

Artikel populer

Favlist populer