mybest
Anime

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Hobi
  3. Film, serial, dan podcast
  4. 10 Rekomendasi Anime Shoujo Terbaik
  • 10 Rekomendasi Anime Shoujo Terbaik  1
  • 10 Rekomendasi Anime Shoujo Terbaik  2
  • 10 Rekomendasi Anime Shoujo Terbaik  3
  • 10 Rekomendasi Anime Shoujo Terbaik  4
  • 10 Rekomendasi Anime Shoujo Terbaik  5

10 Rekomendasi Anime Shoujo Terbaik

Anime shoujo adalah animasi Jepang yang menargetkan penonton perempuan pada usia 10–18 tahun. Penggambaran tokoh secara cantik dan tampan serta alur cerita yang menarik menjadi alasan anime shoujo banyak disukai. Namun, dari sekian banyak judul anime shoujo terbaru dan terpopuler, manakah yang menarik untuk ditonton?


Nah, untuk membantu Anda menemukan anime shoujo yang bagus, kami akan memberikan tips memilih beserta rekomendasinya. Ada manga Kaguya-sama: Love Is War, Fruits Basket, dan Cardcaptor Sakura. Agar mendapatkan tontonan yang menarik, simak terus sampai selesai, ya!

Diperbaharui 20/10/2023
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca

Daftar isi

Karakteristik anime shoujo

Karakteristik anime shoujo
Sumber: fruba.jp

Dalam bahasa Jepang, 少女 atau shoujo berarti anak perempuan. Karena itu, anime dalam kategori ini ditujukan untuk penonton perempuan berusia 10–18 tahun. Dengan target penonton pada usia sekolah, kebanyakan anime shoujo berlatarkan kisah remaja SMP atau SMA.


Selain itu, anime shoujo biasanya memiliki tokoh utama seorang gadis sehingga mengambil sudut pandang perempuan. Karakter dalam anime shoujo sering digambarkan memiliki mata besar berbinar. Bahkan, banyak anime yang penuh dengan tokoh berwajah supercantik (bishoujo) serta supertampan (bishounen).

Cara memilih anime shoujo

Kami akan menjelaskan tips memilih yang perlu Anda perhatikan saat hendak menonton anime shoujo. Yuk, simak penjelasan dari kami selengkapnya!

1

Pilih berdasarkan genre dan subgenre dari anime

Dalam alur ceritanya, anime shoujo bisa memiliki beragam genre. Agar ceritanya makin menarik, biasanya anime shoujo dikombinasikan lagi dengan beberapa subgenre. Berikut ini beberapa subgenre yang umum Anda temukan dalam anime shoujo.


  • Romance: Genre ini menceritakan percintaan dua sejoli yang biasanya masih dalam tahap pacaran. Anda akan menemukan banyak kisah romantis khas remaja, mulai dari masa pendekatan, pernyataan cinta, bahkan bertepuk sebelah tangan.

  • School: Karena menargetkan penonton perempuan yang masih aktif di sekolah, kebanyakan anime shoujo berlatarkan sekolah, mulai dari SD hingga SMA. Konflik yang dihadirkan pun umumnya seputar masalah keluarga, teman sekolah, kekasih, hingga guru sehingga tidak terasa berat.

  • Drama: Dalam subgenre drama, emosi penonton akan diajak naik turun berdasarkan kehidupan karakter-karakternya. Anime shoujo dengan subgenre drama biasanya mengandung lebih banyak konflik sehingga alur ceritanya lebih kompleks.

  • Slice of life: Sesuai namanya, subgenre ini menceritakan kehidupan sehari-hari yang terasa nyata dan dekat dengan realita. Karena itu, penonton akan banyak mendapatkan pelajaran kehidupan setelah menonton anime shoujo yang bertema slice of life.

  • Comedy: Anime shoujo tidak selamanya berpusat pada percintaan dan hal-hal dramatis saja. Sejumlah judul menyelipkan unsur komedi seperti tingkah karakter yang konyol agar tidak monoton.

  • Fantasy: Anda mungkin sering menemukan anime shoujo yang menceritakan sesuatu yang ajaib, sihir, hingga kejadian supernatural. Jenis tersebut termasuk genre fantasi. Sesuai namanya, genre fantasi kadang memiliki cerita yang terasa di luar nalar, tetapi tetap menghibur.
2

Cek durasi serta jumlah episodenya

Sama seperti anime lainnya, anime shoujo juga terbagi menjadi dua kategori, yaitu film dan serial. Dengan mengetahui format anime yang akan ditonton, Anda dapat memperkirakan waktu yang dibutuhkan untuk menyelesaikannya. Simak pembahasan singkatnya di bawah ini.

Film, cerita lebih padat karena langsung tamat

Film, cerita lebih padat karena langsung tamat
Sumber: ghibli.jp

Anime shoujo dalam format film cocok bagi Anda yang memiliki waktu menonton terbatas. Anda yang tidak suka dibuat penasaran saat menonton pun dapat mempertimbangkan anime berformat film. Umumnya, film anime berdurasi 1–2 jam dengan cerita yang lebih padat dan alur yang cepat.


Durasi yang lebih singkat memudahkan Anda dalam memperkirakan waktu menonton dan cocok dinikmati saat memiliki waktu luang. Di sisi lain, tokoh serta konflik dalam film anime biasanya tidak sebanyak jenis serial.

Serial, kisah kompleks yang perlu waktu tonton lebih banyak

Jika Anda memiliki waktu menonton lebih banyak, pertimbangkanlah anime shoujo yang memiliki format serial. Jumlah episode anime berbentuk serial cukup bervariasi, mulai dari belasan hingga puluhan. Tiap episode kebanyakan berdurasi sekitar 23 menit


Karena durasinya lebih panjang, cerita yang ditawarkan pun lebih berliku-liku. Anda bisa menontonnya secara maraton atau mencicilnya sesuai keinginan. Jangan lupa untuk memastikan status anime yang akan Anda tonton, apakah sudah tamat atau masih ongoing.

3

Pertimbangkan format lain dari anime

Pertimbangkan format lain dari anime

Poin lain yang dapat Anda pertimbangkan adalah mengecek format lain dari anime. Jika animenya populer, ada kemungkinan dibuat menjadi versi live action yang dibintangi aktor dan aktris ternama. Ada juga sejumlah anime yang diangkat menjadi drama musikal.


Di sisi lain, kebanyakan anime shoujo merupakan adaptasi dari manga populer. Di bawah ini terdapat artikel yang secara khusus membahas tips memilih shoujo manga lengkap dengan rekomendasinya. Baca juga, ya!

4

Periksa rating dan ulasan penonton lain

Periksa rating dan ulasan penonton lain

Meskipun ditujukan untuk penonton berusia 10–18 tahun, Anda tetap perlu mengawasi rating anime shoujo yang akan ditonton. Sejumlah anime shoujo memiliki alur cerita dan muatan yang kurang cocok untuk penonton pada usia sekolah dasar. Karena itu, penting bagi Anda untuk memperhatikan rating usia yang disarankan saat memilih anime shoujo.


Selain rating usia, pertimbangkan juga rating yang menunjukkan skor dari anime shoujo. Anda juga bisa menjadikan ulasan penonton terdahulu sebagai pertimbangan memilih tontonan. Dengan begitu, Anda dapat memperkirakan seberapa menarik anime yang akan ditonton.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

Peringkat Anime Shoujo Terbaik

Berikut ini adalah rekomendasi Anime Shoujo terbaik. Produk-produk ini diurutkan secara mandiri oleh mybest berdasarkan hasil riset pada beberapa website dan review (diperbarui tanggal 20 Oktober 2023).
Ranking popularitas
Filter
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
Perincian
Asal negara
Tahun rilis
Genre
Tema
Durasi
Kategori usia
Sutradara
Penghargaan/nominasi
Rating di IMDb
Pemeran
Setting
Alur cerita
1

TMS Entertainment

Fruits Basket

TMS Entertainment Fruits Basket 1

Anime shoujo klasik yang membuat penonton baper

Jepang

2019

Comedy, drama

Persahabatan dan memecahkan kutukan

Season 1 (25 episode), Season 2 (25 episode), Season 3 (13 episode)

18+

Akitaro Daichi

13 menang dan 49 nominasi (Crunchyroll Anime Awards, Anime Trending Awards, dan lain-lain)

8,6 dari 10

Manaka Iwami, Laura Bailey, Nobunaga Shimazaki

Hutan, kota kecil, taman kota, kuil, SMA Kaibara

Maju/mundur

2

Bones

Ouran High School Host Club

Bones Ouran High School Host Club 1

Tingkah kocak seorang gadis yang menyamar jadi laki-laki di host club

Jepang

2006

Romance, drama, comedy

Penyamaran seorang perempuan di sebuah klub anak laki-laki

26 episode

18+ tahun

Takuya Igarashi

Tidak diketahui

8,2 dari 10

Maaya Sakamoto, Mamoru Miyano, Masaya Matsukaze

Sekolah

Maju

3

Hoods Entertainment

Horimiya

Hoods Entertainment Horimiya 1

Penuh persahabatan masa sekolah yang bikin nostalgia

Jepang

2023

Comedy, drama

Percintaan di sekolah

13 episode

13+

Masashi Ishihama

1 menang (Anime Trending Awards)

7,8 dari 10

Haruka Tomatsu, Koki Uchiyama, Seiichiro Yamashita

Tidak diketahui

Maju

4

Production I.G, Nippon Television Network, D.N. Dream Partners

Kimi No Todoke (From Me to You)

Production I.G, Nippon Television Network, D.N. Dream Partners Kimi No Todoke (From Me to You) 1

Ketika gadis bermuka hantu dekat dengan cowok populer di sekolah

Jepang

2009

Comedy, drama

Cinta dan persahabatan di sekolah

Season 1 (25 episode), Season 2 (13 episode)

7+

Hiro Kaburaki

1 nominasi (Anime Trending Awards)

7,8 dari 10

Mamiko Noto, Daisuke Namikawa, Yuko Sanpei

Tidak diketahui

Maju

5

J.C. Staff

Sacrificial Princess & the King of Beasts

J.C. Staff Sacrificial Princess & the King of Beasts 1

Calon korban ke-99 yang berhasil memengaruhi hati pemangsanya

Jepang

2023

Drama, fantasi

Persahabatan antara manusia dengan monster

24 episode

13+

Chiaki Kon

Tidak diketahui

7,2 dari 10

Kana Hanazawa, Satoshi Hino, Natsumi Fujiwara

Tidak diketahui

Maju

6

Madhouse

Nana

Madhouse Nana 1

Persahabatan dua Nana yang begitu realistis dan menyentuh hati

Jepang

2006

Drama, comedy

Persahabatan, cinta, dan karier bermusik

Season 1 (50 episode)

16+

Mono Asaka

Tidak diketahui

8,5 dari 10

Romi Park, Kaori

Tokyo

Maju/mundur

7

A-1 Pictures

Kaguya-sama: Love Is War

A-1 Pictures Kaguya-sama: Love Is War 1

Hanya di anime ini menyatakan cinta duluan dinyatakan kalah!

Jepang

2019

Romance, comedy

Persahabatan

Season 1 (12 episode), Season 2 (12 episode), Season 3 (12 episode)

16+

Mamoru Hatakeyama

26 menang dan 47 nominasi (Crunchyroll Anime Awards, Anime Trending Awards)

8,5 dari 10

Aoi Koga, Makoto Furukawa, Konomi Kohara

Tokyo

Maju

8

Brain's Base, Shuka, Nihon Ad Systems

Natsume's Book of Friends

Brain's Base, Shuka, Nihon Ad Systems Natsume's Book of Friends 1

Petualangan membebaskan makhluk-makhluk misterius dalam Buku Teman

Jepang

2008

Comedy, drama

Persahabatan dengan makhluk mitologis Youkai

Season 1 (13 episode), Season 2 (13 episode), Season 3 (13 episode), Season 4 (13 episode), Season 5 (13 episode), Season 6 (13 episode)

13+

Takahiro Omori, Kotomi Deai

12 menang dan 17 nominasi (Anime Trending Awards)

8,1 dari 10

Matthew Elkins, Hiroshi Kamiya, Kazuhiko Inoue

Kota Hitoyoshi, Jembatan Natsume, Taman Natsume

Maju/mundur

9

Madhouse

My Love Story!! (Ore Monogatari!!)

Madhouse My Love Story!! (Ore Monogatari!!) 1

Kisah romansa cowok raksasa dan gadis jelita, bisakah mereka bersatu?

Jepang

2015

Romance

Percintaan anak sekolah, pencarian jati diri

Season 1 (24 episode)

13+

Mono Asaka

2 menang dan 3 nominasi (Behind the Voice Actors Awards, Anime Trending Awards)

7,8 dari 10

Takuya Eguchi, Megumi Han, Nobunaga Shimazaki

Kota kecil di Jepang

Maju

10

Madhouse

Cardcaptor Sakura

Madhouse Cardcaptor Sakura 1

Serial magical girl legendaris yang tak lekang oleh waktu

Jepang

1998

Action, adventure

Petualangan menangkap semua kartu ajaib

Season 1 (46 episode), Season 2 (24 episode)

7+

Mono Asaka

Tidak diketahui

8 dari 10

Sakura Tange, Aya Hisakawa, Junko Iwao

Tidak diketahui

Maju

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

TMS EntertainmentFruits Basket

Fruits Basket 1
Sumber: netflix.com
Fruits Basket 2
Sumber: netflix.com
Fruits Basket 3
Sumber: netflix.com

Anime shoujo klasik yang membuat penonton baper

Anime ini mengisahkan Tohru Honda, seorang gadis yatim yang harus hidup berpindah-pindah karena tidak memiliki tempat tinggal. Hampir putus asa, Tohru menemukan rumah yang dihuni Yuki Soma, teman sekelasnya yang populer. Tohru pun ditawari untuk pindah ke rumah keluarga Soma. 


Keluarga Soma ternyata hidup dengan kutukan, yaitu dapat berubah menjadi hewan saat dirasuki roh-roh zodiak. Anime ini merupakan adaptasi kedua dari manga berjudul sama yang terbit tahun 1998. Adaptasi animasi pertama tayang tahun 2001. Selain ceritanya romantis, anime ini akan menambah wawasan Anda seputar zodiak Tiongkok.

Asal negaraJepang
Tahun rilis2019
GenreComedy, drama
TemaPersahabatan dan memecahkan kutukan
DurasiSeason 1 (25 episode), Season 2 (25 episode), Season 3 (13 episode)
Kategori usia18+
SutradaraAkitaro Daichi
Penghargaan/nominasi13 menang dan 49 nominasi (Crunchyroll Anime Awards, Anime Trending Awards, dan lain-lain)
Rating di IMDb8,6 dari 10
PemeranManaka Iwami, Laura Bailey, Nobunaga Shimazaki
SettingHutan, kota kecil, taman kota, kuil, SMA Kaibara
Alur ceritaMaju/mundur
View all
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

BonesOuran High School Host Club

Tingkah kocak seorang gadis yang menyamar jadi laki-laki di host club

Serial ini dapat menjadi tontonan bagi Anda yang menyukai anime dengan banyak karakter bishounen (cowok cantik). Haruhi Fujioka adalah murid beasiswa di sekolah elit Ouran Academy. Suatu hari, Haruhi tidak sengaja memecahkan vas antik senilai ¥8.000.000 yang berada di ruangan Ouran Academy Host Club. 


Untuk melunasinya, Haruhi harus bekerja di bawah perintah enam pemuda tampan anggota klub. Karena memiliki penampilan sederhana dengan rambut pendek, semua orang menyangka Haruhi adalah laki-laki. Apakah Haruhi akan ketahuan bahwa dirinya perempuan? Tonton saja kelanjutannya!

Asal negaraJepang
Tahun rilis2006
GenreRomance, drama, comedy
TemaPenyamaran seorang perempuan di sebuah klub anak laki-laki
Durasi26 episode
Kategori usia18+ tahun
SutradaraTakuya Igarashi
Penghargaan/nominasiTidak diketahui
Rating di IMDb8,2 dari 10
PemeranMaaya Sakamoto, Mamoru Miyano, Masaya Matsukaze
SettingSekolah
Alur ceritaMaju
View all
No.3

Hoods EntertainmentHorimiya

Penuh persahabatan masa sekolah yang bikin nostalgia

Judul Horimiya merupakan singkatan dari Hori-san to Miyamura-kun yang merupakan nama kedua tokoh utama. Kyoko Hori adalah siswi populer yang memiliki banyak teman di sekolah. Siapa sangka, sosok idola sekolah tersebut menyimpan rahasia yang tidak sengaja diketahui Miyamura.


Miyamura sendiri merupakan siswa pendiam yang terlihat nerd dan kurang bergaul. Lambat laun, keduanya menjadi makin akrab dan terbuka satu sama lain. Anime berlatar sekolah ini menyajikan cerita yang ringan dan menggemaskan. Karena itu, Horimiya cocok dijadikan tontonan bersama para sahabat Anda semasa sekolah.

Asal negaraJepang
Tahun rilis2023
GenreComedy, drama
TemaPercintaan di sekolah
Durasi13 episode
Kategori usia13+
SutradaraMasashi Ishihama
Penghargaan/nominasi1 menang (Anime Trending Awards)
Rating di IMDb7,8 dari 10
PemeranHaruka Tomatsu, Koki Uchiyama, Seiichiro Yamashita
SettingTidak diketahui
Alur ceritaMaju
View all
No.4

Production I.G, Nippon Television Network, D.N. Dream PartnersKimi No Todoke (From Me to You)

Ketika gadis bermuka hantu dekat dengan cowok populer di sekolah

Namanya Sawako, tetapi dia lebih dikenal sebagai Sadako, hantu menyeramkan yang keluar dari sumur. Muka dan penampilannya begitu menyeramkan hingga tak satu pun mau berteman dengannya. Sawako begitu tertutup dan lebih suka menyendiri hingga akhirnya Kazehaya, cowok populer di sekolah mulai mendekatinya.

Meskipun sudah dirilis cukup lama, serial anime ini masih saja disukai penonton di Netflix. Hubungan Sawako dan Kazehaya yang manis memang membuat siapa pun tertular ikut tersenyum menontonnya. Anime ini kami sarankan untuk Anda yang menginginkan tema percintaan di sekolah.
Asal negaraJepang
Tahun rilis2009
GenreComedy, drama
TemaCinta dan persahabatan di sekolah
DurasiSeason 1 (25 episode), Season 2 (13 episode)
Kategori usia7+
SutradaraHiro Kaburaki
Penghargaan/nominasi1 nominasi (Anime Trending Awards)
Rating di IMDb7,8 dari 10
PemeranMamiko Noto, Daisuke Namikawa, Yuko Sanpei
SettingTidak diketahui
Alur ceritaMaju
View all
No.5

J.C. StaffSacrificial Princess & the King of Beasts

Calon korban ke-99 yang berhasil memengaruhi hati pemangsanya

Anime shoujo yang dirilis pada 2023 ini sepintas mirip dengan dongeng klasik Beauty and the Beast. Ceritanya tentang Raja Iblis yang setiap tahunnya menerima persembahan seorang gadis muda sebagai santapan. Namun, persembahan ke-99 ini benar-benar berbeda. Alih-alih langsung memakannya, Sang Raja justru menaruhnya di dalam istana.

Banyak penonton menikmati anime ini sebagai sarana nostalgia terhadap dongeng masa kecil mereka. Tentu saja, banyak adaptasi di sana sini yang menjadikan anime ini tetap seru dinikmati sebagai produk yang benar-benar berbeda. Kalau Anda penasaran ingin turut bernostalgia, segera luangkan waktu untuk menontonnya, ya.

Asal negaraJepang
Tahun rilis2023
GenreDrama, fantasi
TemaPersahabatan antara manusia dengan monster
Durasi24 episode
Kategori usia13+
SutradaraChiaki Kon
Penghargaan/nominasiTidak diketahui
Rating di IMDb7,2 dari 10
PemeranKana Hanazawa, Satoshi Hino, Natsumi Fujiwara
SettingTidak diketahui
Alur ceritaMaju
View all

Persahabatan dua Nana yang begitu realistis dan menyentuh hati

Menyimak kisah persahabatan selalu terasa menghangatkan hati. Seperti ini jugalah nuansa serial anime Nana. Anda diajak mengikuti persahabatan Nana Osaki dan Nana Komatsu. Meskipun keduanya memiliki karakter yang bertolak belakang, keduanya justru saling mendukung dan kompak, lho.

Isu yang ditampilkan begitu beragam dan sangat relate dengan kehidupan sekarang ini, dari cinta, karier, hingga meraih mimpi. Dinamika cerita ini juga terepresentasikan oleh pilihan lagu-lagu rock Jepang yang menjadi soundtrack. Serial ini sangat cocok bagi Anda yang menyukai anime berlatar persahabatan dan dunia musik.
Asal negaraJepang
Tahun rilis2006
GenreDrama, comedy
TemaPersahabatan, cinta, dan karier bermusik
DurasiSeason 1 (50 episode)
Kategori usia16+
SutradaraMono Asaka
Penghargaan/nominasiTidak diketahui
Rating di IMDb8,5 dari 10
PemeranRomi Park, Kaori
SettingTokyo
Alur ceritaMaju/mundur
View all

Hanya di anime ini menyatakan cinta duluan dinyatakan kalah!

Miyuki Shirogane adalah ketua OSIS Shuchiin Academy yang terkenal seantero prefektur. Shirogane didampingi Kaguya Shinomiya sebagai wakilnya yang merupakan putri dari keluarga konglomerat kaya raya.


Meskipun menyukai satu sama lain, ego dan gengsi membuat keduanya enggan menyatakan cinta. Bahkan, mereka merasa siapa yang menyatakan perasaannya terlebih dahulu akan dinyatakan kalah. Bagi Anda yang menyukai anime shoujo dengan kisah percintaan dinamis, inilah tontonan yang patut dicoba.

Asal negaraJepang
Tahun rilis2019
GenreRomance, comedy
TemaPersahabatan
DurasiSeason 1 (12 episode), Season 2 (12 episode), Season 3 (12 episode)
Kategori usia16+
SutradaraMamoru Hatakeyama
Penghargaan/nominasi26 menang dan 47 nominasi (Crunchyroll Anime Awards, Anime Trending Awards)
Rating di IMDb8,5 dari 10
PemeranAoi Koga, Makoto Furukawa, Konomi Kohara
SettingTokyo
Alur ceritaMaju
View all
No.8

Brain's Base, Shuka, Nihon Ad SystemsNatsume's Book of Friends

Petualangan membebaskan makhluk-makhluk misterius dalam Buku Teman

Serial anime ini merupakan adaptasi manga karya Yuki Midorikawa, yang mengambil tema makhluk mitologi Jepang bernama Youkai. Konon, Reiko mampu menakhlukan dan mengurungnya dalam Buku Teman. Namun, Natsume Takashi, cucunya, justru ingin membebaskan mereka. Masalahnya, tidak semua Youkai boleh dibebaskan dan Natsume harus mencari tahu alasan mendiang neneknya mengurung mereka.

Sepanjang petualangan Natsume ini, Anda tidak hanya menikmati ide cerita yang memikat, tetapi juga nilai persahabatan yang tinggi. Oleh karena itu, anime ini sangat cocok ditonton bersama kawan-kawan terdekat.

Asal negaraJepang
Tahun rilis2008
GenreComedy, drama
TemaPersahabatan dengan makhluk mitologis Youkai
DurasiSeason 1 (13 episode), Season 2 (13 episode), Season 3 (13 episode), Season 4 (13 episode), Season 5 (13 episode), Season 6 (13 episode)
Kategori usia13+
SutradaraTakahiro Omori, Kotomi Deai
Penghargaan/nominasi12 menang dan 17 nominasi (Anime Trending Awards)
Rating di IMDb8,1 dari 10
PemeranMatthew Elkins, Hiroshi Kamiya, Kazuhiko Inoue
SettingKota Hitoyoshi, Jembatan Natsume, Taman Natsume
Alur ceritaMaju/mundur
View all
No.9

MadhouseMy Love Story!! (Ore Monogatari!!)

My Love Story!! (Ore Monogatari!!) 1
Sumber: viu.com
My Love Story!! (Ore Monogatari!!) 2
Sumber: viu.com
My Love Story!! (Ore Monogatari!!) 3
Sumber: viu.com
My Love Story!! (Ore Monogatari!!) 4
Sumber: imdb.com

Kisah romansa cowok raksasa dan gadis jelita, bisakah mereka bersatu?

Sungguh malang Takeo Goda. Hampir setiap cewek yang ditaksirnya justru jatuh hati pada Makoto, sahabatnya. Itulah sebabnya betapa Takeo tidak percaya ketika Rinko Yamato jatuh cinta kepadanya. Hubungan mereka tidak berjalan mudah. Ketidakpercayaan diri Takeo yang besar kerap mendatangkan masalah dalam hubungan mereka.

 

Serial anime ini tidak hanya mengangkat tema romansa. Anda juga akan belajar tentang makna penerimaan diri. Kami merekomendasikan serial ini bagi Anda yang sedang mencari tontonan yang mencerahkan.
Asal negaraJepang
Tahun rilis2015
GenreRomance
TemaPercintaan anak sekolah, pencarian jati diri
DurasiSeason 1 (24 episode)
Kategori usia13+
SutradaraMono Asaka
Penghargaan/nominasi2 menang dan 3 nominasi (Behind the Voice Actors Awards, Anime Trending Awards)
Rating di IMDb7,8 dari 10
PemeranTakuya Eguchi, Megumi Han, Nobunaga Shimazaki
SettingKota kecil di Jepang
Alur ceritaMaju
View all
No.10

MadhouseCardcaptor Sakura

Serial magical girl legendaris yang tak lekang oleh waktu

Pada tahun 90-an, anime shoujo dengan tokoh utama gadis berkekuatan ajaib sangat populer, salah satunya anime ini. Cardcaptor Sakura menceritakan tentang Sakura Kinamoto yang mendapatkan kekuatan ajaib dari sebuah buku.


Sakura menemukan sebuah buku tua di perpustakaan bawah tanah yang ternyata menyegel kartu-kartu magis yang disebut Clow Card. Sakura ditugaskan untuk mengumpulkan semua kartu sebelum menimbulkan kekacauan di dunia. Serial ini bisa menjadi pilihan untuk menghabiskan waktu akhir pekan bersama keluarga.

Asal negaraJepang
Tahun rilis1998
GenreAction, adventure
TemaPetualangan menangkap semua kartu ajaib
DurasiSeason 1 (46 episode), Season 2 (24 episode)
Kategori usia7+
SutradaraMono Asaka
Penghargaan/nominasiTidak diketahui
Rating di IMDb8 dari 10
PemeranSakura Tange, Aya Hisakawa, Junko Iwao
SettingTidak diketahui
Alur ceritaMaju
View all

5 Rekomendasi Anime Shoujo terbaik

No. 1: TMS EntertainmentFruits Basket

No. 2: BonesOuran High School Host Club

No. 3: Hoods EntertainmentHorimiya

No. 4: Production I.G, Nippon Television Network, D.N. Dream PartnersKimi No Todoke (From Me to You)

No. 5: J.C. StaffSacrificial Princess & the King of Beasts

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini
Deskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.
  1. TOP
  2. Hobi
  3. Film, serial, dan podcast
  4. 10 Rekomendasi Anime Shoujo Terbaik

mybest

Bekerja sama dengan kreator konten dan ahli di bidangnya,
mybest membantu Anda dalam memilih dan menemukan produk terbaik.

Copyright mybest All Rights Reserved.