mybest
Film

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Hobi
  3. Film, serial, dan podcast
  4. 10 Rekomendasi Film Sejarah Terbaik (Terbaru Tahun 2024)
  • 10 Rekomendasi Film Sejarah Terbaik (Terbaru Tahun 2024) 1
  • 10 Rekomendasi Film Sejarah Terbaik (Terbaru Tahun 2024) 2
  • 10 Rekomendasi Film Sejarah Terbaik (Terbaru Tahun 2024) 3
  • 10 Rekomendasi Film Sejarah Terbaik (Terbaru Tahun 2024) 4
  • 10 Rekomendasi Film Sejarah Terbaik (Terbaru Tahun 2024) 5

10 Rekomendasi Film Sejarah Terbaik (Terbaru Tahun 2024)

Salah satu genre film yang banyak disukai orang adalah historical fiction atau film sejarah. Secara garis besar, film sejarah merupakan film fiksi yang menampilkan peristiwa masa lalu atau berlatar suatu periode sejarah. Selain itu, film sejarah juga bisa bercerita tentang tokoh sejarah tertentu.


Ada banyak film sejarah yang dirilis dengan berbagai genre, mulai dari film tentang perang sampai film sejarah dunia. Kali ini kami akan memberikan beberapa rekomendasi film sejarah yang bagus dari dalam negeri dan luar negeri. Agar tidak kelewatan, simak terus sampai akhir, ya!

Diperbaharui 14/07/2023
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca

Daftar isi

Apa yang menarik dari film sejarah?

Apa yang menarik dari film sejarah?

Film sejarah terkadang dianggap membosankan karena bercerita mengenai hal-hal yang berat bagi sebagian orang. Meski demikian, sebenarnya ada beberapa hal yang menarik dari film sejarah, lho. 


  • Anda dapat mempelajari fakta-fakta menarik masa lalu yang mungkin masih relevan pada masa kini. 
  • Anda bisa memiliki perspektif berbeda mengenai sebuah peristiwa sejarah. Pada dasarnya, sejarah dibuat dan ditulis oleh rezim yang berkuasa. Terkadang, beberapa sineas membuat film yang berusaha untuk mengkritisi sejarah yang dibuat rezim penguasa tersebut. 
  • Film sejarah juga bisa menjadi media yang mengasyikkan untuk belajar sejarah.

Cara memilih film sejarah

Ketika memilih film sejarah yang ingin ditonton, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan. Berikut ini kami sajikan beberapa hal yang bisa menjadi patokan Anda dalam memilih film sejarah terbaik. Simak sampai akhir, ya!

1

Jika tidak punya banyak waktu untuk menonton, pilih saja film

Jika tidak punya banyak waktu untuk menonton, pilih saja film

Mencari tahu cerita sejarah dari sebuah film bisa menjadi hal yang menarik. Tentunya, Anda dapat menentukan film bertema sejarah berdasarkan asal usul negara, genre, atau hal lainnya. Misalnya, film tentang peradaban kerajaan Inggris abad 15 yang bisa Anda temui di film The King.


Jika Anda tidak mempunyai waktu santai yang panjang, fillm tersebut pas untuk dinikmati. Film cerita sejarah dengan durasi yang langsung tamat mampu menceritakan narasi lebih padatDengan begitu, Anda tetap dapat menikmati kisah sejarah yang kompleks dengan waktu singkat.

2

Pertimbangkan serial untuk cerita lebih detail

Pertimbangkan serial untuk cerita lebih detail

Film-film sejarah yang muncul saat ini banyak yang berbentuk serial atau series. Bagi penikmat binge watching, pilihlah serial atau series untuk menikmati cerita lebih detail. 


Biasanya, series dibagi menjadi beberapa season yang rilis pada waktu berbeda. Untuk itu, Anda perlu menahan rasa penasaran saat menunggu episode selanjutnya.

3

Film biopik seperti Kartini dan A Small Light cocok ditonton bersama keluarga

Film biopik seperti Kartini dan A Small Light cocok ditonton bersama keluarga
Sumber: netflix.com

Salah satu tema film sejarah terbaik adalah film biopik atau biografi. Biasanya, film biopik bercerita tentang tokoh sejarah atau orang terkenalFilm biografi harus fokus pada satu protagonis dan secara komprehensif menceritakan kisah hidup orang itu pada periode tertentu.


Beberapa rekomendasi film sejarah bertema biografi yang kami sarankan adalah Kartini dan A Small Light. Kedua film ini memiliki cerita yang berkaitan dengan sejarah dunia. Film-film sejarah tersebut layak ditonton bersama keluarga.

4

Rise of Empires: Ottoman, menyajikan narasi rekonstruksi sejarah dalam dokudrama

Rise of Empires: Ottoman, menyajikan narasi rekonstruksi sejarah dalam dokudrama
Sumber: netflix.com

Dokudrama adalah kependekan dari dokumenter dan drama. Genre ini mewakili suatu peristiwa sejarah yang aktual dan didasarkan pada cerita yang pernah terjadi. Biasanya, film ini dijahit dengan teknik naratif. 


Selain itu, film subgenre ini juga menyajikan beberapa fakta sejarah secara apa adanya. Kesetiaan terhadap sejarah merupakan elemen dalam subgenre ini. Salah satu dokudrama yang wajib masuk watchlist adalah Rise Of Empires: Ottoman.

5

Suka drama kerajaan? Saksikan The Crown atau Queen Charlotte: A Bridgerton Story

Suka drama kerajaan? Saksikan The Crown atau Queen Charlotte: A Bridgerton Story
Sumber: netflix.com

Kisah-kisah kerajaan yang tertuang dalam pelajaran sejarah sering menghadirkan berbagai pertanyaan dan kesan. Dari mulai perasaan kagum, penasaran terhadap keadaan sebenarnya, hingga kesan menegangkan terhadap peristiwa yang terjadi. Series The Crown dan Quuen Charlotte: A Bridgerton Story di Netflix bisa jadi pilihan melihat kisah kerajaan yang epik. 


Melalui film dan series, cerita kerajaan yang dibalut visual megah mampu menyerupai kejadian aslinya. Anda pun bisa membayangkan cerita melalui dialog-dialog yang disampaikan. Meski demikian, beberapa film menambahkan narasi yang lebih dramatis agar film makin mengesankan. 

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

10 Rekomendasi film sejarah terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh film sejarah terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan rating dan review penonton. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di IMDb.
Ranking popularitas
Filter
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
Perincian
Asal negara
Tahun rilis
Genre
Tema
Durasi
Kategori usia
Sutradara
Penghargaan/nominasi
Rating di IMDb
Pemeran
Setting
Alur cerita
1

Left Bank Pictures, Sony Pictures Television

The Crown

Left Bank Pictures, Sony Pictures Television The Crown 1

Kisah Kerajaan Inggris di bawah kepemimpinan Ratu Elizabeth II

Amerika Serikat, Britania Raya

2016

Historical drama

Pemerintahan

5 season, 50 episode

18+

Stephen Daldry, Philip Martin, Julian Jarrold, and Benjamin Caron

Primetime Emmy Awards, BAFTA Awards, Critics Choice Awards, Golden Globes, AFI Awards

8,6 dari 10

Claire Foy, Olivia Colman, Imelda Staunton, dan lain-lain

Istana Buckingham, Katedral Winchester, Lyceum Theatre, Belvoir Castle

Maju, mundur

2

National Geographic Studios

A Small Light

National Geographic Studios A Small Light 1

Pahlawan di balik buku harian Anne Frank

Amerika Serikat

2023

Drama

Biografi Miep Gies, seorang yang membantu Anne Frank saat kejadian Holocaust

8 episode

17+

Susanna Fogel, Leslie Hope, Tony Phelan

Tidak diketahui

8,4 dari 10

Bel Powley, Liev Schreiber, Joe Cole, Amira Casar, Billie Boullet

Amsterdam, Praha, Ceko

Maju

3

The Weinstein Company TV, Electus

Marco Polo

The Weinstein Company TV, Electus Marco Polo 1

Petualangan Marco Polo dengan aksi memukau

Amerika Serikat

2014

Historical drama, adventure

Petualangan penjelajah jaman Kerajaan Mongol

2 season, 20 episode

18+

Joachim Rønning, Espen Sandberg, Alik Sakharov, Daniel Minahan, David Petrarca, John Maybury, Jon Amiel

American Society of Cinematographers, Australian Production Design Guild Awards, Seoul International Drama Awards

8 dari 10

Lorenzo Richelmy, Benedict Wong, Joan Chen

Malaysia, Kazakhstan, Hungary, Italy, Slovakia

Maju, mundur

4

Karga Seven Pictures, STX Entertainment

Rise of Empires: Ottoman

Karga Seven Pictures, STX Entertainment Rise of Empires: Ottoman 1

Kisah perebutan Konstatinopel dengan storytelling yang ringan

Turki

2020

Dokudrama, action, adventure

Kisah Muhammad Al-Fatih menaklukan Romawi dan Konstatinopel

2 season, 12 episode

18+

Emre Şahin

Turkey Youth Awards, Ayakli Gazete TV Stars Awards, International Izmir Film Festival

7,9 dari 10

Cem Yigit Uzümoglu, Tuba Büyüküstün, Alp Ilkman

Istanbul

Maju, mundur

5

Amusement Park

All Quiet On The Western Front

Amusement Park All Quiet On The Western Front 1

Romantisasi perang seorang prajurit muda

Jerman

2022

Drama epic, action

Perang

148 menit

18+

Edward Berger

Academy Awards, BAFTA Awards, Discussing Film Critics Awards, Golden Globes, Allywood Film Critics Association Awards

7,8 dari 10

Felix Kammerer, Albrecht Schuch, Aaron Hilmer

Praha, Ceko

Maju

6

Reliance Entertainment, Phantom Films, Nadiadwala Grandson Entertainment

83

Reliance Entertainment, Phantom Films, Nadiadwala Grandson Entertainment 83 1

Upaya tim kriket India raih kemenangan Piala Dunia

India

2021

Drama biografi

Perjalanan tim Kriket di World Cup tahun 1983

160 menit

13+

Kabir Khan

Nickelodeon Kids' Choice Awards, Dada Saheb Phalke Film Festival, Indian Film Festival Of Melbourne, Filmfare Awards, Indian Television Academy Awards

7,5 dari 10

Ranveer Singh, Deepika Padukone, Tahir Raj Bhasin

India

Maju, mundur

7

Legacy Pictures dan Screenplay Films

Kartini

Legacy Pictures dan Screenplay Films Kartini 1

Tontonan wajib bagi Anda yang tertarik isu kesetaraan gender

Indonesia

2017

Drama biografi

Kisah kehidipan RA Kartini, pahlawan Indonesia

138

13+

Hanung Bramantyo

Festival Film Bandung, Festival Film Indonesia, Piala Maya, Indonesian Movie Actors Awards

7,5 dari 10

Dian Sastrowardoyo, Deddy Sutomo, Christine Hakim, Acha Septriasa, Ayushita, Reza Rahadian Adinia Wirasti

Indonesia

Maju

8

Plan B Entertainment, Blue-Tongue Films, Porchlight Films

The King

Plan B Entertainment, Blue-Tongue Films, Porchlight Films The King 1

Drama epik kerajaan sang raja kontroversial

Australia, Amerika Serikat

2019

Drama epic

Perang, kerajaan

140 menit

18+

David Michôd

London Critics Circle Film Awards, Film Critics Circle of Australia Awards, Australian Screen Sound Guild

7,3 dari 10

Timothée Chalamet, Joel Edgerton, Robert Pattinson, Lily-Rose Depp, Sean Harris, Ben Mendelsohn, Andrew Havill

Berkeley Castle

Maju, mundur

9

Shondaland

Queen Charlotte: A Bridgerton Story

Shondaland Queen Charlotte: A Bridgerton Story 1

Serial kerajaan terbaru dengan dialog cerdas dan alur cerita kuat

Amerika Serikat

2023

Historical drama

Kisah Queen Charlotte dan King George III

6 episode

18+

Tom Verica

Tidak diketahui

7,3 dari 10

India Amarteifio, Adjoa Andoh, Michelle Fairley, Ruth Gemmell, Corey Mylchreest

Blenheim Palace, Belton House, Merton College, Hatfield House, Waddesdon Manor

Maju, mundur

10

Mooryati Soedibyo Cinema

Sultan Agung: Tahta, Perjuangan, Cinta (Sultan Agung Mataram 1628)

Mooryati Soedibyo Cinema Sultan Agung: Tahta, Perjuangan, Cinta (Sultan Agung Mataram 1628) 1

Film kolosal Indonesia yang memanjakan mata

Indonesia

2018

Drama

Perjuangan Sultan Agung

159 menit

16+ tahun

Hanung Bramantyo

Maya Awards, Festival Film Indonesia

7,1 dari 10

Ario Bayu, Marthino Lio, Adinia Wirasti, Putri Marino,Teuku Rifnu Wikana, Hans de Kraker

Indonesia era Kerajaan Mataram

Maju

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

Left Bank Pictures, Sony Pictures TelevisionThe Crown

The Crown 1
Sumber: netflix.com

Kisah Kerajaan Inggris di bawah kepemimpinan Ratu Elizabeth II

Serial The Crown menceritakan tentang Kerajaan Inggris saat dipimpin Ratu Elizabeth II hingga detik ini. Berkat kisahnya yang menarik perhatian, The Crown telah rilis 5 season dengan total 50 episode. Anda yang menyukai cerita kerajaan Inggris, wajib menyaksikan serial fenomenal ini. Pasalnya, The Crown sempat mendapat kritik dari pihak Kerajaan Inggris karena dianggap mendiskreditkan mereka. 


Dari mulai awal mula Ratu Elizabeth menjadi ratu hingga krisis kepercayaan publik terhadap monarki diceritakan di series ini. Tidak hanya itu, kisah Pangeran Charles dan Lady Diana juga turut mewarnai The Crown menjadi lebih sentimental.

Asal negaraAmerika Serikat, Britania Raya
Tahun rilis2016
GenreHistorical drama
TemaPemerintahan
Durasi5 season, 50 episode
Kategori usia18+
Sutradara Stephen Daldry, Philip Martin, Julian Jarrold, and Benjamin Caron
Penghargaan/nominasiPrimetime Emmy Awards, BAFTA Awards, Critics Choice Awards, Golden Globes, AFI Awards
Rating di IMDb8,6 dari 10
PemeranClaire Foy, Olivia Colman, Imelda Staunton, dan lain-lain
SettingIstana Buckingham, Katedral Winchester, Lyceum Theatre, Belvoir Castle
Alur ceritaMaju, mundur
View all
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

National Geographic StudiosA Small Light

Pahlawan di balik buku harian Anne Frank

Miep Gies, seorang sekretaris yang membantu Anne Frank dan keluarga bersembunyi dari Nazi diceritakan secara fresh di series ini. Drama biopic ini berfokus pada Miep Gies yang juga berjasa menyimpan buku harian Anne Frank yang fenomenal tersebut. Saat menontonnya, Anda akan disuguhkan dengan ketegangan yang konsisten karena keberadaan Nazi. 


Akan tetapi, Anda juga diajak untuk berefleksi mengenai keberanian Miep Gies yang menciptakan harapan meski hanya sekejap. A Small Light adalah sajian berisi yang bisa Anda saksikan bersama keluarga. Segera tonton di Disney+ Hotstar, ya!

Asal negaraAmerika Serikat
Tahun rilis2023
GenreDrama
TemaBiografi Miep Gies, seorang yang membantu Anne Frank saat kejadian Holocaust
Durasi8 episode
Kategori usia17+
SutradaraSusanna Fogel, Leslie Hope, Tony Phelan
Penghargaan/nominasiTidak diketahui
Rating di IMDb8,4 dari 10
PemeranBel Powley, Liev Schreiber, Joe Cole, Amira Casar, Billie Boullet
SettingAmsterdam, Praha, Ceko
Alur ceritaMaju
View all
No.3

The Weinstein Company TV, ElectusMarco Polo

Petualangan Marco Polo dengan aksi memukau

Rekomendasi film sejarah dunia satu ini dijamin membuat Anda terpukau dengan visual di dalamnya. Marco Polo, serial Netflix yang terdiri dari 2 season ini menggambarkan kehidupan Asia pada abad ke 13. Marco Polo menceritakan seorang pedagang Italia yang melewati jalur beberapa negara yang disebut jalur sutra. Suatu ketika, Marco Polo dihadapkan dengan pemimpin Kerajaan Mongol, Kubilai Khan.


Sejak pertemuan itu, beragam drama dan konflik terjadi di kehidupan Marco Polo. Anda akan disuguhkan aksi laga Marco Polo dan para tentara Mongol untuk mempertahankan Kerajaan. Series ini cocok dinikmati saat binge watching ataupun di sela waktu santai mencari hiburan historical drama bergenre action

Asal negaraAmerika Serikat
Tahun rilis2014
GenreHistorical drama, adventure
TemaPetualangan penjelajah jaman Kerajaan Mongol
Durasi2 season, 20 episode
Kategori usia18+
SutradaraJoachim Rønning, Espen Sandberg, Alik Sakharov, Daniel Minahan, David Petrarca, John Maybury, Jon Amiel
Penghargaan/nominasi American Society of Cinematographers, Australian Production Design Guild Awards, Seoul International Drama Awards
Rating di IMDb8 dari 10
PemeranLorenzo Richelmy, Benedict Wong, Joan Chen
SettingMalaysia, Kazakhstan, Hungary, Italy, Slovakia
Alur ceritaMaju, mundur
View all
No.4

Karga Seven Pictures, STX EntertainmentRise of Empires: Ottoman

Kisah perebutan Konstatinopel dengan storytelling yang ringan

Apabila Anda penikmat film dokumenter, dokudrama satu ini tepat untuk Anda. Scenes Rise of Empires: Ottoman yang dibumbui storytelling para sejarawan di antara cuplikannya membuat cerita lebih mudah dipahami. Dokumenter drama ini menceritakan kekaisaran Ottoman yang dipimpin Sultan Mehmed II dalam memperebutkan Konstatinopel.

Series ini tidak hanya menampilkan perang perebutan Konstatinopel, melainkan penggambaran sosok Sultan Mehmed II dan juga intrik lainnya. Selain itu, Rise of Empires: Ottoman memberikan Anda gambaran terhadap perkembangan sejarah dunia mengenai kemajuan peradaban. 

Asal negaraTurki
Tahun rilis2020
GenreDokudrama, action, adventure
TemaKisah Muhammad Al-Fatih menaklukan Romawi dan Konstatinopel
Durasi2 season, 12 episode
Kategori usia18+
SutradaraEmre Şahin
Penghargaan/nominasiTurkey Youth Awards, Ayakli Gazete TV Stars Awards, International Izmir Film Festival
Rating di IMDb7,9 dari 10
PemeranCem Yigit Uzümoglu, Tuba Büyüküstün, Alp Ilkman
SettingIstanbul
Alur ceritaMaju, mundur
View all
No.5

Amusement ParkAll Quiet On The Western Front

Romantisasi perang seorang prajurit muda

All Quiet On The Western Front merupakan film perang sejarah yang diadaptasi dari sebuah novel dengan judul sama. Novel tersebut ditulis oleh seorang veteran Perang Dunia I, Erich Maria Remarque. Meskipun secara keseluruhan film ini termasuk fiksi, suasana yang digambarkan di dalamnya menyerupai keadaan yang sebenarnya. 


Apabila Anda mencari film sejarah bertema perang, film ini layak untuk disaksikan. Kisah ini tentang prajurit muda asal Jerman yang bersemangat ikut perang setelah mendengar pidato patriotik. Namun, saat di medang perang, ia berhadapan dengan keadaan yang berbeda dari bayangannya. Kelamnya medan perang memaksa ia dan temannya harus bertahan hingga perang usai. 

Asal negaraJerman
Tahun rilis2022
GenreDrama epic, action
TemaPerang
Durasi148 menit
Kategori usia18+
SutradaraEdward Berger
Penghargaan/nominasiAcademy Awards, BAFTA Awards, Discussing Film Critics Awards, Golden Globes, Allywood Film Critics Association Awards
Rating di IMDb7,8 dari 10
PemeranFelix Kammerer, Albrecht Schuch, Aaron Hilmer
SettingPraha, Ceko
Alur ceritaMaju
View all
No.6

Reliance Entertainment, Phantom Films, Nadiadwala Grandson Entertainment83

Upaya tim kriket India raih kemenangan Piala Dunia

Film tentang sejarah kali ini berasal dari India yang menceritakan tentang kemenangan tim kriket di Piala Dunia. 83 menjadi salah satu film yang mengangkat kisah paling bersejarah di India. Pasalnya, India yang sudah didominasi olahraga kriket sejak lama ini tidak pernah memenangkan pertandingan apa pun. India dianggap sebagai pelengkap dan diremehkan kemampuannya. 


Sang kapten dan tim berusaha dengan sungguh-sungguh untuk mematahkan anggapan tersebut. Film ini membangkitkan semangat dan motivasi agar tidak pernah berhenti berjuang. Film ini kami rekomendasikan untuk Anda yang sedang membutuhkan film sejarah yang menginspirasi. 

Asal negaraIndia
Tahun rilis2021
GenreDrama biografi
TemaPerjalanan tim Kriket di World Cup tahun 1983
Durasi160 menit
Kategori usia13+
SutradaraKabir Khan
Penghargaan/nominasiNickelodeon Kids' Choice Awards, Dada Saheb Phalke Film Festival, Indian Film Festival Of Melbourne, Filmfare Awards, Indian Television Academy Awards
Rating di IMDb7,5 dari 10
PemeranRanveer Singh, Deepika Padukone, Tahir Raj Bhasin
SettingIndia
Alur ceritaMaju, mundur
View all
No.7

Legacy Pictures dan Screenplay FilmsKartini

Tontonan wajib bagi Anda yang tertarik isu kesetaraan gender

Anda mencari tontonan yang membahas kesetaraan gender? Kartini adalah salah satu film sejarah Indonesia terbaik. Secara garis besar, film ini mengisahkan sosok Kartini, salah satu pahlawan wanita Indonesia. Sepanjang hidupnya, ia berjuang untuk kesetaraan hak bagi semua orang, khususnya perempuan.


Dengan begitu, film ini sangat cocok untuk Anda yang tertarik dengan isu kesetaraan gender. Anda dapat belajar tentang pemikiran dan juga kegigihan Kartini dalam memperjuangkan kesetaraan hak bagi semua orang.

Asal negaraIndonesia
Tahun rilis2017
GenreDrama biografi
TemaKisah kehidipan RA Kartini, pahlawan Indonesia
Durasi138
Kategori usia13+
SutradaraHanung Bramantyo
Penghargaan/nominasiFestival Film Bandung, Festival Film Indonesia, Piala Maya, Indonesian Movie Actors Awards
Rating di IMDb7,5 dari 10
PemeranDian Sastrowardoyo, Deddy Sutomo, Christine Hakim, Acha Septriasa, Ayushita, Reza Rahadian Adinia Wirasti
SettingIndonesia
Alur ceritaMaju
View all
No.8

Plan B Entertainment, Blue-Tongue Films, Porchlight FilmsThe King

Drama epik kerajaan sang raja kontroversial

Drama kerajaan sering menjadi cerita yang tidak ada habisnya untuk diceritakan, salah satunya adalah cerita-cerita Kerajaan Inggris. Film yang satu ini mengangkat kisah Raja Henry V. Di film ini, Raja Henry V digambarkan sosok anak raja yang tidak setuju dengan pemerintahan ayahnya. Oleh karena itu, Raja Henry V memutuskan meninggalkan istana dan berbuat semaunya. 

Meskipun Raja Henry V dikenal pembangkang, ia tetap bisa diandalkan saat harus menggantikan ayahnya menjadi pemimpin kerajaan. Bagi Anda penikmat film epik kerajaan, film yang dibintangi oleh Timothée Chalamet ini wajib Anda masukan watchlist, ya!

Asal negaraAustralia, Amerika Serikat
Tahun rilis2019
GenreDrama epic
TemaPerang, kerajaan
Durasi140 menit
Kategori usia18+
SutradaraDavid Michôd
Penghargaan/nominasiLondon Critics Circle Film Awards, Film Critics Circle of Australia Awards, Australian Screen Sound Guild
Rating di IMDb7,3 dari 10
PemeranTimothée Chalamet, Joel Edgerton, Robert Pattinson, Lily-Rose Depp, Sean Harris, Ben Mendelsohn, Andrew Havill
SettingBerkeley Castle
Alur ceritaMaju, mundur
View all
No.9

ShondalandQueen Charlotte: A Bridgerton Story

Serial kerajaan terbaru dengan dialog cerdas dan alur cerita kuat

Rekomendasi film sejarah terbaru yang tidak boleh Anda lewatkan adalah Queen Charlotte: A Bridgerton Story. Series ini menceritakan tentang Queen Charlotte dan Raja George III yang memiliki penyakit mental. Kejadian yang dialami Queen Charlotte tidaklah mudah. Meski begitu, ia tetap Ratu Inggris yang harus mengayomi rakyat dan negara dengan baik.


Mini-series berjumlah 6 episode ini memiliki dialog-dialog cerdas dan analogi yang unik sehingga Anda tidak akan jenuh. Alur cerita yang kuat juga memberikan pemahaman yang mudah mengenai kisah yang ingin disampaikan. Kalau Anda mencari series untuk marathon, nikmati Queen Charlotte: A Bridgerton Story di Netflix!

Asal negaraAmerika Serikat
Tahun rilis2023
GenreHistorical drama
TemaKisah Queen Charlotte dan King George III
Durasi6 episode
Kategori usia18+
SutradaraTom Verica
Penghargaan/nominasiTidak diketahui
Rating di IMDb7,3 dari 10
PemeranIndia Amarteifio, Adjoa Andoh, Michelle Fairley, Ruth Gemmell, Corey Mylchreest
Setting Blenheim Palace, Belton House, Merton College, Hatfield House, Waddesdon Manor
Alur ceritaMaju, mundur
View all
No.10

Mooryati Soedibyo CinemaSultan Agung: Tahta, Perjuangan, Cinta (Sultan Agung Mataram 1628)

Film kolosal Indonesia yang memanjakan mata

Bagi Anda pencinta film kolosal, film Sultan Agung: Takhta, Perjuangan, Cinta bisa menjadi pilihan. Film sejarah Indonesia ini bercerita mengenai kehidupan Sultan Agung Hanyakrakusuma yang berhasil membawa Kasultanan Mataram Islam pada puncak kejayaan. 


Termasuk dalam subgenre epik, film ini menyajikan kemegahan dan visual yang cukup apik. Jika rindu dengan film-film kolosal tahun 70-an hingga 90-an, film ini akan membawa Anda ke masa-masa itu.

Asal negaraIndonesia
Tahun rilis2018
GenreDrama
TemaPerjuangan Sultan Agung
Durasi159 menit
Kategori usia16+ tahun
SutradaraHanung Bramantyo
Penghargaan/nominasiMaya Awards, Festival Film Indonesia
Rating di IMDb7,1 dari 10
PemeranArio Bayu, Marthino Lio, Adinia Wirasti, Putri Marino,Teuku Rifnu Wikana, Hans de Kraker
SettingIndonesia era Kerajaan Mataram
Alur ceritaMaju
View all

Baca juga rekomendasi film lainnya di sini

Tidak hanya film sejarah, kami juga pernah memberikan rekomendasi tontonan menarik lainnya. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi tontonan untuk Anda para moviegoer yang bisa dijadikan referensi.

Kesimpulan

Pada dasarnya, film sejarah merupakan salah satu genre film yang menarik untuk ditonton. Tidak hanya memberikan hiburan semata, Anda juga akan mendapatkan pengetahuan di dalamnya. Selain itu, penonton pastinya akan mendapatkan berbagai perspektif yang lebih luas tentang sejarah di seluruh dunia. Tunggu apa lagi, segera buka aplikasi streaming film kesayangan Anda dan selamat menonton!

5 Rekomendasi Film Sejarah terbaik

No. 1: Left Bank Pictures, Sony Pictures TelevisionThe Crown

No. 2: National Geographic StudiosA Small Light

No. 3: The Weinstein Company TV, ElectusMarco Polo

No. 4: Karga Seven Pictures, STX EntertainmentRise of Empires: Ottoman

No. 5: Amusement ParkAll Quiet On The Western Front

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini
Deskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.
  1. TOP
  2. Hobi
  3. Film, serial, dan podcast
  4. 10 Rekomendasi Film Sejarah Terbaik (Terbaru Tahun 2024)

mybest

Bekerja sama dengan kreator konten dan ahli di bidangnya,
mybest membantu Anda dalam memilih dan menemukan produk terbaik.

Copyright mybest All Rights Reserved.