mybest
Kandang hewan lainnya

Layanan Rekomendasi

  1. TOP
  2. Perawatan hewan
  3. Perawatan & perlengkapan hewan lainnya
  4. 10 Kandang Ayam Terbaik - Ditinjau oleh Veterinarian (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Kandang Ayam Terbaik - Ditinjau oleh Veterinarian (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Kandang Ayam Terbaik - Ditinjau oleh Veterinarian (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Kandang Ayam Terbaik - Ditinjau oleh Veterinarian (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Kandang Ayam Terbaik - Ditinjau oleh Veterinarian (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Kandang Ayam Terbaik - Ditinjau oleh Veterinarian (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Kandang Ayam Terbaik - Ditinjau oleh Veterinarian (Terbaru Tahun 2023)

Jika Anda ingin memelihara ayam, Anda perlu mengenali jenis-jenis kandang ayam. Jenis ayam pun berbeda-beda, ada ayam hias, ada juga ayam ternak yang dimanfaatkan telur atau dagingnya. Anda perlu menyesuaikan jenis ayam dan kandangnya, apakah perlu kandang ayam tradisional atau kandang modern. Bahan kandang pun bermacam-macam, ada bambu, kayu, atau galvanis.


Kami akan memberikan tips serta rekomendasi merek kandang ayam yang bagus, seperti Alfaplast dan Sinar Mustika. Beberapa model kandang, seperti umbaran, baterai, dan kurungan, juga turut kami ulas. Artikel ini sudah ditinjau oleh dokter hewan kami, drh. Doel.

Diperbaharui 11-30-2022
drh. Doel
Pakar
Veterinarian
drh. Doel

drh. Muhammad Fadhlullah Mursalim yang lebih dikenal dengan drh. Doel adalah seorang dokter hewan alumni Universitas Airlangga. Setelah lulus, beliau bekerja di bidang perunggasan selama 2 tahun kemudian melanjutkan S2 Biomedik di Universitas Hasanuddin. Setelah S2, beliau melanjutkan bekerja sebagai dosen di Departemen Mikrobiologi Prodi Kedokteran Hewan Fakultas Kedokteran Universitas Hasanuddin sampai sekarang. Beliau juga sudah menyelesaikan studi S3 di Chulalongkorn University, Thailand. Beliau sering sharing mengenai keilmuan di Instagram-nya.

Profil drh. Doel
Lanjut membaca
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca
  • Konten ini dibuat secara independen oleh mybest. Kami mungkin menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen dan/atau pemasangan iklan. Namun, produsen dan lainnya tidak terlibat dalam isi konten ataupun penentuan peringkat.
  • Silakan lihat kebijakan editorial mybest untuk detailnya
Pakar dalam artikel ini meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber. (Diperbaharui pada 13 Januari 2023)

Daftar isi

Mengenal jenis-jenis ayam

Sebelum memilih kandangnya, ada baiknya Anda kenal jenis ayam yang ingin Anda pelihara. Setiap jenis ayam membutuhkan kandang yang berbeda. Beberapa jenis ayam yang sering dipelihara adalah petelur, broiler, kate, dan bangkok. Berikut ini beberapa keunikan setiap ayam tersebut.

Ayam hias dan aduan: Dipelihara oleh para pehobi

Ayam hias dan aduan: Dipelihara oleh para pehobi

Jika ayam ternak dimanfaatkan telur atau dagingnya, ayam hias atau aduan ditujukan untuk hobi. Ayam ini dirawat sebaik-baiknya agar bisa menang kontes atau dilatih agar garang saat bertanding. Berikut ini beberapa jenis ayam yang sering dipelihara para pehobi.


  • Ayam kate atau katai: Ayam ini ditemukan tahun 1700-an di daerah Bantam (sekarang namanya Banten) oleh pedagang Eropa. Di Inggris, ayam ini dikenal sebagai bantam chicken. Ayam kate terkenal memiliki badan yang kecil dan pendek. Jika dirawat dengan baik, ayam kate bisa menghasilkan bulu yang bagus, lho.

  • Ayam bangkok: Ayam ini aslinya berasal dari Bangkok, Thailand. Namun, karena banyak disilangkan dengan jenis ayam lain, sulit diketahui mana ayam yang asli ras Bangkok. Ayam bangkok adalah petarung yang andal dan berani mati. Leher yang panjang, dada tegap, dan tubuh yang besar menjadi ciri khasnya.

  • Ayam cemani: Warna serba hitam menjadi ciri khas utama ayam cemani. Mulai dari kaki, bulu, kepala, hingga jenggernya berwarna hitam. Namun, ayam hias ini juga bisa dimakan, lho. Biasanya harga ayam cemani tergolong tinggi.

  • Ayam ketawa: Sekilas tidak ada yang spesial dari ayam ini, hanya seperti ayam jago atau pejantan lainnya saja. Saat berkokok, ayam ini mengeluarkan suara seperti orang tertawa. Inilah yang membuatnya spesial di kalangan para pehobi ayam hias. Kehadirannya bisa membuat suasana rumah lebih ramai dan terasa lebih bahagia.

  • Ayam onagadori: Ayam asal Jepang ini memiliki ekor yang panjang dan indah. Ia suka habitat yang luas, bahkan sering bertengger di dahan pohon. Jika sudah begini, keindahan ekornya akan makin keluar. Panjang tubuhnya bisa mencapai 1,5 meter, bahkan di Jepang bisa lebih dari 10 meter. Anda perlu menyiapkan kandang yang luas untuk memelihara ayam ini.

Kandang ayam hias biasanya dibuat lebih personal. Desainnya pun dibuat lebih estetik dan bagus karena bisa meningkatkan harga jual. Namun, tak jarang juga yang hanya membuat kandangnya dari bambu atau kayu sederhana.

Ayam ternak: Dimanfaatkan telur atau dagingnya

Ayam ternak: Dimanfaatkan telur atau dagingnya

Orang Indonesia sangat gemar makan telur dan daging ayam. Tak heran jika permintaan telur dan daging ayam sangat tinggi. Ayam yang diternakkan antara lain adalah jenis ayam petelur, broiler, dan ayam kampung.


  • Ayam petelur: Ayam petelur adalah jenis ayam yang diternakkan untuk diambil telurnya. Ada setidaknya dua jenis ayam petelur, yakni ringan dan medium. Ayam petelur medium biasanya telurnya berwarna cokelat dan dagingnya siap dikonsumsi. Sementara itu, ayam petelur ringan badannya lebih ramping, telurnya berwarna putih, dan dagingnya belum siap dikonsumsi.

  • Ayam pedaging (broiler): Selain ayam petelur, ayam pedaging atau broiler juga sering diternakkan karena permintaan yang melimpah. Ayam broiler siap dipanen dagingnya dalam jangka waktu satu hingga dua bulan.

  • Ayam kampung: Hampir mirip dengan ayam broiler, ayam kampung juga dimanfaatkan dagingnya. Namun, ayam kampung proses perawatannya lebih lama, yakni bisa mencapai 6 bulanan. Ayam kampung terkenal lebih rendah lemak dan sehat dibandingkan ayam broiler. Tak heran jika harganya juga lebih mahal.

Kandang yang digunakan untuk ayam ternak lebih luas dibandingkan ayam hias atau aduan. Penjelasan selengkapnya akan kami bahas pada subbab selanjutnya. 

Berkolaborasi dengan pakar: Cara memilih kandang ayam

Sebelum membeli kandang ayam, baca terlebih dahulu beberapa tips berikut ini. Semoga dapat membantu Anda untuk lebih mengenal tentang karakter ayam, jenis kandang, serta bahan yang cocok.

① Pilih berdasarkan jenis kandangnya

Ada beberapa model atau jenis kandang ayam yang bisa Anda beli atau buat untuk ayam kesayangan Anda. Contohnya adalah kandang umbaran, kurungan, dan kandang baterai (tunnel). Untuk lebih jelasnya, mari simak perbedaan macam-macam kandang ayam berikut ini. 

Kandang ayam umbaran: Ayam dibiarkan bebas

Kandang ayam umbaran: Ayam dibiarkan bebas

Kandang umbaran berasal dari kata umbar yang artinya mengumbar atau membiarkan. Pada dasarnya, kandang umbaran hanyalah memberikan penyekat di halaman yang dijadikan kandang ayam. Sekat bisa berupa jaring kawat atau nilon dengan tiang berbahan kayu. Desainnya disesuaikan dengan seberapa luas ruangan yang dijadikan kandang ayam.


Interiornya pun dibiarkan tanpa sekat-sekat. Ayam di dalam kandang umbaran bisa bergerak bebas, meskipun jaraknya tidak luas. Namun, dengan model kandang seperti ini, bisa terjadi kompetisi saat makan ataupun perkelahian antar ayam. Hal inilah yang harus disiasati dengan baik agar ayam-ayam Anda tidak mati atau mengalami gizi yang tidak seimbang.


Model kandang ini harus selalu diperhatikan kebersihan alas atau lantainya. Alas atau lantai yang kotor akan menyebabkan penyakit yang disebabkan oleh bakteri. Terlebih jika ayam terluka pada telapak kaki. Bakteri akan dengan mudah akan masuk melalui luka tersebut. Kotoran yang menumpuk juga akan membuat kadar amonia meningkat yang dapat menyebabkan gangguan pernapasan pada ayam.

Kurungan ayam: Model tradisional dan lebih ekonomis

Kurungan ayam: Model tradisional dan lebih ekonomis

Jika kapasitas kandang umbaran tergantung pada jumlah ayamnya, kurungan ayam lebih bersifat personal. Satu kurungan hanya untuk satu ayam. Kurungan ayam biasanya terbuat dari kayu tipis atau bambu. Kelebihan tipe kurungan tradisional ini adalah harganya yang ekonomis dan desainnya simpel sehingga pembuatannya mudah.


Tipe kandang ini juga ringan dan mudah dibawa atau digeser ke spot yang Anda inginkan. Kurungan ayam seperti ini cocok untuk menjemur ayam jago Anda setelah dimandikan. Kekurangannya adalah kurang tahan lama dan risiko ayam untuk kabur lebih besar. Jadi, agak riskan untuk menyimpan ayam di kandang jenis kurungan pada malam hari. Selain itu, jika ukuran kurungannya sempit, ayam akan lebih malas gerak.

Kandang baterai (tunnel): Digunakan untuk beternak ayam petelur

Kandang baterai (tunnel): Digunakan untuk beternak ayam petelur

Konsepnya sebenarnya mirip kurungan ayam, tetapi ukurannya lebih luas dan memanjang. Lalu, kandang diberikan sekat berjarak agar ayam tidak rebutan pakan atau berkelahi. Jika kurangan ayam berbentuk kotak atau bulat hanya bisa untuk 1–2 ekor ayam, kandang ini lebih muat banyak.


Kandang baterai bisa digunakan untuk beternak ayam petelur atau broiler. Untuk skala rumahan, Anda bisa membuat kandang baterai satu hingga dua tingkat. Kandang ini memudahkan peternak dalam memberikan pakan dan melihat perkembangan ayam. Namun, karena didiamkan dalam ruangan bersekat, ayam jadi lebih malas gerak dan bisa stres.

② Ketahui bahan pembuat kandang ayam

Ketahui bahan pembuat kandang ayam

Kandang ayam bisa dibuat dari berbagai macam bahan. Kandang tradisional biasanya terbuat dari bambu atau kayu. Sementara itu, kandang ayam modern terbuat dari baja ringan atau galvanis. Berikut ini perbedaan setiap bahan.


  • Bambu: Kandang bambu bersifat lentur dan harganya ekonomis. Kekurangan dari bahan ini adalah lebih cepat rusak dan kurang kuat.

  • Kayu: Bahan kayu lebih kukuh dibandingkan bambu dan lebih tahan lama. Bahan ini biasanya digunakan untuk kandang jenis kurungan kotak atau umbaran. Biasanya, bahan kayu dikombinasikan lagi dengan kawat besi untuk membatasi ayam. Harga kandang kayu bisa jadi sedikit lebih tinggi dibandingkan kandang bambu.

  • Baja ringan atau galvanis: Kedua bahan ini sebenarnya sama. Baja ringan adalah nama bahannya, sedangkan galvanis adalah nama dagangnya. Meski bobotnya ringan, kekuatan produk berbahan galvanis sangat bagus. Namun, jika cuaca panas, galvanis sangat menyerap panas sehingga ayam bisa kepanasan. Solusinya, Anda wajib memiliki kanopi atau meletakkannya di ruangan tertutup.

10 Rekomendasi kandang ayam terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk kandang ayam terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee. Disclaimer: Sepuluh produk di bawah ini murni rekomendasi mybest dan bukan dari drh. Doel.
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
1

Jaring Pagar Kandang Ayam

 Jaring Pagar Kandang Ayam 1枚目

Pagari ayam-ayam Anda agar tidak keluar halaman!

2

Alfaplast

Kandang Plastik Ayam Petelur 6 Pintu

Alfaplast Kandang Plastik Ayam Petelur 6 Pintu 1枚目

Bahan antikorosi dan tidak lapuk oleh kotoran ayam

3

Sinar Mustika

Kandang Ayam Petelur Layer Kawat Baterai Galvanis

Sinar Mustika Kandang Ayam Petelur Layer Kawat Baterai Galvanis 1枚目

Mudah memantau perkembangan ayam petelur Anda

4

Kandang Ayam Bekisar Kayu jati

 Kandang Ayam Bekisar Kayu jati 1枚目

Terbuat dari jati Jepara yang terkenal

5

Kurungan Kliter Ayam

 Kurungan Kliter Ayam 1枚目

Kandang sekaligus arena melatih ayam aduan Anda!

6

Kandang Limas untuk Ayam dan Burung

 Kandang Limas untuk Ayam dan Burung 1枚目

Sangkar ayam untuk memamerkan keindahan ayam hias Anda

7

Kandang Ayam Bambu Kotak

 Kandang Ayam Bambu Kotak 1枚目

Meskipun tradisional, keamanannya tetap terjaga!

8

Sangkar Ayam Model Bawang

 Sangkar Ayam Model Bawang 1枚目

Tampil unik dengan kurungan ayam bentuk bawang!

9

Kandang Anak Ayam Petelur DOC

 Kandang Anak Ayam Petelur DOC 1枚目

Dilengkapi lampu agar ayam starter bisa tumbuh dengan baik

10

Kandang Kurungan Ayam Bambu

 Kandang Kurungan Ayam Bambu 1枚目

Kandang bambu untuk menjemur ayam jago kesayangan Anda

Perincian produk
Close
No.1

Jaring Pagar Kandang Ayam

Mulai dari Rp36.000,00

Pagari ayam-ayam Anda agar tidak keluar halaman!

Kelebihan:

  • Cocok untuk Anda yang memiliki banyak ayam peliharaan 
  • Ayam tidak mudah stres karena memiliki ruang gerak yang cukup

Kekurangan:

  • Hanya cocok untuk Anda yang memiliki lahan cukup luas
  • Ayam rentan menerobos keluar jika terdapat jaring yang berlubang

Kandang umbaran bisa jadi solusi untuk Anda yang punya halaman luas. Metode umbaran ini dapat membuat ayam tidak stres karena lebih bebas bergerak. Anda bisa membuat pagar-pagar kayu kecil, lalu memasang kurungan tali nilon di sekelilingnya. 


Bentuk kandang ini mirip dengan jaring lapangan futsal, tetapi bisa digunakan untuk ayam. Jaring-jaring nilon ini juga berfungsi agar tidak ada predator atau burung pengganggu. Untuk memastikan keamanan ayam peliharaan Anda, Anda perlu mengecek secara berkala untuk memastikan tidak ada jaring yang berlubang. 

No.2

AlfaplastKandang Plastik Ayam Petelur 6 Pintu

Mulai dari Rp112.000,00

Bahan antikorosi dan tidak lapuk oleh kotoran ayam

Kelebihan:

  • Bahan plastik yang kuat dan tidak melukai ayam
  • Bahan tidak korosif atau lapuk oleh kotoran ayam

Kekurangan:

  • Produk perlu dirakit mandiri (butuh waktu untuk memasangnya)


Mau punya usaha ternak ayam skala rumahan hingga menengah? Anda bisa memakai kandang ayam petelur berbahan plastik ini. Bahan kandang yang terbuat dari plastik ini dikatakan lebih tahan korosi dan tidak mudah lapuk oleh kotoran ayam. 


Dibandingkan bahan bambu atau kayu, material plastik juga lebih minim pori sehingga tidak mudah terkontaminasi bakteri. Selain itu, ayam-ayam Anda juga lebih terhindarkan dari risiko terluka akibat terjepit. 

No.3

Sinar MustikaKandang Ayam Petelur Layer Kawat Baterai Galvanis

Mulai dari Rp166.750,00

Mudah memantau perkembangan ayam petelur Anda

Kelebihan:

  • Bahan kukuh
  • Terdapat sekat untuk memberi jarak antar ayam sehingga ayam tidak rebutan pakan

Kekurangan:

  • Terdapat minimal order lima puluh set
  • Bahan galvanis mudah menyerap panas sehingga ayam bisa kepanasan jika cuaca sedang panas

Kandang baterai berbahan galvanis sangat pas untuk Anda yang beternak ayam petelur atau broiler. Satu set kandang ini berisi empat pintu yang setiap pintunya bisa berisi dua ekor ayam. Dengan demikian, satu set kandang ini dapat memuat hingga delapan ekor ayam. 


Selain simpel dan modern, kandang seperti ini juga lebih praktis untuk memonitor perkembangan ayam. Anda bisa memonitor ayam ternak Anda terkait pemberian vaksin, pakan, ataupun mengambil telurnya. Bobotnya juga hanya 5 kg sehingga bisa Anda pindahkan ke mana-mana dengan mudah.

No.4

Kandang Ayam Bekisar Kayu jati

Mulai dari Rp2.000.000,00

Terbuat dari jati Jepara yang terkenal

Kelebihan:

  • Terbuat dari kayu jati Jepara berkualitas
  • Desain sangkar yang detail buatan pengrajin berpengalaman

Kekurangan:

  • Motif kayu bisa jadi berbeda dengan yang terlihat pada gambar

Jepara adalah pusatnya kerajinan tangan berbahan kayu jati. Nah, untuk Anda yang mencari kandang ayam hias berkualitas, silakan cek kurungan jati Jepara ini. Bahan jati Jepara terkenal kuat, kukuh, awet, dan mewah. Kandang ini pas sekali untuk jenis ayam hias, seperti ayam bekisar, ayam onagadori, atau ayam ketawa.


Selain itu, motif kandang ini juga sangat menarik, yakni berupa ukiran yang sangat detail. Produk ini dilengkapi pula dengan finishing semprot melamin sehingga hasilnya lebih berkilau. 

No.5

Kandang sekaligus arena melatih ayam aduan Anda!

Kelebihan:

  • Kurungan bisa dibongkar pasang dan bisa dilipat
  • Aman dari gangguan hewan lain

Kekurangan:

  • Kurang cocok untuk mengurung ayam lebih dari satu ekor

Selain untuk kandang, kurungan kliter juga berfungsi untuk melatih ayam aduan. Jadi, satu ayam aduan diletakkan di dalam kurungan, sedangkan satunya lagi di luar kurungan. 


Keduanya tidak akan saling melukai karena kurungan ini dibuat dua lapis. Tiang-tiang kurungannya terbuat dari besi dan ada jaring-jaringnya. Otot kaki ayam jadi lebih kuat dan siap tanding saat diadu. Jika sedang mempersiapkan ayam jagoan Anda untuk bertanding, gunakan kurungan kliter.

No.6

Kandang Limas untuk Ayam dan Burung

Mulai dari Rp199.000,00

Sangkar ayam untuk memamerkan keindahan ayam hias Anda

Kelebihan:

  • Desainnya membuat ayam hias tidak mudah menerobos/kabur dari kandang
  • Aman dari gangguan hewan predator
  • Terdapat alas/tatakan untuk menampung kotoran

Kekurangan:

  • Beberapa pembeli mengeluhkan atap sangkar yang catnya sedikit terkelupas dan tipis

Anda yang memiliki taman luas boleh mencoba memasang kandang yang satu ini di halaman rumah. Sangkar besi ini ideal untuk ayam hias, seperti ayam bekisar. Selain untuk ayam, Anda bisa juga memelihara burung beo atau burung hias lainnya di kandang ini. 


Desainnya cukup modern, minimalis, dan aman. Rangkanya terbuat dari tiang besi sehingga lebih kukuh dan awet. Kandang ini juga ada atapnya sehingga ayam lebih terlindungi dari hujan ataupun sinar matahari. Ukuran kandangnya pun cukup luas untuk satu atau dua ekor ayam. 

No.7

Kandang Ayam Bambu Kotak

Mulai dari Rp55.000,00

Meskipun tradisional, keamanannya tetap terjaga!

Kelebihan:

  • Relatif aman dan ayam tidak mudah kabur

Kekurangan:

  • Kualitas bahan kandang akan berkurang (lapuk) seiring dengan usia pemakaian

Salah satu bentuk kandang ayam tradisional yang populer adalah kandang bambu kotak ini. Kandang ayam ini memiliki keamanan yang baik untuk tempat tinggal ayam Anda. Jarak antara setiap bambunya juga cukup rapat sehingga ayam Anda tidak mudah menerobos atau kabur dari kandang.


Ruang geraknya pun cukup luas untuk satu atau dua ekor ayam. Dengan begitu, ayam jadi lebih tidak mudah stres karena sulit bergerak. Karena terbuat dari bambu, harganya masih tergolong ekonomis juga, lho! 

No.8

Sangkar Ayam Model Bawang

Mulai dari Rp325.000,00

Tampil unik dengan kurungan ayam bentuk bawang!

Kelebihan:

  • Bisa digantung (dilengkapi gantungan)
  • Keamanan terjaga, ayam tidak mudah kabur/menerobos keluar

Kekurangan:

  • Bahan bambu dan kayu memiliki risiko berjamur

Kurungan ayam yang satu ini tampil unik dengan desainnya yang menyerupai bawang. Kandang dengan model seperti ini ideal untuk mengurung ayam hias, misalnya ayam hutan atau ayam kate. Kurungan ini juga cukup secure karena dilengkapi dengan alas yang rapat. Dengan alas dua lapis ini, kotoran ayam pun dapat ditampung dengan baik dan mudah untuk dibersihkan.

No.9

Dilengkapi lampu agar ayam starter bisa tumbuh dengan baik

Kelebihan:

  • Sudah dilengkapi lampu untuk menjaga suhu kandang tetap hangat

Kekurangan:

  • Kandang ini dikirim dalam kondisi tidak terpasang, perlu waktu untuk merakitnya sendiri 

Kandang kayu satu ini dikhususkan untuk ayam starter. Ayam yang tergolong starter adalah day old chicken (DOC) hingga ayam usia 1,5 bulan. Ayam seperti ini masih membutuhkan cahaya atau panas yang intens karena bulunya belum tumbuh sempurna.


Selain kukuh, kandang ayam yang satu ini juga dilengkapi dengan lampu. Anak-anak ayam akan merasa lebih hangat sehingga tidak mudah mati pada usia awal kelahiran. 

No.10

Kandang Kurungan Ayam Bambu

Mulai dari Rp95.000,00

Kandang bambu untuk menjemur ayam jago kesayangan Anda

Kelebihan:

  • Terbuat dari bahan ramah lingkungan
  • Kandang mudah digeser/dipindah ke spot yang diinginkan

Kekurangan:

  • Ayam dapat kabur dan riskan menerobos keluar lewat celah bawah kandang
  • Hanya cukup untuk mengurung satu ekor ayam

Kurungan bulat berbahan bambu merupakan salah satu kandang ayam tradisional yang masih sering dipakai. Kandang bambu ini cukup lazim dipakai untuk menjemur ayam bangkok atau ayam jago setelah dimandikan. 


Kurungan ayam ini terbilang cukup praktis dan ringan sehingga mudah digeser ke spot yang Anda inginkan untuk menjemur ayam. Namun, sebaiknya Anda memperhatikan kesesuaian ukuran kandang dengan ayam Anda. Jangan sampai ayam bangkok kesayangan Anda merasa kesempitan di dalamnya.

Pertanyaan umum seputar kandang ayam

Pertanyaan umum seputar kandang ayam

Selain informasi yang sudah kami jabarkan, ada beberapa pertanyaan yang sering ditanyakan pembaca tentang kandang ayam. Berikut ini kami rangkum pertanyaan dan jawabannya, ya.

Kandang ayam bagusnya menghadap ke arah mana?

Apakah kandang ayam harus terkena sinar matahari? Ayam tetap butuh sinar matahari agar dapat asupan vitamin D yang cukup. Namun, intensitasnya tidak boleh berlebihan, terutama saat siang hari. 


Ayam bisa dehidrasi dan stres jika terkena sinar matahari yang terlalu menyengat. Oleh karena itu, kandang ayam sebaiknya membujur dari timur ke barat. Selain itu, usahakan atap kandang terbuat dari bahan yang tidak menyerap sinar matahari agar ayam tidak terlalu kepanasan.

Jenis lampu apa yang cocok untuk kandang ayam dan kapan memasangnya?

Fungsi lampu di kandang ayam bukan hanya untuk menerangi dan menghangatkan tubuh ayam. Namun, lampu bisa menggantikan cahaya matahari pada malam hari. Cahaya dari lampu juga akan merangsang hormon pada ayam yang digunakan untuk pembuahan. Jika Anda ingin ayam petelur lebih cepat bertelur, cahaya yang ada di kandang harus optimal.


Kebutuhan cahaya dan jenis lampu disesuaikan dengan masa hidup ayam

  • Masa starter (0–6 minggu): Ayam butuh cahaya sekitar 21–24 jam per hari. Gunakan lampu 20–40 lux
  • Masa grower (7–8 minggu): Ayam butuh cahaya sekitar 12 jam per hari. Gunakan lampu 5–10 lux.
  • Masa layer (>18–60 minggu): Fase ini terjadi ketika ayam ingin dipanen telurnya. Cahaya yang dibutuhkan maksimal 16 jam per hari. Gunakan lampu 10–20 lux.

Apa saja syarat kandang ayam yang baik?

Berikut ini syarat-syarat kandang yang baik:

  • Usahakan kandang ayam menghadap ke timur agar terkena cahaya matahari pagi.
  • Kandang kering dan tidak lembap agar tidak tumbuh bakteri dan penyakit lainnya.
  • Letakkan kandang di dataran yang lebih tinggi agar tidak kebanjiran.
  • Ventilasi bagus agar ayam tidak sesak dan sirkulasi udara aman.
  • Luas kandang harus disesuaikan dengan jumlah dan usia ayam. Idealnya, satu meter persegi bisa digunakan untuk 25 ekor ayam kecil atau delapan ekor ayam remaja.

Baca juga rekomendasi perlengkapan hewan lainnya di sini

Kami sudah pernah membahas perlengkapan hewan yang mungkin bisa membantu Anda dan hewan peliharaan Anda. Silakan klik tautan di bawah ini untuk mengetahui infonya lebih lanjut.

Kesimpulan

Sudah dapat kandang ayam terbaik sesuai jenis ayam yang Anda pelihara? Dalam memilih kandang, perhatikan model, ukuran, dan bahannya, ya. Jika Anda berniat untuk beternak ayam, tentunya Anda butuh lahan dan kandang yang luas. Anda bisa menggunakan model kandang baterai atau closed house.


Sementara itu, untuk ayam hias atau ayam aduan, Anda bisa menggunakan kandang kurungan. Usahakan memilih bahan kandang yang kuat dan adem. Lalu, letakkan kandang di tempat rindang.

5 Rekomendasi Kandang Ayam terbaik

No. 1Jaring Pagar Kandang Ayam

No. 2AlfaplastKandang Plastik Ayam Petelur 6 Pintu

No. 3Sinar MustikaKandang Ayam Petelur Layer Kawat Baterai Galvanis

No. 4Kandang Ayam Bekisar Kayu jati

No. 5Kurungan Kliter Ayam

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.

Artikel terkait

Artikel populer

Favlist populer