Apakah Anda pencinta sheet mask? Salah satu merk sheet mask Korea yang banyak dicari belakangan ini adalah Ariul. Ariul muncul di Indonesia dengan produk 7 Days Mask yang begitu iconic. Selain itu, masih ada Mood Maker Mask dan Watermelon Sheet Mask. Harganya pun pas di kantong.
Di artikel kali ini kami akan membahas masker Ariul. Simak tips kami dalam memilih produknya serta rekomendasi masker Ariul terbaik. Anda bisa memilih masker Ariul untuk jerawat, kulit kering, dan berbagai kebutuhan kulit lainnya. Temukan masker Ariul yang bagus dan sesuai dengan kebutuhan!
mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber. (Diperbaharui pada 13 Januari 2023)
Ariul adalah merek produk perawatan kulit asal Korea. Ariul sendiri berasal dari bahasa Korea, yaitu "ari" yang berarti cantik dan "ul" yang berarti wajah atau spirit.
Ariul berada di bawah perusahaan Moeim. Moeim berusaha membangun ekosistem yang berkelanjutan. Dengan demikian, berbagai merek di bawah naungan Moeim juga memiliki tujuan yang sama, termasuk Ariul.
Ariul hadir pada tahun 2014. Fokus Ariul adalah menggunakan bahan-bahan alami untuk menutrisi kulit. Formulasi produknya disesuaikan dengan kebutuhan kulit masyarakat urban. Konsistensi Ariul dalam menggunakan bahan alami membuahkan hasil yang manis. Ariul menjadi pemenang Brand of the Year 2019 dalam kategori Natural Cosmetics
Produk Ariul meliputi pembersih wajah, pelembap, masker, pembalut, dan diet jelly. Lini produk andalan Ariul adalah 7days. Produk 7days diklaim aman digunakan setiap hari, termasuk maskernya. Tak perlu ragu menggunakan produk Ariul karena semuanya bebas paraben, TEA (triethylamine), pewarna buatan, dan mineral oil.
Nah, Ariul menggunakan bahan tencel untuk produk sheet mask. Bahan tencel dirasa lebih lembut di kulit, bahkan untuk pemilik kulit sensitif. Selain itu, tencel juga bisa menjadi penghantar esens yang baik untuk kulit Anda. Hal yang paling penting adalah bahan tencel sangat ramah lingkungan. Selain diklaim aman, masker Ariul juga sudah mendapatkan izin dari BPOM.
Sebelum Anda membeli masker Ariul, simak dahulu tips kami dalam memilih produknya. Poin-poin di bawah ini akan membantu Anda menemukan masker Ariul yang cocok di kulit.
Kami terlebih dahulu akan memperkenalkan berbagai jenis masker Ariul. Ada delapan jenis masker Ariul, yaitu 7days Mask, 7days Plus Mask, Juice Cleanse Mask, Juice Cleanse Mask 2x Plus, Mood Maker Mask, My Mood Maker Mask, My Mood Maker Mask Line, dan Mood Maker Mask Premium Line. Kenali keunggulan tiap-tiap jenis masker tersebut untuk membantu Anda menemukan masker yang tepat.
Produk andalan Ariul adalan 7days Mask. Sesuai dengan namanya, masker ini memiliki tujuh varian bahan alami sesuai dengan kebutuhan kulit Anda. Varian 7days Mask antara lain, Aloe vera, bamboo water, pomegranate, tea tree, avocado, green tea, dan lemon.
Kemasan 7days Mask tampak unik dengan base warna putih dan gambar bahan aktifnya. Kemasan 7days Mask mirip dengan sebuah kolom artikel. Hal ini cukup menarik bagi para pembeli, bukan?
Sama seperti 7days Mask, 7days Plus Mask juga memiliki tujuh varian bahan aktif, yaitu lemon, tea tree, coconut, green tea, bamboo water, broccoli, dan Aloe vera. Kandungan bahan alaminya memiliki konsentrasi 10.000 ppm.
Bedanya, 7days Plus Mask dilengkapi dengan mask starter yang berupa pad untuk eksfoliasi. Eksfoliasi bertujuan agar bahan aktif di dalam serum masker bisa terserap sempurna ke dalam kulit Anda. Pad yang digunakan memiliki dua sisi, yaitu sisi yang kasar dan lembut. Sisi yang kasar berfungsi untuk eksfoliasi, sedangkan sisi yang lembut berfungsi untuk kembali melembapkan kulit. Pad ini mengandung rice extract dan beta-glucan.
Selain bahan-bahan aktifnya tersebut, 7days Plus Mask juga mengandung niacinamide dan adenosine. Niacinamide bermanfaat membuat kulit tampak lebih cerah, sedangkan adenosine membantu mencegah munculnya garis-garis halus pada wajah.
Juice Cleanse Mask mengandung ekstrak sayur dan buah. Esensnya diklaim highly concentrated dan diformulasikan khusus Anda dengan gaya hidup urban. Cukup gunakan sepuluh menit saja, Anda bisa menutrisi kulit Anda setiap hari.
Apa yang menarik dari sheet mask ini? Berbeda dengan sheet mask Ariul lainnya, Juice Cleanse Mask 2x Plus memiliki titik-titik yang mengandung vitamin C. Titik-titik berwarna kuning tersebut akan terserap ke dalam kulit Anda setelah penggunaan. Terserapnya titik-titik vitamin C tersebut ditandai dengan hilangnya titik-titik tersebut.
Uniknya lagi, sheet mask dan esens masker ini dikemas secara terpisah. Esensnya terdapat di bagian yang bergambar botol jus. Anda perlu mencampurkan esens ke dalam kemasan sheet mask terlebih dahulu sebelum menggunakannya.
My Mood Maker Mask memiliki desain kemasan yang tampak unik. Desain yang pop dengan warna-warni cerah pasti sangat eye catching. My Mood Maker memiliki tiga varian, yaitu Sexy, Cute, dan Chic.
Varian Sexy mengandung coenzyme Q10 untuk menjaga elastisitas kulit, sedangkan varian Cute mengandung multivitamin untuk kulit yang lebih cerah. Terakhir, varian Chic mengandung ceramide untuk membuat kulit lebih mulus. Masker ini sayangnya masih cukup sulit Anda temui di Indonesia.
Kebanyakan sheet mask perlu digunakan selama lima belas menit. Namun, My Mood Maker Mask Line cukup digunakan lima menit saja. Masker Ariul ini menggunakan formula baru sehingga bisa digunakan dengan lebih cepat. Jenis masker ini terdiri dari tiga varian, yaitu Glam, Cute, dan Chic.
Mood Maker Mask Premium Line adalah jawaban untuk wajah lebih segar pada keesokan hari. Masker ini juga disebut sebagai D-1 mask. Anda bisa mendapatkan wajah yang lebih lembap, plump, serta segar sehari setelah menggunakannya. Sama seperti Mood Maker Mask lainnya, jenis ini juga memiliki tiga varian, yaitu Glam, Cute, dan Chic.
Sheet mask memang berfungsi untuk melembapkan kulit. Namun, penting sekali untuk memilih bahan aktif yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Berikut ini adalah beberapa bahan aktif dari alam yang digunakan oleh Ariul:
Anda perlu berhati-hati saat membeli masker, termasuk masker Ariul, karena beredar produk masker palsu. Agar lebih aman, Anda dapat membeli masker Ariul dari toko resmi, seperti Sociolla. Selain Sociolla, Anda juga bisa menemukan masker Ariul di supermarket.
Jangan tergiur dengan harga masker Ariul yang terlalu murah di e-commerce. Anda perlu memperhatikan secara detail produknya dengan membaca ulasan dari para pembeli. Masker Ariul yang original pasti memiliki kemasan yang tercetak dengan baik. Lembaran masker yang digunakan Ariul juga lebih transparan karena menggunakan bahan tencel.
Mulai dari Rp34.900,00
Kulit yang berjerawat sekaligus berminyak memang menjadi double trouble. Untuk permasalahan kulit Anda tersebut, kami merekomendasikan 7days Plus Mask dengan kandungan tea tree. Kandungan tea tree sebesar 10.000 ppm membantu menenangkan kulit Anda.
Di dalam serum masker ini juga terdapat kandungan Anti-Sebum P. Bahan tersebut mampu mengontrol produksi minyak berlebih serta membuat pori-pori lebih kencang. Jangan khawatir kulit menjadi kering setelahnya karena masker ini juga memiliki pelembap khusus kulit berminyak.
Mulai dari Rp19.000,00
Iritasi bisa saja terjadi pada kulit Anda. Penggunaan skincare ataupun kosmetik yang tidak cocok serta paparan sinar UV bisa menjadi penyebab iritasi pada kulit. Anda bisa menggunakan masker 7days Mask Aloe jika kulit Anda mengalami iritasi.
Kandungan Aloe barbadensis di dalamnya sanggup menenangkan kulit yang mengalami iritasi. Selain itu, formulanya bisa mengembalikan kelembapan barrier kulit. Anda bisa merasakan kulit yang lebih tenang serta lembap setelah menggunakan masker ini.
Mulai dari Rp39.000,00
Anda pasti tidak menyukai kulit yang terasa kurang kencang, apalagi jika perlu menghadiri acara penting keesokan harinya. Anda bisa menggunakan Mood Maker Mask Glam. Kandungan bahan aktifnya sanggup melembapkan dan membuat kulit terasa lebih kenyal.
Efeknya yang sangat melembapkan dapat Anda rasakan dengan cepat. Kulit Anda pun akan terasa lebih kenyal. Lalu, masker ini memiliki aroma bunga yang harum. Anda pasti sangat puas dengan efek serta aromanya.
Mulai dari Rp21.000,00
Pemilik kulit yang dehidrasi wajib mencoba varian masker semangka dari Ariul. Tekstur esensnya cukup kental dan sanggup mengembalikan kelembapan kulit Anda. Kulit Anda pun akan kembali lebih lembap secara alami.
Selain formulanya, masker ini memiliki aroma yang menenangkan. Aromanya yang manis membuat masker ini sangat cocok Anda pakai setelah lelah beraktivitas. Badan dan pikiran yang lelah bisa langsung teratasi dengan segera.
Mulai dari Rp19.000,00
Khusus bagi pemilik kulit berminyak, kami merekomendasikan 7days Mask Green Tea. Kandungan green tea sangat kaya akan kafein, vitamin C, dan vitamin B yang membantu membuat kulit lebih kencang. Selain itu, formulanya sanggup mengontrol produksi minyak berlebih sekaligus mengeksfoliasi kulit mati. Kulit pun terasa lebih lembut.
Mulai dari Rp34.900,00
Agar kulit Anda tetap awet muda, Anda bisa mulai menggunakan Juice Cleanse Mask 2x Plus varian Raspberry & Lentil. Bahan-bahan ini sangat kaya antioksidan untuk menjaga kesehatan kulit Anda. Kulit pun tetap kenyal, elastis, dan bebas kerutan sehingga tampak awet muda. Selain itu, kulit juga tampak lebih cerah berkat kandungan vitamin C di dalamnya.
Mulai dari Rp21.000,00
Eksfoliasi kulit wajah memang perlu untuk dilakukan agar kulit Anda tidak tampak kusam. Selain itu, eksfoliasi juga menjaga pori-pori Anda tetap sehat. Apabila Anda ingin melakukan eksfoliasi, gunakan saja masker My Mood Maker Mask Chic.
Serum My Mood Mask Chic mengandung AHA dan BHA untuk membantu eksfoliasi ringan. Selain itu, serumnya juga mengandung witch hazel dan evening primrose untuk mengontrol produksi minyak pada kulit wajah Anda.
Mulai dari Rp21.000,00
Apabila Anda memiliki kulit yang kering sekaligus kusam, My Mood Maker Mask Cute adalah solusinya. Masker ini mengandung glutathione yang dapat mencerahkan kulit wajah Anda. Selain itu, kandungan ekstrak tumbuhannya membantu membuat kulit lebih lembap. Meski membuat lembap, masker ini tidak terasa lengket di kulit.
Mulai dari Rp19.000,00
Apa yang terjadi pada kulit yang kurang ternutrisi? Anda akan merasakan kulit menjadi kering, kusam, dan tampak lelah. Garis-garis halus pun akan lebih bermunculan di kulit wajah Anda. Untuk itu, kami merekomendasikan masker Ariul 7days Mask Avocado.
Kandungan alpukat di dalam masker ini sanggup menutrisi kulit Anda serta membuatnya lebih lembap. Kandungan bahan-bahan alami lainnya juga membuat kulit lebih sehat. Wajah Anda akan lebih lembap, sehat, dan terasa sangat kenyal.
Mulai dari Rp34.900,00
7days Plus Mask Broccoli hadir untuk Anda yang aktif di luar ruangan. Kulit wajah Anda bisa mengalami masalah karena polusi. Kandungan ekstrak brokoli yang kaya akan vitamin di dalam masker ini akan membantu mengembalikan kulit yang sehat. Selain ekstrak brokoli, kandungan bahan Pollustop menjaga kulit dari efek buruk lingkungan.
Masker asal Korea benar-benar diminati di Indonesia. Laneige, SNP, Innisfree, dan Mediheal merupakan berbagai merek masker asal Korea yang memiliki banyak penggemar di Indonesia. Klik tautan di bawah ini untuk mengetahui berbagai masker lainnya yang dapat menjawab kebutuhan kulit Anda.
Masker Ariul sangat spesial dengan bahan lembaran yang organik dan ramah untuk kulit Anda. Selain itu, Ariul menggunakan bahan-bahan alami terbaik demi memberikan manfaat yang baik.
Sekian artikel tentang masker Ariul kali ini. Semoga Anda terbantu dengan informasi yang kami berikan, ya. Jangan lupa untuk membeli masker Ariul asli dari toko yang tepercaya. Hindari masker palsu karena bisa membuat kulit iritasi. Selamat berbelanja!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment, Peralatan kebersihan, Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak, Peralatan makan & minum, Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, MusikOutdoor & sports
Tenis meja, Perlengkapan outdoor, Camping & hikingDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan