1. TOP
  2. Makanan & minuman
  3. Teh & kopi
  4. 10 Rekomendasi Teh Tong Tji Terbaik (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Rekomendasi Teh Tong Tji Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Rekomendasi Teh Tong Tji Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Rekomendasi Teh Tong Tji Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Rekomendasi Teh Tong Tji Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Rekomendasi Teh Tong Tji Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Rekomendasi Teh Tong Tji Terbaik (Terbaru Tahun 2023)

Bagi pencinta teh, tentu Anda tak asing dengan teh merek Tong Tji. Teh Tong Tji memiliki banyak varian, baik teh hitam, teh hijau, teh melati, hingga teh tarik yang praktis diseduh. Karena cukup banyak macamnya, wajar apabila Anda bingung untuk memilih mana teh Tong Tji yang paling enak. 


Maka dari itu, kami akan membagikan tips memilih produk teh Tong Tji yang enak untuk Anda. Rekomendasi teh Tong Tji terbaik, seperti Teh Celup Jasmine, Teh Celup Original, dan Lemon Teaakan kami ulas. Simak review-nya di bawah ini!

Diperbaharui 03-16-2023
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca
  • Konten ini dibuat secara independen oleh mybest. Kami mungkin menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen dan/atau pemasangan iklan. Namun, produsen dan lainnya tidak terlibat dalam isi konten ataupun penentuan peringkat.
  • Silakan lihat kebijakan editorial mybest untuk detailnya
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber. (Diperbaharui pada 15 Maret 2023)

Teh Tong Tji berasal dari mana?

Berdiri sejak tahun 1938 di Tegal, Jawa Tengah, eksistensi dari teh Tong Tji tak pernah pudar hingga saat ini. Hal tersebut sangat wajar karena Tong Tji selalu mengutamakan kualitas dari produk yang ditawarkannya. Bahkan, Tong Tji juga membuka franchise Tea Bar dan Tea House di berbagai tempat. Jadi, Anda tak hanya bisa menikmati tehnya saja, tetapi juga hidangan Nusantara lainnya.


Teh yang ditawarkan oleh Tong Tji menghadirkan cita rasa yang bervariasi, mulai dari rasa tradisional hingga kekinian. Contohnya, seperti rasa original, melati, jeruk purut, teh hijau, teh tarik, ginger tea, dan matcha latte


Menariknya lagi, teh hijau dari Tong Tji juga dapat membantu untuk menurunkan berat badan, lho. Teh hijau yang ditawarkan mampu mendukung pembakaran lemak, khususnya di area perut. Selain memiliki banyak manfaat untuk tubuh, teh Tong Tji pun memiliki harga yang ramah di kantong!

Cara memilih teh Tong Tji

Setelah Anda mengetahui sekilas tentang teh dari Tong Tji, kami akan membagikan tips memilihnya. Ada tiga poin penting yang perlu Anda perhatikan untuk mendapatkan produk terbaik. Yuk, cari tahu selengkapnya di bawah ini!

① Kenali jenis teh Tong Tji: Teh bubuk, teh celup, dan teh instan

Tong Tji memiliki tiga jenis teh yang perlu Anda ketahui, yaitu teh bubuk atau loose tea, teh celup, dan teh lima detik (Tematik). Setiap jenis tentu memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Apa saja itu? Simak dengan saksama penjelasan berikut.

Teh bubuk/loose tea: Rasa asli tehnya lebih terasa

Untuk Anda yang ingin menikmati cita rasa teh secara tradisional, pilihlah jenis teh bubuk atau loose tea. Jenis ini menawarkan daun teh kering yang beraroma segar dengan potongan daun teh yang cukup besar. Karena itu, Anda perlu menggunakan saringan agar teh kering yang mengambang tidak ikut terminum. 


Meskipun penyajiannya cukup lama, teh jenis ini memiliki warna dan rasa yang autentik saat diseduh dengan menggunakan air panas. Jika Anda ingin mencampurkan teh dengan susu atau madu, jenis teh bubuk atau loose tea merupakan pilihan tepat. Alasannya, karena jenis ini dapat menghasilkan campuran teh yang kuat dan nikmat.


Salah satu produk andalan Tong Tji jenis loose tea yaitu Teh Super. Produk ini dibuat dari pucuk teh daun pilihan dengan perpaduan bunga melati asli yang menghasilkan aroma harum nan menenangkan

Teh celup: Cara penyajiannya lebih hemat waktu

Jenis teh ini dikemas menggunakan kantung teh. Berbeda dengan loose tea, rasa teh dari jenis ini cenderung lebih tipis karena telah melalui pemrosesan. Dari segi kepraktisan, penyajian teh celup lebih hemat waktu dibanding dengan loose tea. Anda tinggal merendam teh celup ke dalam air hangat, tunggu beberapa menit, dan teh pun siap diminum. Anda tak perlu repot menyaring ampas tehnya! 


Ada dua macam teh celup Tong Tji, yaitu berbentuk kotak serta bentuk pyramid. Tong Tji mengemas teh celup kotaknya dengan dua gaya berbeda. Ada yang dikemas menggunakan amplop pelindung untuk tiap teabag, ada juga yang kantung tehnya tidak dikemas secara terpisah. Sementara itu, tea bag berbentuk pyramid memiliki pelindung dengan corak yang eksklusif, senada dengan kemasannya.

Tematik: Teh instan siap seduh dalam 5 detik!

Tematik: Teh instan siap seduh dalam 5 detik!
Sumber: shopee.co.id

Tematik merupakan singkatan dari Teh Lima Detik yang dapat Anda buat hanya dalam waktu yang singkat. Jenis ini merupakan minuman instan rasa teh yang mudah dibuat dan cepat dilarutkan dengan air panas atau dinginTeh Tematik Tong Tji terdiri dari varian rasa Ginger Tea, Teh Tarik, Lemongrass Tea, dan Matcha Latte.

② Pilih rasa dan aroma yang pas dengan selera Anda

Minum teh bukan sekadar untuk menghilangkan rasa dahaga. Aroma teh yang khas dipercaya mampu memberikan efek menenangkan. Untuk itu, Anda sebaiknya memilih rasa dan aroma teh Tong Tji sesuai dengan selera Anda. Apa saja pilihannya? Temukan jawabannya berikut ini.

Black Tea: Warnanya tidak terlalu pekat, rasanya pun tak begitu pahit

Sesuai namanya, varian teh Tong Tji ini dibuat dari daun teh hitam. Meskipun rasa teh hitam terkesan getir, Black Tea dari Tong Tji ini memiliki rasa sepat yang pas. Warna teh yang dihasilkan juga tidak terlalu pekat ketika diseduh. 


Rasa teh hitam yang segar cocok diminum di pagi dan siang hari. Anda bisa menambahkan irisan lemon atau susu untuk membuat rasa teh makin enak. Varian ini terdiri dari dua buah rasa, yakni Original dan Vanilla Rose.

Jasmine Tea: Tawarkan aroma melati yang menenangkan

Apabila hari Anda terasa penat dan melelahkan, coba tenangkan pikiran dengan meminum teh melati dari Tong Tji. Jasmine tea atau teh melati ini mengombinasikan bunga melati asli dengan pucuk daun teh pilihan. Aroma melatinya yang wangi dan halus membuat rasa stres pun terhempaskan. 


Ditambah lagi, Tong Tji juga meluncurkan teh melati dengan campuran bahan lainnya. Contohnya, teh melati dengan campuran jeruk purut dan green tea. Ada juga varian Imperial Jasmine Tea, yakni varian teh melati yang dikemas dalam kemasan premium dan eksklusif.


Selain aromanya yang cukup beragam, rasa teh Tong Tji melati juga pas di lidah. Rasa sepatnya cukup kentara tanpa ada hint pahit. Anda juga dapat menambahkan madu agar rasanya makin nikmat. Teh ini cocok untuk Anda nikmati sambil berbincang santai di sore ataupun di malam hari.

Green Tea: Rasanya ringan dengan aroma daun teh segar

Teh hijau merupakan salah satu jenis teh yang pengolahannya minimalis. Daun teh hijau tidak melewati proses fermentasi sehingga rasanya tetap segar. Aroma dan rasa yang segar tersebut diperoleh berkat proses pengeringan yang dilakukan dengan uap, bukan dengan dibakar atau dipanggang. Setelah diseduh, teh hijau menghasilkan warna teh yang cenderung jernih.


Teh hijau dari Tong Tji dibuat dari daun teh hijau muda yang masih murni sehingga memiliki perpaduan rasa asam dan pahit yang pas, serta nikmat. Anda yang ingin menurunkan berat badan dapat memilih teh hijau sebagai minuman.

Flavoured Tea: Sensasi rasa kekinian yang tak boleh dilewatkan

Jika Anda ingin merasakan teh dengan cita rasa yang berbeda, Tong Tji punya solusinya. Tak hanya teh original dan melati saja yang menjadi produk andalan dari Tong Tji. Namun, sekarang sudah ada rasa teh kekinian yang banyak digemari oleh anak muda, seperti lemon tea, teh tarik, dan matcha latte


Meskipun begitu, ada juga varian rasa teh yang cocok untuk dinikmati oleh kalangan orang tua. Misalnya saja, rasa ginger tea, lemongrass atau serai, dan jeruk purut. Cukup banyak, bukan? 

③ Pilih teh Tong Tji sesuai dengan manfaat kesehatannya

Seperti yang telah kami ulas sebelumnya, Tong Tji menggunakan beberapa macam teh sebagai bahan utama produknya. Nah, tak hanya rasanya saja yang nikmat dan segar, teh Tong Tji juga memiliki manfaat kesehatan yang patut Anda ketahui. Berdasarkan jenis teh yang digunakan, manfaat kesehatan yang bisa Anda dapatkan pun berbeda-beda.


Manfaat teh hitam:

  • Membantu mengontrol tekanan darah/hipertensi
  • Membantu menurunkan kadar kolesterol
  • Teh hitam juga kaya akan antioksidan yang berperan dalam pencegahan kanker dan menjaga kesehatan jantung
  • Membantu menurunkan kadar gula darah dalam tubuh jika dikonsumsi tanpa campuran gula

Manfaat teh hijau:

  • Membantu menurunkan berat badan jika dikonsumsi secara benar dan teratur
  • Teh hijau sangat kaya akan antioksidan, terutama polifenol yang berkhasiat untuk mencegah munculnya penyakit kanker

Selain dari bahan baku berupa teh, manfaat kesehatan juga bisa Anda dapatkan dari bahan tambahan, seperti rempah-rempah atau melati. Silakan simak khasiat bahan tambahan dalam teh Tong Tji!


Manfaat teh jahe:
  • Menghangatkan badan
  • Memperkuat sistem imun
  • Menurunkan kadar glukosa dan kolesterol
  • Meredakan nyeri

Manfaat teh serai:

  • Bersifat diuretik sehingga dapat digunakan untuk membersihkan ginjal
  • Baik untuk menjaga kesehatan saluran pencernaan
  • Menjaga kesehatan kulit

Manfaat teh melati:

  • Memberikan efek relaks berkat aromanya yang relaxing


Untuk membaca lebih lanjut mengenai teh melati dan teh hitam, silakan cek artikel di bawah ini!

10 Rekomendasi teh Tong Tji terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk teh merek Tong Tji terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
1

Tong Tji

Jasmine Tea non Amplop 25s

Tong Tji  Jasmine Tea non Amplop 25s 1枚目

Rasa sepat khas berbalut aroma melati, pilihan tepat temani waktu bersantai

2

Tong Tji

Matcha Latte 3s

Tong Tji  Matcha Latte 3s 1枚目

Kandungan lemaknya 0%, aman untuk pejuang diet!

3

Tong Tji

Teh Celup Original 1 pack isi 50 gram - Non Amplop

 Tong Tji  Teh Celup Original 1 pack isi 50 gram - Non Amplop  1枚目

Nikmati teh original dengan rasa yang tidak terlalu pahit

4

Tong Tji

Teh Jeruk Purut 1 pack isi 40 gram (Teh Celup dengan Amplop)

Tong Tji  Teh Jeruk Purut 1 pack isi 40 gram (Teh Celup dengan Amplop) 1枚目

Sensasi segar didapat berkat perpaduan teh melati dan jeruk purut

5

Tong Tji

Tematik Teh Tarik Instant Pouch

Tong Tji  Tematik Teh Tarik Instant Pouch 1枚目

Rasanya tak kalah dengan teh tarik di kafe favorit!

6

Tong Tji

Teh Hijau 1 pack isi 50 gram ( Teh Celup dengan Amplop )

Tong Tji Teh Hijau 1 pack isi 50 gram ( Teh Celup dengan Amplop ) 1枚目

Turunkan kadar kolesterol dengan meminum teh hijau ini!

7

Tong Tji

Lemon Tea 30 gram

Tong Tji  Lemon Tea 30 gram 1枚目

Kaya akan vitamin C yang mampu menjaga daya tahan tubuh

8

Tong Tji

Superteh 80 gram

 Tong Tji Superteh 80 gram 1枚目

Rasa sepatnya pas, aroma melatinya pun semerbak mewangi

9

Tong Tji

Imperial Jasmine Tea (Loose)

Tong Tji Imperial Jasmine Tea (Loose) 1枚目

Kemasannya elegan, cocok dijadikan sebagai hadiah

10

Tong Tji

Imperial Jasmine Tea ( Pyramid Tea Bag/ Teh Celup )

Tong Tji  Imperial Jasmine Tea ( Pyramid Tea Bag/ Teh Celup ) 1枚目

Eksklusif, tea bag-nya berbentuk piramida!

Perincian produk
Close
No.1

Tong Tji Jasmine Tea non Amplop 25s

Mulai dari Rp10.300,00

Rasa sepat khas berbalut aroma melati, pilihan tepat temani waktu bersantai

Waktu bersantai setelah penat dengan aktivitas seharian penuh memang menyenangkan, Makin menyenangkan dengan ditemani secangkir teh celup melati satu ini. Dibuat dari perpaduan pucuk daun teh pilihan dengan bunga melati asli. Rasanya yang khas dan aroma melatinya yang halus, membuat secangkir jasmine tea tong tji pilihan tepat temani momen bersantai anda.

No.2

Tong Tji Matcha Latte 3s

Mulai dari Rp9.500,00

Kandungan lemaknya 0%, aman untuk pejuang diet!

Anda yang sedang menjalankan diet, tetapi ingin sesekali menikmati manisnya matcha latte, produk ini layak untuk dicoba! Tematik Matcha Latte ini memiliki kandungan lemak dan protein 0%. Dengan begitu, Anda yang sedang diet bisa meminumnya tanpa rasa bersalah. Namun, jangan terlalu sering meminumnya karena produk ini tidak sugar-free alias masih mengandung gula tambahan.

No.3

Tong Tji Teh Celup Original 1 pack isi 50 gram - Non Amplop

Mulai dari Rp7.300,00

Nikmati teh original dengan rasa yang tidak terlalu pahit

Jika Anda penikmat teh dengan rasa yang original, teh celup ini layak untuk dijadikan pilihan. Tong Tji menghadirkan teh dengan rasa asli yang warnanya tidak terlalu pekat, serta rasanya tidak terlalu pahit. Jadi, Anda tidak perlu mencampurkan banyak gula untuk membuatnya menjadi lebih manis lagi. Ingin membuat milk tea? Rasa teh hitam yang satu ini sangat pas jika dipadukan dengan susu yang creamy!

No.4

Tong Tji Teh Jeruk Purut 1 pack isi 40 gram (Teh Celup dengan Amplop)

Mulai dari Rp14.750,00

Sensasi segar didapat berkat perpaduan teh melati dan jeruk purut

Awali pagi Anda dengan menyeruput teh hangat dengan rasa jeruk purut ini! Di setiap tegukan, Anda akan merasakan sensasi sepat dari daun teh yang berpadu dengan bunga melati dan jeruk purut yang khas. Anda jadi tak perlu repot-repot menambahkan irisan jeruk purut lagi, bukan? Produk Tong Tji yang satu ini memang sangat cocok apabila Anda menginginkan teh yang refreshing di pagi hari.

No.5

Tong Tji Tematik Teh Tarik Instant Pouch

Mulai dari Rp24.000,00

Rasanya tak kalah dengan teh tarik di kafe favorit!

Bagi penikmat teh tarik, Anda tak boleh melewatkan produk dari Tong Tji ini. Teh tarik ini memiliki aroma yang harum dan menenangkan sehingga bisa membuat Anda makin relaks ketika banyak pekerjaan. Produk dengan perpaduan rasa susu dan teh yang manis ini pun tak kalah dengan teh tarik yang ada di kafe-kafe ternama, lho. Cocok Anda bawa ke kantor untuk dinikmati saat jam istirahat.

No.6

Tong TjiTeh Hijau 1 pack isi 50 gram ( Teh Celup dengan Amplop )

Mulai dari Rp23.000,00

Turunkan kadar kolesterol dengan meminum teh hijau ini!

Seperti yang kita tahu, teh hijau memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, salah satunya untuk menurunkan kolesterol. Nah, jika kolesterol Anda tinggi, teh hijau dari Tong Tji ini cocok dikonsumsi setelah makan besar untuk mengikat lemak.


Kemudian, karena teh hijau ini berbentuk teh celup, cara penyajiannya pun lebih mudah dan praktis tanpa meninggalkan ampas. Ingin menikmati teh hijau yang kaya akan manfaat, serta penyajiannya lebih praktis? Pilih produk ini saja, ya!

No.7

Tong Tji Lemon Tea 30 gram

Mulai dari Rp23.000,00

Kaya akan vitamin C yang mampu menjaga daya tahan tubuh

Teh celup lemon ini diperkaya akan vitamin C yang dapat menjaga daya tahan tubuh Anda. Jadi, apabila badan Anda merasa lesu atau terkena flu, minum saja teh lemon ini dengan menggunakan air yang agak panas. Dijamin setiap tegukannya akan membuat tubuh Anda menjadi lebih segar. Saat tubuh Anda sedang terasa bugar, lemon tea dari Tong Tji ini juga nikmat diminum dingin, lho!

No.8

Tong TjiSuperteh 80 gram

Mulai dari Rp7.000,00

Rasa sepatnya pas, aroma melatinya pun semerbak mewangi

Anda ingin menikmati teh melati dengan cara tradisional? Kalau begitu, teh melati Superteh ini wajib untuk dipilih. Dibuat dari bunga melati, serta pucuk daun teh asli yang berkualitas, produk ini pun memiliki rasa yang supernikmat. Aroma wangi khas melati dengan rasa sepat yang pas membuat siapa saja yang meminumnya akan ketagihan. Untuk pencinta teh sejati, Anda wajib mencoba produk ini!

No.9

Tong TjiImperial Jasmine Tea (Loose)

Mulai dari Rp85.000,00

Kemasannya elegan, cocok dijadikan sebagai hadiah

Anda memiliki sahabat atau kerabat pencinta teh?Jika ya, jadikan saja teh ini sebagai hadiah untuknya. Mempunyai kemasan berbentuk kaleng yang terlihat begitu elegan, Anda pun tak perlu susah-susah untuk membungkusnya lagi. Untuk mempermanis tampilannya, tinggal tambahkan saja pita yang pas. Produk ini juga cocok untuk dijadikan hampers saat momen tertentu lainnya!

No.10

Tong Tji Imperial Jasmine Tea ( Pyramid Tea Bag/ Teh Celup )

Mulai dari Rp62.000,00

Eksklusif, tea bag-nya berbentuk piramida!

Berbeda dari tea bag pada umumnya, teh melati ini dikemas dengan tea bag berbentuk piramida. Bentuknya menarik dan eksklusif! Jika Anda ingin menjamu tamu istimewa di rumah, Imperial Jasmine Tea ini sangat tepat untuk dijadikan welcome tea-nya. Untuk membuatnya lebih spesial lagi, Anda bisa menghidangkan teh ini dengan Poci Set Keramik dari Tong Tji. Momen kunjungan ke rumah Anda pasti menjadi lebih berkesan bagi sang tamu.

Baca juga rekomendasi teh lainnya di sini

Bagi Anda penikmat teh, kurang lengkap rasanya apabila belum menikmati berbagai macam jenis teh lainnya. Untuk itu, kami telah menyiapkan beberapa tautan yang akan memberikan jenis teh terbaik. Jangan lupa untuk membaca tips memilihnya juga, ya. Selamat menemukan teh terbaik pilihan!

Kesimpulan

Teh Tong Tji memang pas untuk dinikmati kapan saja, seperti saat bersantai, mengawali hari, atau ketika berbincang dengan sahabat. Teh yang dihadirkan pun memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, seperti dapat meningkatkan metabolisme tubuh dan meredakan stres. 


Namun, bagi Anda yang sedang hamil, sebaiknya tidak mengonsumsi teh secara berlebihan karena akan berbahaya bagi janin. Untuk lebih amannya, konsumsilah teh maksimal 3 cangkir saja per hari, ya. Semoga artikel ini bermanfaat!

5 Rekomendasi Teh Tong Tji terbaik

No. 1Tong Tji Jasmine Tea non Amplop 25s

No. 2Tong Tji Matcha Latte 3s

No. 3 Tong Tji Teh Celup Original 1 pack isi 50 gram - Non Amplop

No. 4Tong Tji Teh Jeruk Purut 1 pack isi 40 gram (Teh Celup dengan Amplop)

No. 5Tong Tji Tematik Teh Tarik Instant Pouch

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.

Artikel terkait

Artikel populer

Favlist populer