Penikmat olahraga sepeda, lari, hingga golf mungkin sudah tidak asing dengan merk kacamata Oakley. Meskipun tidak semua produknya untuk olahraga, kacamata Oakley identik dengan kesan yang sporty dan mewah. Kacamata Oakley memiliki berbagai varian jenis kacamata, lensa, dan frame yang mungkin membuat Anda bingung memilihnya.
Kami akan memberikan Anda tips memilih kacamata Oakley yang bagus khusus untuk para pria. Beberapa seri kacamata Oakley yang terkenal seperti Holbrook dan Airdrop akan kami rekomendasikan untuk Anda.
Kacamata Oakley ada yang dikhususkan untuk olahraga dan untuk gaya hidup sehari-hari. Lapisan lensanya pun beragam, ada yang bisa menahan efek buruk sinar UV dan ada yang standar. Jika Anda baru pertama kali memilih kacamata Oakley, berikut ini beberapa tips yang bisa Anda ikuti.
Ada dua tipe kacamata Oakley yang bisa Anda pilih, yakni sunglasses dan eyeglasses. Simak perbedaan keduanya berikut ini.
Seperti namanya, sunglasses adalah kacamata yang berguna untuk melindungi mata dari paparan sinar UVA dan UVB. Kacamata ini identik dengan warna lensa yang gelap sehingga mata Anda tidak terlihat dari luar. Meskipun gelap, bukan berarti warnanya hanya hitam. Ada banyak pilihan warna lensa sunglasses, misalnya prizm black polarized dan positive red iridium.
Lensanya menggunakan teknologi Prism Lens yang mampu mereduksi sinar yang masuk sehingga tidak terlalu mencolok ke mata. Selain itu, Anda sendiri bisa melihat warna yang banyak tanpa kesulitan. Kacamata ini juga dikenal dengan sports performance karena sering digunakan untuk olahraga. Bahkan kacamata Oakley sering dipakai oleh pegolf internasional atau atlet lari dalam perlombaan maraton dunia.
Jika Anda mencari kacamata Oakley untuk berkegiatan sehari-hari, pilihlah tipe eyeglasses. Berbeda dengan sunglasses yang lensanya cenderung gelap dan redup, eyeglasses memiliki warna lensa yang bening. Lensa yang digunakan merupakan tipe standar yang tidak dikhususkan untuk menghalang sinar UV.
Saat memilih eyeglasses, Anda bisa lebih fokus kepada warna frame-nya karena tidak perlu memilih warna lensa. Eyeglasses dari Oakley memiliki tampilan yang elegan dan terlihat mewah. Anda bisa mengenakannya ke kantor ataupun saat meeting dengan partner bisnis.
Ada tiga frame yang diaplikasikan di kacamata Oakley, yakni full rim, semi rim, dan no rim. Apa saja perbedaannya? Kami akan menjabarkannya untuk Anda.
Kacamata full rim berarti ada bingkai yang mengelilingi lensa secara penuh. Tentu saja hal ini membuat proteksi terhadap lensa jadi lebih baik. Lensa jadi tidak mudah lepas atau goyang. Dari segi penampilan, kacamata full rim membuat Anda terkesan lebih serius, tegas, dan sedikit kutu buku. Kacamata jenis ini cocok untuk tampilan yang formal. Salah satu contoh kacamata Oakley tipe full rim yan keren adalah Airdrop.
Jika kacamata full rim memiliki bingkai penuh yang melindungi lensa, kacamata semi rim hanya melindungi sebagian. Bingkainya hanya terletak di bagian atas lensa, sedangkan bagian bawahnya kosong. Tentu hal ini membuatnya lebih ringan dibandingkan kacamata full rim. Selain itu, gayanya jadi sedikit lebih santai dan cenderung sporty casual. Anda ingin terlihat lebih muda? Gunakan kacamata semi rim seperti Tie Bar 0.5.
Kacamata rimless berarti tidak memiliki bingkai yang menyangga lensa sama sekali. Dari segi tampilan, kacamata ini terlihat lebih ringkih, tetapi bobotnya jadi lebih ringan. Telinga, mata, dan hidung Anda yang menyangga kacamata jadi lebih tidak mudah lelah. Anda harus lebih berhati-hati saat menggunakan kacamata rimless. Salah satu kacamata Oakley tipe rimless yang keren adalah Wingfold EVS.
Sunglasses maupun eyeglasses Oakley memiliki teknologi yang membuatnya makin nyaman dipakai. Berikut ini beberapa teknologi yang dimiliki Oakley.
Kacamata adalah benda yang cukup ringkih dan mudah patah. Tidak sengaja kedudukan atau jatuh dari meja bisa membuat lensanya pecah atau lepas. Oakley mencoba mengurangi risiko rusaknya kacamata dengan menggunakan teknologi Impact Protection.
Setiap lensa yang dimiliki Oakley sudah melalui tes dalam kondisi yang cepat dan berat. Dengan begitu, kacamata Oakley memiliki daya tahan yang bisa dibilang baik dan awet.
Jika eyeglasses menggunakan lensa kacamata tipe standar, sunglasses umumnya menggunakan lensa Prism. Lensa ini bisa menyajikan warna yang membuat mata lebih nyaman dan adem saat berkendara ataupun berolahraga.
Lebih canggih lagi, beberapa seri Oakley sudah menggunakan lensa Prism Polarized. Lensa Prism Polarized tidak berpendar saat terkena cahaya sehingga Anda bisa beraktivitas kapan pun dengan nyaman dan tidak silau.
Berikut ini beberapa kacamata Oakley untuk pria yang kami pilihkan untuk Anda. Pilihlah sesuai kebutuhan Anda, desain yang Anda suka, hingga warna lensanya. Selamat memilih!
Mulai dari Rp 3.000.000,00
Jenis kacamata | Eyeglasses |
---|---|
Tipe frame | Full rim |
Fitur dan teknologi | O Matter™ material, Unobtainium® nosepads and earsocks, High Definition Optics, Sun Zero |
Mulai dari Rp 2.650.000,00
Jenis kacamata | Eyeglasses |
---|---|
Tipe frame | Semi rim |
Fitur dan teknologi | Ultra-thin architecture C-5, Adjustable nosepad, Unobtainium earsocks |
Mulai dari Rp 3.700.000,00
Jenis kacamata | Sunglasses |
---|---|
Tipe frame | Full rim |
Fitur dan teknologi | Lightweight O Matter™ frame, High Definition Optics (HDO), Prizm™ lenses |
Mulai dari Rp 3.790.000,00
Jenis kacamata | Sunglasses |
---|---|
Tipe frame | Semi rim |
Fitur dan teknologi | O Matter™ frame, High Definition Optics (HDO), Unobtainium® earsocks |
Mulai dari Rp 3.100.000,00
Jenis kacamata | Eyeglasses |
---|---|
Tipe frame | Full rim |
Fitur dan teknologi | Unobtainium® earsocks, O Matter™ frame material, Three-Point Fit |
Mulai dari Rp 3.700.000,00
Jenis kacamata | Sunglasses |
---|---|
Tipe frame | Rimless |
Fitur dan teknologi | Three-Point Fit, O Matter™ frame, Unobtainium® earsocks, Plutonite® lens, HDPolarized |
Mulai dari Rp 3.150.000,00
Jenis kacamata | Sunglasses |
---|---|
Tipe frame | Full rim |
Fitur dan teknologi | O Matter™ frame material, High Definition Optics (HDO), Prizm™ lenses |
Mulai dari Rp 2.250.000,00
Jenis kacamata | Eyeglasses |
---|---|
Tipe frame | Full rim |
Fitur dan teknologi | TruBridge Unobtainium nosepads, High Definition Optics (HDO) |
Mulai dari Rp 3.250.000,00
Jenis kacamata | Sunglasses |
---|---|
Tipe frame | Semi rim |
Warna frame | Trifecta Fade |
Warna lensa | Prizm Black |
Mulai dari Rp 4.200.000,00
Jenis kacamata | Eyeglasses |
---|---|
Tipe frame | Full rim |
Fitur dan teknologi | Titanium nosepad, titanium frame, High Definition Optics (HDO) |
Gambar produk | 1 ![]() Oakley | 2 ![]() Oakley | 3 ![]() Oakley | 4 ![]() Oakley | 5 ![]() Oakley | 6 ![]() Oakley | 7 ![]() Oakley | 8 ![]() Oakley | 9 ![]() Oakley | 10 ![]() Oakley |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | Money Clip | Flight Jacket Tour de France Collection | Trajectory | Frogskins | EVZero Path | Airdrop | Flak 2.0 | Holbrook | Inner Foil | Crosslink Zero |
Keunggulan | Makin ramping, makin terlihat mewah dan elegan | Desain frame unik di atas mata membuat pandangan tidak terhalang | Terbuat dari campuran bahan titanium dan NanO-Matter | Kacamata lifestyle 80-an yang membuat Anda lebih ngejreng | Frame ringan dan tahan lama | Desain kasual untuk berbagai gaya dan outfit | Memiliki daya transmisi cahaya hingga 30% | Seri ikonik dari Oakley dengan desain yang stylish | Tampil unik dengan frame klasiknya | Tampilannya sporty dan kualitasnya mumpuni berkat teknologi HDO |
Harga mulai dari | Rp 4.200.000,00 | Rp 3.250.000,00 | Rp 2.250.000,00 | Rp 3.150.000,00 | Rp 3.700.000,00 | Rp 3.100.000,00 | Rp 3.790.000,00 | Rp 3.700.000,00 | Rp 2.650.000,00 | Rp 3.000.000,00 |
Jenis kacamata | Eyeglasses | Sunglasses | Eyeglasses | Sunglasses | Sunglasses | Eyeglasses | Sunglasses | Sunglasses | Eyeglasses | Eyeglasses |
Tipe frame | Full rim | Semi rim | Full rim | Full rim | Rimless | Full rim | Semi rim | Full rim | Semi rim | Full rim |
Fitur dan teknologi | Titanium nosepad, titanium frame, High Definition Optics (HDO) | Trifecta Fade | TruBridge Unobtainium nosepads, High Definition Optics (HDO) | O Matter™ frame material, High Definition Optics (HDO), Prizm™ lenses | Three-Point Fit, O Matter™ frame, Unobtainium® earsocks, Plutonite® lens, HDPolarized | Unobtainium® earsocks, O Matter™ frame material, Three-Point Fit | O Matter™ frame, High Definition Optics (HDO), Unobtainium® earsocks | Lightweight O Matter™ frame, High Definition Optics (HDO), Prizm™ lenses | Ultra-thin architecture C-5, Adjustable nosepad, Unobtainium earsocks | O Matter™ material, Unobtainium® nosepads and earsocks, High Definition Optics, Sun Zero |
Tautan produk |
Selain Oakley, ada beberapa merek kacamata yang sudah kami bahas. Anda bisa memilih kacamata yang sesuai dengan karakter, kebutuhan, serta bujet yang Anda miliki. Klik tautan di bawah ini untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.
Sudah menemukan kacamata Oakley yang cocok untuk Anda atau teman pria Anda? Kualitas kacamata Oakley untuk lari, bersepeda, atau main golf sudah tidak perlu diragukan lagi. Untuk kegiatan kasual, kacamata Oakley juga membuat Anda tampil lebih necis dan keren.
Dalam memilih kacamata Oakley, pilihlah sesuai kebutuhan Anda, untuk olahraga ataupun kegiatan sehari-hari. Setelah itu, perhatikan detail seperti jenis dan warna lensa, tipe frame, hingga teknologinya. Semoga membantu, ya!
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling、Hotel & penginapan