Salah satu bahasa yang mulai banyak diminati dan dipelajari di Indonesia adalah bahasa Rusia. Selain untuk traveling, menguasai bahasa Rusia juga bisa membuka peluang Anda untuk berbisnis dan bekerja di Rusia. Apakah Anda tertarik untuk mempelajarinya? Jika iya, tentu kamus dan buku bahasa Rusia bisa dijadikan pegangan dalam proses belajar Anda.
Nah, agar tidak salah pilih, kami akan memberikan tips memilih kamus bahasa Rusia yang bagus. Rekomendasi kamus dan buku bahasa Rusia terbaik dan terlengkap pun akan Anda temukan di artikel ini. Simak informasinya dan selamat belajar!
Bahasa Rusia adalah bahasa resmi yang digunakan di Rusia, Belarus, Kazakhstan, dan beberapa negara lainnya. Dengan jumlah penutur sebanyak 278 juta, bahasa Rusia menjadi bahasa kelima yang paling banyak dipakai di dunia.
Dibandingkan bahasa Inggris, bahasa Rusia lebih mudah dipelajari karena cara bacanya hampir sama dengan penulisannya. Namun, Anda perlu mempelajari aksara Kiril terlebih dahulu sebagai langkah awal belajar bahasa Rusia. Terdapat 33 huruf dalam aksara Kiril atau Sirilik, seperti yang akan dijelaskan berikut ini.
Setelah mengetahui sekilas tentang bahasa Rusia, kini saatnya kami membagikan tips memilih kamus bahasa Rusia. Perhatikan poin-poin berikut ini untuk mendapatkan kamus bahasa Rusia yang sesuai dengan kebutuhan!
Pertama-tama, Anda perlu menyesuaikan jenis kamus bahasa Rusia dengan kebutuhan dan tujuan penggunaan. Dengan pemilihan kamus yang tepat, tentu proses belajar Anda pun bisa dilalui dengan mulus, bukan?
Lema adalah kata atau frasa masukan dalam kamus di luar definisi yang diberikan. Sebagai contoh adalah kata Есть (Estʹ) yang memiliki arti makan. Kata makan di sini merupakan kata dasar (lema).
Makin banyak lema yang tersedia, makin banyak pula kosakata yang akan Anda ketahui. Jadi, jika Anda berencana untuk belajar bahasa Rusia secara mendalam, pilihlah kamus yang menyediakan lebih dari 35.000 lema. Biasanya, kamus ini dilengkapi juga dengan idiom, frasa, dan bentuk penggunaan tiap lema.
Sementara itu, jika Anda ingin fokus mempelajari percakapan dalam bahasa Rusia, kamus yang menghadirkan kosakata sehari-hari cocok dipilih. Terlebih lagi, kamus jenis ini banyak yang memuat dialog atau percakapan sehari-hari sehingga bisa Anda aplikasikan langsung.
Berbeda dengan jenis sebelumnya, kamus yang memuat kosakata sehari-hari memang memiliki lema yang terbatas. Karena itu, jenis kamus ini biasanya berukuran kecil (kamus saku) sehingga lebih mudah untuk dibawa saat bepergian.
Salah satu hal yang cukup sulit saat belajar bahasa Rusia adalah mempelajari hurufnya. Hal tersebut sangat wajar karena penutur bahasa Indonesia memang sangat awam dengan huruf Rusia. Namun, Anda tak perlu khawatir untuk mulai belajar bahasa Rusia. Pasalnya, kamus bahasa Rusia biasanya dilengkapi dengan help sheet yang terletak di bagian awal ataupun bagian akhir kamus.
Help sheet atau lembar bantuan berguna untuk menjelaskan aksara Kiril atau Sirilik dan poin-poin linguistik lainnya secara singkat. Sayangnya, penjelasan mengenai ketersediaan help sheet ini masih belum diinfokan secara detail oleh para seller di online shop. Untuk mengetahui ketersediaannya, Anda perlu melihat review pembeli atau menanyakan langsung kepada penjual.
Nama penerbit penting untuk Anda perhatikan karena memengaruhi kredibilitas dari kamus bahasa Rusia yang diterbitkan. Nama-nama penerbit yang bisa dijadikan sebagai acuan antara lain Gramedia Pustaka Utama, Kesaint Blanc, dan Pustaka Obor Indonesia. Namun, bukan berarti penerbit lain di luar yang telah kami sebutkan tidak kredibel.
Jika Anda memilih kamus dari penerbit-penerbit baru, silakan periksa isinya lebih teliti lagi. Periksalah keakuratan informasi yang disajikan, profil penulis atau penyusunnya, serta tanggal terbitnya. Nah, untuk mengecek suatu kamus update atau tidak, silakan perhatikan tahun penerbitannya. Perlu Anda ketahui bahwa pembaruan kosakata biasanya dilakukan lima tahun sekali.
Ada dua macam tipe cover, yakni hard cover dan soft cover. Dalam hal kamus bahasa Rusia, tipe cover biasanya dipengaruhi oleh ukuran kamus. Sebagai contoh, untuk kamus-kamus besar, biasanya menggunakan tipe hard cover. Hal ini lantaran hard cover dinilai cukup kuat untuk menahan banyaknya halaman dan tidak mudah rusak.
Sementara itu, untuk kamus bahasa Rusia berukuran sedang atau kecil biasanya lebih banyak menggunakan soft cover. Selain karena biayanya lebih murah, soft cover juga dinilai sudah cukup untuk jumlah halaman yang tidak terlalu banyak.
Detail thumb index mungkin jarang diperhatikan saat memilih kamus. Namun, detail ini akan memengaruhi kenyamanan penggunaan, lho. Thumb index pada kamus dimaksudkan sebagai tanda pembagian kosakata sesuai abjad. Dengan melihat cut-in index ini, Anda bisa mencari huruf depan dari kata yang ingin diterjemahkan secara lebih mudah.
Jika ingin mencari arti kata yang diawali dengan huruf "K", Anda tidak perlu mencari halaman daftar isi pada kamus. Anda cukup melihat stiker thumb index yang bertuliskan huruf "K". Thumb index ini cukup banyak ditemui pada kamus bahasa Rusia yang tebal dan besar.
Selain kamus bahasa Rusia, Anda juga bisa melirik buku nonkamus untuk memaksimalkan pembelajaran dan penggunaan yang lebih aplikatif. Beberapa buku dirancang khusus untuk menemani Anda saat mengunjungi Rusia. Isi buku tersebut biasanya berfokus pada percakapan yang sering dipakai saat traveling.
Tak hanya itu, Anda juga akan menemui buku yang cukup tebal dengan metode pembelajaran Common European Framework (CEFR). Menariknya, buku tersebut juga dilengkapi dengan CD atau audio dari penutur asli untuk menunjang pembelajaran mandiri.
Selanjutnya, kami akan merekomendasikan empat kamus bahasa Rusia terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Rekomendasi ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Mulai dari Rp 99.000,00
Penerbit | Penguin Random House |
---|---|
Tahun penerbitan | 2016 |
Help sheet | Tidak disebutkan |
Tipe cover | Soft cover |
Thumb index | × |
Mulai dari Rp 800.000,00
Penerbit | Pustaka Obor Indonesia |
---|---|
Tahun penerbitan | 2016 |
Help sheet | Tidak disebutkan |
Tipe cover | Hard cover |
Thumb index | ✔ |
Mulai dari Rp 350.000,00
Penerbit | Gramedia Pustaka Utama |
---|---|
Tahun penerbitan | 2010 |
Help sheet | ✔ |
Tipe cover | Soft cover |
Thumb index | ✔ |
Mulai dari Rp 150.000,00
Penerbit | Gramedia Pustaka Utama |
---|---|
Tahun penerbitan | 2012 |
Help sheet | ✔ |
Tipe cover | Soft cover |
Thumb index | ✔ |
Gambar produk | 1 ![]() Victor Pogadaev | 2 ![]() Victor Pogadaev | 3 ![]() Vladimir N.Losyagin, N. Jenny M.T. Hardjatno | 4 ![]() DK |
---|---|---|---|---|
Nama produk | Kamus Saku Rusia - Indonesia / Indonesia - Rusia | Kamus Rusia-Indonesia, Indonesia-Rusia | Kamus Besar Rusia-Indonesia | Russian-English Bilingual Visual Dictionary |
Keunggulan | Ukurannya compact, siap jelajahi Rusia dengan kamus saku ini | Wawasan bertambah berkat kosakata yang lengkap mulai dari kebudayaan, ekonomi, hingga politik | Belajar kian mudah dengan kamus yang superlengkap | Dilengkapi dengan gambar berwarna, si kecil pun tertarik untuk belajar bersama |
Harga mulai dari | Rp 150.000,00 | Rp 350.000,00 | Rp 800.000,00 | Rp 99.000,00 |
Penerbit | Gramedia Pustaka Utama | Gramedia Pustaka Utama | Pustaka Obor Indonesia | Penguin Random House |
Tahun penerbitan | 2012 | 2010 | 2016 | 2016 |
Help sheet | ✔ | ✔ | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan |
Tipe cover | Soft cover | Soft cover | Hard cover | Soft cover |
Thumb index | ✔ | ✔ | ✔ | × |
Tautan produk |
Selanjutnya, kami akan merekomendasikan enam buku pembelajaran bahasa Rusia terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Rekomendasi ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Mulai dari Rp 27.000,00
Penerbit | Kesaint Blanc |
---|---|
Tahun penerbitan | Tidak disebutkan |
Help sheet | Tidak disebutkan |
Tipe cover | Soft cover |
Thumb index | × |
Mulai dari Rp 110.000,00
Penerbit | Kesaint Blanc |
---|---|
Tahun penerbitan | 2017 |
Help sheet | Tidak disebutkan |
Tipe cover | Soft cover |
Thumb index | × |
Mulai dari Rp 32.000,00
Penerbit | Renaisans |
---|---|
Tahun penerbitan | Tidak disebutkan |
Help sheet | Tidak disebutkan |
Tipe cover | Soft cover |
Thumb index | × |
Mulai dari Rp 70.000,00
Penerbit | Kesaint Blanc |
---|---|
Tahun penerbitan | 2013 |
Help sheet | Tidak disebutkan |
Tipe cover | Soft cover |
Thumb index | × |
Mulai dari Rp 180.000,00
Penerbit | Kesaint Blanc |
---|---|
Tahun penerbitan | Tidak disebutkan |
Help sheet | Tidak disebutkan |
Tipe cover | Soft cover |
Thumb index | × |
Mulai dari Rp 70.000,00
Penerbit | Kesaint Blanc |
---|---|
Tahun penerbitan | 2015 |
Help sheet | Tidak disebutkan |
Tipe cover | Soft cover |
Thumb index | × |
Gambar produk | 1 Laura Gracefull | 2 ![]() Daphne West | 3 Nanang S. Fadillah | 4 ![]() Nanang S. Fadillah | 5 ![]() Berlitz | 6 Salihen Moentaha, M.A., Ph.D |
---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | Praktis Rusia dalam 1 Minggu | Paket Complete Russian | Bahasa Rusia Sehari-Hari + CD Audio | Jalan-jalan ke Rusia: Buku Percakapan Rusia-Indonesia | Travel and Talk Russian | Kencan Dalam Bahasa Rusia |
Keunggulan | Ekspres, cukup 1 minggu untuk menguasai bahasa Rusia | Belajar mandiri sampai mahir? Tentu bisa! | Ada bonus audio dengan suara native speaker-nya, lho! | Buku wajib untuk para travelers | Isinya praktis, bisa digunakan kapan dan di mana saja | Buat pasangan Anda terpesona dengan kata-kata romantis dari buku ini |
Harga mulai dari | Rp 70.000,00 | Rp 180.000,00 | Rp 70.000,00 | Rp 32.000,00 | Rp 110.000,00 | Rp 27.000,00 |
Penerbit | Kesaint Blanc | Kesaint Blanc | Kesaint Blanc | Renaisans | Kesaint Blanc | Kesaint Blanc |
Tahun penerbitan | 2015 | Tidak disebutkan | 2013 | Tidak disebutkan | 2017 | Tidak disebutkan |
Help sheet | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan |
Tipe cover | Soft cover | Soft cover | Soft cover | Soft cover | Soft cover | Soft cover |
Thumb index | × | × | × | × | × | × |
Tautan produk |
Jika Anda sudah secara spesifik memiliki ketertarikan akan bahasa tertentu, Anda bisa membaca rekomendasi buku berikut ini. Selain membantu Anda belajar, buku-buku di bawah ini juga bisa Anda gunakan saat sedang berwisata.
Bagaimana dengan artikel kali ini? Ternyata banyak juga hal yang harus diperhatikan saat memilih kamus bahasa Rusia, bukan? Selain penerbit dan tahun terbitnya, Anda juga perlu mengamati kelebihan-kelebihan yang dimiliki kamus bahasa Rusia.
Walaupun terkesan sepele, nyatanya hal tersebut bisa memengaruhi kenyamanan penggunaan. Jadi, mari lebih teliti lagi sebelum membeli kamus. Jika Anda masih bingung, Anda bisa merujuk pada produk rekomendasi yang kami sajikan. Selamat belajar dengan kamus pilihan Anda!
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling、Hotel & penginapan