Kemeja merupakan salah satu produk fashion yang tidak pernah ketinggalan zaman. Outfit ini tidak hanya keren digunakan oleh orang dewasa, tetapi juga anak-anak. Ada banyak model kemeja anak laki-laki dan perempuan yang bisa Anda pilih sesuai selera dan kegiatan mereka.
Anda juga dapat menyesuaikannya dengan usia anak, misalnya kemeja anak laki-laki umur 12 tahun atau kemeja tanggung. Supaya tidak salah pilih, kami menyediakan tips memilihnya untuk Anda. Selain itu, kami juga memiliki rekomendasi merek kemeja anak yang bagus, seperti Mahika Kids, Little X8, dan Carter's. So, stay tune, moms!
mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.
Produk di bawah ini diurutkan secara mandiri oleh tim editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber pada 13 Januari 2023.
Untuk mendapatkan produk yang tepat bagi anak Anda, perhatikan beberapa poin yang akan kami sampaikan ini. Carilah kemeja yang paling sesuai dengan kebutuhan serta disukai anak Anda.
Layaknya kemeja orang dewasa, kemeja anak juga terbagi menjadi dua, yaitu kemeja lengan pendek dan kemeja lengan panjang. Masing-masing kemeja ini mampu memberikan impresi atau kesan yang berbeda. Jadi, sesuaikan panjang lengan kemeja dengan situasi atau gaya si kecil, ya!
Jika ingin menciptakan kesan rapi dan sopan, kemeja lengan panjang sangat cocok untuk dikenakan. Biasanya, kemeja lengan panjang sangat pas dipakai untuk keperluan acara formal. Anak bisa menggunakannya ke pesta pernikahan, ke tempat ibadah, atau saat acara penting lainnya. Namun, kemeja lengan panjang juga bisa terlihat kasual tergantung dari modelnya.
Sebagai contoh, terdapat kemeja denim dan motif kotak-kotak yang cocok dipakai untuk acara santai. Meski begitu, kemeja jenis ini dapat membuat anak merasa gerah. Jadi, Anda juga harus menyesuaikan tempat yang hendak didatangi serta bahan dari kemeja tersebut. Jika anak mudah kepanasan, carilah bahan yang tipis dan menyerap keringat supaya mereka tetap nyaman memakainya.
Berbeda dengan kemeja anak lengan panjang, kemeja lengan pendek jauh terlihat lebih kasual dan santai. Akan tetapi, kemeja ini juga punya beragam model yang cocok dipakai untuk acara formal, misalnya kemeja batik. Kemeja lengan pendek akan membuat tampilan anak terlihat santai sekaligus rapi.
Selain itu, kemeja lengan pendek juga dapat membuat tubuh tetap adem saat cuaca panas. Untuk anak perempuan, Anda juga bisa memilih kemeja tanpa lengan atau sleeveless. Kemeja gaya ini bisa membuat tampilan anak makin modis dan manis.
Anak-anak cenderung memiliki aktivitas sehari-hari yang aktif karena banyak bermain di luar ruangan. Oleh sebab itu, kemeja untuk anak-anak perlu dibuat dari bahan yang nyaman agar tidak mengganggu aktivitas mereka. Di pasaran, kebanyakan kemeja untuk anak terbuat dari bahan katun, rayon, twill, dan oxford. Berikut adalah karakteristik dan keunggulan dari tiap bahan tersebut.
Selain bahan yang nyaman, pilih model dan motif kemeja sesuai dengan kesukaan anak. Baju yang tampak menarik di mata anak akan membuat rasa percaya diri mereka meningkat.
Model kemeja anak laki-laki umumnya monoton, hanya dibedakan berdasarkan panjang lengannya saja. Namun, anak bisa memilih kemeja yang mereka sukai berdasarkan motifnya. Jika lebih suka tampilan simpel, cari saja kemeja polos atau tanpa motif.
Selanjutnya, pertimbangkan juga memilih kemeja dengan varian motif lain, seperti motif kotak-kotak atau motif karakter kesukaan anak. Agar tampak keren, Anda bisa memasangkan kemeja anak dengan celana jeans, chino, celana pendek, atau joggers. Anda juga bisa men-styling kemeja lengan panjang dengan cara digulung untuk mendapatkan kesan cool dan trendi.
Berbeda dengan kemeja anak laki-laki, kemeja anak perempuan memiliki model yang beragam. Tak jarang modelnya menyerupai baju untuk orang dewasa. Guna membuat tampilan anak jadi lebih modis dan stylish, carilah kemeja dengan tambahan aksesori seperti pita atau patch. Anda juga bisa memilih kemeja dengan aksen ruffle, frill, renda, dan sebagainya.
Saat membeli kemeja untuk anak, pastikan Anda juga memikirkan bawahan yang cocok untuk dipadukan dengan kemeja tersebut. Jika ingin lebih praktis, Anda bisa mencari setelan kemeja anak. Setelan biasanya sudah dilengkapi dengan bawahan berupa celana pendek, celana panjang, atau rok. Motif dan warna bawahan yang dipasangkan juga sudah disesuaikan supaya serasi. Dengan begitu, Anda pun tidak perlu repot lagi memikirkan bawahan yang pas.
Mulai dari Rp100.000,00
Mencari kemeja untuk anak tanggung (pre-teen) memang agak tricky. Pasalnya, kebanyakan size baju khusus anak sudah tidak muat untuk tubuh mereka. Di sisi lain, kemeja orang dewasa memiliki ukuran yang terlalu besar. Namun, Anda tak perlu khawatir dan bisa menjatuhkan pilihan pada produk yang satu ini.
Kemeja polos ini bisa digunakan oleh anak tanggung sampai usia 13 tahun. Memiliki lengan panjang, kemeja ini dapat menjadi outfit sempurna untuk menghadiri acara formal. Baiknya lagi, pilihan warnanya bervariasi dan bisa Anda sesuaikan dengan selera anak.
Mulai dari Rp199.900,00
Model kemeja basic polos banyak digandrungi anak laki-laki karena membuat penampilan mereka tampak cool dan tidak berlebihan. Kemeja Ammar dari Mac Bear ini memiliki tampilan basic dengan pilihan warna-warna soft, ideal untuk anak yang ingin tampil kalem.
Karena terbuat dari bahan oxford, kemeja anak ini memiliki tekstur yang halus dan cocok digunakan di daerah beriklim tropis. Selain untuk penggunaan sehari-hari, kemeja ini juga layak dijadikan outfit hari raya.
Mulai dari Rp167.000,00
Tak harus selalu dipasangkan dengan celana panjang atau rok, ternyata kemeja juga bisa dipadukan dengan celana pendek dan terlihat keren. Contoh nyatanya adalah setelan kemeja Roxy Top ini. Dengan mengenakan kemeja ini, anak perempuan Anda akan terlihat kasual dan rapi. Aksen kerut di lengan kemejanya memberikan sentuhan manis.
Setelan ini cocok dikenakan untuk bermain di taman, berjalan-jalan ke mal, hingga menghadiri acara ulang tahun teman. Menariknya lagi, terdapat produk dengan model yang sama untuk ukuran dewasa. Anda jadi bisa tampil kembaran dengan buah hati.
Mulai dari Rp150.000,00
Mahika Kids adalah brand baju anak-anak yang didirikan oleh selebgram populer di tanah air, Rachel Venya. Salah satu produknya adalah setelan seri Elise. Produk ini tersedia dalam tiga pilihan warna kekinian, pas untuk anak-anak yang ingin tampil trendi. Bukan itu saja, setelan kemeja anak ini juga didesain dengan lengan model puffy yang unik. Anak perempuan Anda pasti akan terlihat stylish dan cantik saat mengenakannya.
Mulai dari Rp329.000,00
Film-film yang dibuat oleh Marvel Entertainment memiliki banyak penggemar dari berbagai kalangan usia, termasuk anak-anak. Marvel memiliki banyak tokoh superhero, salah satunya Spiderman. Jika putra Anda menyukai karakter ini, segera masukkan kemeja ini dalam keranjang belanja.
Produk keluaran M231 ini dihiasi patch bergambar Spiderman di bagian saku depan dan juga tulisan Spiderman di bagian belakangnya. Meski ukuran patch-nya terbilang kecil, warna baju yang polos membuat desainnya terlihat menonjol. Si kecil pun bisa tampil percaya diri dan bangga saat mengenakan kemeja bergambar tokoh superhero favoritnya.
Mulai dari Rp95.000,00
Apabila Anda sedang mencari kemeja untuk anak perempuan remaja tanggung, hadiahkan saja baju ini untuk mereka. Produk ini memiliki motif colorful yang akan membuat anak Anda makin semangat dan ceria saat beraktivitas. Kelebihan lainnya, kemeja ini dilengkapi bawahan celana jogger yang mampu menghasilkan sporty look. Dengan memakai setelan ini, gadis cilik Anda siap bergaya.
Mulai dari Rp225.000,00
Apabila Anda sedang mencari kemeja anak laki-laki untuk menghadiri acara formal, pilih saja Checkered Series Shirt ini. Kemejanya terbuat dari bahan katun lembut bermotif kotak-kotak yang bisa memberikan kesan vintage dan rapi saat dikenakan.
Warnanya juga kalem dan tidak mencolok sehingga tetap keren saat dipakai anak-anak. Selain itu, produk ini memiliki potongan longgar atau oversize yang akan membuat tubuh kurus tampak lebih berisi. Putra Anda pasti akan makin percaya diri mengenakannya!
Mulai dari Rp429.000,00
Kemeja anak laki-laki branded buatan Carter's ini cocok untuk anak berusia di bawah 5 tahun. Produk ini didesain full motif bergambar dinosaurus warna-warni yang menggemaskan. Model lengan panjangnya akan membuat penampilan anak terlihat lebih rapi. Karena telah dilengkapi celana, Anda tak perlu repot mencari bawahan lain untuk kemeja anak kecil ini.
Mulai dari Rp349.000,00
Bosan dengan model kemeja yang itu-itu saja? Pertimbangkanlah untuk membeli produk dari Feather and Flynn ini. Produk ini adalah shirt dress atau kemeja berbentuk dress yang akan membuat anak Anda terlihat lebih feminin.
Di samping itu, terdapat juga tambahan tali pita besar di bagian leher dan detail lace pada lengannya. Detail tersebut membuat kemeja ini terlihat makin mewah dan girly. Tak hanya dijadikan baju terusan, Anda juga bisa memasangkannya dengan celana jeans, legging, dan kulot anak-anak.
Mulai dari Rp379.900,00
Baju anak perempuan memang sangat beragam dan menarik, salah satunya kemeja dari Little X8 ini. Dengan hiasan aksen frill di bagian bahu, anak perempuan Anda akan tampil lebih modis dan cantik. Bagi anak yang ingin tampil lebih dewasa, kemeja motif bunga ini sangat pas untuk mereka kenakan. Anak bisa memadukan kemeja ini dengan bawahan berupa celana jeans warna hitam ataupun rok yang lebar.
Selain kemeja, masih banyak model baju anak lainnya yang bisa Anda jadikan referensi. Anda bisa mencari rekomendasi tentang baju anak perempuan, baju koko, dan baju tidur anak. Jika Anda tertarik, silakan baca artikel tersebut dengan cara mengeklik tautan di bawah ini.
Kami telah memberitahu cara memilih kemeja anak yang bagus serta merekomendasikan produk-produknya untuk Anda. Apakah ada yang sesuai dengan selera anak Anda? Saat memilih kemeja untuk anak, pastikan panjang lengan serta bahan yang Anda pilih sesuai dengan aktivitas buah hati.
Pilih juga model dan motif yang paling mereka sukai supaya mereka senang memakainya. Semoga artikel kami dapat membantu Anda menemukan kemeja anak terbaik. Selamat berbelanja!!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling、Hotel & penginapan