1. TOP
  2. Perawatan tubuh & kecantikan
  3. Perawatan badan
  4. 10 Rekomendasi Produk Sukin Terbaik (Terbaru Tahun 2023)
  • 10 Rekomendasi Produk Sukin Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 1
  • 10 Rekomendasi Produk Sukin Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 2
  • 10 Rekomendasi Produk Sukin Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 3
  • 10 Rekomendasi Produk Sukin Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 4
  • 10 Rekomendasi Produk Sukin Terbaik (Terbaru Tahun 2023) 5

10 Rekomendasi Produk Sukin Terbaik (Terbaru Tahun 2023)

Sejak diluncurkan pertama kali pada 2007, Sukin telah menjadi salah satu merek ternama di tanah air. Sukin dikenal akan perawatan kulit berbahan alami. Produk skincare yang disediakan oleh Sukin juga sangat beragam, mulai dari perawatan wajah sampai perawatan rambut. Selain itu, tersedia varian produk dari deodoran hingga rangkaian produk blemish control.


Pilihan produk yang bagus dan sangat bervariasi tersebut mungkin membuat Anda kesulitan dalam memilih produk Sukin. Jika demikian, bacalah artikel ini dengan saksama. Kami akan menjelaskan cara memilih produk Sukin sekaligus memberikan rekomendasi produknya. Selamat membaca!

Diperbaharui 05-15-2022
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca
  • Konten ini dibuat secara independen oleh mybest. Kami mungkin menerima produk dan layanan secara gratis dari produsen dan/atau pemasangan iklan. Namun, produsen dan lainnya tidak terlibat dalam isi konten ataupun penentuan peringkat.
  • Silakan lihat kebijakan editorial mybest untuk detailnya
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber. (Diperbaharui pada 13 Januari 2023)

Kenal lebih dekat dengan Sukin


Produk-produk Sukin lahir dari keyakinan bahwa semua bahan yang dibutuhkan untuk menutrisi kulit tersedia di alam. Oleh sebab itu, Sukin hanya memakai bahan-bahan alami dalam rangkaian produknya. Ini merupakan salah satu faktor yang patut Anda pertimbangkan saat mencari produk perawatan badan. 


Memang benar, bahan natural belum tentu selalu memberikan efek yang baik. Namun, prinsip lain yang dijunjung oleh Sukin adalah tidak ada kompromi pada hasil yang diharapkan. Artinya, seluruh produk Sukin dipastikan memang memberikan manfaat sesuai dengan klaim yang diberikan. Lalu, apa saja manfaat produk Sukin? Simak pembahasan lengkapnya pada bagian rekomendasi produk. 


Kabar baik lainnya, produk Sukin merupakan vegan skincareDengan demikian, merek ini menjawab kebutuhan Anda yang tidak mengonsumsi produk hewan, baik karena alasan ideologis maupun medis. Jadi, bagi Anda yang memerlukan produk perawatan badan berkualitas dan sangat ramah lingkungan, produk dari Sukin dapat diandalkan. 

Cara memilih produk Sukin

Berdasarkan pemilihan bahan dan nilai yang diusung merek ini, apakah Sukin sesuai untuk Anda? Bila jawabannya adalah iya, mari kami bantu Anda untuk memilih produknya. Di bawah ini, terdapat tips memilih yang sudah kami rangkum agar Anda lebih mudah menemukan produk yang dibutuhkan.

① Pilih produk berdasarkan area perawatannya

Dilihat dari area perawatannya, Sukin memiliki rangkaian produk yang cukup luas. Merek yang satu ini menyediakan produk untuk perawatan wajah, tangan, badan, hingga rambut. Itulah sebabnya, Anda perlu mengetahui produknya ditujukan untuk merawat area badan yang mana. Misalnya:


  • Wajah (skincare)

Untuk produk perawatan wajah, Sukin memiliki produk pembersih, toner, masker, pelembap, hingga face oil. 


  • Tangan (hand care)

Untuk perawatan tangan, Sukin memiliki produk hand wash dan hand cream. Khusus untuk perawatan tangan, pilihannya tidak begitu banyak. Hal ini karena disesuaikan dengan kebutuhan tangan yang hanya perlu bersih dan lembap.


  • Badan (body care)

Produk untuk perawatan tubuh tersedia dalam jenis yang lebih beragam. Sukin menyediakan sabun mandi, losion badan, body scrub, serta body oil. Tak ketinggalan, salah satu produk perawatan badan yang cukup diminati dari Sukin yaitu deodoran.


  • Rambut (hair treatment)

Sukin juga menyediakan beberapa jenis produk untuk perawatan rambut seperti sampo dan kondisioner. Tersedia pula jenis produk yang secara khusus ditujukan untuk perawatan masalah rambut tertentu. Sebagai contoh, hydrating treatment oil untuk menutrisi rambut kusam dan sulit diatur. 

② Ketahui koleksi produk Sukin sesuai kebutuhan Anda

Produk Sukin dibagi menjadi beberapa koleksi atau seri untuk memudahkan penggunanya menemukan produk yang cocok sesuai kebutuhannya. Berikut ini akan kami paparkan beberapa seri ternama dari produk Sukin.


Seri ini merupakan seri perawatan dasar yang cocok untuk semua jenis kulit. Seri ini merupakan seri best seller dengan ciri khas aroma mandarin, tangerine, vanila, dan lavender pada produknya. Bagi Anda yang tidak memiliki permasalahan atau kondisi khusus pada kulitnya, Anda bisa memilih seri Signature ini. 


Seri ini diperuntukkan bagi Anda yang memiliki masalah kulit kering. Seri ini hadir dengan bahan utama rosehip yang dipadukan dengan kakadu plum, pomegranate, dan quandung. Kombinasi bahan tersebut akan bantu menjaga kesehatan kulit Anda. 


Seri Sukin yang satu ini dibuat khusus bagi Anda yang memiliki masalah dengan jerawat. Dengan bahan alami, seperti eucalyptus, tea tree, dan willow herb, jerawat Anda akan teratasi. Seri ini bagus untuk mengobati jerawat ataupun mencegah jerawat untuk muncul kembali. 


Sesuai namanya, seri ini dibuat untuk menyeimbangkan kadar minyak, baik di permukaan kulit wajah ataupun kulit kepala. Untuk produk perawatan kulitnya, seri ini memiliki kandungan bamboo charcoal yang ampuh bersihkan pori-pori kulit Anda. Sementara itu, produk perawatan rambutnya diperkaya moringa extract yang ampuh menutrisi rambut. 


Seri Hydration ini juga hadir dengan dua peruntukan, yakni kulit dan rambut. Untuk produk perawatan kulitnya diformulasikan dengan Sukin bio-marine blend dari maize complex, hyaluronic acid, dan sea algae. Formulasi ketiganya akan menghidarasi kulit Anda selama 72 jam. Untuk perawatan rambutnya, seri ini akan melembapkan rambut yang kering dan rusak dengan kandungan shea butter-nya. 

10 Rekomendasi produk Sukin terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk Sukin terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Produk
Gambar
Harga terendah
Poin
1

Sukin

Natural Deodorant Signature

Sukin Natural Deodorant Signature 1枚目

Deodorant aman dengan kebaikan bahan-bahan alami

2

Sukin

Clearing Facial Wash Blemish Control

Sukin Clearing Facial Wash Blemish Control 1枚目

Membersihkan wajah dan menghambat bakteri penyebab jerawat

3

Sukin

Certified Organic Rosehip Oil

Sukin Certified Organic Rosehip Oil 1枚目

Oil multifungsi yang ampuh atasi berbagai permasalahan kulit

4

Sukin

Facial Moisturizer Sensitive

Sukin Facial Moisturizer Sensitive 1枚目

Pelembap yang menghidrasi dan menenangkan kulit sensitif

5

Sukin

Signature Botanical Body Wash

Sukin Signature Botanical Body Wash  1枚目

Pembersih badan soap-free, membersihkan tanpa membuat kulit kering

6

Sukin

Purifying Facial Masque

Sukin Purifying Facial Masque 1枚目

Clay mask yang bisa digunakan untuk semua jenis kulit

7

Sukin

Oil Balancing Conditioner

Sukin Oil Balancing Conditioner 1枚目

Dengan kandungan jojoba oil, menyeimbangkan kadar minyak pada rambut

8

Sukin

Hydrating Body Lotion Bergamot & Patchouli

Sukin Hydrating Body Lotion Bergamot & Patchouli 1枚目

Menutrisi barier kulit agar kelembapannya terjaga

9

Sukin

Hydrating Shampoo

Sukin Hydrating Shampoo 1枚目

Solusi untuk rambut kering dan rapuh

10

Sukin

Hand and Nail Cream Signature Pump

Sukin Hand and Nail Cream Signature Pump 1枚目

Pastikan tangan tetap lembut walaupun sering mencuci tangan

Perincian produk
Close
No.1

SukinNatural Deodorant Signature

Mulai dari Rp99.000,00

Deodorant aman dengan kebaikan bahan-bahan alami

Penggunaan antiperspiran untuk mengatasi bau badan sudah sangat umum di masyarakat. Namun, beberapa pihak juga menyatakan bahwa penggunaan antiperspiran dapat memberikan efek yang tidak baik. 


Di tengah perbedaan pendapat tersebut, Anda bisa memilih Sukin Natural Deodorant Signature yang sudah pasti aman. Hal ini karena deodorant keluaran Sukin ini dibuat dengan bahan alami dan dipastikan bebas alumunium. 

No.2

SukinClearing Facial Wash Blemish Control

Mulai dari Rp175.000,00

Membersihkan wajah dan menghambat bakteri penyebab jerawat

Jika Anda membutuhkan pembersih wajah untuk kulit berjerawat, jatuhkanlah pilihan Anda pada produk ini. Pembersih ini bukan hanya dapat membersihkan wajah Anda, melainkan juga menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat. 


Anda juga tentu familier dengan kemerahan yang kerap muncul saat kulit berjerawat. Kabar baiknya, kandungan eucalyptus dalam pembersih ini juga akan meredakan gejala kemerahan tersebut. 

No.3

SukinCertified Organic Rosehip Oil

Mulai dari Rp270.000,00

Oil multifungsi yang ampuh atasi berbagai permasalahan kulit

Rosehip oil juga sering disebut sebagai emas cair. Hal ini menggambarkan betapa berkhasiatnya tiap tetes oil-nya. Produk ini ampuh untuk menenangkan, melembutkan, dan menutrisi kulit.


Bagi Anda yang memiliki kulit super kering atau memiliki jaringan parut, produk ini sangat kami rekomendasikan. Produk ini akan membantu memudarkan bekas luka dan menjadikan kulit Anda bercahaya. 

No.4

SukinFacial Moisturizer Sensitive

Mulai dari Rp155.000,00

Pelembap yang menghidrasi dan menenangkan kulit sensitif

Sukin Sensitive Facial Moisturiser ini merupakan kabar gembira untuk pemilik kulit sensitif yang ingin menjaga kelembapan wajahnya. Pelembap ini diformulasi tanpa essential oil yang sering memicu reaksi iritasi pada kulit sensitif. Sebaliknya, pelembap ini dibuat dari paduan lembut bahan-bahan alami yang akan menghidrasi kulit sensitif tanpa membuatnya teriritasi. 

No.5

SukinSignature Botanical Body Wash

Mulai dari Rp120.000,00

Pembersih badan soap-free, membersihkan tanpa membuat kulit kering

Sabun dibuat dari campuran bahan alkali dengan lemak alami atau minyak. Lain halnya dengan itu, produk soap-free tidak terbuat dari bahan alkali dan lemak, tetapi emulsifying agent. Emulsifying agent tersebut dapat bekerja memecah kotoran dan minyak berlebih sehingga kulit menjadi bersih. 


Kelebihan produk soap-free adalah tidak mengubah pH kulit, lembut, dan tidak membuat kulit kering. Jadi, untuk Anda yang ingin membersihkan kulit tanpa membuatnya menjadi kering, sabun ini dapat diandalkan. 

No.6

SukinPurifying Facial Masque

Mulai dari Rp229.000,00

Clay mask yang bisa digunakan untuk semua jenis kulit

Jika clay mask pada umumnya cenderung digunakan untuk kulit berminyak, lain halnya dengan produk keluaran Sukin ini. Sukin Purifying Facial Masque diperkaya dengan Aloe vera, rosehip, dan jojoba oil yang akan memberikan kelembapan pada kulit Anda. Jadi, jenis kulit lainnya juga bisa menggunakan masker ini. 

No.7

SukinOil Balancing Conditioner

Mulai dari Rp200.000,00

Dengan kandungan jojoba oil, menyeimbangkan kadar minyak pada rambut

Beberapa di antara Anda mungkin berpikir bahwa makin sering keramas rambut akan makin bersih. Opini tersebut tidak salah, tetapi penggunaan sampo yang tidak tepat dan terlalu sering dapat membuat rambut Anda kering. Akibatnya, kulit kepala akan mengeluarkan banyak minyak untuk melembapkan rambut. 


Hal tersebut menyebabkan rambut menjadi berminyak pada akar rambut dan kering di bagian ujungnya. Untuk Anda yang memerlukan solusi untuk kondisi tersebut, Oil Balancing Conditioner dengan kandungan jojoba oil, dapat menjadi jawaban. Kondisioner ini akan membantu menyeimbangkan kadar minyak yang diproduksi oleh kulit kepala. 

No.8

SukinHydrating Body Lotion Bergamot & Patchouli

Mulai dari Rp190.000,00

Menutrisi barier kulit agar kelembapannya terjaga

Bila Anda ingin kulit lembap, tenang, dan terhidrasi dengan baik, kami sarankan Anda memilih body lotion ini. Kandungan berbagai minyak alami dalam losion ini akan menutrisi barier kulit sehingga kelembapannya terjaga.


Tidak berhenti di sana, terdapat Aloe vera dan bahan lainnya yang akan menenangkan sekaligus menghidrasi kulit Anda. Dengan demikian, kulit Anda menjadi halus dan terhidrasi secara optimal. 

No.9

Solusi untuk rambut kering dan rapuh

Tahukah Anda, kandungan seperti sulphate atau silicone di dalam sampo dapat membuat rambut kering? Terlepas dari klaimnya yang dapat melembapkan, sampo berbahan tersebut tetap akan membuat rambut Anda kering. Hal ini tentu malah menambah persoalan bagi pemilik rambut kering. 


Oleh sebab itu, kami merekomendasikan sampo berbahan alami ini untuk Anda yang memiliki rambut kering. Kebaikan shea butter dan coconut extract akan menutrisi kulit kepala dan menghidrasi rambut Anda. Rambut Anda juga menjadi lebih kuat dan berkilau karena kandungan minyak zaitun alami di dalamnya.

No.10

SukinHand and Nail Cream Signature Pump

Mulai dari Rp145.000,00

Pastikan tangan tetap lembut walaupun sering mencuci tangan

Di masa pandemi seperti saat ini, kegiatan mencuci tangan menjadi lebih sering dilakukan. Jika tidak mencuci tangan, minimal Anda pasti menggunakan hand sanitizer. Kedua hal ini, tentunya dapat membuat kulit tangan Anda kering. 


Untuk mengatasi kulit tangan yang kering, gunakanlah Sukin Hand and Nail Cream Signature Pump ini. Kulit tangan Anda dipastikan akan kembali lembut dan lembap, tanpa rasa lengket. Coba dan buktikan sendiri!

Baca juga produk perawatan badan dari merek lainnya di sini

Sukin memang memiliki koleksi produk perawatan badan yang relatif lengkap. Namun, bila Anda memerlukan opsi lain, beberapa rekomendasi di bawah ini dapat menjadi pertimbangan. Artikel-artikel berikut ini berisi rekomendasi berbagai perawatan badan, mulai dari body wash, hand cream, sampai deodoran. Selamat mencari produk yang sesuai kebutuhan Anda, ya!

Kesimpulan

Apakah Anda sudah menemukan produk Sukin yang cocok untuk Anda? Pastikan Anda memilih produk yang sesuai dengan area perawatannya dan dapat menyelesaikan masalah Anda. Perhatikan juga jenis produknya agar Anda memperoleh hasil optimal. 


Anda dapat menjadikan artikel kami sebagai referensi dalam memilih produk perawatan badan yang paling pas dari Sukin. Selamat memilih produk terbaik dari Sukin dan rasakan sendiri manfaatnya!

5 Rekomendasi Produk Sukin terbaik

No. 1SukinNatural Deodorant Signature

No. 2SukinClearing Facial Wash Blemish Control

No. 3SukinCertified Organic Rosehip Oil

No. 4SukinFacial Moisturizer Sensitive

No. 5SukinSignature Botanical Body Wash

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini

Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.

Artikel terkait

Artikel populer

Favlist populer