SKMEI merupakan merek jam tangan dari perusahaan asal Guangzhou, Tiongkok. Merek ini memproduksi aneka tipe jam tangan pria untuk berbagai kalangan. Anda dapat memilih jam tangan SKMEI seri Digital, Analog, Smart Watch, hingga Automatic. Banyaknya tipe yang ditawarkan tentunya akan membuat Anda kebingungan untuk menentukan pilihan.
Kali ini, kami akan memberikan beberapa tips memilih jam tangan merek SKMEI yang bagus untuk para pria. Selain itu, kami juga menyediakan review jam tangan SKMEI terbaik, misalnya model 1260, 1389, 1303, dan 1155. Penasaran? Baca ulasannya sampai akhir, ya!
SKMEI merupakan salah satu produsen jam tangan berkualitas dengan harga terjangkau yang populer di pasaran. Produknya dijual dengan harga di bawah lima ratus ribu, bahkan ada yang di bawah seratus ribu. Dengan harga yang terjangkau, jam tangan SKMEI memiliki kualitas yang bisa disandingkan dengan merek lain yang harganya lebih tinggi. Terlebih lagi, produk-produknya telah dibekali kemampuan tahan air dan benturan, serta tahan lama.
Di samping itu, model-model jam yang diproduksinya pun sangat beragam. Anda akan menemukan jam tangan dengan model analog, digital, perpaduan analog dan digital, serta smartwatch. Selain itu, tersedia pula jam tangan dengan desain anti-mainstream yang akan membuat penampilan Anda makin outstanding. Jadi, tunggu apa lagi? Jangan sampai kehabisan koleksi jam tangan dari SKMEI, ya!
Berikut ini kami akan memberikan beberapa tips memilih jam tangan SKMEI untuk pria. Anda dapat memilih berdasarkan tipe jam tangan atau fungsi jam tangan itu sendiri.
SKMEI memiliki beragam tipe jam tangan digital dan analog yang menarik untuk para pria. Berikut ini merupakan rangkuman dari tipe jam tangan SKMEI yang dapat Anda pilih.
Untuk pria yang menyukai tampilan modern, jam tangan SKMEI seri Digital adalah pilihan tepat. Meski begitu, Anda juga bisa menemukan jam tangan digital dengan model klasik pada koleksi SKMEI. Seri Digital ini umumnya dilengkapi berbagai fitur menarik, seperti alarm, stopwatch, dan lain-lain. Jam tangan ini biasanya memiliki ukuran yang besar dan ideal dipakai untuk menciptakan look yang sporty.
Lalu, tersedia juga jam digital dengan model smartwatch yang bisa terhubung ke ponsel Anda. Jam tangan ini memiliki fungsi seperti dokter pribadi, misalnya dapat memeriksa tekanan darah dan denyut jantung. Anda juga dapat menggunakannya untuk mengontrol smartphone tanpa harus menyentuhnya secara langsung.
Jam tangan SKMEI untuk pria dari seri Analog memiliki tampilan yang klasik, elegan, serta timeless. Produk ini ideal dikenakan untuk menghadiri acara-acara resmi dan melengkapi gaya formal Anda. Berbeda dengan seri Digital yang dilengkapi fitur-fitur canggih, jam tangan ini hanya digunakan sebagai penunjuk waktu saja. Karena itu, model ini lebih populer di kalangan pria yang sudah berumur.
Selain model analog biasa, SKMEI juga memproduksi jam analog automatic yang dapat bekerja tanpa menggunakan baterai. Jam tangan ini menggunakan mekanisme mekanik yang akan menyimpan energi dari gerakan tangan Anda. Kemudian, energi tersebut diubah menjadi tenaga kinetik untuk menggerakan jarum jamnya.
Bingung menentukan pilihan antara seri Digital dan Analog? Seri yang satu ini bisa menjadi solusinya. Sesuai namanya, jam tangan pria seri Dual Time ini memiliki tampilan jam digital dan analog sekaligus. Tampilannya ada yang klasik dan sporty. Serupa dengan jam dari seri Digital, produk ini juga dibekali beberapa fitur yang akan membantu keseharian Anda.
SKMEI menggunakan berbagai material pada jam tangannya. Terkait hal ini, kami membedakan material SKMEI dari bagian case (kepala jam) dan strap (tali jam). Masing-masing material memiliki karakteristik tersendiri. Oleh karena itu, pilihlah yang sesuai dengan preferensi dan kebutuhan Anda. Supaya tidak bingung, berikut adalah karakteristik dari beberapa bahan yang sering dipakai pada produk SKMEI.
Kebanyakan jam tangan SKMEI memiliki resistansi terhadap air. Untuk penyuka kegiatan outdoor, tentunya tidak perlu khawatir apabila jam tangan Anda terkena air. Anda juga dapat tetap mengenakan jam tangan ketika mencuci tangan dan mandi. Adapun keterangan resistansi air pada jam tangan SKMEI ditunjukan dengan label 3 ATM dan 5 ATM. Untuk selengkapnya, simaklah penjelasan di bawah.
Jam tangan merupakan alat penunjuk waktu portabel. Akan tetapi, di era modern sekarang, fungsi jam tangan bukan hanya sebagai penunjuk waktu saja. Ada juga berbagai fungsi yang akan menambah nilai jam tangan itu sendiri. Selain fungsi utamanya sebagai penunjuk waktu, SKMEI memberikan beberapa fungsi tambahan yang akan mempermudah kegiatan Anda.
Beberapa model jam tangan SKMEI dapat dijadikan pedometer atau penghitung langkah kaki. Hal ini akan mempermudah Anda untuk menghitung berapa kalori yang dikeluarkan ketika berjalan kaki. Selain itu, ada juga produk yang dilengkapi fitur penunjuk tanggal, arah kiblat, serta alarm. Jadi, pastikan terlebih dahulu fungsi apa saja yang Anda inginkan sebelum membeli.
Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk jam tangan SKMEI terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
9209
Mulai dari Rp 233.000,00
Seri | Analog automatic |
---|---|
Material | Case: Zinc alloy ・ Strap: Leather |
Ukuran | 50 mm x 41 mm |
Bobot | 60 g |
Resistansi air | 3 ATM |
Warna | Gold-silver, gold-black, rose gold-black, rose gold-silver, gold-gold |
Fitur | Tidak tersedia |
9223
Mulai dari Rp 251.750,00
Seri | Analog |
---|---|
Material | Case: Zinc alloy ・ Strap: Leather |
Ukuran | 48 mm x 41 mm |
Bobot | 66 g |
Resistansi air | 3 ATM |
Warna | Silver black, silver blue, silver, rose gold |
Fitur | Tidak tersedia |
1667
Mulai dari Rp 199.500,00
Seri | Digital |
---|---|
Material | Case: Zinc alloy ・ Strap: Stainless steel |
Ukuran | 49 mm x 44 mm |
Bobot | 116 g |
Resistansi air | 3 ATM |
Warna | Silver black, black, rose gold-black, rose gold-white, silver-white, gold-white, black-white, gold-black |
Fitur | Qibla time reminder, qibla name display, qibla direction, religious month & day, gregorian & hijr calendar, city data, daylight saving time, bookmark, language selection, volume adjustment, stopwatch, week & date, alarm, LED light, 12/24 hour clock |
9185
Mulai dari Rp 123.500,00
Seri | Analog |
---|---|
Material | Case: Zinc alloy ・ Strap: Stainless steel |
Ukuran | 39 mm x 40 mm |
Bobot | 66 g |
Resistansi air | 3 ATM |
Warna | Hitam dengan pilihan jarum merah dan hijau |
Fitur | Tidak tersedia |
1155
Mulai dari Rp 111.150,00
Seri | Dual Time |
---|---|
Material | Case: ABS, PU ・ Strap: PU |
Ukuran | 52 mm x 55 mm |
Bobot | 72 g |
Resistansi air | 5 ATM |
Warna | Blue denim |
Fitur | Double time, chrono, alarm, date, week, EL, 12/24 hour clock |
1119
Mulai dari Rp 84.000,00
Seri | Digital |
---|---|
Material | Case: PC, silica gel ・ Strap: Silicone |
Ukuran | 46 mm x 21 mm |
Bobot | Tidak disebutkan |
Resistansi air | 5 ATM |
Warna | Black |
Fitur | LED, date |
1176B
Mulai dari Rp 81.700,00
Seri | Digital |
---|---|
Material | Case: Stainless steel, kaca ・ Strap: Silicone |
Ukuran | Tidak disebutkan |
Bobot | Tidak disebutkan |
Resistansi air | 5 ATM |
Warna | Black |
Fitur | LED |
1303
Mulai dari Rp 178.000,00
Seri | Digital smartwatch |
---|---|
Material | Case: ABS ・ Strap: PU |
Ukuran | 47 mm x 50 mm |
Bobot | 67 g |
Resistansi air | 5 ATM |
Warna | Black |
Fitur | Date, step, calorie, distance, stopwatch, remote camera, call remind, app remind, bluetooth, alarm |
1389
Mulai dari Rp 171.000,00
Seri | Dual Time |
---|---|
Material | Case: Zinc alloy ・ Strap: Stainless steel |
Ukuran | 58 mm x 48 mm |
Bobot | 164 g |
Resistansi air | 3 ATM |
Warna | Silver white, black |
Fitur | 3 Time, chrono, alarm, date, week, EL, count down, 12/24 hour clock |
1260
Mulai dari Rp 113.000,00
Seri | Analog |
---|---|
Material | Case: Zinc alloy ・ Strap: Stainless steel |
Ukuran | 46 mm x 39 mm |
Bobot | 90 g |
Resistansi air | 3 ATM |
Warna | Black, black gun, silver black, silver |
Fitur | Tidak tersedia |
Gambar produk | 1 ![]() SKMEI | 2 ![]() SKMEI | 3 ![]() SKMEI | 4 ![]() SKMEI | 5 ![]() SKMEI | 6 ![]() SKMEI | 7 SKMEI | 8 ![]() SKMEI | 9 SKMEI | 10 SKMEI |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | Analog Men Original | Dual Time Men Stainless Sport LED Original | Digital Smart Watch Bluetooth Original | Digital Black Water Resistance 30m | Digital Sport Rubber LED Original | Dual Time Men Sport LED Original | Analog Water Resistant 30m | Digital LED Arah Kiblat Original | Analog Mechanical | Automatic Leather |
Keunggulan | Desain anti-mainstream untuk pria yang senang unjuk diri | Dilengkapi dengan tiga penunjuk waktu | Dilengkapi berbagai fitur untuk mendukung kegiatan olahraga | Kaca superkukuh yang tahan terhadap tekanan | Modelnya ringkas, harganya pun sangat terjangkau | Tahan air dan bisa dipakai untuk berenang | Tampil on point berkat ujung jarum jam berwarna cerah | Beribadah lebih mudah dengan jam penunjuk arah kiblat | Model klasik yang pas untuk kegiatan formal dan kasual | Ramah lingkungan karena tidak memerlukan baterai |
Harga mulai dari | Rp 113.000,00 | Rp 171.000,00 | Rp 178.000,00 | Rp 81.700,00 | Rp 84.000,00 | Rp 111.150,00 | Rp 123.500,00 | Rp 199.500,00 | Rp 251.750,00 | Rp 233.000,00 |
Seri | Analog | Dual Time | Digital smartwatch | Digital | Digital | Dual Time | Analog | Digital | Analog | Analog automatic |
Material | Case: Zinc alloy ・ Strap: Stainless steel | Case: Zinc alloy ・ Strap: Stainless steel | Case: ABS ・ Strap: PU | Case: Stainless steel, kaca ・ Strap: Silicone | Case: PC, silica gel ・ Strap: Silicone | Case: ABS, PU ・ Strap: PU | Case: Zinc alloy ・ Strap: Stainless steel | Case: Zinc alloy ・ Strap: Stainless steel | Case: Zinc alloy ・ Strap: Leather | Case: Zinc alloy ・ Strap: Leather |
Ukuran | 46 mm x 39 mm | 58 mm x 48 mm | 47 mm x 50 mm | Tidak disebutkan | 46 mm x 21 mm | 52 mm x 55 mm | 39 mm x 40 mm | 49 mm x 44 mm | 48 mm x 41 mm | 50 mm x 41 mm |
Bobot | 90 g | 164 g | 67 g | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | 72 g | 66 g | 116 g | 66 g | 60 g |
Resistansi air | 3 ATM | 3 ATM | 5 ATM | 5 ATM | 5 ATM | 5 ATM | 3 ATM | 3 ATM | 3 ATM | 3 ATM |
Warna | Black, black gun, silver black, silver | Silver white, black | Black | Black | Black | Blue denim | Hitam dengan pilihan jarum merah dan hijau | Silver black, black, rose gold-black, rose gold-white, silver-white, gold-white, black-white, gold-black | Silver black, silver blue, silver, rose gold | Gold-silver, gold-black, rose gold-black, rose gold-silver, gold-gold |
Fitur | Tidak tersedia | 3 Time, chrono, alarm, date, week, EL, count down, 12/24 hour clock | Date, step, calorie, distance, stopwatch, remote camera, call remind, app remind, bluetooth, alarm | LED | LED, date | Double time, chrono, alarm, date, week, EL, 12/24 hour clock | Tidak tersedia | Qibla time reminder, qibla name display, qibla direction, religious month & day, gregorian & hijr calendar, city data, daylight saving time, bookmark, language selection, volume adjustment, stopwatch, week & date, alarm, LED light, 12/24 hour clock | Tidak tersedia | Tidak tersedia |
Tautan produk |
Selain SKMEI, kami juga telah mengulas berbagai merek jam tangan terbaik yang ditujukan untuk para pria. Berikut ini adalah beberapa rekomendasi kami untuk Anda yang sedang mencari jam tangan terbaik. Yuk, kunjungi tautannya!
Kami sudah membahas beberapa tips memilih jam tangan SKMEI untuk pria dan memberikan review dari produk-produk terbaiknya. Dari sepuluh rekomendasi yang kami siapkan, manakah yang menarik perhatian Anda?
Jam tangan SKMEI memiliki beragam tipe, model, dan fungsi. Selain harga, Anda dapat mempertimbangkan poin-poin tersebut ketika memilihnya. Sebagian besar jam tangan SKMEI juga sudah waterproof. Jadi, Anda tidak perlu khawatir jika jam tangan terkena air. Selamat berburu jam tangan SKMEI!
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling、Hotel & penginapan