Minuman teh dalam kemasan selalu menjadi produk top of mind saat Anda mencari pelepas dahaga. Ada banyak brand minuman teh dalam kemasan yang dijual di pasaran. Rasanya pun terbilang cukup beragam, mulai dari rasa original sampai milk tea yang creamy.
Kali ini, kami akan memperkenalkan berbagai merek minuman teh yang enak. Simaklah tips dari kami tentang cara memilih minuman teh dalam kemasan. Kami juga akan memberikan rekomendasi minuman teh dalam kemasan terbaik, seperti Tehbotol Sosro, Teh Pucuk, dan Fruit Tea. Simak pembahasan kami dan temukan minuman teh terenak bagi Anda!
mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan popularitasnya di marketplace. (Diperbaharui pada 20 Januari 2023)
Setiap produk teh dalam kemasan tentu memiliki rasa yang menggiurkan. Namun, produk mana yang enak dan sesuai dengan selera Anda? Bacalah poin-poin di bawah ini agar Anda bisa menemukan produk yang sesuai.
Sama seperti minuman dalam kemasan lainnya, teh juga memiliki berbagai varian rasa. Kami akan memperkenalkan berbagai rasa teh dalam kemasan yang dapat Anda temui di pasaran. Setiap rasanya sangat unik dan menarik untuk dinikmati.
Teh dengan rasa original adalah pilihan yang paling banyak diminati. Rasa khas teh membuatnya pas dinikmati setelah menyantap makanan apa saja. Menjadi pelepas dahaga pada tengah hari yang terik pun sangat cocok. Anda juga bisa meminumnya setelah berolahraga, pasti menyegarkan sekali rasanya.
Teh dengan cita rasa buah memang tidak pernah gagal dalam menangani rasa haus. Rasa buah yang menyegarkan ditambah minuman teh yang dingin akan membuat dahaga hilang seketika. Biasanya, buah yang digunakan adalah buah dengan cita rasa asam. Buah lemon, apel, stroberi, sampai blackcurrant adalah jenis buah yang umum dipakai.
Jika Anda menyukai minuman yang creamy, Anda dapat memilih perpaduan teh dan susu atau disebut milk tea. Selain creamy, milk tea merupakan minuman dengan tekstur yang kental. Apabila Anda mencari minuman manis yang dapat mengganjal perut keroncongan, Anda dapat memilih milk tea.
Ada beberapa jenis kemasan yang biasa digunakan sebagai kemasan minuman teh. Setiap kemasan memiliki keunggulan yang berbeda-beda.
Botol plastik merupakan kemasan yang paling umum Anda temui. Kemasan botol plastik akan memudahkan Anda menyimpan minuman jika tidak habis dalam sekali konsumsi. Selain itu, kemasan botol juga merupakan pilihan terbaik saat travelling.
Selain botol plastik, karton adalah salah satu jenis kemasan yang populer. Biasanya, kemasan karton juga sudah disertai dengan sedotan sehingga lebih mudah dan higienis untuk diminum. Selain yang untuk satu kali minum, ada juga kemasan karton yang bisa ditutup kembali dan disimpan jika tidak habis.
Beberapa merek minuman teh juga menyediakan pilihan kemasan kaleng. Kemasan yang satu ini terkenal tidak mudah rusak dan lebih tahan banting.
Kemasan pouch memang cukup jarang ditemui, tetapi beberapa merek menyediakannya. Keunggulan dari kemasan pouch adalah ringan dan mudah dibawa.
Kemasan botol kaca mungkin juga sering disediakan oleh beberapa merek. Botol kaca memang ramah lingkungan karena bisa dipakai ulang. Sayangnya, kemasan botol kaca lebih banyak dipakai untuk dine-in di restoran. Kemasan botol kaca tidak banyak ditemukan di marketplace.
Apa pun jenis kemasannya, pastikan Anda mendinginkannya terlebih dahulu di kulkas. Minuman teh dalam kemasan yang dingin akan lebih nikmat untuk melepaskan dahaga, apalagi pada siang hari yang panas.
Tidak hanya bisa dibeli secara satuan, beberapa merek juga menjual dalam jumlah besar atau bundling. Jika Anda membeli secara bundling, ada lebih dari satu item yang didapatkan. Sementara itu, pembelian dalam jumlah besar biasanya di-packing dalam kardus yang berisi lebih dari sepuluh item. Anda bisa membeli minuman teh per kardus untuk dijual kembali atau disuguhkan pada momen tertentu.
Kabar baik untuk Anda yang sedang diet. Sekarang, banyak teh dalam kemasan yang kandungan gulanya rendah atau bebas gula. Anda dapat dengan nikmat mengonsumsi minuman teh yang menyegarkan tanpa khawatir soal kalori minuman.
Jika Anda masih ingin menikmati sedikit rasa manis, Anda dapat memilih produk yang rendah gula atau less sugar. Memilih teh dalam kemasan yang tanpa gula mungkin akan terasa aneh jika Anda belum pernah mencoba. Rasa pahitnya akan lebih dominan di lidah Anda. Namun, produk seperti ini tentu lebih baik untuk kesehatan.
Di samping lebih sehat, teh yang bebas gula akan lebih menonjolkan cita rasa alami teh. Apakah Anda ingin mencoba teh tanpa gula?
Supaya bisa bertahan lama, teh kemasan memang mengandung pengawet. Selain itu, bahan pengawet juga dapat membantu mengangkat cita rasa dari teh tersebut.
Biasanya, minuman dalam kemasan menggunakan asam askorbat sebagai pengawet. Zat ini tergolong aman sehingga Anda tak perlu khawatir. Meski begitu, tetaplah perhatikan komposisinya dengan teliti. Apabila ada bahan yang tidak Anda kenal, sebaiknya Anda cari tahu dahulu tentang bahan tersebut.
Namun, pastikan bahwa pengawet yang terkandung di dalamnya sudah mengantongi izin BPOM. Tidak hanya jenisnya saja, tetapi juga dari segi komposisinya. Anda bisa cek nomor BPOM di kemasannya. Jika sudah ada dan terdaftar, dapat dipastikan produk tersebut aman.
Mulai dari Rp5.450,00
Pokka Green Tea terbuat dari daun teh hijau dengan tambahan aroma melati. Pertama kali Anda buka tutupnya, aroma melati akan langsung tercium. Aromanya membuat pikiran lebih tenang dan enak sekali dinikmati setelah lelah bekerja.
Selain aromanya yang harum, Pokka Green Tea juga mengandung L-theanine yang dapat meredakan stres. Kadar gula minuman teh ini juga cukup rendah sehingga tidak perlu khawatir gula darah melonjak tinggi. Namun, konsumsinya tetap perlu dibatasi, ya.
Mulai dari Rp3.287,00
Anda sering merasa mual selama perjalanan? Tenang saja, Anda dapat memilih teh dengan rasa lemon dari Teh Kotak. Perpaduan rasa teh dan lemon yang sedikit asam dapat membantu menghilangkan mual.
Di samping itu, Ultrajaya menggunakan teknik UHT untuk menghasilkan produk steril tanpa menghilangkan rasa khasnya. Setelah dibuka, Anda dapat menyimpannya di dalam kulkas. Rasanya bakal tetap sama sampai 7 hari penyimpanan.
Mulai dari Rp11.700,00
Anda suka tiba-tiba ingin minum boba malam-malam? Tak perlu khawatir lagi karena sekarang Anda bisa minum boba kapan saja. Del Monte memiliki minuman kaleng yang lengkap dengan boba. Boba di dalamnya adalah popping boba yang unik.
Popping boba adalah boba yang akan sedikit "meledak" ketika digigit. Kombinasi rasa teh susu dan taro merupakan perpaduan rasa favorit. Untuk para penggemar minuman boba, jangan sampai melewatkan produk ini, ya!
Mulai dari Rp6.500,00
Anda ingin menikmati teh pada pagi hari? Kami rekomendasikan Nu Milk Tea untuk Anda. Perpaduan teh dengan susu yang creamy sangat cocok untuk memulai hari. Rasa manisnya pun tidak terlalu berlebihan sehingga Anda tak akan merasa mual. Sekarang, Anda tak perlu repot-repot lagi untuk meracik teh, susu, dan gula saat pagi hari.
Mulai dari Rp4.300,00
Teh dan apel merupakan pasangan yang cocok sekali. Perpaduan rasa teh dan apel sangat menyegarkan sekaligus menenangkan. Frestea Apple dapat menjadi pilihan teh kemasan dengan rasa buah. Para pencinta teh apel tentu saja akan menyukai rasa minuman ini.
Untuk Anda yang baru pertama kali mencoba teh apel, rasa Frestea Apple akan cocok di lidah Anda. Rasa apelnya tidak terlalu berlebihan dan berpadu sempurna dengan teh berkualitas. Yuk, coba Frestea Apple yang nikmat ini!
Mulai dari Rp3.500,00
Teh Pucuk Harum terbuat dari pucuk daun teh pilihan sehingga rasa tehnya sangat berkualitas. Nah, teh ini memiliki varian less sugar dengan kadar gula hanya 25% dari varian normal. Pas sekali untuk Anda yang sedang mengurangi konsumsi gula, tetapi tetap ingin menikmati teh dengan sedikit rasa manis. Rasa manisnya tak berlebihan sehingga pas di lidah.
Mulai dari Rp2.000,00
Punya segudang aktivitas di luar ruangan memang bikin haus. Teriknya matahari tentu membuat Anda membutuhkan minuman dingin. Anda dapat memilih Fruit Tea, jagonya teh dengan rasa buah-buahan. Salah satu rasa unggulannya adalah blackcurrant.
Terbuat dari ekstrak blackcurrant, minuman teh ini tentu memiliki rasa manis. Selain itu, Fruit Tea rasa blackcurrant juga menyediakan varian pouch yang ringan untuk dibawa bepergian. Nah, minuman teh ini pas sekali untuk menghilangkan dahaga di mana pun Anda berada!
Mulai dari Rp12.540,00
Ibu hamil memang disarankan untuk mengurangi asupan kafeina. Sayangnya, kebanyakan produk teh dalam kemasan mengandung kafeina. Untuk itu, Anda dapat beralih ke teh produksi Ito En. Tehnya terbuat dari barley sehingga tidak mengandung kafeina sama sekali.
Di samping bebas kafeina, teh ini juga bebas gula. Anda akan merasakan manfaat teh barley secara maksimal. Ito En Barley Tea pas sekali untuk Anda yang memprioritaskan kesehatan tubuh. Soal rasa, teh barley memiliki rasa nutty yang unik.
Mulai dari Rp10.270,00
Anda tentu sudah tak asing lagi dengan Tehbotol Sosro. Rasa tehnya yang khas pasti menjadi kesukaan semua anggota keluarga. Sekarang, Anda tak perlu repot lagi memikirkan minuman sedap untuk dinikmati seluruh keluarga Anda.
Tehbotol Sosro ukuran 1 L dapat menjadi pilihan terbaik untuk stok di rumah. Anda bisa menyajikan Tehbotol Sosro kapan saja Anda mau. Sehabis makan siang atau makan malam, minumnya tetap Tehbotol Sosro!
Mulai dari Rp10.000,00
Tebs adalah teh unik dari Sinar Sosro. Perpaduan teh dan sparkling soda membuat rasanya lebih istimewa. Minuman ini kami rekomendasikan untuk melengkapi acara yang spesial seperti kumpul keluarga.
Sensasi sodanya membuat teh kemasan ini naik tingkat menjadi minuman yang tampak mewah. Di samping itu, Tebs memiliki taste buah yang menyegarkan. Jadikan Tebs sebagai pilihan dalam berbagai acara yang spesial.
Selain teh dalam kemasan, ada banyak minuman lainnya yang dijual dalam kemasan siap minum. Jenis minuman ini adalah alternatif praktis untuk melepaskan dahaga. Di samping itu, banyak juga minuman siap minum yang memberikan nutrisi untuk tubuh. Klik tautan di bawah ini untuk mengetahui produk minuman siap minum lainnya.
Teh dalam kemasan merupakan pilihan terbaik untuk melepaskan dahaga. Saat ini, tersedia berbagai produk teh dalam kemasan yang dapat Anda pilih. Untuk mendapat rasa yang lebih nikmat, selalu nikmati teh kemasan dalam keadaan dingin. Selain itu, pilihlah teh dalam kemasan dengan rasa yang Anda sukai.
Sekian pembahasan kami tentang teh dalam kemasan. Pilihlah produk yang nikmat, tetapi tetap aman untuk dikonsumsi. Selamat menghapus dahaga Anda dengan kesegaran teh dalam kemasan!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Lain-lain
Lain-lainKebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment, Peralatan kebersihan, Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak, Peralatan makan & minum, Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, MusikOutdoor & sports
Tenis meja, Perlengkapan outdoor, Camping & hikingDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan