mybest
Game PlayStation

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Gaming
  3. Software game
  4. 10 Rekomendasi Game Multiplayer Terbaik untuk PlayStation 4 (Terbaru Tahun 2024)
  • 10 Rekomendasi Game Multiplayer Terbaik untuk PlayStation 4 (Terbaru Tahun 2024) 1
  • 10 Rekomendasi Game Multiplayer Terbaik untuk PlayStation 4 (Terbaru Tahun 2024) 2
  • 10 Rekomendasi Game Multiplayer Terbaik untuk PlayStation 4 (Terbaru Tahun 2024) 3
  • 10 Rekomendasi Game Multiplayer Terbaik untuk PlayStation 4 (Terbaru Tahun 2024) 4
  • 10 Rekomendasi Game Multiplayer Terbaik untuk PlayStation 4 (Terbaru Tahun 2024) 5

10 Rekomendasi Game Multiplayer Terbaik untuk PlayStation 4 (Terbaru Tahun 2024)

PlayStation 4 menawarkan beragam game yang ciamik secara visual, gameplay, dan alur ceritanya. Meski sudah hadir generasi Playstation yang baru, PS4 dapat tetap menjaga minat dari para gamer. Menariknya lagi, segala keunggulan tersebut bisa Anda rasakan bersama dengan teman atau keluarga jika membeli game PS4 multiplayer.


Game terkenal seperti Tekken 7, It Takes Two, dan Gran Turismo 7 menanti untuk Anda mainkan. Cara memilih dan rekomendasi game multiplayer terbaik untuk PS4 ada dalam artikel ini. Anda pun akan makin mudah menentukan game yang hendak dibeli. Selamat membaca!

Diperbaharui 14/07/2023
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca

Daftar isi

Cara memilih game multiplayer untuk PlayStation 4

Bagaimanakah cara memilih game multiplayer untuk PlayStation 4? Anda bisa mengetahuinya dengan membaca poin-poin berikut ini.

1

Cari game co-op untuk bekerjasama dengan pemain lain, misalnya game petualangan dan game aksi

Cari game co-op untuk bekerjasama dengan pemain lain, misalnya game petualangan dan game aksi
Mungkin Anda ingin mencari game multiplayer untuk PS4 yang bisa dimainkan secara co-op. Jika iya, pertimbangkan game action-adventure dari PS4. Umumnya, game action-adventure memiliki mode co-op. Suasana akan makin menantang untuk menjaga tim Anda tetap bertahan hidup dan menyelesaikan objective bersama

Game co-op PS4 umumnya bisa dimainkan oleh banyak orang. Biasanya, game yang dapat dimainkan lebih dari 2 player membutuhkan akses online. Namun, ada juga game PS4 multiplayer offline yang bisa dimainkan. Beberapa diantaranya adalah It Takes Two, Overcooked! All You Can Eat Edition, dan Moving Out. 


Bila Anda ingin bermain game PS4 untuk single player, berikut kami telah siapkan beberapa rekomendasi game PS4 terbaik untuk Anda. Yuk dibaca! 

2

Pilih game versus bila Anda ingin mengadu skill, misalnya game fighting dan game racing

Pilih game versus bila Anda ingin mengadu skill, misalnya game fighting dan game racing

Jika Anda ingin mengadu skill, pilihlah game 2 player PS4. Game PS4 2 player biasanya dimainkan berdua sehingga Anda dapat langsung melakukan duel bersama teman. Anda dapat langsung bertarung dengan lawan secara langsung dan mengasah sportivitas. PS4 banyak merilis game fighting dan racing. Salah satu game terfavorit para gamers adalah Tekken 7, Gran Turismo 7, dan Dragon Ball Fighter Z. 

3

Tidak ada teman bermain di rumah? Pertimbangkan game yang punya fitur online multiplayer

Tidak ada teman bermain di rumah? Pertimbangkan game yang punya fitur online multiplayer

Mungkin Anda memiliki banyak teman lintas negara. Jika Anda ingin bermain bersama teman yang ada di tempat lain, cek juga ketersediaan fitur online di PS4. Meskipun demikian, Game online pada PS4 umumnya membutuhkan membership PS Plus. Selain itu, hanya sedikit saja game PS4 yang bisa dimainkan dengan PS Plus.


Game seperti Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Storm 4, A Way Out, dan Plants vs Zombies: Battle for Neighborville membutuhkan PS Plus. Oleh sebab itu, pastikan Anda memiliki masa subscription PS Plus ketika hendak memainkan game secara online.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

10 Rekomendasi game multiplayer terbaik untuk PlayStation 4

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk game multiplayer terbaik untuk PlayStation 4 yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Ranking popularitas
Filter
Produk
Gambar
Harga terendah
Harga
Poin
Perincian
Tanggal rilis
IGRS/Rating usia
Genre
Sudut pandang pemain
Support online
1

BANDAI NAMCO Studios

TEKKEN 7

BANDAI NAMCO Studios TEKKEN 7 1

Rp319.000

Lebih Murah

Arena tepat untuk mengadu berbagai gaya beladiri

2 Juni 2017

12+

Fighting, Action

Third person

2

BANDAI NAMCO Entertainment Inc.

Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Storm 4

BANDAI NAMCO Entertainment Inc. Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Storm 4  1

Rp470.000

Agak Murah

Mengenal karakter anime Naruto dari sisi lain!

8 Februari 2016

12+

Action, Adventure, Fighting

Third person

(dengan PS Plus)

3

Electronic Arts Inc

It Takes Two - Friend's Pass PS4™

Electronic Arts Inc It Takes Two - Friend's Pass PS4™ 1

Rp562.000

Menengah

Bekerja sama dalam petualangan di dunia magis

26 Maret 2021

13+

Unique, Adventure

Third person

(Online play)

4

Electronic Arts Inc.

A Way Out

Electronic Arts Inc. A Way Out 1

Rp342.000

Agak Murah

Game aksi dengan plot layaknya film!

23 Maret 2018

15+

Action, Adventure

Third person

(dengan PS Plus)

5

PlayStation Studios

Gran Turismo® 7

PlayStation Studios Gran Turismo® 7 1

Rp1.029.000

Lebih Mahal

Balapan dengan mobil-mobil keren dan superkencang

4 Maret 2022

Semua umur

Driving, Racing

First person, third person

(dengan PS Plus)

6

Activision

Call of Duty®: Black Ops Cold War

Activision Call of Duty®: Black Ops Cold War 1

Rp879.000

Agak Mahal

Game FPS favorit para gamer dengan tambahan fitur menarik

13 November 2020

18+

Shooter

First person

(dengan PS Plus)

7

Electronic Arts

Plants vs Zombies: Battle for Neighborville

Electronic Arts Plants vs Zombies: Battle for Neighborville  1

Rp422.000

Agak Murah

Plants Vs Zombies dengan bentuk yang lebih imersif

18 Oktober 2019

10+

Shooter

Third person

(dengan PS Plus)

8

Team 17 Digital LTD

Overcooked! All You Can Eat Edition

Team 17 Digital LTD Overcooked! All You Can Eat Edition 1

Rp579.000

Menengah

Mengasah teamwork dengan memasak bersama!

12 November 2020

Semua umur

Family, simulation

Third person

(Online play)

9

BANDAI NAMCO Entertainment Inc.

DRAGON BALL FighterZ

BANDAI NAMCO Entertainment Inc. DRAGON BALL FighterZ 1

Rp680.000

Menengah

Bermain sambil nostalgia dengan karakter anime legendaris

26 Januari 2018

13+

Fighting

Third person

(dengan PS Plus)

10

2K

Borderlands 3

2K Borderlands 3  1

Rp890.000

Agak Mahal

Unik, grafisnya simpel dan mudah dimainkan

12 November 2020

18+

Shooter, Action

First person

(dengan PS Plus)

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

BANDAI NAMCO StudiosTEKKEN 7

TEKKEN 7 1
Sumber: playstation.com
Harga referensi
Rp319.000
Lebih Murah
Harga referensi
Rp319.000
Lebih Murah

Arena tepat untuk mengadu berbagai gaya beladiri

Kelebihan: 

  • Banyak gaya bertarung yang unik dan seru untuk dipelajari 
  • Ada beberapa lelucon yang sangat lucu sehingga tidak membuat game membosankan 

Kekurangan: 

  • Server-nya kurang stabil sehingga terkadang sedikit sulit untuk mencari lawan ketika terhubung secara online 

Memasuki pertarungan sekaligus menikmati keindahan seni bela diri dari berbagai penjuru dunia bisa Anda lakukan dengan membeli game PS4 multiplayer ini. Tergantung tokoh yang dipilih, Anda bisa merasakan sensasi bertarung dengan beragam gaya bela diri. Taekwondo, tinju, capoeira, wushu, bahkan gulat bisa Anda saksikan dalam game ini.


Menariknya lagi, robot, monster, dan mahkluk imajinatif lainnya juga tersedia untuk dimainkan dengan segala serangan uniknya. Tidak hanya itu, variasi combo plus pertarungan fast-paced pun menambah keseruan memainkan Tekken 7. Penggemar game fighting tentunya tak boleh ketinggalan untuk memainkannya.

Tanggal rilis2 Juni 2017
IGRS/Rating usia12+
GenreFighting, Action
Sudut pandang pemainThird person
Support online
View all
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

BANDAI NAMCO Entertainment Inc.Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Storm 4

Harga referensi
Rp470.000
Agak Murah

Mengenal karakter anime Naruto dari sisi lain!

Kelebihan:

  • Visualnya sangat menarik dan membuat karakter anime terlihat nyata 
  • Detail bertarung karakter sangat baik 

Kekurangan:

  • Sedikit disayangkan mengenai cutscene yang diganti dengan gambar saja

Apakah Anda dulu senang menonton anime Naruto? Jika iya, game PS4 multiplayer ini wajib dimainkan. Dalam game 2 player PS4 ini, Anda akan bertarung one-by-one bersama ninja lain. Anda dapat mengadu skill secara langsung dengan lawan Anda. Game PS4 multiplayer seru ini menghadirkan berbagai macam karakter yang bisa Anda mainkan ketika bertarung. Ada pula pilihan untuk bertarung dengan karakter bantuan yang membuat pertarungan makin seru. 

Tanggal rilis8 Februari 2016
IGRS/Rating usia12+
Genre Action, Adventure, Fighting
Sudut pandang pemainThird person
Support online(dengan PS Plus)
View all
No.3

Electronic Arts IncIt Takes Two - Friend's Pass PS4™

Harga referensi
Rp562.000
Menengah

Bekerja sama dalam petualangan di dunia magis

Kelebihan:

  • Mekanik kooperatifnya dinamis sehingga seru dimainkan terus menerus

Kekurangan:

  • Gameplay-nya mungkin terasa membosankan bagi yang sering bermain game platformer


It Takes Two adalah salah satu game multiplayer PS4 yang pure didesain untuk dimainkan berdua. Jumlah pemain ini tidak lepas dari plot game yang memang berkisah tentang suami istri. Pada game ini, sang suami istri berpindah tubuh ke dalam boneka buatan anaknya. Mengapa hal ini bisa terjadi? Anda akan temukan jawabannya pada game.


Semua quest dan puzzle di dalam game PS4 yang bisa main berdua ini  tidak bisa Anda selesaikan sendiri. Sesuai judulnya, dibutuhkan dua player untuk menyelesaikan setiap persoalan di dalam game. Ditambah lagi, Anda akan menemukan mekanisme kooperatif yang baru di setiap levelnya. Dengan begini, kisah petualangan suami istri ini sama sekali tidak membosankan.

Tanggal rilis26 Maret 2021
IGRS/Rating usia13+
GenreUnique, Adventure
Sudut pandang pemainThird person
Support online(Online play)
View all
No.4

Electronic Arts Inc.A Way Out

Harga referensi
Rp342.000
Agak Murah

Game aksi dengan plot layaknya film!

Kelebihan:

  • Permainan co-op sangat inovatif berkat plot yang seru 
  • Jalan ceritanya mengalir antara satu pemain dengan pemain lain 

Kekurangan:

  • Cutscene jarang muncul sehingga sedikit melelahkan untuk dimainkan berkali-kali

Jika Anda mencari multiplayer games PS4 split screen dengan plot yang seru dan penuh aksi, A Way Out bisa menjadi solusi. Game ini berkisah tentang dua orang pria yang berada dalam satu penjara yang sama. Mereka mencoba kabur dari penjara dan menuntaskan masalah mereka. 


Sepanjang game, Anda harus menjalankan misinya berdua. Anda hanya bisa bermain dengan player lain tanpa dibantu NPC. Baik online maupun offline, layarnya tetap dibagi menjadi dua untuk masing-masing player. Meski diciptakan dengan genre action, tidak semua masalah dapat diselesaikan dengan pukulan dan tembakan. Dalam game PS4 2 player ini, Anda tetap menyelesaikan puzzle yang selalu baru tiap level dan harus dipecahkan berdua.

Tanggal rilis23 Maret 2018
IGRS/Rating usia15+
Genre Action, Adventure
Sudut pandang pemainThird person
Support online(dengan PS Plus)
View all
No.5

PlayStation StudiosGran Turismo® 7

Harga referensi
Rp1.029.000
Lebih Mahal

Balapan dengan mobil-mobil keren dan superkencang

Kelebihan:

  • Detailnya memukau, seperti sedang balapan di tempat aslinya
  • Fitur SCAPES mendukung ray tracing sehingga grafiknya terlihat makin realistis

Kekurangan:

  • Pengalaman bermain game bisa terasa grindy karena harus menghabiskan banyak waktu untuk mendapatkan mobil yang bagus


Gran Turismo 7 adalah salah satu game balapan terbaik saat ini. Hal ini karena game PS4 multiplayer terbaik ini memiliki grafis yang indah dan kontrol yang nyaman. Baik dengan sudut pandang orang pertama maupun ketiga, Anda akan tetap merasakan keseruan yang maksimalTidak hanya itu, Gran Turismo 7 juga dilengkapi dengan fitur inovatif bernama "The Cafe" yang membuatnya menjadi seperti memiliki mode cerita. 


Gran Turismo dikenal sebagai game racing yang lengkap dan kompleks. Meski begitu, game ini tetap bersahabat untuk para pemula. Kelengkapan dan kompleksitas game ini didukung dengan Beginner Assist agar para newcomer tetap nyaman bermain di dalam ataupun di luar lintasan.

Tanggal rilis4 Maret 2022
IGRS/Rating usiaSemua umur
GenreDriving, Racing
Sudut pandang pemainFirst person, third person
Support online(dengan PS Plus)
View all
No.6

ActivisionCall of Duty®: Black Ops Cold War

Harga referensi
Rp879.000
Agak Mahal

Game FPS favorit para gamer dengan tambahan fitur menarik

Kelebihan:

  • Permainan tembakan dan pistolnya sangat imersif dan adiktif 
  • Ada mode multiplayer dan zombi yang sangat keren 

Kekurangan:

  • Banyak pemain mengeluhkan bahwa ada masalah performa ketika bermain game 

Gamer sejati pasti kenal dengan game FPS yang satu ini. Call of Duty®: Black Ops Cold War adalah game co-op PS4 yang menghadirkan narasi di masa perang dingin. Berbeda dengan seri Call of Duty lainnya, game online PS4 ini menghadirkan mode zombi yang sangat seru, terutama ketika dimainkan berdua. Anda juga bisa memainkan game ini bersama teman di luar negara. Jika Anda mencari multiplayer game PS4 online, pertimbangkanlah game ini. 

Tanggal rilis13 November 2020
IGRS/Rating usia18+
GenreShooter
Sudut pandang pemainFirst person
Support online(dengan PS Plus)
View all
No.7

Electronic ArtsPlants vs Zombies: Battle for Neighborville

Harga referensi
Rp422.000
Agak Murah

Plants Vs Zombies dengan bentuk yang lebih imersif

Kelebihan:

  • Berbentuk game shooter sehingga berbeda dengan Plants Vs Zombies biasanya 
  • Ada berbagai mode multiplayer yang dapat dipilih untuk dimainkan 

Kekurangan:

  • Memerlukan uang lebih untuk mendapatkan item in game yang spesial

Anda ingin mencari rekomendasi game PS4 multiplayer offline untuk anak-anak? Game yang satu ini dapat dijadikan pertimbangan. Plants Vs Zombies merupakan salah satu permainan zombie yang sangat legendaris. Meskipun demikian, game multiplayer PS4 ini menghadirkan gameplay shooter yang sangat baru. Anda juga dapat bertarung dengan enam teman lain melalui mode PvP. Jika Anda ingin mengasah kemampuan kerjasama anak, pilihlah game ini. 

Tanggal rilis18 Oktober 2019
IGRS/Rating usia10+
GenreShooter
Sudut pandang pemainThird person
Support online(dengan PS Plus)
View all
No.8

Team 17 Digital LTDOvercooked! All You Can Eat Edition

Harga referensi
Rp579.000
Menengah

Mengasah teamwork dengan memasak bersama!

Kelebihan:

  • Mode battle dan cooperation sama-sama seru

Kekurangan:

  • Tidak terlalu berbeda dengan Overcooked dan Overcooked 2 sehingga kurang worth it untuk pemain lama

Bila Anda mencari rekomendasi game PS4 multiplayer anak yang mengandalkan kerja sama antarpemain, Overcooked! All You Can Eat harus dipilih. multiplayer games PS4 and PS5 ini merupakan game memasak yang dapat dimainkan oleh dua orang atau lebih. Setiap levelnya berbentuk misi untuk menyelesaikan pesanan. Agar makin menantang, ada beberapa level yang ditambahkan rintangan sehingga makin menuntut kerja sama para pemainnya.

Tanggal rilis12 November 2020
IGRS/Rating usiaSemua umur
GenreFamily, simulation
Sudut pandang pemainThird person
Support online(Online play)
View all
No.9

BANDAI NAMCO Entertainment Inc.DRAGON BALL FighterZ

Harga referensi
Rp680.000
Menengah

Bermain sambil nostalgia dengan karakter anime legendaris

Kelebihan:

  • Animasinya sangat menarik seperti sedang menonton film Dragon Ball 
  • Ada mode tutorial yang membantu pemain pemula untuk mengenal gameplay-nya 

Kekurangan:

  • Mode cerita sangat padat dan melelahkan ketika dimainkan dalam waktu yang lama 

Siapa yang tidak familiar dengan anime Dragon Ball? Anime legendaris ini selalu menemani anak '90-an di Minggu pagi di depan TV kesayangannya. Kini, Goku dan kawan-kawan hadir lagi dalam game figthing bertajuk Dragon Ball FighterZ. Cocok jika Anda ingin bernostalgia dengan Goku, Gohan, Picollo, Krillin, Vegeta, dan lainnya.


Tidak bergantung pada nama besar Dragon Ball, Bandai Namco berhasil menciptakan game PS4 multiplayer offline yang sangat menyenangkan. Mekanisme combat game PS4 berdua ini pun luwes. Tak hanya itu, gameplay-nya juga friendly untuk newcomers. Jadi, Anda tidak perlu khawatir apabila tidak terlalu cocok dengan fighting game yang penuh combo.

Tanggal rilis26 Januari 2018
IGRS/Rating usia13+
GenreFighting
Sudut pandang pemainThird person
Support online(dengan PS Plus)
View all
No.10

2KBorderlands 3

Harga referensi
Rp890.000
Agak Mahal

Unik, grafisnya simpel dan mudah dimainkan

Kelebihan:

  • Permainannya simpel sehingga ramah untuk pemula yang baru ingin bermain game FPS 
  • Banyak sekali pilihan senjata yang dapat digunakan untuk melawan musuh 

Kekurangan:

  • Beberapa pemain menyayangkan cerita yang kurang lucu sehingga terasa canggung ketika dimainkan

Game ini ringan dan mudah dimainkan bagi para pemula. Pasalnya, game multiplayer PS4 ini memiliki gameplay tidak terlalu rumit. Berbeda dengan game FPS lain, Anda hanya perlu mengikuti jalan untuk menemukan musuh. Ada pula berbagai macam senjata yang bisa Anda pilih tanpa harus mengeluarkan sepeser pun uang.


Tidak hanya itu, server yang dimiliki game ini cukup stabil. Anda dapat memainkannya secara online dengan teman tanpa lag. Bila Anda mencari game FPS yang ramah pemula, pilihlah game ini. 

Tanggal rilis12 November 2020
IGRS/Rating usia18+
GenreShooter, Action
Sudut pandang pemainFirst person
Support online(dengan PS Plus)
View all

Baca juga rekomendasi game PlayStation lainnya dan game konsol di sini

Beberapa game di atas juga sudah tersedia dalam versi NextGen console, lho! Untuk itu, kami juga menyarankan Anda untuk mencicipi beberapa konsol game terbaik yang dapat memaksimalkan pengalaman gaming Anda. Berikut ulasan kami tentang gaming console terbaik dan beberapa game andalannya. Yuk dicoba!

Kesimpulan

Momen bermain game terasa makin seru bila dilewati bersama teman atau keluarga. Game multiplayer di PS4 memiliki cukup banyak pilihan. Namun, agar tidak salah pilih, kenali dahulu genre, sudut pandang, dan cara memainkan game-nya.


Pastikan Anda memiliki membership PS Plus untuk bermain online bersama player lain atau gunakan DualShock tambahan untuk bermain bersama si kecil. Bagaimana pun cara yang Anda gunakan, nikmatilah game secara keseluruhan agar permainan menjadi lebih maksimal. 

5 Rekomendasi Game Multiplayer untuk PlayStation 4 terbaik

No. 1: BANDAI NAMCO StudiosTEKKEN 7

No. 2: BANDAI NAMCO Entertainment Inc.Naruto Shippuden: Ultimate Ninja Storm 4

No. 3: Electronic Arts IncIt Takes Two - Friend's Pass PS4™

No. 4: Electronic Arts Inc.A Way Out

No. 5: PlayStation StudiosGran Turismo® 7

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini
Deskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.
  1. TOP
  2. Gaming
  3. Software game
  4. 10 Rekomendasi Game Multiplayer Terbaik untuk PlayStation 4 (Terbaru Tahun 2024)

mybest

Bekerja sama dengan kreator konten dan ahli di bidangnya,
mybest membantu Anda dalam memilih dan menemukan produk terbaik.

Copyright mybest All Rights Reserved.