mybest
CC cream

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Perawatan tubuh & kecantikan
  3. Makeup wajah
  4. 10 Rekomendasi CC Cushion Terbaik (Terbaru Tahun 2024)
  • 10 Rekomendasi CC Cushion Terbaik (Terbaru Tahun 2024) 1
  • 10 Rekomendasi CC Cushion Terbaik (Terbaru Tahun 2024) 2
  • 10 Rekomendasi CC Cushion Terbaik (Terbaru Tahun 2024) 3
  • 10 Rekomendasi CC Cushion Terbaik (Terbaru Tahun 2024) 4
  • 10 Rekomendasi CC Cushion Terbaik (Terbaru Tahun 2024) 5

10 Rekomendasi CC Cushion Terbaik (Terbaru Tahun 2024)

Istilah cushion saat ini makin santer terdengar di tengah kepopuleran tren makeup ala Korea. Beragam produk makeup kini banyak mengadopsi kemasan built-in spons yang compact dan praktis ini. Salah satu produk makeup yang dikemas dalam bentuk cushion adalah CC cushion.


Pada kesempatan ini kami akan menyajikan cara memilih CC cushion dan rekomendasi produknya yang bagus. Anda bisa memilih merek lokal, seperti Vienna dan Natasha, atau merek internasional, seperti The Face Shop dan Secret Nature. Mari temukan CC cushion terbaik Anda di sini!

Diperbaharui 14/07/2023
Tim Editorial mybest
Penyunting
mybest, Inc.
Tim Editorial mybest

mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.

Profil Tim Editorial mybest
Lanjut membaca

Daftar isi

Apa itu CC cushion?

Apa itu CC cushion?

CC cushion merupakan singkatan dari color correcting cushion. CC cushion berfungsi memperbaiki tampilan warna kulit tidak merata yang disebabkan oleh noda hitam atau kemerahan. Dari segi formula, CC cushion memiliki kandungan moisturizer serta benefit skincare lainnya.


Hasil akhir dari CC cushion biasanya cenderung dewy atau glowing seperti tren makeup Korea saat ini. Dengan formula yang berfokus pada koreksi warna, CC cushion bisa menjadi pilihan untuk menyamarkan noda di wajah Anda.

Cara memilih CC cushion

Agar tidak salah pilih, berikut ini tips memilih CC cushion yang tepat. Mari cermati satu per satu!

1

Temukan formula yang sesuai dengan jenis kulit

Setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda-beda. Untuk itu, pilihlah produk makeup yang sesuai dengan jenis kulit Anda supaya kulit wajah tetap sehat. Berikut ini adalah cara memilih CC cushion berdasarkan jenis kulit.

Kulit kering: Formula yang mengandung moisturizer

Kulit kering: Formula yang mengandung moisturizer

Makeup yang cakey dan tidak menempel sempurna kerap dialami oleh orang-orang yang memiliki kulit kering. Saat mengenakan riasan, biasanya kulit akan tampak makin kering. Untuk mengatasi hal tersebut, Anda dapat menggunakan CC cushion yang mengandung tambahan pelembap.


Kandungan pelembap atau moisturizer dapat membantu menjaga kelembapan kulit Anda serta mencegah makeup menjadi cakey. Salah satu bahan moisturizer yang kami sarankan adalah vitamin B atau hyaluronic acid. Selain itu, jangan lupa untuk menggunakan produk moisturizer secara terpisah sebelum Anda memakai CC cushion.

Kulit berminyak: CC cushion dengan formula oil control

Kulit berminyak: CC cushion dengan formula oil control

Kondisi kulit yang satu ini cenderung menghasilkan kilap yang berlebih pada wajah. Selain mengganggu penampilan, biasanya minyak berlebih mengakibatkan makeup tidak bertahan lama. Untuk mengatasi produksi minyak berlebih pada wajah Anda, pilihlah CC cushion yang mempunyai formula oil control.


CC cushion dengan formula oil control memiliki efek yang dapat mengurangi tampilan kilap pada wajah Anda. Untuk itu, perhatikanlah keterangan pada kemasan produk yang biasanya ditulis dengan klaim oil-free, oil absorber, atau oil control. Selain itu, pilihlah CC cushion yang noncomedogenic karena produk semacam ini dapat mencegah pembentukan jerawat baru.

Kulit kombinasi: CC cushion yang melembapkan sekaligus mampu mengontrol minyak

Kulit kombinasi: CC cushion yang melembapkan sekaligus mampu mengontrol minyak

Kulit kombinasi merupakan jenis kulit gabungan antara kulit berminyak dan kering. Wajah akan tampak berminyak di bagian T-zone, tetapi kering di bagian U-zone. T-zone adalah dahi, hidung, dan dagu, sedangkan U-zone adalah area pipi.


Tipe kulit kombinasi dapat menggunakan CC cushion untuk kulit berminyak. Namun, Anda juga perlu memperhatikan kandungan pelembap di dalamnya. Perpaduan pelembap dan formula CC cushion untuk kulit berminyak akan menyeimbangkan kebutuhan kulit Anda.

2

Sesuaikan shade dengan warna kulit

Dalam menentukan shade CC cushion yang tepat, Anda bisa memilih berdasarkan undertone dan skin tone kulit. Berikut ini adalah tips memilih CC cushion agar sesuai dengan kulit Anda.

Undertone, warna dasar yang tidak terpengaruh faktor luar

Undertone, warna dasar yang tidak terpengaruh faktor luar

Kulit memiliki warna dasar yang berasal dari gen yang disebut dengan undertone. Faktor luar seperti sinar matahari dan krim perawatan tidak dapat memengaruhi warna undertone Anda. Undertone dibagi menjadi tiga golongan, yaitu cool, warm, dan neutral. Untuk mengecek undertone, silakan lihat pembuluh darah di pergelangan tangan Anda.


  • Cool undertone ditandai dengan pembuluh darah berwarna biru dengan sedikit keunguan. Bagi yang tergolong dalam cool undertone, Anda cocok dengan CC cushion bernuansa hangat.
  • Warm undertone cenderung memiliki pembuluh darah berwarna hijauWarm undertone cocok dengan warna CC cushion emas dan kekuningan.
  • Jika pembuluh darah Anda sulit dibedakan, Anda tergolong dalam neutral undertone. Undertone ini cocok dengan semua warna, tetapi sebaiknya hindari shade kekuningan dan pink.

Skin tone, warna kulit yang terlihat secara langsung

Skin tone, warna kulit yang terlihat secara langsung

Jika undertone adalah warna dasar, skin tone adalah warna kulit terluar yang bisa Anda lihat langsung. Berbeda dengan undertone yang tidak dapat berubah, skin tone dapat dipengaruhi oleh faktor luar. Umumnya skin tone terbagi menjadi fair, medium, dan tan. Dengan warna yang dapat dilihat langsung, Anda bisa memilih shade cushion dengan mudah.

3

Pastikan cushion mengandung UV protection

Pastikan cushion mengandung UV protection

Paparan sinar matahari dapat berakibat buruk pada kulit Anda. Efek sinar UV dalam jangka pendek dapat mengakibatkan sunburn, kulit gelap, menghitam, dan kusam. Sementara itu, paparan sinar UV dalam jangka panjang dapat merusak kulit hingga menyebabkan kanker.


Kerusakan kulit akan membuat tanda-tanda penuaan muncul lebih cepat. Maka dari itu, kami menyarankan Anda untuk memilih CC cushion yang mengandung UV protection.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

10 Rekomendasi CC Cushion Terbaik

Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk CC cushion terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee.
Ranking popularitas
Produk
Gambar
Harga terendah
Harga
Poin
1

Sunisa

Water Beauty and Air Pad CC Cream

Sunisa Water Beauty and Air Pad CC Cream  1

Rp149.999

Menengah

Dengan aplikator unik yang mencegah tangan kotor saat memakai CC cushion

2

Esenses

Skin Perfecting Cushion CC Cream

Esenses Skin Perfecting Cushion CC Cream 1

Rp110.000

Agak Murah

Menyediakan lebih banyak pilihan warna

3

Y.O.U Beauty

The Simplicity Color Corrector CC Cushion

Y.O.U Beauty The Simplicity Color Corrector CC Cushion 1

Rp115.000

Agak Murah

Temani aktivitas padat Anda sehari-hari

4

Natasha Skin Clinic Center

Smart Cover CC Cushion

Natasha Skin Clinic Center Smart Cover CC Cushion 1

Rp150.000

Menengah

Lindungi kulit dari sinar matahari dan polusi

5

Martinez Professionnel

High Performance Dramatic Glow CC Cushion Foundation

Martinez Professionnel High Performance Dramatic Glow CC Cushion Foundation 1

Rp170.000

Menengah

Ingin CC cushion yang bisa mencerahkan wajah? Produk ini jawabannya!

6

Nano Tera

CC Air Cushion Glow

Nano Tera CC Air Cushion Glow 1

Rp190.000

Menengah

Tahan lama! Menempel di kulit wajah hingga 12 jam

7

The Face Shop

Aura CC Color Control Cream

The Face Shop Aura CC Color Control Cream 1

Rp549.000

Lebih Mahal

Hasil akhirnya translucent, wajah pun tampak segar natural

8

SYB

Stick Cushion

SYB Stick Cushion 1

Rp150.000

Menengah

Hadir dalam bentuk stik yang praktis, tidak perlu spons!

9

Vienna Beauty

Perfect Skin CC Cushion Foundation

Vienna Beauty Perfect Skin CC Cushion Foundation 1

Rp100.000

Lebih Murah

Teksturnya ringan, tetapi melembapkan secara maksimal

10

Secret Nature

CC Cushion with Calendula Flower Water

Secret Nature CC Cushion with Calendula Flower Water 1

Rp600.000

Lebih Mahal

Memperbaiki kerutan dan menutrisi kulit dengan mineral alami

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

SunisaWater Beauty and Air Pad CC Cream

Water Beauty and Air Pad CC Cream  1
Sumber: shopee.co.id
Water Beauty and Air Pad CC Cream  2
Sumber: shopee.co.id
Water Beauty and Air Pad CC Cream  3
Sumber: shopee.co.id
Water Beauty and Air Pad CC Cream  4
Sumber: shopee.co.id
Water Beauty and Air Pad CC Cream  5
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp149.999
Menengah
Harga referensi
Rp149.999
Menengah

Dengan aplikator unik yang mencegah tangan kotor saat memakai CC cushion

Kelebihan:

  • Diformulasikan dengan oil control micro powder yang membuat makeup tahan lama
  • Mampu melembapkan, menutupi pori-pori, dan mencerahkan kulit
  • Aplikatornya unik, dilengkapi dengan pegangan sehingga tidak mengotori tangan

 

Kekurangan:

  • Beberapa pengguna mengeluhkan jika tekstur produk tergolong cair sehingga mudah tumpah
  • Menurut beberapa review, daya coverage-nya kurang baik

Jika Anda ingin mendapatkan pengalaman berbeda saat menggunakan CC cushion, cobalah produk ini. Aplikator CC cushion ini cukup unik karena berbentuk seperti jamur yang dilengkapi dengan pegangan. Jadi, Anda bisa mengaplikasikannya lebih praktis tanpa khawatir mengotori tangan.


Produk ini diklaim dapat melembapkan, menutupi pori-pori, mencerahkan, dan tahan lama. Terdapat pula formula oil control micro powder yang mampu mencegah timbulnya minyak berlebih.

Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

EsensesSkin Perfecting Cushion CC Cream

Harga referensi
Rp110.000
Agak Murah

Menyediakan lebih banyak pilihan warna

Kelebihan:

  • Tersedia dalam empat pilihan shades lebih leluasa memilih warna

Kekurangan:

  • Beberapa pengguna mengeluhkan isi produk cukup sedikit

Memiliki warna kulit sawo matang kadang membuat Anda bingung menentukan shade CC cushion yang pas. Tenang saja, produk ini hadir dalam empat shades! Dengan begitu, Anda bebas memilihnya sesuai dengan skin tone Anda. CC cushion ini dapat menyamarkan warna kulit yang tidak merata dan noda jerawat.


Selain itu, manfaat lainnya adalah melembapkan dan mencerahkan wajah. CC cushion ini juga memiliki kemampuan oil control yang akan mengatasi produksi minyak berlebih pada wajah. Dengan Skin Perfecting Cushion CC Cream dari Esenses, kulit Anda akan bebas kilap, halus, dan merata.

No.3

Y.O.U BeautyThe Simplicity Color Corrector CC Cushion

Harga referensi
Rp115.000
Agak Murah

Temani aktivitas padat Anda sehari-hari

Kelebihan:

  • Mengandung green purslane yang berfungsi untuk melindungi kulit dari sinar UV

Kekurangan:

  • Menurut beberapa pengguna, warna produk kurang pigmented

Produk ini merupakan CC cushion 2-in-1 yang dapat melembapkan sekaligus mencerahkan wajah. Tidak sampai di situ, warna kulit juga jadi tampak lebih merata dan terlindungi dari sinar matahari.


Hasil akhir yang diberikan CC cushion ini adalah glow finish sehingga wajah tampak segar. Formulanya pun ringan dan nyaman digunakan sepanjang hari. Anda yang memiliki aktivitas padat cocok menggunakan CC cushion ini karena formulanya yang awet seharian!

No.4

Natasha Skin Clinic CenterSmart Cover CC Cushion

Harga referensi
Rp150.000
Menengah

Lindungi kulit dari sinar matahari dan polusi

Kelebihan:

  • Water-resistant dan memiliki SPF 50+/PA ++++
  • Di dalamnya terdapat formula yang berfungsi sebagai antipolutan, moisturizer, dan pencerah kulit

Kekurangan:

  • Untuk menutupi bekas jerawat atau noda hitam diperlukan penggunaan beberapa layer

Sering berada di bawah sinar matahari yang terik tentu membuat Anda khawatir. Apakah kulit Anda cukup terlindungi? Dengan CC cushion ini, jawabannya adalah iya! Kulit Anda terlindungi maksimal berkat SPF 50+ dengan PA++++ . Selain itu, produk ini juga mengandung berbagai ekstrak botani, buah, dan bunga, lho!


Dengan formula tersebut, CC cushion ini mampu berfungsi sebagai antipolutan, moisturizer, dan pencerah. Keunggulan lainnya, produk ini juga water-resistant sehingga aman dipakai saat berenang atau kehujanan.

No.5

Martinez ProfessionnelHigh Performance Dramatic Glow CC Cushion Foundation

Harga referensi
Rp170.000
Menengah

Ingin CC cushion yang bisa mencerahkan wajah? Produk ini jawabannya!

Kelebihan:

  • Diperkaya dengan kandungan vitamin B3 untuk mencerahkan kulit
  • Kandungan plant oil di dalam produk dapat membantu melembapkan kulit

Kekurangan:

  • Tidak dilengkapi dengan UV protection


CC cushion dari Martinez Professionnel ini mengandung vitamin B3 yang bermanfaat untuk mencerahkan kulit. Tidak hanya mencerahkan, cushion ini juga dapat melembapkan kulit berkat kandungan camellia, abyssinian, dan sweet almond oil. Produk ini kami rekomendasikan untuk Anda yang ingin memakai base makeup sekaligus pencerah wajah.

No.6

Nano TeraCC Air Cushion Glow

Harga referensi
Rp190.000
Menengah

Tahan lama! Menempel di kulit wajah hingga 12 jam

Kelebihan:

  • Tahan lama hingga 12 jam
  • Mampu melembapkan, mencerahkan, serta menyamarkan pori-pori dan noda hitam

Kekurangan:

  • Pilihan shade terbatas, hanya tersedia satu pilihan warna

CC Air Cushion Glow akan menciptakan hasil akhir yang glowing dan flawless. Produk ini dapat membantu Anda menutupi warna kulit yang tidak sempurna dengan baik. Selain itu, kandungan mineral tinggi di dalamnya akan membuat kulit Anda terasa lembap seharian. Bahkan, produk ini diklaim memiliki daya tahan hingga 12 jam! Dengan begitu, Anda bisa tampil segar sepanjang hari.

No.7

The Face ShopAura CC Color Control Cream

Harga referensi
Rp549.000
Lebih Mahal

Hasil akhirnya translucent, wajah pun tampak segar natural

Kelebihan:

  • Memberikan hasil akhir translucent sehingga tampak natural dan segar
  • Mengandung lily water yang berfungsi untuk melembapkan dan menenangkan kulit

Kekurangan:

  • Menurut beberapa pengguna, tekstur produk ini mirip seperti foundation

Beberapa orang khawatir menggunakan base makeup karena membuat riasan tampak tebal. Jika Anda menyukai tampilan riasan natural, produk ini layak Anda coba. Aura CC Color Control Cream akan memberikan hasil yang translucent, tampak natural, dan segar.

Produk ini juga dapat mencerahkan dan melindungi wajah dari sinar UV dengan SPF 30/PA++. Kandungan lily water-nya mampu melembapkan dan menenangkan kulit. Karena tersedia dalam kemasan refill, Anda bisa membeli isinya saja ketika produk habis.

No.8

SYBStick Cushion

Harga referensi
Rp150.000
Menengah

Hadir dalam bentuk stik yang praktis, tidak perlu spons!

Kelebihan:

  • Packaging-nya terbuat dari plastik sehingga tidak mudah pecah dan aman dibawa travelling
  • Mengandung allantoin dan niacinamide yang berfungsi menjaga kelembapan kulit dan mencerahkan kulit

 

Kekurangan:

  • Packaging-nya tidak dilengkapi cermin sehingga Anda harus menyiapkan cermin saat retouch

Produk yang satu ini hadir dalam bentuk yang unik. Bentuknya adalah stick dengan bantalan aplikator sehingga Anda tidak memerlukan spons lagi. Anda pun bisa langsung mengaplikasikan produk tanpa repot.


Stick Cushion dari SYB diformulasikan untuk makeup sehari-hari dengan coverage sheer to medium. Produk ini membantu Anda meratakan warna kulit dengan hasil akhir flawless. Selain menawarkan UV protection, produk ini juga mengandung allantoin dan niacinamide untuk menjaga kelembapan dan mencerahkan kulit.

No.9

Vienna BeautyPerfect Skin CC Cushion Foundation

Harga referensi
Rp100.000
Lebih Murah

Teksturnya ringan, tetapi melembapkan secara maksimal

Kelebihan:

  • Diperkaya dengan ekstrak peony, cotton, dan bamboo untuk menutrisi dan melembapkan kulit
  • Dilengkapi soft focus and oil-absorbing powders untuk menghilangkan kusam dan meminimalkan garis-garis halus

Kekurangan:

  • Produk ini diklaim memberikan full coverage sehingga untuk Anda yang menginginkan riasan natural harus berhati-hati saat mengaplikasikannya

Apabila Anda menginginkan CC cushion dengan tekstur yang ringan sekaligus melembapkan, pertimbangkan produk ini. Selain ringan, CC cushion ini juga mengandung nutrisi, yaitu peony, cotton, dan bamboo extract yang melembapkan kulit.


Adanya kandungan skin brightening pada Perfect Skin CC akan membuat wajah tampak glowing. Jika kulit Anda cukup berminyak, jangan khawatir, sebab CC cushion ini memiliki formula oil absorber. Kulit Anda pun akan terhidrasi, tampak flawless, halus, dan bebas kusam.

No.10

Secret NatureCC Cushion with Calendula Flower Water

Harga referensi
Rp600.000
Lebih Mahal

Memperbaiki kerutan dan menutrisi kulit dengan mineral alami

Kelebihan:

  • Dilengkapi SPF 50+ & PA+++ untuk melindungi kulit dari sinar matahari
  • Mengandung ekstrak calendula flower untuk menjaga kulit tetap kenyal
  • Diformulasikan dengan bahan-bahan yang dapat menutrisi kulit

Kekurangan:

  • Harganya relatif mahal jika dibandingkan produk lainnya

Gaya hidup kurang sehat bisa menyebabkan kulit rentan mengalami penuaan dini. Untuk mengurangi tampilan kulit yang menua, Anda perlu CC cushion yang mengandung manfaat anti-aging seperti produk ini. Formulanya membantu memperbaiki kerutan halus di wajah Anda.


CC cushion ini membantu menutrisi kulit dengan mineral alami dan ekstrak tumbuh-tumbuhan. Perlindungan sinar UV yang ditawarkan juga cukup tinggi, yaitu SPF 50+. Selain itu, ekstrak calendula di dalamnya dapat menenangkan kulit sensitif serta memperbaiki vitalitas kulit. Wajah jadi tampak sehat, lembut, dan bercahaya.

Pertanyaan umum seputar CC cushion

Pertanyaan umum seputar CC cushion

Selain mengulas cara memilih dan merekomendasikan produknya, kami juga sudah mengumpulkan beberapa pertanyaan populer seputar CC cushion. Jika Anda masih penasaran dengan CC cushion, simak jawabannya di bawah ini!

Apa bedanya CC cushion, cushion biasa, dan BB cushion?

CC cushion atau color correcting memiliki tekstur paling ringan di antara cushion biasa dan BB cushion. Perbedaan yang paling menonjol antara CC cushion, cushion biasa, dan BB cushion adalah fungsinya.


CC cushion fokus untuk meratakan warna kulit. Sementara itu, cushion biasa dan BB cushion berfungsi untuk membuat kulit tampak lebih halus, mencegah penuaan, dan lainnya. Namun, biasanya kandungan BB cushion lebih lengkap daripada cushion lainnya.

Apa bedanya CC cushion dan CC cream?

Sebenarnya, perbedaan CC cushion dan CC cream hanya terletak pada bentuknya. CC cushion dikemas dalam bentuk bantalan yang compact dan dilengkapi dengan aplikator berupa spons. Sementara itu, CC cream biasanya hadir dalam bentuk tube tanpa aplikator atau spons bawaan.

Baca juga rekomendasi produk cushion lainnya di sini

Selain mengenai CC cushion, kami juga memiliki berbagai artikel yang membahas produk cushion lainnya. Anda bisa menemukan cushion lokal, BB cushion, dan cushion untuk kulit berminyak di artikel lain yang sudah kami bahas. Silakan klik link di bawah ini untuk membacanya, ya!

Kesimpulan

Untuk Anda yang memiliki masalah warna kulit yang tidak merata, Anda dapat menggunakan CC cushion untuk menutupinya. Namun, jangan lupa untuk merawat kulit dengan skincare supaya hasil yang didapatkan juga maksimal.


Beragam produk CC cushion sudah kami rekomendasikan untuk Anda. Silakan temukan produk yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi kulit Anda. Jangan sampai salah pilih, ya!

5 Rekomendasi CC Cushion terbaik

No. 1: SunisaWater Beauty and Air Pad CC Cream

No. 2: EsensesSkin Perfecting Cushion CC Cream

No. 3: Y.O.U BeautyThe Simplicity Color Corrector CC Cushion

No. 4: Natasha Skin Clinic CenterSmart Cover CC Cushion

No. 5: Martinez ProfessionnelHigh Performance Dramatic Glow CC Cushion Foundation

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini
Deskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.
  1. TOP
  2. Perawatan tubuh & kecantikan
  3. Makeup wajah
  4. 10 Rekomendasi CC Cushion Terbaik (Terbaru Tahun 2024)

mybest

Bekerja sama dengan kreator konten dan ahli di bidangnya,
mybest membantu Anda dalam memilih dan menemukan produk terbaik.

Copyright mybest All Rights Reserved.