Victoria's Secret merupakan merek asal Amerika Selatan yang tidak hanya memiliki koleksi lingerie, tetapi juga aksesoris dan parfum. Ketika memasuki tokonya di pusat perbelanjaan, indera penciuman Anda akan dimanjakan dengan aroma yang memikat. Karena pilihannya yang bervariasi, Anda mungkin kesulitan untuk memilih parfum Victoria's Secret yang paling tepat.
Kali ini, kami akan membantu Anda dengan mengulas tips memilih parfum dari Victoria's Secret. Kami juga akan memberikan sepuluh rekomendasi produk terbaik antara lain Pure Seduction, Tease, sampai Bombshell. Sudah tidak sabar untuk tampil mempesona dengan keharuman maksimal?
Victoria's Secret merupakan ritel Amerika dengan bisnis utama lingerie atau pakaian dalam wanita. Kini, Victoria's Secret mengembangkan bisnisnya dengan memproduksi aksesori dan produk kecantikan, termasuk parfum. Parfum yang ditawarkan oleh Victoria's Secret sangatlah beragam, mulai dari beraroma ringan sampai aroma kuat yang tahan lama.
Parfum Victoria's Secret ditawarkan bersamaan dengan deretan pakaian dalam seksi nan menggoda di toko bernuansa merah muda yang eye-catching. Aroma yang ditawarkan cenderung menonjolkan unsur yang feminin, playful, sensual, hingga menyegarkan. Anda pun bisa merasakan sensasi menjadi seorang VS Angels dengan parfum dari Victoria's Secret.
Sebelum Anda membeli produknya, pahami dulu cara-cara memilih parfum Victoria's Secret di bawah ini. Perhatikan poin-poin pemilihan dengan saksama, ya!
Berdasarkan tingkat konsentrasi dan daya tahannya, parfum dibagi menjadi sejumlah kategori. Di antaranya, yaitu body mist, eau de cologne, eau de toilette, eau de parfum, dan parfume. Dua kategori parfum yang dimiliki Victoria's Secret adalah body mist dan eau de parfum. Di dalam artikel ini, kami hanya akan membahas dua kategori tersebut. Untuk mengetahuinya lebih lanjut, simak ulasannya berikut ini.
Body mist merupakan jenis wewangian yang memiliki tingkat konsentrasi fragrance oil lebih sedikit. Sementara itu, kandungan air dan alkohol di dalam body mist jauh lebih banyak. Karena itu, aromanya tergolong ringan dan lebih lembut, serta terasa menyegarkan. Butuh kesegaran dan keharuman instan? Anda bisa menyemprotkan body mist dari ujung rambut hingga ujung kaki sampai dirasa cukup.
Keharuman yang dimiliki body mist cenderung tidak tahan lama atau hanya bertahan sekitar dua jam saja. Anda perlu menyemprotkannya berkali-kali bila ingin aromanya terus tercium. Di sisi lain, body mist biasanya hadir dalam kemasan lebih besar dengan harga yang lebih murah. Jika Anda gemar bereksperimen dengan aroma parfum, jenis ini lebih direkomendasikan.
Parfum jenis eau de parfum (EDP) memiliki kadar fragrance oil lebih tinggi bila dibandingkan dengan jenis parfum lainnya. Tambahan air dan alkohol di dalamnya pun cenderung lebih sedikit. Karena itu, aromanya paling kuat dan lebih menyengat saat digunakan. Bila Anda berkulit sensitif sebaiknya berhati-hati karena parfum EDP kurang ramah di kulit yang mudah bereaksi.
EDP memiliki daya tahan paling lama, sekitar 6 jam sehingga Anda tidak perlu memakainya terlalu sering. Anda cukup menggunakannya di sejumlah titik seperti pergelangan tangan dan bagian belakang telinga. Parfum jenis EDP biasanya dikemas dalam botol cantik berukuran tidak terlalu besar dan dengan harga yang lebih tinggi.
Poin penting yang perlu Anda perhatikan sebelum membeli parfum adalah mengetahui soal wewangian dan aromanya. Anda perlu mengenal dan memperhatikan aroma yang muncul, atau lebih dikenal dengan sebutan notes. Pada umumnya, notes sebuah parfum hadir dalam tiga lapisan yang disebut top notes, middle notes, dan base notes.
Lapisan pertama atau top notes merupakan aroma yang pertama kali tercium saat parfum dipakai. Namun, aroma top notes tidak akan bertahan lama karena akan digantikan oleh lapisan kedua, yaitu middle notes. Middle notes atau heart notes adalah aroma yang tercium sekilas setelah beberapa saat digunakan.
Lapisan middle notes sering digunakan sebagai penyeimbang untuk mengantarkan ke aroma selanjutnya yang lebih tahan lama, yakni base notes. Base notes adalah lapisan terbawah yang akan orang lain rasakan ketika bertemu Anda. Aroma base notes baru muncul setelah menggantikan kedua lapisan sebelumnya dan cenderung bertahan lebih lama.
Karakteristik aroma base notes biasanya lebih berat bila dibandingkan dengan middle notes dan top notes. Karena itu, saat memilih aroma parfum Anda perlu berhati-hati karena lapisan teratas memiliki keharuman yang berbeda dengan lapisan lainnya.
Tiap parfum memiliki kesan yang berbeda dengan aromanya masing-masing. Victoria's Secret mengelompokkan parfum beraroma senada dalam kategori yang disebut fragrance style. Masing-masing kelompok memiliki karakteristik tertentu yang bisa Anda sesuaikan dengan kepribadian atau acara yang akan dihadiri.
Parfum dalam kategori floral memiliki aroma seperti bunga yang masih segar dan memberikan kesan feminin. Jenis ini biasanya terdiri dari aroma bunga yang manis, seperti mawar, melati, atau bunga lili. Ada pula kategori citrus dan fruity yang beraroma segar khas buah-buahan. Parfum dalam kategori ini menimbulkan kesan ceria dan menyenangkan.
Selain itu, Victoria's Secret memiliki kategori fresh yang ringan dan menyegarkan. Kategori floral, fruity, dan fresh cocok untuk menemani aktivitas sehari-hari karena aromanya yang tidak menyengat serta ringan. Bila Anda menyukai aroma cokelat, vanila, atau permen, sebaiknya pilih kategori gourmand. Kategori ini memiliki aroma manis menyerupai kue yang lezat dan akan menampilkan kesan girly sekaligus sensual.
Anda juga bisa mencoba kategori warm yang biasa digunakan di musim gugur dan musim dingin. Varian dalam kategori warm antara lain adalah aroma woody atau kayu hutan yang memberikan kesan hangat dan menenangkan. Kategori gourmand dan warm dapat digunakan untuk menghadiri acara yang lebih formal untuk meningkatkan pesona Anda. Tentukanlah kesan yang ingin Anda tampilkan melalui aroma parfum yang akan dibeli!
Kemasan parfum dapat menjadi poin pertimbangan yang sebaiknya tidak Anda lewatkan. Sesuaikan kemasan parfum yang akan dipilih dengan kebutuhan dan keinginan Anda. Produk body mist Victoria's Secret biasanya hadir dalam botol plastik berukuran cukup besar. Karena kurang praktis, jenis ini lebih cocok untuk diletakkan di rumah.
Saat bepergian Anda bisa memilih kemasan travel size atau rollerball yang lebih praktis dan tidak menyita banyak tempat. Jika Anda seorang kolektor yang gemar mengumpulkan botol parfum, produk Victoria's Secret tersedia dalam kemasan kaca. Meskipun harganya cukup mahal, desain kemasannya yang elegan akan mempercantik deretan koleksi Anda.
Setelah mengetahui cara memilihnya, sekarang kami akan merekomendasikan produk-produk parfum Victoria's Secret khusus untuk Anda. Penasaran? Simak terus, ya!
Rp 279.000,00
Tipe | Body mist |
---|---|
Top notes | Soft vanilla |
Fragrance style | Warm |
Middle notes | Passion fruit, peony |
Isi | 250 ml |
Base notes | Toasted coconut, vanilla |
Rp 279.000,00
Tipe | Body mist |
---|---|
Top notes | Bright apple |
Fragrance style | Fresh |
Middle notes | Sea spray |
Isi | 250 ml |
Base notes | Fresh tangerine |
Rp 279.000,00
Tipe | Body mist |
---|---|
Top notes | Cool waters |
Fragrance style | Fresh |
Middle notes | Brigt daisy |
Isi | 250 ml |
Base notes | Sea notes, freesia |
Rp 279.000,00
Tipe | Body mist |
---|---|
Top notes | Soft cashmere |
Fragrance style | Gourmand |
Middle notes | Tidak disebutkan |
Isi | 250 ml |
Base notes | Whipped vanilla |
Rp 339.000,00
Tipe | Eau de parfum |
---|---|
Top notes | White peony |
Fragrance style | Floral warm |
Middle notes | Sage |
Isi | 7 ml |
Base notes | Velvet musk |
Rp 279.000,00
Tipe | Body mist |
---|---|
Top notes | Cherry blossom |
Fragrance style | Fruity floral |
Middle notes | Tidak disebutkan |
Isi | 250 ml |
Base notes | Fresh peach |
Rp 279.000,00
Tipe | Body mist |
---|---|
Top notes | Crushed freesia |
Fragrance style | Fruity |
Middle notes | Tidak disebutkan |
Isi | 250 ml |
Base notes | Juiced plum |
Rp 1.235.000,00
Tipe | Eau de parfum |
---|---|
Top notes | Fresh juniper |
Fragrance style | Fresh |
Middle notes | Apricot blush |
Isi | 100 ml |
Base notes | Boyfriend tee (cotton), blondewoods, musk |
Rp 339.000,00
Tipe | Eau de parfum |
---|---|
Top notes | Blooming gardenia |
Fragrance style | Warm gourmand |
Middle notes | Frozen pear, sandalwood |
Isi | 7 ml |
Base notes | Black vanilla |
Rp 875.000,00
Tipe | Eau de parfum |
---|---|
Top notes | Purple passion fruit, citrus |
Fragrance style | Fruity floral |
Middle notes | Shangri-la peony |
Isi | 50 ml |
Base notes | Vanilla orchid, sunstruck pine |
Gambar produk | 1 ![]() Victoria's Secret | 2 ![]() Victoria's Secret | 3 ![]() Victoria's Secret | 4 ![]() Victoria's Secret | 5 ![]() Victoria's Secret | 6 ![]() Victoria's Secret | 7 ![]() Victoria's Secret | 8 ![]() Victoria's Secret | 9 ![]() Victoria's Secret | 10 ![]() Victoria's Secret |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | Bombshell Eau de Parfum | Tease Eau de Parfum Rollerball | Love Eau de Parfum | Pure Seduction Fragrance Mist | Love Spell Fragrance Mists | Bombshell Seduction Eau de Parfum Rollerball | Bare Vanilla Fragrance Mist | Aqua Kiss Fragrance Mist | Fresh & Clean Scented Mist | Warm & Cozy Scented Mist |
Keunggulan | Tampil penuh percaya diri dengan parfum paling favorit! | Pancarkan aura elegan dengan aroma yang memikat | Serasa dipeluk oleh pasangan dengan aroma khas boyfriend tee! | Wangi juicy yang unik, tidak pernah salah dipakai kapan saja! | Kombinasi aroma fruity floral yang manis menyegarkan! | Berikan kesan anggun dan misterius dengan wangi floral lembut | Miliki keharuman manis seperti kue beraroma vanila yang baru matang! | Memberikan sensasi segar seolah sedang menyelam di lautan | Tingkatkan semangat dengan wangi apel yang segar | Aroma vanila lembut dan hangat yang menggambarkan akhir pekan |
Harga | Rp 875.000,00 | Rp 339.000,00 | Rp 1.235.000,00 | Rp 279.000,00 | Rp 279.000,00 | Rp 339.000,00 | Rp 279.000,00 | Rp 279.000,00 | Rp 279.000,00 | Rp 279.000,00 |
Tipe | Eau de parfum | Eau de parfum | Eau de parfum | Body mist | Body mist | Eau de parfum | Body mist | Body mist | Body mist | Body mist |
Top notes | Purple passion fruit, citrus | Blooming gardenia | Fresh juniper | Crushed freesia | Cherry blossom | White peony | Soft cashmere | Cool waters | Bright apple | Soft vanilla |
Fragrance style | Fruity floral | Warm gourmand | Fresh | Fruity | Fruity floral | Floral warm | Gourmand | Fresh | Fresh | Warm |
Middle notes | Shangri-la peony | Frozen pear, sandalwood | Apricot blush | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Sage | Tidak disebutkan | Brigt daisy | Sea spray | Passion fruit, peony |
Isi | 50 ml | 7 ml | 100 ml | 250 ml | 250 ml | 7 ml | 250 ml | 250 ml | 250 ml | 250 ml |
Base notes | Vanilla orchid, sunstruck pine | Black vanilla | Boyfriend tee (cotton), blondewoods, musk | Juiced plum | Fresh peach | Velvet musk | Whipped vanilla | Sea notes, freesia | Fresh tangerine | Toasted coconut, vanilla |
Tautan produk |
Selain Victoria's Secret, sejumlah merek terkemuka tidak mau kalah dalam memproduksi parfum andalan, seperti The Body Shop, Anna Sui, Adidas, hingga Jo Malone. Bila Anda penasaran, silakan cek ulasan parfum merek-merek tersebut melalui tautan di bawah ini!
Bagaimana pendapat Anda tentang artikel ini? Apakah Anda sudah menemukan parfum Victoria's Secret yang menarik hati?
Silakan jadikan artikel ini sebagai panduan untuk menemukan parfum yang tepat dari beragam pilihan yang ditawarkan. Anda dapat memilih parfum Victoria's Secret berdasarkan tingkat konsentrasi, aroma, kesan yang ingin ditonjolkan, serta kemasannya. Kami juga telah merekomendasikan beberapa produk parfum Victoria's Secret terbaik. Selamat berburu signature scent Anda, ya!
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakJam tangan & aksesori
Ibu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling