Kulit sehat dan terawat adalah impian setiap wanita. Tidak heran jika berbagai macam hal pun dilakukan, termasuk mencoba serangkaian produk perawatan. Dalam hal ini, produk asal Korea menjadi salah satu yang paling dicari dan digemari. Produk perawatan kulit Korea pun banyak jenisnya, contohnya essence.
Saat ini, terdapat berbagai merek essence Korea yang mudah kita jumpai, seperti Cosrx, Innisfree, dan Secret Key. Nah, pada artikel kali ini kami akan menjelaskan cara memilih essence Korea yang tepat beserta rekomendasi produknya. Selamat membaca!
Essence adalah salah satu jenis produk kecantikan yang merupakan cairan dengan konsentrasi bahan aktif yang tinggi. Umumnya essence, mengandung ekstrak tumbuh-tumbuhan yang baik untuk kulit.
Banyak yang mengira bahwa essence memiliki kandungan dan fungsi yang sama dengan toner. Hal itu tidak benar karena essence dan toner memiliki fungsi dan kandungan yang berbeda. Toner berfungsi untuk menyeimbangkan pH kulit, sedangkan essence memiliki kandungan aktif yang dapat menyerap ke dalam kulit. Teksturnya pun berbeda. Essence memiliki tekstur yang lebih kental dibandingkan toner.
Lalu, apakah perbedaan essence dengan serum? Essence dan serum memiliki fungsi yang hampir sama. Namun, essence memiliki tekstur yang lebih lebih cair dibandingkan serum. Serum memiliki kandungan yang lebih banyak sehingga konsentrasinya lebih kental sedangkan essence lebih ringan. Essence biasanya digunakan setelah toner dan sebelum serum.
Korea disebut-sebut sebagai negara yang memunculkan tren penggunaan essence di antara rangkaian perawatan kulit. Menariknya, produk-produk yang berasal dari Korea tersebut dinilai lebih efektif dibandingkan berbagai produk serupa dari dalam negeri. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor, termasuk riset mendalam dan penggunaan teknologi mutakhir dalam bidang kecantikan.
Essence Korea dinilai memiliki tekstur yang ringan dan kandungannya mampu menutrisi kulit dengan baik. Selain itu, harga essence Korea juga relatif terjangkau dibandingkan produk barat atau Jepang.
Bagi Anda yang tertarik untuk mencoba produk essence Korea, terdapat hal-hal yang sebaiknya Anda perhatikan sebelum membeli. Baca selengkapnya di bawah ini!
Setiap orang memiliki kondisi dan masalah kulit yang berbeda. Oleh karena itu, pastikan Anda memperhatikan kandungan dari produk essence yang akan Anda gunakan. Kenali juga fungsi setiap kandungan bahan aktif apakah sesuai untuk kondisi kulit Anda.
Jika Anda memiliki masalah kulit kusam, sebaiknya Anda memilih essence dengan kandungan pencerah. Saat ini banyak essence yang diformulasikan untuk mencerahkan wajah sekaligus. Jadi, Anda bisa mendapatkan manfaat pencerah sekaligus melembapkan dari essence Korea. Sebagai rekomendasi, Anda bisa memilih essence Korea dengan kandungan berikut.
2. Galactomyces
Galactomyces merupakan hasil fermentasi ragi yang memiliki banyak manfaat bagi kulit, salah satunya adalah mencerahkan warna kulit. Ia juga bisa memperbaiki tekstur kulit dengan pemakaian rutin.
3. Vitamin C
Kandungan yang satu ini sudah terkenal sebagai salah satu kandungan pencerah kulit. Selain itu, vitamin C juga bisa membantu memperlambat tanda-tanda penuaan dini pada kulit.
Kulit wajah yang kering dapat menimbulkan berbagai masalah lainnya, seperti keriput dan jerawat. Untuk itu, penting bagi Anda menjaga kelembapan wajah, terutama bagi Anda yang memiliki tipe kulit kering. Wajah dengan kelembapan terjaga akan membuatnya tampak sehat dan terawat.
Meski secara umum essence memiliki manfaat melembapkan, pilihlah produk yang secara spesifik diformulasi untuk melembapkan. Anda dapat mencari produk dengan kandungan yang mampu melembapkan kulit, seperti kolagen dan hyaluronic acid.
Usia 25 tahun ke atas adalah usia yang tepat jika Anda ingin mulai mencari produk-produk untuk mencegah penuaan atau anti-aging. Selain itu, perawatan anti-aging juga dibutuhkan untuk Anda yang merasa tanda-tanda penuaan dini sudah muncul pada wajah. Berbagai masalah anti-aging yang muncul pada wajah dapat Anda lawan dengan menggunakan skincare anti-aging, termasuk essence.
Saat ini, essence dengan manfaat anti-aging cukup banyak ditawarkan oleh brand-brand perawatan kulit Korea. Adapun kandungan anti-aging yang banyak ditemukan pada skincare Korea adalah ginseng, snail mucin, dan ceramide. Anda bisa mencoba essence dengan kandungan tersebut sebagai perawatan anti-aging Anda.
Sama halnya dengan berbagai jenis produk kecantikan lainnya, Anda perlu mempertimbangkan jenis kulit Anda sebelum menggunakan produk essence. Berikut panduan sederhana yang dapat Anda jadikan patokan.
Kulit yang berminyak sangat rentan mengalami masalah kulit, salah satunya jerawat. Oleh sebab itu, Anda disarankan menggunakan produk dengan kadar air yang tinggi, termasuk pada essence. Essence dengan kadar air tinggi memiliki tekstur cair yang ringan dan tidak akan membuat kulit mengilat.
Meskipun essence umumnya memiliki tekstur yang cair, beberapa produk memiliki kekentalan yang tinggi sehingga perlu Anda hindari. Selain itu, sebaiknya Anda menggunakan essence dengan formula micro essence yang mampu menembus lapisan kulit. Jadi, essence dapat terserap pada kulit berminyak Anda dengan baik.
Bagi Anda yang memiliki jenis kulit kering, Anda dapat memilih produk dengan kandungan pelembap tinggi, seperti kolagen. Anda juga bisa memilih essence dengan kandungan essential oil. Essential oil diketahui dapat meningkatkan kemampuan kulit untuk menyerap dan mencegah kulit dari kekeringan. Hal ini tentunya sangat membantu untuk menjaga kelembapan kulit Anda agar selalu tampak sehat dan berseri.
Beberapa produk memiliki stimulan berupa kandungan bahan aktif yang sangat tinggi. Jika Anda memiliki kulit kombinasi, hal ini perlu Anda hindari sebab kulit cenderung sensitif terhadap stimulan. Saat menerima stimulan, kulit akan memproduksi sebum yang berlebih. Hal inilah yang menyebabkan kulit menjadi berminyak pada bagian tertentu. Kulit berminyak cenderung menyebabkan masalah kulit baru, seperti jerawat.
Meskipun Anda tidak memiliki kulit yang sensitif sebaiknya Anda memilih essence tanpa kandungan yang dapat membuat iritasi. Lebih baik lagi jika Anda menggunakan essence yang terbuat dari bahan-bahan alami.
Mulai dari Rp 168.000,00
Mulai dari Rp 162.000,00
Mulai dari Rp 210.000,00
Mulai dari Rp 200.000,00
Manfaat | Melembapkan dan mencerahkan |
---|---|
Jenis kulit | Semua jenis kulit |
Kandungan utama | Snail secretion filtrate |
Neto | 100 ml |
Mulai dari Rp 520.000,00
Manfaat | Mencerahkan, mencegah penuaan dini, meningkatkan elastisitas kulit |
---|---|
Jenis kulit | Semua jenis kulit |
Kandungan utama | 91% ekstrak kacang kedelai Pulau Jeju |
Neto | 150 ml |
Mulai dari Rp 233.000,00
Manfaat | Melembapkan, mencerahkan, dan mencegah penuaan |
---|---|
Jenis kulit | Semua jenis kulit |
Kandungan utama | Ragi galactomyces |
Neto | 150 ml |
Mulai dari Rp 210.000,00
Manfaat | Melembapkan |
---|---|
Jenis kulit | Kering |
Kandungan utama | Kolagen |
Neto | 80 ml |
Mulai dari Rp 381.000,00
Manfaat | Melembapkan, mencegah penuaan dan mencerahkan |
---|---|
Jenis kulit | Kering |
Kandungan utama | Algae extract, lactic acid, niacinamide |
Neto | 150 ml |
Mulai dari Rp 770.000,00
Manfaat | Melembapkan dan mencerahkan |
---|---|
Jenis kulit | Semua jenis kulit |
Kandungan utama | Saururus chinensis extract dan vitamin C |
Neto | 40 ml |
Mulai dari Rp 142.000,00
Manfaat | Mencerahkan dan melembapkan |
---|---|
Jenis kulit | Semua jenis kulit, terutama kulit kering |
Kandungan utama | Niacinamide(5%), centella asiatica extract, made white, sodium hyaluronate |
Neto | 50 ml |
Mulai dari Rp 140.000,00
Manfaat | Melembapkan, mencerahkan, mencegah penuaan |
---|---|
Jenis kulit | Semua jenis kulit |
Kandungan utama | Snail secretion filtrate, bee venom, Aloe barbandesis leaf juice, niacinamide, adenosine |
Neto | 60 ml |
Mulai dari Rp 600.000,00
Manfaat | Melembapkan |
---|---|
Jenis kulit | Kering |
Kandungan utama | Propanediol, glycerin, squalane, |
Neto | 70 ml |
Mulai dari Rp 859.000,00
Manfaat | Melembapkan, mencerahkan, dan mencegah penuaan |
---|---|
Jenis kulit | Semua jenis kulit, terutama kulit sensitif dan kering |
Kandungan utama | Yeast ferment extract, 1-2 hexanediol, niacinamide, bifida ferment lysate, water, rice extract |
Neto | 150 ml |
Gambar produk | 1 ![]() Missha | 2 ![]() Laneige | 3 ![]() Benton | 4 ![]() Nacific | 5 ![]() Laneige | 6 ![]() Mizon | 7 ![]() Etude House | 8 ![]() Secret Key | 9 ![]() Innisfree | 10 ![]() COSRX |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | Time Revolution The First Treatment Essence RX | Water Bank Moisture Essence | Snail Bee High Content Essence | Phyto Niacin Whitening Essence | White Dew Original Ampoule Essence | Water Volume EX First Essence | Moistfull Collagen Essence | Starting Treatment Essence | Soybean Energy Essence | Advanced Snail 96 Mucin Power Essence |
Keunggulan | No purging! kulit lebih cerah dan sehat | Mengunci kelembapan kulit sehingga lembap lebih lama | Cegah radikal bebas yang dapat merusak kulit | Essence untuk mencerahkan wajah dengan harga yang terjangkau | Essence dengan ampoule, membantu kulit wajah menjadi lebih cerah | Menghidrasi kulit, bahkan pada suhu dingin! | Gunakan sebelum makeup untuk tampilan yang sempurna | Ampuh untuk menghilangkan bekas jerawat | Kandungan fermentasi yang cocok untuk melawan penuaan dini | Wajah lebih glowing di pagi hari |
Harga mulai dari | Rp 859.000,00 | Rp 600.000,00 | Rp 140.000,00 | Rp 142.000,00 | Rp 770.000,00 | Rp 381.000,00 | Rp 210.000,00 | Rp 233.000,00 | Rp 520.000,00 | Rp 200.000,00 |
Manfaat | Melembapkan, mencerahkan, dan mencegah penuaan | Melembapkan | Melembapkan, mencerahkan, mencegah penuaan | Mencerahkan dan melembapkan | Melembapkan dan mencerahkan | Melembapkan, mencegah penuaan dan mencerahkan | Melembapkan | Melembapkan, mencerahkan, dan mencegah penuaan | Mencerahkan, mencegah penuaan dini, meningkatkan elastisitas kulit | Melembapkan dan mencerahkan |
Jenis kulit | Semua jenis kulit, terutama kulit sensitif dan kering | Kering | Semua jenis kulit | Semua jenis kulit, terutama kulit kering | Semua jenis kulit | Kering | Kering | Semua jenis kulit | Semua jenis kulit | Semua jenis kulit |
Kandungan utama | Yeast ferment extract, 1-2 hexanediol, niacinamide, bifida ferment lysate, water, rice extract | Propanediol, glycerin, squalane, | Snail secretion filtrate, bee venom, Aloe barbandesis leaf juice, niacinamide, adenosine | Niacinamide(5%), centella asiatica extract, made white, sodium hyaluronate | Saururus chinensis extract dan vitamin C | Algae extract, lactic acid, niacinamide | Kolagen | Ragi galactomyces | 91% ekstrak kacang kedelai Pulau Jeju | Snail secretion filtrate |
Neto | 150 ml | 70 ml | 60 ml | 50 ml | 40 ml | 150 ml | 80 ml | 150 ml | 150 ml | 100 ml |
Tautan produk |
Manfaat dari essence akan menjadi optimal jika Anda mengaplikasikannya sesuai langkah yang tepat. Selain berbagai manfaat yang ditawarkan, essence juga memiliki fungsi untuk mempersiapkan kulit sebelum menerima rangkaian produk perawatan lainnya. Oleh sebab itu, Anda harus mengaplikasikan essence dengan tepat, yaitu setelah penggunaan toner.
Cara menggunakannya, tuangkan essence pada telapak tangan, gosokkan kedua telapak tangan, lalu tepuk tepuk pada wajah. Anda juga bisa meniru seven skin method ala Korea. Teknik ini dilakukan dengan cara memakai essence pada wajah sebanyak tujuh lapis agar essence meresap secara maksimal. Setelah menggunakan essence, lanjutkan dengan menggunakan serum atau pelembap.
Seperti yang sudah dijelaskan pada artikel ini, essence memiliki berbagai manfaat bagi kecantikan kulit. Selain essence yang berasal dari Korea, ada banyak essence lain yang mudah ditemukan di pasaran. Tentunya, mereka memiliki manfaat dan keunggulannya masing-masing.
Kami sudah menyiapkan artikel mengenai essence lainnya yang dapat Anda jadikan sebagai referensi. Silakan klik tautan di bawah ini dan selamat membaca!
Itulah penjelasan mengenai essence Korea mulai dari pengertian hingga cara pemakaian. Sebagaimana diketahui, essence adalah salah satu produk populer dari berbagai macam produk-produk perawatan kulit dari Korea.
Produk essence sangat beragam dan terkadang diformulasi khusus untuk manfaat atau jenis kulit tertentu. Jadi, pastikan untuk menyesuaikan produk dengan kebutuhan kulit, ya. Semoga artikel ini dapat Anda jadikan acuan dalam memilih produk essence Korea!
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling、Hotel & penginapan