Nama tepung Gasol tak lagi asing di masyarakat karena populer sebagai Menu Pendamping Air Susu Ibu (MPASI). Meskipun tidak bisa menggantikan susu, tepung Gasol dipilih karena kualitas dan kandungan nutrisinya. Jika dilihat dari kualitas, tepung Gasol adalah tepung murni 100%.
Melalui kandungan nutrisinya, produk dari Gasol Organik ini bisa memberikan tambahan gizi anak dengan usia 6 bulan sampai 5 tahun. Kini, tepung Gasol tersedia dalam berbagai varian rasa, seperti pisang, kacang merah, ubi, dan lainnya. Daripada bingung memilih, mari kita cari tahu bagaimana cara memilih tepung Gasol terbaik!
Tepung Gasol adalah tepung produksi lokal dari PT. Gasol Pertanian Organik yang dapat digunakan sebagai Menu Pendamping Air Susu Ibu (MPASI). Umumnya, tepung ini dibuat dari beras pecah kulit yang ditanam secara organik di Desa Gasol, Kecamatan Cugenang, Cianjur, Jawa Barat. Artinya, tepung ini pun dibuat tanpa adanya kandungan tambahan, seperti pengawet, perasa, dan pewarna makanan.
Tepung murni yang ditanam dan dibuat di Desa Gasol ini pun dinamai dengan tepung Gasol. Selain bahan beras, tepung Gasol juga dibuat dari buah-buahan, biji-bijian, dan bahan lainnya. Selain itu, tepung Gasol memiliki rasa tawar dan tidak perlu ditambahi gula atau garam saat akan disajikan. Mengapa demikian? Pasalnya, tepung Gasol ini ditujukan untuk bayi usia 6 bulan yang baru mengenal rasa susu saja.
Nantinya, Anda harus memasak tepung Gasol ini hingga menjadi bubur tepung sebelum disajikan. Cara memasaknya pun cukup mudah, Anda hanya perlu memanaskan tepung dan air di atas tungku sekitar 10 menit saja. Berbeda dengan tepung instan, tepung Gasol tidak bisa disajikan hanya dengan disiram air panas.
Kira-kira, poin apa sajakah yang perlu diperhatikan saat memilih tepung Gasol? Mengingat produk ini akan diberikan untuk bayi, Anda harus ekstra hati-hati dalam memilih. Anda harus memperhatikan bahan baku utama dan varian rasa yang sekiranya disukai si kecil. Terakhir, Anda harus mengecek khasiat tepung Gasol.
Tepung Gasol dibuat dari berbagai jenis bahan, seperti beras, umbi-umbian, kacang-kacangan, biji-bijian, dan buah-buahan. Masing-masing bahan ini tentu memiliki keunggulan tersendiri. Mari kita cek satu per satu detail kandungannya agar Anda dapat menemukan produk yang tepat.
Tepung Gasol yang terbuat dari beras lebih disukai karena tidak menimbulkan alergi dan cenderung aman untuk bayi. Jika anak memiliki sistem pencernaan yang lemah, Anda bisa memilih tepung Gasol berbahan beras. Saat ini, Gasol memakai berbagai jenis beras, seperti beras merah wangi, beras putih, beras merah, beras cokelat, dan beras hitam. Jika anak sudah terbiasa dan tidak ada masalah, Anda bisa mulai memberikan tepung Gasol dengan bahan yang lain.
Umbi-umbian terkenal sebagai sumber karbohidrat yang bisa menggantikan fungsi beras. Dengan demikian, tepung umbi juga cocok digunakan untuk sumber energi alternatif si kecil. Jika si kecil sudah bosan dengan tipe beras, Anda bisa memulai pemakaian tepung Gasol berbahan umbi-umbian. Apa saja pilihannya? Anda bisa menemukan tepung Gasol berbahan ubi garut dan ubi ungu.
Apabila Anda mencari tepung Gasol yang baik untuk pencernaan, pilihlah yang berbahan biji-bijian. Keunggulan dari tipe ini adalah kaya akan serat sehingga baik untuk pencernaan. Dengan mengonsumsinya secara rutin, anak akan terhindar dari risiko sembelit dan gangguan metabolisme lainnya. Tipe ini memiliki dua varian yaitu sorgum dan jagung.
Gasol Organik juga menyediakan produk tepung berbahan buah-buahan. Namun, saat ini memang baru tersedia tepung pisang saja. Walaupun baru tersedia satu varian saja, Anda bisa memilih tepung pisang untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral si buah hati. Menarik dicatat, pisang juga mengandung kalium dan petcin yang bagus untuk pencernaan dan melancarkan peredaran darah.
Tepung Gasol berbahan kacang-kacangan juga tersedia di pasaran, yaitu tepung kacang kedelai, tepung kacang hijau, dan tepung kacang merah. Dengan memilih tepung Gasol dengan bahan ini, si kecil akan mendapatkan manfaat baik dari kacang-kacangan. Salah satu manfaat baiknya adalah asam folat yang bisa meningkatkan kecerdasan anak. Dengan memilih tepung Gasol jenis ini, anak akan memiliki tulang yang kuat, tubuh yang sehat, dan otak yang cerdas!
Ada satu tipe tepung Gasol yang memiliki kandungan gizi lebih komplet dibandingkan tipe lain yaitu tepung five grains. Sesuai dengan namanya, tepung ini terbuat dari kombinasi lima bahan, yaitu beras merah pecah kulit, beras cokelat pecah kulit, sorgum, kacang hijau, dan kacang merah. Dengan demikian, anak Anda akan mendapatkan lima manfaat sekaligus dengan hanya mengonsumsi satu produk saja.
Tepung Gasol tersedia dalam berbagai varian dengan khasiat yang berbeda-beda. Karenanya, Anda harus lebih jeli melihat informasi khasiat produk. Jadi, Anda dapat memilih varian tepung Gasol yang paling sesuai dengan kondisi dan kebutuhan si kecil.
Misalnya, Anda bisa memilih tipe beras jika anak memiliki alergi pada bahan makanan tertentu. Jangan sampai Anda memberikan tipe kacang-kacangan yang cenderung memicu alergi. Contoh kedua, Anda bisa mempertimbangkan tipe umbi-umbian untuk anak yang sudah bosan dengan varian beras. Kedua tipe ini sama-sama memiliki kandungan karbohidrat sehingga cocok dipakai untuk menggantikan fungsi satu sama lain.
Ini hanyalah beberapa contoh cara memilih tepung Gasol berdasarkan kondisi dan kebutuhan si kecil. Kini, tugas Anda adalah mencari tahu kebutuhan nutrisi anak agar bisa menemukan produk yang tepat. Caranya, perhatikan informasi khasiat di tiap produk tepung Gasol.
Selanjutnya, kami akan membeberkan sepuluh rekomendasi tepung Gasol terbaik. Setiap produk tepung Gasol yang kami sebutkan di artikel ini dikemas dalam ukuran 200 gram. Silakan bandingkan kualitas dan khasiat dari masing-masing produk sebelum melakukan pembelian.
Mulai dari Rp 28.000,00
Tipe | Umbi-umbian |
---|---|
Khasiat | Mengobati peradangan lambung dan melengkapi kebutuhan karbohidrat |
Mulai dari Rp 28.000,00
Tipe | Biji-bijian |
---|---|
Khasiat | Mendorong pertumbuhan, cadangan energi, dan menjaga kesehatan pencernaan |
Mulai dari Rp 28.000,00
Tipe | Umbi-umbian |
---|---|
Khasiat | Menjaga kesehatan mata, meningkatkan daya tahan tubuh, kesehatan pecernaan, |
Mulai dari Rp 28.000,00
Tipe | Beras |
---|---|
Khasiat | Mendorong pertumbuhan fisik dan perkembangan otak, sumber energi, menjaga kesehatan pencernaan, dan melindungi dari radikal bebas |
Mulai dari Rp 28.000,00
Tipe | Buah-buahan |
---|---|
Khasiat | Kesehatan otot, melancarkan peredaran darah, menjaga kesehatan jantung, bagus untuk pencernaan, dan mendorong pertumbuhan |
Mulai dari Rp 28.000,00
Tipe | Beras |
---|---|
Khasiat | Sumber energi, pertumbuhan fisik dan otak, meningkatkan imun, menjaga kesehatan jantung dan syaraf, dan lainnya |
Mulai dari Rp 28.000,00
Tipe | Kacang-kacangan |
---|---|
Khasiat | Meningkatkan daya tahan tubuh, kepadatan tulang, dan pertumbuhan tulang dan gigi |
Mulai dari Rp 28.000,00
Tipe | Five Grains |
---|---|
Khasiat | Tekan risiko anemia, meningkatkan daya tahan tubuh, mendukung pertumbuhan gigi dan tulang, dan baik untuk pencernaan |
Mulai dari Rp 28.000,00
Tipe | Kacang-kacangan |
---|---|
Khasiat | Mengurangi risiko anemia, mendorong pertumbuhan gigi dan tulang, meningkatkan kecerdasan, dan mendukung daya tahan tubuh |
Mulai dari Rp 28.000,00
Tipe | Beras |
---|---|
Khasiat | Sumber karbohidrat, meningkatkan daya tahan tubuh, dan menangkal radikal bebas |
Gambar produk | 1 ![]() Gasol Organik | 2 ![]() Gasol Organik | 3 ![]() Gasol Organik | 4 ![]() Gasol Organik | 5 ![]() Gasol Organik | 6 ![]() Gasol Organik | 7 ![]() Gasol Organik | 8 ![]() Gasol Organik | 9 ![]() Gasol Organik | 10 ![]() Gasol Organik |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | Tepung Beras Putih | Tepung Kacang Hijau | Tepung Five Grains | Tepung Kedelai | Tepung Beras Merah Wangi | Tepung Pisang | Tepung Beras Hitam | Tepung Ubi | Tepung Sorghum | Tepung Arrowroot |
Keunggulan | Pilihan jitu untuk pemberian MPASI pertama! | Cara paling ampuh untuk mencegah anemia pada bayi | Dapatkan manfaat dari 3 jenis bahan sekaligus! | Atasi alergi susu sapi dengan tepung kedelai | Aroma wanginya begitu mengundang, si kecil jadi tak mau berhenti makan | Kaya kalium yang baik untuk kesehatan otot | Kandungan protein dan seratnya lebih tinggi dari beras lain! | Memiliki warna ungu cantik yang menggoda! | Si kecil lebih aktif bergerak dan tak gampang lapar | Tak ada terigu? Bisa pakai tepung garut dari Gasol! |
Harga mulai dari | Rp 28.000,00 | Rp 28.000,00 | Rp 28.000,00 | Rp 28.000,00 | Rp 28.000,00 | Rp 28.000,00 | Rp 28.000,00 | Rp 28.000,00 | Rp 28.000,00 | Rp 28.000,00 |
Tipe | Beras | Kacang-kacangan | Five Grains | Kacang-kacangan | Beras | Buah-buahan | Beras | Umbi-umbian | Biji-bijian | Umbi-umbian |
Khasiat | Sumber karbohidrat, meningkatkan daya tahan tubuh, dan menangkal radikal bebas | Mengurangi risiko anemia, mendorong pertumbuhan gigi dan tulang, meningkatkan kecerdasan, dan mendukung daya tahan tubuh | Tekan risiko anemia, meningkatkan daya tahan tubuh, mendukung pertumbuhan gigi dan tulang, dan baik untuk pencernaan | Meningkatkan daya tahan tubuh, kepadatan tulang, dan pertumbuhan tulang dan gigi | Sumber energi, pertumbuhan fisik dan otak, meningkatkan imun, menjaga kesehatan jantung dan syaraf, dan lainnya | Kesehatan otot, melancarkan peredaran darah, menjaga kesehatan jantung, bagus untuk pencernaan, dan mendorong pertumbuhan | Mendorong pertumbuhan fisik dan perkembangan otak, sumber energi, menjaga kesehatan pencernaan, dan melindungi dari radikal bebas | Menjaga kesehatan mata, meningkatkan daya tahan tubuh, kesehatan pecernaan, | Mendorong pertumbuhan, cadangan energi, dan menjaga kesehatan pencernaan | Mengobati peradangan lambung dan melengkapi kebutuhan karbohidrat |
Tautan produk |
Selain memberikan tepung Gasol, tentunya Anda perlu melengkapi kebutuhan nutrisi si kecil dengan makanan pendamping untuk bayi usia 6 bulan ke atas lainnya. Simak ulasannya lengkapnya pada tautan di bawah ini!
Tak hanya tepung Gasol, Anda yang suka membuat aneka kudapan bisa membeli aneka jenis tepung lain rekomendasi dari kami. Kami sudah mengecek kualitas mutu setiap produk sehingga Anda pasti tak akan kecewa saat membeli. Mulai dari tepung sagu hingga tepung kentang, semua ada pilihannya di bawah ini!
Untuk memenuhi kebutuhan nutrisi si kecil, tepung Gasol sering dijadikan pilihan sebagai menu MPASI. Hal ini khususnya untuk Anda yang memiliki masalah produksi ASI. Meskipun demikian, Anda juga harus memberikan sumber nutrisi lain karena tepung Gasol bukanlah pengganti ASI.
Jika diberikan tanpa sumber nutrisi lain, tepung Gasol belum bisa mencukupi kebutuhan nutrisi anak. Namun, jika diberikan bersama-sama dengan sumber nutrisi lain, tepung Gasol bisa mendorong tumbuh kembang anak secara maksimal.
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling