mybest
Sheet mask

Solusi Memilih Produk Terbaik

Close
  1. TOP
  2. Perawatan tubuh & kecantikan
  3. Perawatan wajah
  4. 10 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mengecilkan Pori-Pori Terbaik [Ditinjau oleh Dermatovenereologist]
  • 10 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mengecilkan Pori-Pori Terbaik  [Ditinjau oleh Dermatovenereologist] 1
  • 10 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mengecilkan Pori-Pori Terbaik  [Ditinjau oleh Dermatovenereologist] 2
  • 10 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mengecilkan Pori-Pori Terbaik  [Ditinjau oleh Dermatovenereologist] 3
  • 10 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mengecilkan Pori-Pori Terbaik  [Ditinjau oleh Dermatovenereologist] 4
  • 10 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mengecilkan Pori-Pori Terbaik  [Ditinjau oleh Dermatovenereologist] 5

10 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mengecilkan Pori-Pori Terbaik [Ditinjau oleh Dermatovenereologist]

Meskipun dipengaruhi beberapa faktor internal, pori-pori bisa terlihat besar, khususnya untuk Anda pemilik kulit berminyak. Pori-pori yang tampak besar memang tidak bisa diatasi hanya dengan menggunakan sheet mask. Namun, sheet mask dapat membantu membersihkan pori-pori agar kulit terlihat tampak lebih sehat.


Di artikel kali ini, kami bersama dermatovenereologist, dr. Dia Febrina, telah menyusun cara memilih sheet mask untuk merawat kulit dengan enlarged pores. Kandungan pelembap yang cocok sampai bahan aktif untuk eksfoliasi pada masker akan kami bahas. Tak ketinggalan, kami juga akan merekomendasikan beberapa produk sheet mask, seperti Holika Holika, Mediheal, atau Garnier.

Diperbaharui 31/10/2023
dr. Dia Febrina
Pakar
Dermatovenerologist
dr. Dia Febrina

dr. Dia Febrina, Sp.KK adalah dokter spesialis kulit dan kelamin lulusan Pendidikan Dokter Umum dan Spesialis, Fakultas Kedokteran Universitas Padjadjaran. Pendiri klinik Medika Asyifa Jatiasih dan Dr. Derm Skin Care ini memiliki ketertarikan dalam bidang dermatologi kosmetik, estetik, dan tumor bedah kulit. Saat ini dr. Dia aktif melakukan edukasi seputar kesehatan kulit, kelamin, dan estetik, baik melalui ruang publik maupun media sosial.

Profil dr. Dia Febrina
Lanjut membaca
Grace Mulyani
Penyunting
Kreator mybest Indonesia
Grace Mulyani

Grace Mulyani adalah lulusan Fakultas Teknobiologi Unika Atma Jaya yang melanjutkan kembali studinya dalam bidang yang sama di Institut Teknologi Bandung. Semasa menjalani studi lanjut, Grace yang juga adalah content creator di Lemon8 menemukan passion-nya dalam dunia menulis dan menjadi writer di mybest Indonesia. Melalui pekerjaan ini, Grace telah banyak meriset dan berhubungan dengan pakar untuk berbagai topik terkait kesehatan, elektronik rumah tangga, perawatan tubuh, makanan, serta tren fashion terkini.

Profil Grace Mulyani
Lanjut membaca
Pakar dalam artikel ini hanya meninjau isi cara memilih. Produk dan layanan yang direkomendasikan bukanlah pilihan dari pakar.

Daftar isi

Apakah sheet mask bisa mengecilkan pori-pori?

Apakah sheet mask bisa mengecilkan pori-pori?
Penggunaan sheet mask sebetulnya tidak dapat langsung mengecilkan pori-pori. Tampilan pori-pori yang membesar sebetulnya cukup menantang untuk ditangani. Bahkan dengan tindakan yang agresif sekali pun seperti penggunaan laser. Penggunaan laser untuk mengatasi enlarged pores umumnya membutuhkan perawatan berulang-ulang. 

Meskipun begitu, Anda bisa menggunakan sheet mask untuk membantu membersihkan pori-pori dan perawatan kulit anti-aging. Hal tersebut juga dapat memberikan tampilan pori-pori yang lebih sehat. Selain dengan skincare seperti sheet maskAnda juga bisa mengenali pemicu yang bisa menyebabkan pori-pori tampak besar atau enlarged pores dan mengatasinya juga dari sana:


  • Paparan sinar UV
  • Aging atau penuaan 
  • Paparan polusi dan asap rokok
dr. Dia Febrina
Dermatovenerologist
dr. Dia Febrina

Pori-pori bukanlah sesuatu yang mudah dikecilkan atau dibesarkan. Jadi, penanganan enlarged pores membutuhkan penanganan khusus. Tindakan di dokter estetis, seperti laser, microbotox, skin booster, dan chemical peeling bahkan tidak bisa langsung sepenuhnya mengatasi enlarged pores. Penggunaan sheet mask hanya membantu sedikit saja sekitar 10% tanpa efek yang dramatis.

Cara memilih Sheet Mask untuk Mengecilkan Pori-Pori

Berikut ini adalah cara memilih sheet mask terbaik untuk merawat tampilan pori-pori. Sebelum memilih produk, Anda perlu tahu kandungan pelembap yang ringan dan kandungan eksfoliasi yang memiliki sifat oil control. Karena itu, bacalah dengan saksama agar Anda menemukan sheet mask yang paling tepat.

1

Agar tak makin menyumbat pori-pori, hindari sheet mask dengan pelembap oklusif, utamakan yang mengandung hyaluronic acid, gliserin, atau ceramide

Agar tak makin menyumbat pori-pori, hindari sheet mask dengan pelembap oklusif, utamakan yang mengandung hyaluronic acid, gliserin, atau ceramide
Permasalahan pori-pori besar memang lebih umum dialami oleh pemilik kulit berminyak. Namun, pemilik kulit berminyak bukan berarti kulitnya terhidrasi dan tidak memerlukan pelembap. Kulit berminyak artinya tipe kulit yang kelebihan produksi minyak, sedangkan kulit terhidrasi adalah kondisi kulit yang cukup air. Untuk kulit berminyak, Anda disarankan mencarisheet maskdengan kandungan pelembap yang ringan, seperti jenis humektan atau emolien

  • Humektan

Pelembap jenis ini bekerja dengan cara menarik air dari atmosfer atau lapisan kulit terdalam alias dermis. Contohnya adalah kandungan AHA, glycerin, heparan sulfate, hyaluronic acid, propylene glycol, sugar sorbitol, dan urea. Untuk AHA harus dalam konsentrasi rendah agar tidak membuat kulit kering. 


  • Emolien

Pelembap tipe emolien mengisi celah di antara sel untuk skin barrier repair, melunakkan, dan melembutkan kulit. Salah satu contohnya adalah kandungan ceramide


Pelembap yang harus dihindari pemilik kulit berminyak adalah pelembap oklusif yang sifatnya menutupi permukaan kulit. Jenis pelembap oklusif akan membuat pori-pori Anda sulit bernapas dan bisa menyebabkan permasalahan pori lainnya. Pelembap oklusif contohnya adalah oil, petrolatum, dan squalene.
dr. Dia Febrina
Dermatovenerologist
dr. Dia Febrina
Hyaluronic acid dan ceramide adalah komponen alami yang terdapat di kulit manusia. Kedua bahan ini umumnya dianggap aman untuk digunakan pada berbagai jenis kulit, termasuk kulit kering, normal, berminyak, atau sensitif.
2

Pastikan sheet mask punya kandungan eksfoliator atau oil control, seperti AHA, BHA, dan niacinamide

Pastikan sheet mask punya kandungan eksfoliator atau oil control, seperti AHA, BHA, dan niacinamide
Kotoran memang lebih mudah menempel pada kulit berminyak. Jika dibiarkan secara terus-menerus, kotoran bisa menumpuk dan menyebabkan sel-sel kulit mati menempel. Hal ini juga ikut membuat tampilan pori-pori jadi membesar dan menyebabkan permasalahan lainnya. Untuk mengatasi hal tersebut, Anda membutuhkan sheet mask yang bisa memberikan eksfoliasi (exfoliant) dan oil control.


  • Exfoliant

Kandungan exfoliant mempercepat eksfoliasi kulit dengan mengangkat sel-sel kulit mati agar proses regenerasi kulit lebih optimal. Pori-pori bersih dari kotoran, pertumbuhan jerawat pun dapat dicegah. Salah satu contoh bahan exfoliant adalah AHA atau alpha hydroxy acid. Beberapa contoh AHA yang umum Anda temui di dalam sheet mask adalah citric acid, glycolic acid dan lactic acid.


  • Oil control

Kandungan oil control membantu mengurangi produksi sebum dan minyak berlebih pada wajah. Kulit wajah berpori besar lebih rentan memproduksi minyak berlebih yang berpotensi menimbulkan jerawat. Salicylic acid dan niacinamide adalah contoh bahan oil control yang bisa dipilih.


Selain kandungan di atas, Anda bisa mencari sheet mask dengan label "pore refining" atau "pore clarifying" atau "AHA/BHA". Selalu periksa label produk dan baca dengan teliti daftar bahan. Pastikan bahwa produk yang Anda pilih mengandung AHA, BHA, atau niacinamide

dr. Dia Febrina
Dermatovenerologist
dr. Dia Febrina

Umumnya, Anda bisa menjadikan sepuluh ingredients list pertama di kemasan produk sebagai patokan. Bahan yang paling kiri atau awal dituliskan merupakan bahan yang paling banyak kadarnya pada produk tersebut. 

3

Apabila pori-pori besar disebabkan faktor aging, pertimbangkan sheet mask dengan kandungan anti-aging, seperti peptide, vitamin C, dan retinol

Apabila pori-pori besar disebabkan faktor aging, pertimbangkan sheet mask dengan kandungan anti-aging, seperti peptide, vitamin C, dan retinol
Seperti yang sudah kami sebutkan sebelumnya, permasalahan enlarged pores bisa terjadi akibat permasalahan aging atau penuaan. Untuk permasalahan pori-pori karena aging, Anda bisa memilih sheet mask dengan kandungan utama yang mengatasi tanda penuaan. Utamakan pemilihan bahan di bawah ini.

  • Peptide

Kandungan peptide dapat menstimulasi skin repair dengan cara memperbaiki skin barrier yang rusak dan mencegah penuaan dini. Skin barrier berfungsi untuk mencegah bakteri, sinar UV, dan polusi masuk ke dalam kulit. Penuaan dini pun dapat dicegah karena peptide merangsang produksi kolagen dan elastin. Kulit wajah pun dapat lebih kencang dan supple.


  • Vitamin C

Vitamin C bersifat neo-collagenesis sehingga membantu merangsang pembentukan kolagen alami pada kulit. Dengan demikian, vitamin C dapat menjaga kulit agar tetap elastis. Selain itu, vitamin C juga bisa membantu menjaga kelembapan kulit wajah Anda dengan mengunci molekul air. Kulit berminyak pun dapat lembap, tanpa membuatnya makin berminyak.


  • Retinol

Salah satu turunan vitamin A ini dapat mengurangi tampilan pori-pori dengan mengangkat sel-sel kulit mati. Selain itu, retinol juga dapat merangsang aktivitas sel fibroblas yang bertanggung jawab untuk produksi kolagen. Meski begitu, kandungan retinol sebaiknya digunakan pada malam hari saja karena rentan terhadap cahaya matahari.

dr. Dia Febrina
Dermatovenerologist
dr. Dia Febrina
Retinol memang cukup efektif dalam menangani permasalahan kulit aging. Meski begitu, retinol kerap membuat kulit menjadi lebih kering dan berisiko mencetus iritasi. Jadi, pemilik kulit kering dan sensitif sebaiknya menghindari kandungan ini.

Jika flek hitam menjadi masalah selain pori-pori besar pada kulit aging Anda, cari yang ada brightening agent-nya

Jika flek hitam menjadi masalah selain pori-pori besar pada kulit aging Anda, cari yang ada brightening agent-nya

Masalah pori-pori yang besar juga bisa datang bersamaan dengan kulit kusam dan flek hitam. Untuk mengatasi masalah ini, Anda bisa pilih sheet mask yang memiliki brightening agent sebagai kandungan utamanya. Kandungan brightening bisa mencerahkan wajah sekaligus mengatur pembentukan melanin. Untuk permasalahan pori-pori yang disertai kulit kusam dan flek hitam, utamakan bahan ini:


  • Vitamin C

Vitamin C dapat berfungsi sebagai brightening agent dengan menghambat pembentukan melanin. Sheet mask yang mengandung vitamin C dapat membuat kulit wajah Anda tampak lebih cerah.


  • Niacinamide

Selain melembapkan, niacinamide memperlambat proses perpindahan pigmen ke dalam sel kulit. Jadi, niacinamide dapat membantu kulit Anda menjadi lebih cerah.


  • Licorice extract

Licorice extract adalah bahan alami dari ekstrak tumbuhan dan dapat mencerahkan wajah. Caranya dengan mencegah produksi enzim tirosinase yang bisa menggelapkan kulit jika terpapar sinar matahari.


  • Arbutin

Arbutin juga merupakan salah satu bahan aktif yang bisa mencerahkan kulit wajah yang kusam akibat hiperpigmentasi. Selain itu, arbutin juga bisa membantu memudarkan bekas jerawat pada wajah Anda.

Apakah cara memilihnya berguna sebagai referensi Anda?

Peringkat Sheet Mask untuk Mengecilkan Pori-Pori Terbaik

Berikut ini adalah rekomendasi Sheet Mask untuk Mengecilkan Pori-Pori terbaik. Produk-produk ini diurutkan secara mandiri oleh mybest berdasarkan hasil riset pada beberapa website dan review (diperbarui tanggal 31 Oktober 2023).
Ranking popularitas
Filter
Produk
Gambar
Harga terendah
Harga
Poin
Perincian
Kandungan bahan aktif
Pelembap emolien
Pelembap oklusif
Pelembap humektan
Kandungan eksfoliasi
Kandungan pencerah
Kandungan anti-acne
Kandungan anti-aging
Kandungan soothing agent
Hypoallergenic
Kandungan alkohol
Kandungan fragrance
Kandungan essential oil
Durasi pemakaian
Rekomendasi jenis kulit
Nomor BPOM
Isi
1

BIOAQUA

Sheet Mask Hydrating Essence Grape Fruit Algae

BIOAQUA  Sheet Mask Hydrating Essence Grape Fruit Algae 1

Rp6.999

Lebih Murah

Terbuat dari ekstrak sayur dan buah untuk kesehatan wajah

Grapefruit extract, algae extract

Citrus oil

Tidak ada

Sorbitol

Tidak ada

Grapefruit extract

Colloidal silver

Trehalose, grapefruit extract, algae extract

Trehalose

Tidak ada

Castor oil

10-15 menit

Berminyak dan kombinasi

NA11220200198

25 ml

2

Y.O.U Beauty

Y.O.U Purifying Bubble Sheet Mask

Y.O.U Beauty Y.O.U Purifying Bubble Sheet Mask  1

Rp20.000

Menengah

Masker tisu berbusa untuk mendetoksifikasi kulit secara menyeluruh

Hyaluronic acid, oat amino acids, mung bean, algae

Dimethicone

Tidak ada

Propylene glycol, sodium hyaluronate, polyamino sugar condensate, sodium polyglutamate

Oat amino acids

Tidak ada

Tidak ada

Hydroxyacetophenone, algae extract

Mung bean extract

Tidak diketahui

Tidak ada

Tidak ada

10-15 menit

Semua jenis kulit, terutama berminyak

NA11210200042

25 ml

3

Holika Holika

Pure Essence Mask Sheet Charcoal

Holika Holika  Pure Essence Mask Sheet Charcoal 1

Rp28.000

Agak Mahal

Tak hanya mengecilkan pori-pori, tetapi juga mencerahkan dan melembapkan

Charcoal powder, Centella asiatica, hyaluronic acid

Tidak ada

Tidak ada

Glycerin, betaine, butylene glycol, Centella asiatica

Charcoal powder

Charcoal powder

Centella asiatica, charcoal powder, matricaria flower extract

Centella asiatica, matricaria flower extract

Centella asiatica, matricaria flower extract, panthenol, allantoin

Tidak ada

Bergamot oil

10-20 menit

Berjerawat dan berminyak

NA26210200534

20-23 ml

4

Ariul 7 Days

Green Tea + S

Ariul 7 Days Green Tea + S 1

Rp22.000

Menengah

Atasi kulit breakout dengan sheet mask yang menenangkan

Green tea extract, betaine salicylate

Ceramide NP

Tidak ada

Glycerin, butylene glycol, betaine salicylate

Extract green tea

Tidak ada

Extract green tea

Palmitoyl Tripeptid-5

Allantoin

Tidak ada

Tidak ada

10-20 menit

Semua jenis kulit

NA26210200091

23 ml

5

Mediheal

N.M.F Ampoule Mask

Mediheal N.M.F Ampoule Mask 1

Rp30.000

Agak Mahal

Dengan 8 macam hyaluronic acid, kulit mendapatkan kelembapan ekstra

Witch hazel water, mushroom extract, sodium hyaluronate

Glycereth-26, ceramide

Propylene glycol

Butylene glycol, propylene glycol, glycereth-26, sodium hyaluronate, betaine, glutamic acid

Tidak ada

Tidak ada

Witch hazel water

Cysteine, tocopheryl acetate

Witch hazel water, allantoin, dipotassium glycyrrhizate

Tidak ada

Tidak ada

10-20 menit

Semua jenis kulit

NA26220200117

27 ml

6

Garnier

Black Serum Mask Pure Charcoal Black Algae

Garnier Black Serum Mask Pure Charcoal Black Algae 1

Rp14.500

Agak Murah

Hanya dalam 1 minggu, kulit halus, sehat, dan segar

Charcoal dan black algae extract

Tidak ada

Tidak ada

Glycerin, sodium hyaluronate

Papain

Papain

Pineapple fruit extract

Fucus vesiculosus extract

Pineapple fruit extract

Ada

Castor oil

15 menit

Semua jenis kulit

NA11180200843

28 ml

7

Rojukiss

Premium Sheet Mask

Rojukiss Premium Sheet Mask 1

Rp13.990

Agak Murah

Satu lembar maskernya setara dengan 5 botol serum!

Willow bark extract, witch hazel extract, chestnut shell extract, Centella asiatica extract

Tidak ada

Tidak ada

Glycerin, butylene glycol

Tidak ada

Tidak ada

Centella asiatica

Portulaca oleracea extract, Centella asiatica extract, Scutellaria baicalensis root extract

Witch hazel water, Portulaca oleracea Extract, willow bark extract, Centella asiatica extract, Scutellaria baicalensis root extract, beta-glucan

Tidak ada

Castor oil

10-20 menit

Semua jenis kulit

NA26200200281

25 ml

8

Dear Klairs

Midnight Blue Calming Sheet Mask

Dear Klairs  Midnight Blue Calming Sheet Mask 1

Rp47.000

Lebih Mahal

Kulit sensitif dan kemerahan, ademkan kulit dengan masker ini

Willow bark extract

Glycereth-26

Tidak ada

Butylene glycol, glycereth-26, glycerin, erythritol

Tidak ada

Tidak ada

Tea tree oil, Centella asiatica extract

Tea tree oil, Centella asiatica extract

Willow bark extract, allantoin, dipotassium glycyrrhizate, tea tree oil, Centella asiatica extract

Tidak ada

Tea tree oil

10-15 menit

Sensitif

NA26190205349

25 ml

9

SOME BY MI

Real Super Matcha Pore Care Mask

SOME BY MI Real Super Matcha Pore Care Mask 1

Rp17.880

Menengah

Essence berlimpah, bisa menyerap sempurna ke kulit

Matcha extract

Caprylyl glycol

Tidak ada

Glycerin, propanediol, butylene glycol, caprylyl glycol, dipotassium glycyrrhizate

Tidak ada

Glutathione

Matcha extract

Matcha extract, cocoa seed extract, tocopherol

Matcha extract, allantoin, dipotassium glycyrrhizate

Tidak ada

Tidak ada

10-20 menit

Berminyak, dehidrasi

NA26210200292

20 gram

10

Tony Moly

I'm Red Wine Sheet Masks

Tony Moly  I'm Red Wine Sheet Masks 1

Rp19.900

Menengah

Segarkan dan buat wajah Anda tampak lebih muda

Red wine extract

PEG/PPG-17/6 Copolymer, phenyl trimethicone

Tidak ada

Glycerin, butylene glycol, panthenol

Tidak ada

Red wine extract

Chlorphenesin, rosemary extract

Red wine extract, Camellia sinensis leaf extract, rosemary leaf extract

Panthenol, Camellia sinensis leaf extract, rosemary leaf extract, dipotassium glycyrrhizate, allantoin

Tidak ada

Castor oil

20-30 menit

Kusam

NA26230200161

21 gram

Jika tidak dapat menemukan produk yang Anda cari, Anda dapat mengajukan permintaan di sini.
No.1

BIOAQUA Sheet Mask Hydrating Essence Grape Fruit Algae

Sheet Mask Hydrating Essence Grape Fruit Algae 1
Sumber: shopee.co.id
Sheet Mask Hydrating Essence Grape Fruit Algae 2
Sumber: shopee.co.id
Harga referensi
Rp6.999
Lebih Murah
Harga referensi
Rp6.999
Lebih Murah

Terbuat dari ekstrak sayur dan buah untuk kesehatan wajah

Masker dari BIOAQUA ini dapat memberikan pengalaman perawatan kulit yang menyegarkan dan melembapkan. Diperkaya dengan esensi alami, yaitu ekstrak buah dan sayur, masker ini memberi banyak manfaat. Selain mengontrol minyak dan mengecilkan pori-pori, masker ini juga mampu menghidrasi, meremajakan kulit, dan mengurangi tanda-tanda kelelahan.

 

Formulanya membantu mengembalikan elastisitas kulit dan memberikan kilau alami. Cocok untuk semua jenis kulit, terutama bagi Anda yang mengalami kulit kering, kusam, atau stres. Dengan penggunaan teratur, produk ini bisa membantu menjaga kelembapan kulit, meningkatkan tekstur, dan memberikan sensasi kesegaran yang tahan lama.
Kandungan bahan aktifGrapefruit extract, algae extract
Pelembap emolienCitrus oil
Pelembap oklusifTidak ada
Pelembap humektanSorbitol
Kandungan eksfoliasiTidak ada
Kandungan pencerahGrapefruit extract
Kandungan anti-acneColloidal silver
Kandungan anti-agingTrehalose, grapefruit extract, algae extract
Kandungan soothing agentTrehalose
Hypoallergenic
Kandungan alkoholTidak ada
Kandungan fragrance
Kandungan essential oilCastor oil
Durasi pemakaian10-15 menit
Rekomendasi jenis kulitBerminyak dan kombinasi
Nomor BPOMNA11220200198
Isi25 ml
View all
Apakah peringkat rekomendasi produk ini berguna sebagai referensi?
No.2

Y.O.U BeautyY.O.U Purifying Bubble Sheet Mask

Harga referensi
Rp20.000
Menengah

Masker tisu berbusa untuk mendetoksifikasi kulit secara menyeluruh

Sheet mask yang bisa mengeluarkan busa ini diformulasikan dengan bahan-bahan alami untuk membersihkan pori-pori, mengangkat kotoran, dan mengontrol sebum. Penggunaannya memberikan efek detoksifikasi serta menjadikan kulit tampak lebih bersih dan sehat.

 

Produk ini cocok untuk semua jenis kulit, terutama bagi Anda yang memiliki kulit berminyak, jerawat, atau pori-pori besar. Sheet mask Y.O.U ini tidak hanya membersihkan, tetapi juga memberikan sensasi menyegarkan dan menenangkan. Dengan penggunaan teratur, kulit berminyak Anda akan terasa lebih halus dan bercahaya.
Kandungan bahan aktifHyaluronic acid, oat amino acids, mung bean, algae
Pelembap emolienDimethicone
Pelembap oklusifTidak ada
Pelembap humektanPropylene glycol, sodium hyaluronate, polyamino sugar condensate, sodium polyglutamate
Kandungan eksfoliasiOat amino acids
Kandungan pencerahTidak ada
Kandungan anti-acneTidak ada
Kandungan anti-agingHydroxyacetophenone, algae extract
Kandungan soothing agentMung bean extract
HypoallergenicTidak diketahui
Kandungan alkoholTidak ada
Kandungan fragrance
Kandungan essential oilTidak ada
Durasi pemakaian10-15 menit
Rekomendasi jenis kulitSemua jenis kulit, terutama berminyak
Nomor BPOMNA11210200042
Isi25 ml
View all
No.3

Holika Holika Pure Essence Mask Sheet Charcoal

Harga referensi
Rp28.000
Agak Mahal

Tak hanya mengecilkan pori-pori, tetapi juga mencerahkan dan melembapkan

Bagi Anda pemilik kulit berjerawat, masker arang ini cocok sekali digunakan untuk membersihkan kulit secara mendalam. Kandungan arang aktifnya membantu mengangkat sel-sel kulit mati, membuka pori-pori, dan memungkinkan kulit untuk menyerap nutrisi dengan lebih baik. Hasilnya adalah kulit yang lebih cerah, segar, dan bercahaya. 


Tak hanya itu, dengan penggunaan teratur, masker ini membantu meratakan warna kulit, mengurangi noda hitam, dan memberikan kilau alami. Rasakan saja sendiri, kulit yang lebih lembap dan sehat berkat masker ini.

Kandungan bahan aktifCharcoal powder, Centella asiatica, hyaluronic acid
Pelembap emolienTidak ada
Pelembap oklusifTidak ada
Pelembap humektanGlycerin, betaine, butylene glycol, Centella asiatica
Kandungan eksfoliasiCharcoal powder
Kandungan pencerahCharcoal powder
Kandungan anti-acneCentella asiatica, charcoal powder, matricaria flower extract
Kandungan anti-agingCentella asiatica, matricaria flower extract
Kandungan soothing agentCentella asiatica, matricaria flower extract, panthenol, allantoin
Hypoallergenic
Kandungan alkoholTidak ada
Kandungan fragrance
Kandungan essential oilBergamot oil
Durasi pemakaian10-20 menit
Rekomendasi jenis kulitBerjerawat dan berminyak
Nomor BPOMNA26210200534
Isi20-23 ml
View all
No.4

Ariul 7 DaysGreen Tea + S

Harga referensi
Rp22.000
Menengah

Atasi kulit breakout dengan sheet mask yang menenangkan

Anda sedang mencari solusi untuk mengatasi kulit yang breakout, cobalah pakai sheet mask ini. Dengan kandungan ekstrak teh hijau yang kaya antioksidan dan bersifat anti-inflamasi, masker ini dapat membantu meredakan peradangan pada kulit breakout. Formula lembutnya bisa membantu membersihkan pori-pori dan mengurangi produksi minyak berlebih, bahkan mencegah kemunculan jerawat baru. 


Kandungannya dapat membantu menjaga kelembapan kulit agar tetap seimbang dan mengurangi risiko iritasi selama breakout. Kulit Anda akan lebih tenang dan sehat. Masker ini cocok digunakan untuk semua jenis kulit, terutama yang rentan terhadap jerawat dan peradangan.

Kandungan bahan aktifGreen tea extract, betaine salicylate
Pelembap emolienCeramide NP
Pelembap oklusifTidak ada
Pelembap humektanGlycerin, butylene glycol, betaine salicylate
Kandungan eksfoliasiExtract green tea
Kandungan pencerahTidak ada
Kandungan anti-acneExtract green tea
Kandungan anti-agingPalmitoyl Tripeptid-5
Kandungan soothing agentAllantoin
Hypoallergenic
Kandungan alkoholTidak ada
Kandungan fragrance
Kandungan essential oilTidak ada
Durasi pemakaian10-20 menit
Rekomendasi jenis kulitSemua jenis kulit
Nomor BPOMNA26210200091
Isi23 ml
View all
No.5

MedihealN.M.F Ampoule Mask

Harga referensi
Rp30.000
Agak Mahal

Dengan 8 macam hyaluronic acid, kulit mendapatkan kelembapan ekstra

Memiliki kulit kering bisa menimbulkan berbagai masalah. Sheet mask ini dapat membantu Anda. Diformulasikan dengan delapan macam hyaluronic acid, sheet mask Mediheal bisa memberi kelembapan ekstra dibandingkan masker lain sejenisnya. Natural Moisturizing Factor (N.M.F) pada masker ini menyajikan hidrasi mendalam, mengatasi kulit kering, dan memberikan nutrisi esensial.

 

Kombinasi bahan-bahan alaminya dapat memperbaiki dan meremajakan kulit, menjadikannya cocok untuk kulit kering dan kasar. Bagi Anda yang memiliki kulit kusam atau mengalami dehidrasi, produk ini bisa memberikan penyegaran dan kelembutan. 
Kandungan bahan aktifWitch hazel water, mushroom extract, sodium hyaluronate
Pelembap emolienGlycereth-26, ceramide
Pelembap oklusifPropylene glycol
Pelembap humektanButylene glycol, propylene glycol, glycereth-26, sodium hyaluronate, betaine, glutamic acid
Kandungan eksfoliasiTidak ada
Kandungan pencerahTidak ada
Kandungan anti-acneWitch hazel water
Kandungan anti-agingCysteine, tocopheryl acetate
Kandungan soothing agentWitch hazel water, allantoin, dipotassium glycyrrhizate
Hypoallergenic
Kandungan alkoholTidak ada
Kandungan fragrance
Kandungan essential oilTidak ada
Durasi pemakaian10-20 menit
Rekomendasi jenis kulitSemua jenis kulit
Nomor BPOMNA26220200117
Isi27 ml
View all
No.6

GarnierBlack Serum Mask Pure Charcoal Black Algae

Harga referensi
Rp14.500
Agak Murah

Hanya dalam 1 minggu, kulit halus, sehat, dan segar

Diklaim memberikan hasil optimal hanya dalam satu minggu penggunaan, masker ini mengombinasikan kekuatan arang aktif dan algae hitam. Hal ini memberinya manfaat ekstra untuk membersihkan pori-pori dengan mendalam. 


Dengan teknologi serumnya yang kaya nutrisi, produk ini memberikan kelembapan intens dan menjadikan kulit terasa lebih bersih serta cerah. Cocok untuk Anda yang menginginkan hasil cepat dan efektif dengan sensasi yang menyegarkan untuk kulit. 

Kandungan bahan aktifCharcoal dan black algae extract
Pelembap emolienTidak ada
Pelembap oklusifTidak ada
Pelembap humektanGlycerin, sodium hyaluronate
Kandungan eksfoliasiPapain
Kandungan pencerahPapain
Kandungan anti-acnePineapple fruit extract
Kandungan anti-agingFucus vesiculosus extract
Kandungan soothing agentPineapple fruit extract
Hypoallergenic
Kandungan alkoholAda
Kandungan fragrance
Kandungan essential oilCastor oil
Durasi pemakaian15 menit
Rekomendasi jenis kulitSemua jenis kulit
Nomor BPOMNA11180200843
Isi28 ml
View all
No.7

RojukissPremium Sheet Mask

Harga referensi
Rp13.990
Agak Murah

Satu lembar maskernya setara dengan 5 botol serum!

Ini dia inovasi yang menggabungkan kekuatan essence setara dengan lima botol serum dalam satu lembar masker. Dengan formulasi khusus yang mengandung bahan-bahan berkualitas tinggi, masker ini memberikan manfaat esensial sebanding dengan penggunaan lima botol serum. Essence dalam masker ini meresap dengan mendalam, memberikan kelembapan ekstra dan nutrisi tanpa memberatkan kulit. 


Jadi, masker ini tidak hanya memperbaiki masalah pori-pori, tetapi juga meningkatkan elastisitas dan meratakan tekstur kulit. Kulit Anda akan terasa lebih segar, kenyal, dan sehat, seolah telah menerima perawatan intensif dari beberapa serum sekaligus.

Kandungan bahan aktifWillow bark extract, witch hazel extract, chestnut shell extract, Centella asiatica extract
Pelembap emolienTidak ada
Pelembap oklusifTidak ada
Pelembap humektanGlycerin, butylene glycol
Kandungan eksfoliasiTidak ada
Kandungan pencerahTidak ada
Kandungan anti-acneCentella asiatica
Kandungan anti-agingPortulaca oleracea extract, Centella asiatica extract, Scutellaria baicalensis root extract
Kandungan soothing agentWitch hazel water, Portulaca oleracea Extract, willow bark extract, Centella asiatica extract, Scutellaria baicalensis root extract, beta-glucan
Hypoallergenic
Kandungan alkoholTidak ada
Kandungan fragrance
Kandungan essential oilCastor oil
Durasi pemakaian10-20 menit
Rekomendasi jenis kulitSemua jenis kulit
Nomor BPOMNA26200200281
Isi25 ml
View all
No.8

Dear Klairs Midnight Blue Calming Sheet Mask

Harga referensi
Rp47.000
Lebih Mahal

Kulit sensitif dan kemerahan, ademkan kulit dengan masker ini

Diformulasikan dengan bahan-bahan alami yang menenangkan, masker ini membantu meredakan peradangan dan kulit kemerahan secara efektif. Teksturnya yang lembut menyediakan sensasi dingin yang menyejukkan dan memberikan efek menyegarkan setelah penggunaan.

 

Cocok untuk semua jenis kulit, terutama kulit sensitif, berjerawat, atau yang sering terpapar polusi. Produk ini memberikan kelembapan dan nutrisi tanpa membuat kulit terasa berat. Dengan menggunakan masker ini, kulit Anda akan merasa lebih tenang, lembut, dan sehat dengan setiap penggunaan. Ideal untuk pemulihan kulit setelah hari yang panjang atau kondisi stres.
Kandungan bahan aktifWillow bark extract
Pelembap emolienGlycereth-26
Pelembap oklusifTidak ada
Pelembap humektanButylene glycol, glycereth-26, glycerin, erythritol
Kandungan eksfoliasiTidak ada
Kandungan pencerahTidak ada
Kandungan anti-acneTea tree oil, Centella asiatica extract
Kandungan anti-agingTea tree oil, Centella asiatica extract
Kandungan soothing agentWillow bark extract, allantoin, dipotassium glycyrrhizate, tea tree oil, Centella asiatica extract
Hypoallergenic
Kandungan alkoholTidak ada
Kandungan fragrance
Kandungan essential oilTea tree oil
Durasi pemakaian10-15 menit
Rekomendasi jenis kulitSensitif
Nomor BPOMNA26190205349
Isi25 ml
View all
No.9

SOME BY MIReal Super Matcha Pore Care Mask

Harga referensi
Rp17.880
Menengah

Essence berlimpah, bisa menyerap sempurna ke kulit

Kandungan essence yang melimpah memberikan nutrisi ekstra pada kulit dan meresap ke dalam pori-pori secara mendalam. Tak hanya menghidrasi setiap lapisan, tetapi juga memberikan sensasi penyegaran yang tahan lama. Formulanya kaya ini mengandung banyak bahan aktif yang membantu mengecilkan pori-pori, meredakan peradangan, dan mengontrol produksi minyak berlebih. Kulit Anda akan merasa lebih lembut, kenyal, dan sehat

Kandungan bahan aktifMatcha extract
Pelembap emolienCaprylyl glycol
Pelembap oklusifTidak ada
Pelembap humektanGlycerin, propanediol, butylene glycol, caprylyl glycol, dipotassium glycyrrhizate
Kandungan eksfoliasiTidak ada
Kandungan pencerahGlutathione
Kandungan anti-acneMatcha extract
Kandungan anti-agingMatcha extract, cocoa seed extract, tocopherol
Kandungan soothing agentMatcha extract, allantoin, dipotassium glycyrrhizate
Hypoallergenic
Kandungan alkoholTidak ada
Kandungan fragrance
Kandungan essential oilTidak ada
Durasi pemakaian10-20 menit
Rekomendasi jenis kulitBerminyak, dehidrasi
Nomor BPOMNA26210200292
Isi20 gram
View all
No.10

Tony Moly I'm Red Wine Sheet Masks

Harga referensi
Rp19.900
Menengah

Segarkan dan buat wajah Anda tampak lebih muda

Berkat kandungan ekstrak anggur merah yang kaya antioksidan, masker ini memberikan perlindungan dari radikal bebas, menghidrasi, dan juga melembapkan. Teksturnya yang lembut menyelimuti wajah dengan sempurna serta memberikan sensasi dingin dan menyegarkan.

 

Cocok untuk semua jenis kulit, terutama bagi Anda yang mencari perlindungan antioksidan tambahan dan perawatan anti-aging. Produk ini memberikan hasil kulit yang lebih segar, halus, dan bersinar, serta membantu mengatasi tanda-tanda penuaan dini. Wajah Anda akan tampak awet mudah, sehat, dan bercahaya berkat penggunaan masker ini secara teratur. 
Kandungan bahan aktifRed wine extract
Pelembap emolienPEG/PPG-17/6 Copolymer, phenyl trimethicone
Pelembap oklusifTidak ada
Pelembap humektanGlycerin, butylene glycol, panthenol
Kandungan eksfoliasiTidak ada
Kandungan pencerahRed wine extract
Kandungan anti-acneChlorphenesin, rosemary extract
Kandungan anti-agingRed wine extract, Camellia sinensis leaf extract, rosemary leaf extract
Kandungan soothing agentPanthenol, Camellia sinensis leaf extract, rosemary leaf extract, dipotassium glycyrrhizate, allantoin
Hypoallergenic
Kandungan alkoholTidak ada
Kandungan fragrance
Kandungan essential oilCastor oil
Durasi pemakaian20-30 menit
Rekomendasi jenis kulitKusam
Nomor BPOMNA26230200161
Isi21 gram
View all

5 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mengecilkan Pori-Pori terbaik

No. 1: BIOAQUA Sheet Mask Hydrating Essence Grape Fruit Algae

No. 2: Y.O.U BeautyY.O.U Purifying Bubble Sheet Mask

No. 3: Holika Holika Pure Essence Mask Sheet Charcoal

No. 4: Ariul 7 DaysGreen Tea + S

No. 5: MedihealN.M.F Ampoule Mask

Lihat rekomendasi lengkapnya di sini
Deskripsi setiap produk diambil dari informasi yang tersedia dari produsen, brand, dan situs marketplace.
  1. TOP
  2. Perawatan tubuh & kecantikan
  3. Perawatan wajah
  4. 10 Rekomendasi Sheet Mask untuk Mengecilkan Pori-Pori Terbaik [Ditinjau oleh Dermatovenereologist]

mybest

Bekerja sama dengan kreator konten dan ahli di bidangnya,
mybest membantu Anda dalam memilih dan menemukan produk terbaik.

Copyright mybest All Rights Reserved.