iPhone 7 Plus masih digemari meski generasi barunya terus bermunculan. Agar iPhone 7 Plus Anda awet dan terlindungi, menggunakan phone case sangatlah disarankan. Ada banyak case iPhone 7 Plus yang bagus di pasaran. Apakah Anda bingung memilih case yang menawan?
Pada artikel ini, kami akan membagikan tips memilih case iPhone 7 Plus. Rekomendasi case iPhone 7 Plus original dari berbagai merek, seperti Spigen, Cafele, hingga Ringke, juga akan kami review. Mari simak selengkapnya dan temukan case terbaik untuk iPhone 7 Plus kesayangan Anda!
mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.
Produk di bawah ini diurutkan secara mandiri oleh tim editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber pada 13 Januari 2023.
Sebagai aksesori, mencari case iPhone 7 Plus memang susah-susah gampang. Gunakan tips memilih berikut untuk memandu Anda menemukan case yang bagus.
Terdapat beragam material yang digunakan untuk membuat case iPhone 7 Plus. Beberapa bahan yang terkenal yaitu polikarbonat (PC) dan thermoplastic polyurethane (TPU). Kulit sintetis juga digunakan pada beberapa produk. Apa saja perbedaan tiap-tiap material case ini?
Plastik polikarbonat (PC) populer sebagai material yang durable dan kuat. Bahan ini juga dikatakan cukup resisten terhadap suhu. Sayangnya, beberapa case berbahan PC mudah tergores sehingga menimbulkan tampilan yang tak apik.
TPU merupakan material yang unik karena tidak hanya kuat, tetapi juga fleksibel. Dengan sifatnya tersebut, TPU bisa diolah menjadi case kaku (hardcase) maupun lentur (softcase). TPU barangkali merupakan material yang paling sering ditemukan pada banyak case HP, termasuk untuk iPhone 7 Plus.
Tidak hanya sepatu maupun tas yang menggunakan kulit sintetis. Produk case iPhone pun juga menggunakan kulit buatan ini. Kulit sintetis cukup kuat untuk memberikan proteksi pada iPhone. Material ini juga memberikan kesan eksklusif pada case Anda.
Selain dibedakan berdasarkan material penyusunnya, case iPhone 7 Plus juga dapat dibagi menjadi hardcase dan softcase. Ketahui perbedaan dua tipe case ini.
Softcase adalah pilihan tepat untuk Anda yang gemar gonta-ganti tampilan iPhone. Softcase memiliki karakteristik lentur, ramping, dan mudah dilepas pasang. Karena tipis, softcase juga biasanya membuat iPhone 7 Plus Anda lebih nyaman dipegang daripada hardcase.
Sayangnya, beberapa softcase akan menguning setelah lama dipakai. Softcase yang lentur juga membuatnya sedikit kalah dalam hal memberikan proteksi untuk iPhone daripada hardcase.
Produk tipe hardcase adalah partner untuk Anda yang memerlukan perlindungan optimal untuk iPhone 7 Plus. Karakteristiknya yang kaku, padat, dan keras membuat case ini mampu menahan guncangan yang diterima iPhone. Jadi, seandainya iPhone Anda jatuh atau terbanting, hardcase-lah yang akan menerima dampak paling besar.
Kebanyakan produk hardcase biasanya memiliki permukaan yang licin. Hal ini membuat iPhone gampang jatuh atau tergelincir dari genggaman. Hardcase umumnya juga lebih mudah tergores daripada softcase.
Bagaimana cara memilih hardcase yang bagus? Untuk mengetahui jawabannya, mari simak pembahasannya dengan mengeklik link berikut ini.
Hal yang tak kalah penting dalam memilih case iPhone 7 Plus adalah keunggulan lain yang ditawarkan. Adanya fitur tambahan pada case iPhone 7 Plus akan meningkatkan kenyamanan pemakaiannya. Berikut beberapa keunggulan pada case iPhone 7 Plus yang menjadi pembeda tiap-tiap produk.
Case iPhone 7 Plus tersedia dalam banyak pilihan desain dan warna. Namun, model dan warna iPhone sebenarnya sudah sangat menarik dan elegan. Jika ingin menunjukkan warna asli iPhone, Anda bisa memilih case yang berwarna bening atau clear. Pilihan warna bening ini bisa Anda temukan pada hardcase maupun softcase.
Mulai dari Rp62.000,00
Berbeda dengan jenis hardcase lain, produk ini menggunakan material polyproplene. Polyprolene memiliki karakteristik yang lebih keras dibandingkan PU, tetapi tetap memberikan perlindungan pada iPhone. Produk ini juga memiliki ketebalan hanya sekitar 0,4 mm, membuat Anda merasa seolah tak menggunakan case.
Ada sejumlah klaim lain yang ditawarkan case dari merek populer ini, seperti memberikan perlindungan menyeluruh hingga 360 derajat. Selebihnya, fitur tambahan case ini umum ditemukan pada produk dari lain, seperti anti-fingerprint dan mudah dibersihkan.
Mulai dari Rp70.000,00
Bila sering memakai softcase bening, Anda mungkin pernah mengeluhkan case yang cepat menguning. Produk KURA ini bisa menjadi pilihan yang ciamik. KURA mengklaim bahwa produk ini menggunakan material antiaging. Dengan begitu, case-nya tidak akan cepat berubah warna setelah beberapa lama pemakaian.
Softcase ini memiliki kelebihan lain, seperti teknologi Air Fushion yang memberikan proteksi tahan terhadap guncangan. Permukaannya juga dikatakan anti-watermark sehingga iPhone Anda tetap terlihat bersih dan eye-catching.
Mulai dari Rp75.000,00
Case iPhone 7 Plus ini memiliki formula yang unik. Produk ini termasuk dalam kategori hybrid case, yakni gabungan softcase dengan hardcase. Pada sisi samping, Octaguard menggunakan TPU (softcase). Sementara itu, material sisi belakang produk ini adalah polikarbonat (hardcase).
Case ini juga diklaim antishock. Terdapat bantalan udara pada empat sudut yang melindungi iPhone Anda saat terjatuh atau terbentur. Sayangnya, bagian hardcase-nya dikatakan mudah meninggalkan bekas sidik jari. Untuk membersihkannya, Anda bisa menggunakan microfiber.
Apakah Anda mencari hardcase iPhone 7 Plus yang murah? Produk GKK asal Cina ini bisa dipertimbangkan. Harga di penjual resminya tidak sampai seratus ribu rupiah. Dengan harga di range tersebut, produk ini cocok untuk Anda yang sedang berhemat.
Meski relatif murah, bukan berarti kualitasnya sembarangan. Case ini diklaim antiretak karena berbahan polikarbonat. Bobotnya yang ringan juga membuat HP tetap nyaman dikantongi. Dari estetika, produk ini memiliki desain yang memikat dengan model yang ramping. Case juga dirancang untuk mengikuti lekuk iPhone Anda dan membuatnya tetap elegan.
Mulai dari Rp158.787,00
Pada kondisi tertentu, Anda mungkin perlu menggantung HP agar lebih mudah dijangkau. Sayangnya, banyak case tidak memiliki lubang untuk memasang tali. Merek populer Ringke menjawab kebutuhan tersebut. Pada bagian bawahnya, terdapat lubang untuk memasang tali agar bisa digantungkan di leher.
Desain produk ini sesuai dengan namanya, yakni Air Prism. Case ini memiliki motif prisma yang memberikan sentuhan tiga dimensi. Dengan motif tersebut, menggunakan softcase ini dijamin membuat iPhone Anda makin tampak stylish. Kami merekomendasikan produk ini untuk anak muda yang selalu ingin tampil estetik.
Mulai dari Rp189.000,00
iPhone bermaterial kulit sintetis memiliki penggemar tersendiri. Apakah Anda juga begitu? Case dari Candywirez ini bisa dipertimbangkan. Produk ini utamanya menggunakan kulit sintetis atau vegan leather. Case berbahan kulit sintetis turut ampuh untuk melindungi iPhone Anda.
Menariknya, case ini juga menggunakan TPU pada bagian frame-nya. Penggunaan TPU ini membuat proteksi untuk iPhone menjadi lebih maksimal. Seperti yang bisa Anda lihat, motif case ini juga menarik dan memberikan kesan sophisticated.
Mulai dari Rp185.754,00
Kebanyakan hardcase memang rentan pecah jika terjatuh. Tidak demikian dengan produk ini. Meski tergolong sebagai hardcase, produk ini juga diklaim fleksibel. Fleksibilitas tersebut membuat case tidak pecah jika iPhone terjatuh atau terbentur.
Produk Nillkin juga tidak seperti hardcase kebanyakan. Hardcase sering dikeluhkan rentan tergelincir (slip) karena memiliki permukaan licin. Nah, pada produk ini, Nillkin memberikan pattern sehingga iPhone tetap aman saat diletakkan di permukaan miring. Jika Anda mencari hardcase yang berbeda dari produk kebanyakan, case ini layak dipilih!
Mulai dari Rp129.000,00
Flip case dapat menjadi pilihan jika Anda menyukai produk yang praktis. Flip case dirancang sebagai pelindung handphone yang memiliki slot untuk kartu-kartu dan uang. Dengan produk ini, semua benda penting yang Anda perlukan tersimpan dengan aman di dalam satu case.
Bluemoon Diary turut dilengkapi dengan penutup yang menggunakan magnet. Dengan begitu, case dapat tertutup rapat sehingga barang di dalamnya tetap aman. Produk ini juga bisa digunakan sebagai stand saat menonton film atau video call dengan orang lain.
Mulai dari Rp350.000,00
Yokai merupakan rangkaian case dari Skinarma dengan desain yang keren. Pada bagian belakangnya, terdapat motif unik berupa makhluk yang terinspirasi dari cerita rakyat Jepang. Tersedia tiga pilihan motif yang bisa Anda pilih, yakni Red, Blue, dan Ryu.
Selain berdesain keren, formula material case ini juga ciamik. Rangka case dibuat dari TPU yang membuat Yokai elastis dan antikeringat. Pada bagian inti, Skinarma menggunakan polikarbonat yang dilapisi dengan leatherette. Meski harganya lebih tinggi daripada produk lain, kombinasi material tersebut memberikan proteksi yang baik pada iPhone 7 Plus Anda.
Mulai dari Rp174.000,00
Banyak produk case iPhone yang terlalu tebal, termasuk untuk seri 7 Plus. Hal ini tentu membuat kantong terasa penuh dan tidak nyaman. Jika Anda mengeluhkan hal tersebut, Liquid Cystal dari Spigen layak dipilih. Case ini relatif tipis sehingga tetap nyaman saat diselipkan ke dalam kantong.
Kelebihan lain dari case bening ini adalah memiliki pola dotted. Pola ini berperan sebagai penyangga antara case dengan bodi iPhone. Dengan adanya pola dotted ini, kejernihan case terjaga dengan baik dan warna asli iPhone tetap mencolok. Saat Anda menggunakan perangkat wireless charging, case ini juga tak perlu dilepas, lho.
Sebagai merek smartphone yang premium, iPhone Anda tentu perlu dilindungi dengan case. Selain case untuk iPhone 7 Plus, kami juga memiliki rekomendasi case untuk iPhone seri lain. Mari simak artikel yang hendak Anda baca dengan mengeklik link di bawah ini.
Case wajib dimiliki agar iPhone 7 Plus Anda tetap terlindungi. Anda bisa menentukan pilihan berdasarkan material, tipe, serta keunggulan lain yang ditawarkan. Agar warna iPhone asli Anda tetap terlihat, case bening dapat dipertimbangkan.
Menggunakan case bukan berarti lalai dalam merawat iPhone. Terlebih lagi, harga iPhone sedikit mahal daripada beberapa merek lain. Pastikan Anda selalu maksimal dalam merawat iPhone. Semoga ulasan di atas bermanfaat jika Anda membutuhkan case iPhone 7 Plus.
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment, Peralatan kebersihan, Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak, Peralatan makan & minum, Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor, Camping & hiking, Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan