Money clip adalah alternatif pengganti dompet uang yang bentuknya lebih kecil dan ringan. Sebagai aksesori fashion, banyak yang mengira money clip hanya cocok digunakan oleh pria. Namun, kini banyak juga money clip yang diperuntukkan bagi wanita. Merek-merek seperti Hugo Torch, Saku, dan Tumi menawarkan money clip dengan berbagai model.
Supaya Anda tidak bingung memilih, kami berikan ulasan mengenai money clip dan cara memilihnya yang tepat. Tidak lupa, sepuluh rekomendasi produk money clip yang bagus juga kami berikan dalam artikel ini. Simak sampai habis dan temukan money clip terbaik untuk Anda!
mybest adalah situs layanan informasi produk rekomendasi berdasarkan uji coba menyeluruh serta bantuan pendapat oleh pakar. Menghasilkan konten setiap hari, mybest menyediakan pengalaman memilih terbaik bagi lebih dari 3 juta user per bulannya. Berbagai tema konten, mulai dari kosmetik, kebutuhan sehari-hari, elektronik rumah tangga, hingga jasa bisa ditemukan di mybest.
Produk dan layanan dalam artikel ini dipilih dan diurutkan secara mandiri oleh Tim Editorial mybest berdasarkan hasil riset di berbagai sumber. (Diperbaharui pada 13 Januari 2023)
Banyak orang menganggap bahwa money clip berukuran terlalu kecil dan kurang pas untuk menyimpan uang. Namun, sebenarnya banyak produk money clip yang ringkas, tetapi fungsional. Biasanya, orang baru menyadarinya setelah mencoba menggunakannya.
Nah, apa bedanya money clip dengan dompet biasa? Kebanyakan money clip ditujukan untuk menyimpan uang kertas sehingga bentuknya tidak setebal dompet biasa. Dengan demikian, money clip terasa lebih praktis karena dapat dimasukkan ke saku, terutama saat bepergian tanpa membawa tas. Selain itu, money clip juga membuat tampilan Anda lebih bergaya.
Bagi Anda yang baru mulai menggunakan money clip, cobalah produk yang memiliki card holder dan saku koin. Dengan begitu, Anda tidak akan merasa kesulitan saat menggunakannya berkat modelnya yang mirip dengan dompet biasa. Selanjutnya, mari simak cara memilih money clip agar dapat menemukan yang menjadi favorit Anda!
Setiap produk yang beredar di pasaran tentu memiliki ciri khas yang berbeda. Untuk itu, mari simak cara-cara memilih berikut ini agar dapat menemukan money clip yang sesuai dengan kebutuhan Anda.
Money clip memiliki empat tipe, yaitu tipe klip standar, tipe card holder, tipe bifold, dan tipe dompet koin. Ketahuilah setiap ciri khasnya dan pilihlah yang paling cocok dengan gaya Anda.
Money clip tipe standar hanya berbentuk klip penjepit. Tipe ini direkomendasikan untuk Anda yang ingin membawa uang dengan gaya berbeda. Dengan tipe ini, Anda dapat menyimpan uang tanpa wadah sama sekali. Meskipun telah terbiasa memakainya, Anda pasti akan tetap kagum dengan kepraktisannya. Selain dari logam, Anda dapat menemukan produk yang menggunakan magnet.
Keunggulan dari tipe klip standar adalah penggunaannya yang tidak merepotkan. Cukup lipat uang Anda, klip, kemudian masukkan ke saku jaket atau baju. Perlu diketahui, money clip tipe ini memiliki batasan jumlah lembar uang yang dapat disimpan. Meskipun terkesan sedikit, setelah digunakan berulang kali, Anda pasti nyaman menggunakannya berkat bobotnya yang ringan.
Pasti banyak dari Anda yang terbiasa bepergian dengan membawa kartu-kartu penting, seperti kartu identitas, kartu ATM, ataupun commuter pass. Karena itu, money clip yang memiliki card holder di dalamnya sangat direkomendasikan untuk Anda. Dengan adanya card holder, Anda dapat lebih mudah membawa kartu penting ke mana pun Anda pergi.
Money clip tipe ini juga sangat praktis digunakan saat akan membayar sesuatu. Hal ini karena adanya tempat penyimpanan uang dan kartu yang berdampingan. Dengan demikian, keunggulan tipe card holder adalah Anda dapat menyimpan uang serta kartu penting, tetapi tetap terasa tipis dan simpel.
Jika Anda mencari money clip yang lebih fungsional, pilihlah tipe bifold. Mirip dengan bentuk dompet biasa, tipe bifold memiliki model yang dapat dilipat. Pada umumnya, tipe ini dilengkapi dengan lebih banyak slot kartu di dalamnya. Jadi, jika ingin mulai beralih dari dompet biasa ke money clip, Anda akan merasa lebih dimudahkan.
Dengan tipe ini, uang Anda akan tersimpan secara rapi dan tertutup. Jadi, Anda akan merasa lebih praktis dan tetap aman. Meskipun tampak sangat mirip, bentuk money clip tipe ini lebih tipis daripada dompet biasa. Tipe bifold sempurna untuk Anda yang baru mulai menggunakan money clip sebelum beralih ke tipe klip standar.
Jika baru akan mencoba money clip untuk pertama kali, Anda juga dapat memilih tipe yang memiliki saku koin. Tipe ini direkomendasikan untuk pemula karena modelnya juga mirip dengan dompet biasa. Anda akan merasa lebih familier karena seperti tidak sedang menggunakan money clip. Di pasaran, tipe yang memiliki saku koin terbagi menjadi dua, yaitu tipe standar dan tipe bifold.
Dewasa ini, uang koin memang masih banyak digunakan, mulai dari uang kembalian sampai untuk membayar parkir. Jika kurang nyaman menggunakan money clip yang khusus untuk uang kertas, tipe dompet koin ini bisa menjadi pilihan Anda.
Pada umumnya, money clip menggunakan bahan logam dan kulit. Mari ketahui kelebihan dan kekurangan masing-masing bahan tersebut agar lebih mantap saat akan membeli produknya.
Money clip berbahan logam dikenal lebih tahan terhadap air dan awet. Sekali membelinya, daya tahannya sangat baik sehingga awet digunakan. Untuk Anda yang sering bepergian ke luar negeri, pasti familier dengan uang tip, bukan? Money clip berbahan logam akan memudahkan Anda untuk mengambil uang yang diperlukan.
Pilihlah money clip berbahan logam jika Anda sering pergi ke luar negeri atau lebih suka barang yang praktis. Tidak lupa, bahan ini juga akan membuat gaya Anda terlihat lebih keren. Tipe logam ini dikenal menarik karena modelnya yang stylish dan dapat digunakan untuk membawa uang seperlunya.
Money clip yang berbahan kulit terlihat lebih elegan dengan nuansa lebih kalem daripada bahan logam. Kebanyakan produk juga menggunakan magnet untuk menahan uang di dalamnya. Jika Anda cukup waspada dengan keamanan uang yang disimpan dengan klip saja, pilihlah money clip berbahan kulit ini.
Money clip berbahan kulit terbagi menjadi dua jenis, yaitu kulit sintetis dan kulit asli. Dengan kulit asli, money clip Anda akan terlihat bagus jika makin sering digunakan karena akan tampak makin mengilap. Sementara itu, kulit sintetis lebih tahan terhadap air dan harganya lebih ekonomis sehingga dapat Anda ganti sewaktu-waktu. Bahan kulit sintetis juga direkomendasikan untuk pemula.
Tidak hanya itu, terdapat juga money clip berbahan kulit di pasaran yang dilapisi dengan bahan tambahan. Bahan pelapis yang kerap digunakan adalah poliester dan wax. Hal itu bertujuan untuk memberikan hasil akhir yang tampak lebih mengesankan.
Bahan serat karbon banyak digunakan sebagai lapisan atau pembungkus money clip yang anti-RFID (radio frequency identification). Lapisan ini berfungsi untuk memblokir medan elektromagnetik agar tidak menjangkau chip RFID yang ada pada kartu di dalam money clip.
Dengan begitu, data-data penting Anda akan tetap aman dan terlindungi. Dari segi tampilan, bahan carbon fabric akan membuat money clip Anda tampak maskulin.
Terdapat satu hal yang sangat penting untuk dijadikan pertimbangan dalam memilih money clip. Pilihlah produk yang bagus dari segi tampilan dan juga kualitasnya. Karena itu, Anda bisa mempertimbangkan money clip keluaran merek ternama. Merek-merek terkenal, seperti Starke Leather Co., Tumi, atau Troy menawarkan money clip yang dapat memenuhi dua kriteria tersebut.
Meskipun lebih mahal, kualitasnya tentu jauh berbeda dengan money clip sembarangan. Misalnya, produk yang sama-sama menggunakan logam akan memiliki kualitas logam yang berbeda. Begitu juga dengan bahan kulit. Produk dari merek terkenal akan menggunakan bahan kulit sapi asli yang terpilih. Jika ingin memiliki satu produk yang tahan lama, pilih produk branded yang tidak perlu diragukan lagi kualitasnya.
Mulai dari Rp299.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Money clip berbahan kulit asli biasanya dijual dengan harga yang cukup tinggi. Sebagai alternatif, Anda bisa memilih produk dari kulit sintetis terlebih dahulu, misalnya produk ini. Nah, apabila Anda mencari money clip kulit dengan harga yang relatif terjangkau, pilihlah produk ini. Meski begitu, motif dan logo yang ada membuat tampilannya jadi lebih elegan.
Mulai dari Rp39.900,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Produk ini memiliki ketahanan yang baik sehingga tidak mudah bengkok. Selain itu, bahannya juga tidak mudah tergores sehingga money clip ini akan selalu tampak baru saat Anda gunakan.
Karena itu, Anda yang terbiasa menaruh uang di saku belakang celana akan cocok memilihnya. Diduduki pun tidak masalah! Selain mampu menjepit 5–10 lembar uang kertas, Anda dapat menggunakannya dengan maupun tanpa dompet.
Mulai dari Rp649.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Bagi Anda yang menyukai gaya minimalis, Anda pasti suka dengan money clip satu ini. Didesain polos tanpa logo, produk ini justru menarik perhatian berkat bentuknya yang simpel dan praktis. Ditambah lagi, produk ini akan tampak makin mengilap setiap harinya berkat bahan kulit berkualitas yang dipakai.
Mulai dari Rp279.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Membawa money clip ini serasa sedang membawa dompet biasa. Anda yang baru ingin mencoba money clip tentu akan terbantu dengan produk ini! Hal itu berkat adanya ruang penyimpanan tambahan untuk uang kertas. Money clip ini juga dapat menyimpan delapan kartu di dalamnya. Hadir dengan gaya yang klasik, produk ini cocok untuk dibawa ke acara-acara formal.
Mulai dari Rp342.820,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Produk yang satu ini bukan sekadar money clip standar biasa. Dilengkapi dengan magnet yang kuat, uang kertas Anda dapat terjepit dengan aman dan kencang. Anda tidak perlu lagi khawatir uang akan terjatuh berceceran. Kapasitasnya pun cukup banyak, yaitu 18 lembar uang kertas. Karena itu, produk ini cocok untuk Anda yang biasa membawa banyak uang tunai.
Mulai dari Rp288.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Apabila yang Anda cari adalah money clip dengan perlindungan tinggi, produk ini bisa dipertimbangkan. Money clip dari Bison Denim ini dilengkapi dengan proteksi RFID berbahan carbon fabric. Dengan begitu, data-data penting dalam kartu Anda akan terlindungi dari para skimmer.
Money clip ini menyediakan delapan slot penyimpan kartu di bagian dalam dan satu slot di bagian luar. Demi menjaga keamanan seutuhnya, pastikan untuk meletakkan semua kartu penting Anda di bagian dalam, ya!
Mulai dari Rp499.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Dibuat dari crazy horse leather, produk ini hadir dengan nuansa yang klasik. Bagi pencinta gaya vintage, Anda direkomendasikan untuk memilih produk ini. Dilengkapi sembilan tempat kartu, produk ini dapat diandalkan untuk menyimpan kartu penting Anda. Desainnya yang tipis membuat Anda tetap nyaman membawanya. Bahannya juga antiselip sehingga kartu-kartu Anda tidak akan mudah terjatuh.
Mulai dari Rp1.399.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Jika Anda mencari money clip berdesain standar, tetapi tampak berkelas, pilihlah produk dari Tumi ini. Walau hanya berupa klip penjepit, bahannya yang menggunakan kulit membuatnya terlihat stand out. Penggunaannya pun mudah, cukup selipkan uang dan masukkan ke dalam saku Anda. Berkat bentuknya yang ringkas, produk ini cocok untuk Anda yang jarang membawa tas saat bepergian.
Mulai dari Rp289.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Apakah Anda sedang mencari money clip bergaya maskulin? Produk yang satu ini jawabannya. Bahannya yang merupakan kulit asli membuat produk ini tampak mengagumkan. Tidak hanya klip penjepit uang kertas, money clip ini juga memiliki ruang penyimpanan uang koin. Sayangnya, Anda tidak dapat menyimpan banyak kartu karena hanya ada satu slot penyimpan kartu.
Mulai dari Rp315.000,00
Kelebihan:
Kekurangan:
Produk ini sangat cocok dipilih apabila Anda baru akan mulai menggunakan money clip. Di bagian dalamnya terdapat klip uang, lima slot kartu, dan satu slot tempat foto. Selain itu, terdapat pula kantong dengan ritsleting yang bisa Anda gunakan untuk menyimpan uang koin. Dengan begitu, Anda akan cepat terbiasa karena desainnya sangat mirip dengan dompet biasa.
Apakah Anda baru mulai menggunakan money clip? Jika iya, Anda pasti bingung cara menggunakannya dengan tepat. Mulailah meletakkan uang kertas Anda ke dalam money clip walau Anda masih membawa dompet. Dari situ, Anda akan belajar merasakan manfaat money clip secara tidak langsung.
Lalu, saat uang kertas Anda makin menipis, pasti ada ketakutan sisa uang akan terjatuh karena jepitannya tidak erat. Jika begitu, simpanlah uang kertas dengan melipatnya sebanyak tiga kali. Jadi, lembaran uang Anda akan menjadi tebal sehingga dapat dijepit lebih erat.
Intinya, lakukan dengan bertahap, ya. Sebagai awalan, pakailah money clip bersamaan dengan dompet dahulu. Setelah mulai terbiasa, gunakan money clip yang memiliki saku koin. Lama-kelamaan, Anda akan terbiasa dan kepraktisan menggunakan money clip akan makin terasa.
Selain money clip, terdapat banyak jenis dompet lainnya yang dijual di pasaran. Mungkin Anda sedang mencari dompet kartu, dompet koin ritsleting, atau dompet rajut. Baca ulasan lengkapnya melalui tautan di bawah ini, ya!
Demikianlah ulasan kami tentang money clip, cara memilih, dan rekomendasi produk terbaiknya. Nah, bagaimana? Apakah Anda sudah menemukan produk money clip pilihan Anda? Pilihlah money clip dengan memperhatikan tipe, bahan, merek, serta kualitasnya. Selain itu, sesuaikan juga dengan budget yang Anda miliki. Semoga rekomendasi dari kami bermanfaat untuk Anda. Selamat memilih!
Apabila Anda membeli produk yang disebutkan di artikel, mybest mungkin akan menerima sebagian dari hasil penjualan produk tersebut.
Deskripsi setiap produk bersumber dari produsen/brand, situs marketplace, dan sebagainya.
Lain-lain
Lain-lainKebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment, Peralatan kebersihan, Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak, Peralatan makan & minum, Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, MusikOutdoor & sports
Tenis meja, Perlengkapan outdoor, Camping & hikingDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan