Memberi kesan pertama yang baik pada tamu bisa Anda lakukan dengan memasang hiasan pintu. Hiasan pintu juga akan mempercantik tampilan pintu rumah Anda. Ada tipe hiasan pintu yang digantung ataupun ditempel. Produk ini juga tersedia dalam beragam model yang cantik dan menarik. Namun, kira-kira produk mana yang sebaiknya Anda pilih?
Kali ini, kami akan menjelaskan cara memilih sekaligus memberikan rekomendasi hiasan pintu terbaik. Mulai dari hiasan pintu rumah, hiasan pintu kamar, sampai hiasan pintu ruang tamu, semuanya akan diulas. Temukan hiasan pintu yang bagus untuk hunian Anda!
Agar Anda tidak kebingungan, kami akan jelaskan dahulu cara memilih hiasan pintu. Secara umum, ada empat poin yang perlu Anda perhatikan saat ingin membeli hiasan pintu.
Secara umum ada dua cara memasang hiasan pada pintu, yaitu digantung dan ditempel. Untuk hiasan pintu yang digantung, Anda perlu menancapkan paku pada pintu terlebih dahulu. Tenang saja, hiasan pintu ini tidak akan merusak cat pintu Anda.
Saat paku telah terpasang pada pintu, Anda bisa melepas pasang hiasan pintu secara mudah. Jika Anda tidak ingin cat pada pintu rusak atau senang mengganti hiasan pintu, tipe gantung adalah opsi tepat.
Sebaliknya, hiasan pintu tipe tempel lebih mudah dipasang. Anda cukup menempelkannya dan pintu Anda pun langsung terlihat cantik. Tipe ini patut diperhitungkan oleh Anda yang ingin menghias pintu tanpa repot. Namun, hiasan pintu tipe ini berisiko merusak cat pintu. Selain itu, Anda pun akan sulit melepasnya saat ingin mengganti dengan dekorasi pintu rumah yang lain.
Hiasan pintu dibuat dari bermacam-macam bahan. Hiasan berbahan kayu akan memberi kesan warm saat dipajang. Seiring berjalannya waktu, tampilannya juga akan berubah sehingga memberikan pesona tersendiri. Anda yang ingin membuat tempat tinggal terkesan cozy dan homey bisa mempertimbangkan hiasan pintu kayu.
Ada juga hiasan pintu berbahan plastik, resin, akrilik, dan sejenisnya. Selain memiliki harga bersahabat, hiasan pintu dengan bahan tersebut juga awet dan mudah dibersihkan. Opsi pas untuk Anda yang mengutamakan kepraktisan penggunaan. Selain itu, ada juga hiasan pintu berbahan metal yang pantas dipilih oleh Anda yang classy. Jadi, ingat untuk selalu memeriksa bahan pembuat hiasan pintunya, ya!
Poin selanjutnya yang perlu Anda pertimbangkan adalah letak hiasan pintu tersebut. Hiasan untuk pintu masuk tentu akan berbeda dengan pintu kamar atau pintu di ruangan lainnya. Agar Anda mendapat gambaran, silakan baca penjelasan kami selengkapnya di bawah ini.
Bagian depan rumah, khususnya pintu, adalah hal pertama yang akan tamu perhatikan saat berkunjung. Supaya terlihat lebih menarik, Anda bisa memperindah eksterior rumah Anda dengan memasang hiasan pintu masuk. Adanya hiasan pintu depan rumah yang cantik mampu memberikan kesan pertama bagi para tamu sebelum memasuki rumah Anda.
Anda bisa memasang dekorasi pintu rumah yang populer di online shop, seperti papan bertuliskan welcome, rangkaian bunga, dan lainnya. Anda juga bisa menghiasnya sesuai dengan perayaan, misalnya memasang wreath saat Natal atau ornamen ketupat saat Idul Fitri. Dengan menggunakan ornamen pintu rumah, tampilan rumah Anda pasti akan terlihat lebih istimewa dan beda daripada yang lain!
Penggunaan hiasan pintu di depan pintu kamar bisa menambah keindahan rumah Anda. Tak jarang, hiasan pintu kamar tidur juga dapat menjadi identitas sang penghuni kamar. Sebagai contoh, jika ingin mewakili diri Anda yang cheerful dan penuh semangat, Anda bisa mempertimbangkan hiasan pintu yang colorful. Anda juga bisa memasang gambar hiasan pintu kamar tidur berupa nama pemilik kamar.
Untuk hiasan pintu ruang tamu, Anda bisa menggunakan yang lebih simpel dan menyesuaikan dengan tema interior ruangan Anda. Selain di pintu, Anda juga bisa menempatkan hiasan dinding di atas pintu agar suasana ruangan Anda lebih hidup.
Apakah Anda pernah berpikir tampilan kamar mandi di rumah agak membosankan? Kalau begitu, jangan lewatkan penggunaan hiasan pintu kamar mandi! Ketika berjalan memasuki kamar mandi, Anda bisa melihat hiasan di pintu yang membangkitkan suasana atau membuat Anda tersenyum.
Adanya hiasan pintu kamar mandi pastinya akan membuat kamar mandi Anda lebih unik dan tidak lagi membosankan. Bagi tamu yang baru pertama kali berkunjung, mereka bisa menemukan kamar mandi dengan mudah. Anda bisa memasang hiasan di atas pintu berupa stiker berdesain lucu atau papan kayu sesuai selera Anda.
Di pasaran, tersedia beragam hiasan pintu yang bisa langsung dipasang. Selain itu, sebenarnya ada juga hiasan pintu yang bisa di-custom, lho! Selain warna, biasanya Anda bisa meminta tulisan atau modelnya dibuat sesuai dengan keinginan Anda. Hasilnya, hiasan pintu pun terasa sangat personal karena dibuat sesuai permintaan Anda.
Hal tersebut membuat produk seperti ini juga pas untuk dijadikan hadiah. Bagi Anda yang menggemari barang-barang dengan sentuhan personal, hiasan pintu yang dapat di-custom tentu bisa menjadi pilihan menarik.
Saat memilih hiasan pintu, pastikan untuk memilih produk yang modelnya Anda suka. Mulai dari bentuk, warna, tulisan, dan detail lainnya penting untuk Anda perhatikan. Toh, gambar hiasan pintu tidak hanya dilihat tamu, tetapi juga dilihat oleh Anda setiap hari, bukan?
Anda juga bisa memilih dekorasi pintu yang modelnya sesuai dengan tema tertentu. Sebagai contoh, hiasan pintu bertema hari raya, hewan, bunga, dan sebagainya. Produk yang dihiasi lampu agar makin heboh dan menarik juga pantas untuk Anda miliki. Tak perlu ragu untuk menghiasi pintu dengan hiasan favorit Anda!
Di bawah ini, Anda akan menemukan sepuluh rekomendasi hiasan pintu yang bagus untuk rumah Anda. Masing-masing memiliki keunggulan tersendiri, pilihlah yang paling Anda suka.
Mulai dari Rp 20.000,00
Material | Vinyl sticker |
---|---|
Cara pemasangan | Ditempel |
Rekomendasi letak hiasan | Pintu kamar mandi |
Bisa di-custom | Ya |
Mulai dari Rp 39.500,00
Material | Kuningan campuran |
---|---|
Cara pemasangan | Digantung |
Rekomendasi letak hiasan | Pintu masuk rumah |
Bisa di-custom | Tidak |
RVB01
Mulai dari Rp 22.900,00
Material | MDF |
---|---|
Cara pemasangan | Digantung |
Rekomendasi letak hiasan | Pintu masuk rumah, pintu kamar tidur, pintu kamar mandi |
Bisa di-custom | Ya |
Mulai dari Rp 74.750,00
Material | Kuningan |
---|---|
Cara pemasangan | Ditempel (dengan mur) |
Rekomendasi letak hiasan | Pintu masuk rumah, pintu kamar |
Bisa di-custom | Tidak |
Mulai dari Rp 70.000,00
Material | Cutting sticker |
---|---|
Cara pemasangan | Ditempel |
Rekomendasi letak hiasan | Pintu kamar tidur |
Bisa di-custom | Tidak |
Mulai dari Rp 85.000,00
Material | Kayu jati Belanda |
---|---|
Cara pemasangan | Digantung |
Rekomendasi letak hiasan | Pintu masuk rumah, pintu kamar tidur |
Bisa di-custom | Ya |
Mulai dari Rp 70.000,00
Material | PVC |
---|---|
Cara pemasangan | Digantung |
Rekomendasi letak hiasan | Pintu masuk rumah, pintu kamar tidur |
Bisa di-custom | Tidak |
Mulai dari Rp 129.000,00
Material | Tidak disebutkan |
---|---|
Cara pemasangan | Digantung |
Rekomendasi letak hiasan | Pintu masuk rumah, pintu kamar tidur |
Bisa di-custom | Tidak |
Mulai dari Rp 71.250,00
Material | Macrame (tali atau benang) |
---|---|
Cara pemasangan | Digantung |
Rekomendasi letak hiasan | Pintu kamar tidur |
Bisa di-custom | Tidak |
Mulai dari Rp 392.900,00
Material | Plastik (polikarbonat, EVA, polipropilena, poliamida, ABS) |
---|---|
Cara pemasangan | Digantung |
Rekomendasi letak hiasan | Pintu masuk rumah, pintu kamar tidur |
Bisa di-custom | Tidak |
Gambar produk | 1 ![]() | 2 ![]() | 3 ![]() | 4 ![]() | 5 | 6 ![]() | 7 ![]() | 8 ![]() Oemah KAjOE | 9 ![]() | 10 ![]() |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | Hiasan Pintu Gantung Bentuk Tupai | Hiasan Pintu Kamar Rainbow Macrame | Punjilo Sign Gantungan Pintu | Hiasan Pintu Natal Salju Poinsettia | Door Hanger Custom | Hiasan Pintu Stiker Siluet Kucing | Hiasan dan Ketukan Pintu Rumah Motif Kupu-Kupu | Hiasan Pintu Rustic Vintage | Bel Pintu Klasik Lonceng Kuningan | Cutting Sticker Thinking Room |
Keunggulan | Dilengkapi lampu, suasana rumah jadi makin meriah | Ceriakan ruangan dengan rainbow macrame | Sign selamat datang yang kuatkan atmosfer cozy di rumah Anda | Jadikan momen Natal makin meriah dengan hiasan satu ini | Kayu jati belanda dengan finishing rustic, manis sekaligus awet | Hadirkan siluet kucing yang menggemaskan di depan pintu kamar | Hiasan sekaligus ketukan pintu yang artistik | Beri aksen menawan dengan gaya shabby chic | Hadirkan aura vintage yang kental | Hiasi pintu toilet dengan stiker yang unik |
Harga mulai dari | Rp 392.900,00 | Rp 71.250,00 | Rp 129.000,00 | Rp 70.000,00 | Rp 85.000,00 | Rp 70.000,00 | Rp 74.750,00 | Rp 22.900,00 | Rp 39.500,00 | Rp 20.000,00 |
Material | Plastik (polikarbonat, EVA, polipropilena, poliamida, ABS) | Macrame (tali atau benang) | Tidak disebutkan | PVC | Kayu jati Belanda | Cutting sticker | Kuningan | MDF | Kuningan campuran | Vinyl sticker |
Cara pemasangan | Digantung | Digantung | Digantung | Digantung | Digantung | Ditempel | Ditempel (dengan mur) | Digantung | Digantung | Ditempel |
Rekomendasi letak hiasan | Pintu masuk rumah, pintu kamar tidur | Pintu kamar tidur | Pintu masuk rumah, pintu kamar tidur | Pintu masuk rumah, pintu kamar tidur | Pintu masuk rumah, pintu kamar tidur | Pintu kamar tidur | Pintu masuk rumah, pintu kamar | Pintu masuk rumah, pintu kamar tidur, pintu kamar mandi | Pintu masuk rumah | Pintu kamar mandi |
Bisa di-custom | Tidak | Tidak | Tidak | Tidak | Ya | Tidak | Tidak | Ya | Tidak | Ya |
Tautan produk |
Selain pintu, dinding, akuarium, kamar, dan kamar mandi juga bisa Anda hias agar makin indah. Apalagi, kebanyakan hiasan dinding dan akuarium tergolong mudah dipasang, Anda tidak perlu mengeluarkan banyak waktu dan tenaga. Yuk, simak penjelasan lengkap mengenai produk hiasan lainnya pada link-link artikel berikut ini!
Apakah Anda sudah menemukan hiasan pintu yang paling diinginkan? Tidak hanya satu, jika Anda menyukai beberapa hiasan, tidak masalah untuk membeli semua dan dipasang bergantian.
Pastinya, periksa terlebih dahulu cara pemasangan dan material yang digunakan. Bisa tidaknya hiasan pintu di-custom juga akan menjadi daya tarik tersendiri. Jadikan tempat tinggal Anda terlihat makin indah dengan hiasan pintu yang tepat!
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling、Hotel & penginapan