Salah satu model gamis yang banyak diminati oleh para muslimat yaitu gamis motif bunga. Dengan menggunakan gamis bermotif bunga, tampilan Anda pun akan terlihat lebih fresh dan girly. Motif bunga yang ditawarkan pun beragam, ada yang full motif dan kombinasi warna lainnya.
Nah, agar Anda tidak salah memilih, kami akan memberikan sepuluh rekomendasi gamis motif bunga terbaik khusus untuk Anda. Ada beberapa merek ternama, seperti Meccanism, Elzatta, dan Kivitz yang bisa menjadi pilihan Anda. Simak terus artikel ini dan temukan gamis motif bunga terbaik!
Gamis merupakan baju kurung yang memiliki panjang hingga mata kaki. Nah, istilah gamis sendiri berasal dari kata komis yaitu baju kurung yang berasal dari Timur Tengah. Pada umumnya, ciri-ciri dari gamis adalah memiliki kerutan atau sedikit lekukan di bagian pinggang.
Karena perkembangan fashion gamis di Indonesia terbilang cukup pesat, jenis gamis yang ditawarkan pun makin beragam. Salah satu gamis yang banyak diminati oleh muslimah adalah gamis motif bunga. Selain motifnya membuat kesan feminin, gamis bermotif bunga juga akan memberikan kesan yang lebih ceria.
Apa saja poin penting yang perlu diperhatikan saat hendak membeli gamis motif bunga? Anda perlu memperhatikan soal jenis gamisnya, apakah full motif atau kombinasi. Kemudian, perhatikanlah fitur dari gamis tersebut, seperti kancing depan, tali, dan lainnya. Nah, kami akan memberikan penjelasan di bawah ini. Simak baik-baik, ya!
Secara garis besar, ada dua jenis motif untuk gamis bermotif bunga yang perlu Anda ketahui yaitu full motif dan kombinasi. Sesuaikanlah motif gamis dengan kegiatan Anda agar dapat tampil lebih percaya diri.
Gamis full motif dengan kombinasi motif bunga dan warna cerah akan membuat tampilan Anda lebih energik. Jika Anda mengenakan gamis full motif, bentuk tubuh Anda pun akan tersamarkan. Jadi, bagi Anda yang kurang percaya diri dengan bentuk tubuh, gamis jenis ini bisa menjadi pilihan Anda.
Selain itu, banyak produk yang menawarkan gamis full motif dengan bahan yang adem dan nyaman. Harganya pun cukup terjangkau untuk kalangan masyarakat. Anda dapat mengoleksi berbagai gamis full motif ini untuk menemani aktivitas sehari-hari!
Dominasi warna polos dan motif bunga yang berada di beberapa bagian membuat tampilan gamis ini lebih simpel. Meskipun begitu, jika bahan yang digunakan adalah satin, maxmara, dan crepe, gamis kombinasi akan memberikan kesan yang lebih elegan dan anggun. Tentunya, Anda pun dapat tampil lebih percaya diri dengan gamis motif bunga di acara formal.
Dalam memilih gamis motif bunga, terdapat beberapa keunggulan atau fitur yang perlu Anda pertimbangkan. Fitur-fitur ini umumnya sudah tersedia di beberapa merek gamis muslimah. Untuk lebih jelasnya, mari kita simak penjelasan di bawah ini!
Gamis yang dilengkapi dengan fitur kancing atau zipper depan sangat busui friendly. Gamis dengan zipper depan lebih cepat dibuka-tutup dan praktis. Sementara itu, gamis kancing depan kemungkinan akan lebih membutuhkan waktu. Akan tetapi, kancing depan yang memiliki warna kontras dapat mempercantik tampilan gamis Anda. Apa pun pilihannya, fungsi dari keduanya tetap sama.
Fitur tali pinggang di setiap produk gamis motif bunga kemungkinan berbeda. Contohnya, ada tali yang dapat dilepas-pasang, tali yang dapat diatur sesuai selera, dan tali sebagai hiasan. Karena banyak pilihan yang ditawarkan, Anda pun dapat menyesuaikannya dengan kebutuhan dan selera.
Nah, bagi Anda yang ingin mempercantik tampilan gamis dengan tali, Anda bisa memilih tali lepas-pasang atau tali saja sebagai hiasan. Di sisi lain, jika Anda ingin memaksimalkan tali tersebut, Anda dapat memilih tali yang dapat diatur sesuai selera. Selain untuk hiasan, penampilan Anda pun jadi lebih menarik!
Tidak semua gamis memiliki kancing atau zipper di bagian tangan. Namun, jika Anda ingin lebih mudah dalam berwudu, gamis dengan fitur tersebut bisa menjadi pilihan. Selain itu, kancing atau zipper di pergelangan tangan bisa melindungi tangan Anda agar tidak mudah tersingkap. Tentunya, tangan Anda pun dapat selalu tertutup dengan rapat dan sopan.
Rp 296.100,00
Rp 99.000,00
Setelah Anda membaca penjelasan di atas, selanjutnya kami akan merekomendasikan sepuluh produk gamis motif bunga terbaik dengan bahan berkualitas. Silakan dipilih yang sesuai dengan kebutuhan dan style Anda, ya!
SKU : 1119301231225792-5-1
Rp 303.200,00
Bahan | Satin |
---|---|
Jenis | Kombinasi |
Fitur | TIdak disebutkan |
Size | S hingga XXL |
Rp 330.000,00
Bahan | Maxmara |
---|---|
Jenis | Kombinasi |
Fitur | Zipper/kancing depan |
Size | Free size |
SKU : 1120101231201192
Rp 379.000,00
Bahan | YLA Monogram Flower |
---|---|
Jenis | Kombinasi |
Fitur | Zipper depan |
Size | S hingga XXL |
SKU : 1119301231300193
Rp 233.100,00
Bahan | Crepe |
---|---|
Jenis | Kombinasi |
Fitur | Tidak disebutkan |
Size | S hingga XXL |
Rp 388.000,00
Bahan | Katun rayon print import, ceruti |
---|---|
Jenis | Full motif |
Fitur | Zipper depan |
Size | Free size |
35569
Rp 1.365.000,00
Bahan | Satin |
---|---|
Jenis | Kombinasi |
Fitur | Tidak disebutkan |
Size | S hingga XXXL |
Rp 102.000,00
Bahan | Moscrepe mix monalisa |
---|---|
Jenis | Kombinasi |
Fitur | Tali pinggang |
Size | Free size |
Rp 251.300,00
Bahan | Crepe |
---|---|
Jenis | Full motif |
Fitur | Kancing tangan, tali pinggang |
Size | S hingga XXL |
Rp 559.000,00
Bahan | Polyester crepe |
---|---|
Jenis | Kombinasi |
Fitur | Kancing depan, kancing tangan, tali pinggang |
Size | XS hingga XXL |
Rp 363.909,00
Bahan | Rayon bujet (tekstur seperti crepe) |
---|---|
Jenis | Full motif |
Fitur | Zipper depan |
Size | Free size |
Gambar produk | 1 ![]() Meccanism | 2 ![]() Kivitz | 3 ![]() Elzatta | 4 ![]() | 5 ![]() BIBIQ | 6 ![]() Lil Gorgeous | 7 ![]() Elzatta | 8 ![]() Elzatta | 9 ![]() | 10 ![]() Elzatta |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | Dailyn Dress Flower Yellow | Aeyza Dress | Gamis Shanum | Garnia Dress | Maxidress Satin | Vanya Syar'i | Gamis Maltasya | Gamis Marika | CP Max-Lux Kanaya TL Gamis Ibu dan Anak Maxmara Lux | Gamis Graina |
Keunggulan | Tampil cheerful dengan daily gamis yang colorful | Detail karet yang bisa menyesuaikan bentuk pinggang | Gamis model kimono untuk para muslimah modis! | Kombinasi warna dan motif untuk bergaya vintage | Desainnya mewah, cocok untuk pergi ke pesta! | Eye catching gayanya, ekonomis harganya! | Detail rompinya bikin style pergi ke kantor makin fashionable | Motif monogram flower memberikan kesan eksklusif | Lebih serasi dengan si buah hati? Why not! | Paduan warna pastel dan motif bunga mungil untuk hijab look yang girly! |
Harga | Rp 363.909,00 | Rp 559.000,00 | Rp 251.300,00 | Rp 102.000,00 | Rp 1.365.000,00 | Rp 388.000,00 | Rp 233.100,00 | Rp 379.000,00 | Rp 330.000,00 | Rp 303.200,00 |
Bahan | Rayon bujet (tekstur seperti crepe) | Polyester crepe | Crepe | Moscrepe mix monalisa | Satin | Katun rayon print import, ceruti | Crepe | YLA Monogram Flower | Maxmara | Satin |
Jenis | Full motif | Kombinasi | Full motif | Kombinasi | Kombinasi | Full motif | Kombinasi | Kombinasi | Kombinasi | Kombinasi |
Fitur | Zipper depan | Kancing depan, kancing tangan, tali pinggang | Kancing tangan, tali pinggang | Tali pinggang | Tidak disebutkan | Zipper depan | Tidak disebutkan | Zipper depan | Zipper/kancing depan | TIdak disebutkan |
Size | Free size | XS hingga XXL | S hingga XXL | Free size | S hingga XXXL | Free size | S hingga XXL | S hingga XXL | Free size | S hingga XXL |
Tautan produk |
Jika Anda ingin menambah koleksi gamis di lemari Anda, gamis yang memiliki bentuk long dress atau gaun untuk pesta bisa menjadi pilihan. Nah, artikel di bawah ini akan memaparkan cara memilih busana muslim gamis terbaik. Tentunya, Anda dapat menjadikannya referensi sebelum membeli. Selamat membaca!
Setelah membaca penjelasan artikel di atas, sudahkah Anda menentukan pilihan? Banyak produk gamis motif bunga dengan bahan, merek, dan desain yang bisa dipilih sesuai selera dan keperluan Anda.
Meskipun begitu, Anda pun perlu melihat kualitas bahan, motif, dan desainnya agar nyaman ketika dipakai. Untuk tampil lebih percaya diri, sesuaikanlah gamis dengan aktivitas atau acara yang akan dihadiri. Jangan sampai salah dalam membeli gamis motif bunga, ya!
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakJam tangan & aksesori
Ibu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling