Pocky merupakan merk biskuit stick bersalut krim asal Jepang. Jajanan buatan Glico ini telah mendunia dan diproduksi di berbagai negara, termasuk Indonesia. Varian rasa Pocky di Indonesia sangat beragam, mulai dari Matcha (green tea), coklat, Strawberry, Cookies & Cream, hingga Sakura.
Pada artikel ini, kami akan menjabarkan berbagai varian rasa Pocky yang dapat Anda pilih. Kami juga akan merekomendasikan sepuluh Pocky terbaik, termasuk varian rasa Pocky dari Jepang, seperti Pocky Almond Crush. Temukan rasa Pocky favorit Anda dan biarkan mulut Anda tak berhenti mengunyah sebelum stick terakhir habis!
Dari yang awalnya hanya berlapis krim cokelat biasa, Pocky kemudian berinovasi dengan menciptakan beraneka rasa unik lainnya. Diproduksi oleh Glico sejak tahun 1966, Pocky memiliki lebih dari lima puluh varian rasa yang dipasarkan di seluruh dunia. Bahkan, ada negara yang menciptakan rasa Pocky yang hanya ada di negara itu saja.
Nama Pocky sendiri berasal dari efek suara dalam bahasa Jepang, yaitu "pokkin". Kata ini merujuk pada bunyi biskuit yang patah ketika digigit. Fakta menarik lainnya adalah bagian ujung Pocky yang tidak dilapisi cokelat terinspirasi dari bentuk yakitori (satai ala Jepang). Bagian Pocky tanpa lapisan cokelat ini akan memudahkan Anda untuk "ngemil" tanpa takut tangan Anda menjadi kotor.
Di Indonesia, Anda dapat dengan mudah menemukan Pocky di minimarket dan supermarket terdekat. Selain itu, ada beberapa varian rasa lainnya yang mungkin hanya bisa Anda temukan di online store atau market place. Nah, sebelum berburu varian rasa Pocky, mari simak beberapa tips dan uraiannya di bawah ini!
Nah, jika Anda baru pertama mencoba Pocky, sebaiknya pilihlah varian rasa yang menjadi favorit Anda. Memilih Pocky rasa cokelat orisinal bisa menjadi kick-start yang bagus. Pocky Chocolate merupakan rasa klasik Pocky yang tentunya pas dengan selera banyak orang.
Apabila Anda suka rasa cokelat dengan tambahan buah-buahan, Anda bisa memilih Pocky Strawberry atau Pocky Choco Banana. Begitu juga jika Anda suka krim dengan hint teh hijau Jepang, silakan pilih Pocky Matcha. Lalu, jika Anda adalah penggemar cokelat yang pekat, silakan jatuhkan pilihan Anda pada Pocky Double Chocolate.
Selain varian di atas, ada juga Pocky limited edition yang dijual di Indonesia. Bagi Anda yang ingin menjajal Pocky Sakura, tak perlu jauh-jauh terbang ke Jepang! Di Indonesia sudah ada varian Pocky Sakura yang bisa Anda dapatkan di toko-toko terdekat. Satu lagi, ada Pocky Colorful yang terdiri dari krim rasa lemon dengan taburan gula warna-warni. Anda tertarik mencobanya?
Selain di Jepang dan Indonesia, Pocky juga dijual di banyak negara, seperti Amerika, Thailand, China, Singapura, dan lain-lain. Setelah berkenalan dengan Pocky Indonesia, mari kita berkenalan lebih jauh mengenai macam-macam Pocky dari Jepang, Thailand, dan Singapura!
Sebagai negara asal dari Pocky, tentunya Jepang memiliki varian rasa Pocky yang paling banyak. Rasa Pocky Jepang yang tidak boleh Anda lewatkan tentunya Pocky dengan cita rasa Jepang asli. Pocky rasa matcha dari Uji, Kyoto, dan rasa azuki (kacang merah) dari Hokkaido adalah beberapa di antaranya.
Ada juga Pocky yang dijual secara eksklusif di daerah atau prefektur tertentu di Jepang. Salah satunya adalah Pocky Yubari Melon yang hanya dapat Anda beli di Hokkaido. Sebagai informasi, Yubari merupakan nama daerah di Hokkaido yang terkenal sebagai daerah penghasil melon.
Sebagai negara empat musim, Jepang juga memiliki varian rasa Pocky yang mewakili nuansa pada tiap-tiap musim. Saat musim semi, hadir Pocky Sakura dan saat musim panas ada Pocky Choco Mint atau Coconut. Lalu, melengkapi musim gugur, Pocky hadir dengan Pocky Trinity yang terdiri dari rasa orange peel dan almond. Tak ketinggalan, ada Pocky Winter Melty Cocoa (Fuyu no Kuchidoke), yang merupakan Pocky limited edition musim dingin.
Selain yang telah disebutkan di atas, tentu masih ada banyak varian Pocky Jepang yang lainnya. Beberapa di antaranya adalah Pocky Almond Crush, Pocky Rainbow, Pocky Sakura Matcha, dan masih banyak lagi.
Thailand terkenal akan buah-buahannya yang menggoda dan eksotis. Jika berbicara mengenai Thailand, buah apa yang melekat di benak Anda? Apakah buah mangga? Ya, Pocky Thailand hadir dengan ragam rasa buah, salah satunya adalah mangga. Jika selama ini Anda mengenal mango sticky rice, bagaimana jika Anda mencoba rasa mangga dalam bentuk biskuit stick?
Selain rasa mangga, Pocky Thailand juga hadir dengan ragam rasa choco banana. Meski di Indonesia ada rasa choco banana, mungkin Anda tertarik mencoba choco banana versi Thailand untuk membandingkan kelezatannya?
Roti bakar dan kopi dalam sebuah genggaman. Mungkin itulah kalimat yang bisa mewakili rasa Pocky yang akan kita bahas berikut ini. Kali ini, ada yang spesial dengan rasa Pocky Singapura. Pocky berkolaborasi dengan perusahaan kuliner ternama Singapura, yaitu Ya Kun.
Ya Kun biasanya hadir dengan menu kaya toast-nya (roti bakar dengan selai pandan-kelapa) dan signature kopinya yang terkenal. Namun, siapa sangka, menu khas Singapura ini bisa Anda nikmati dalam bentuk biskuit stick! Apakah Anda penasaran ingin mencobanya?
Pada dasarnya, komposisi bahan dari Pocky terdiri dari tepung terigu, lecitin kedelai, dan susu. Ada juga beberapa varian Pocky yang mengandung telur, oat, barley, rye, kacang tanah, dan almond. Beberapa bahan tersebut mungkin bisa menimbulkan alergi untuk beberapa orang.
Oleh karena itu, jika Anda memiliki alergi tertentu, sebaiknya Anda mengecek info alergen yang tercantum pada kemasan produk. Jika Anda jajan Pocky di toko online, silakan cek komposisi beserta info alergennya di website Glico.
Ukuran ini dapat dikategorikan sebagai ukuran personal dan pas untuk porsi sekali makan. Karena ukurannya yang pas digenggaman, Pocky cukup ringkas untuk dibawa-bawa. Selain itu, Anda juga bisa membeli beberapa varian sekaligus agar dapat menikmati semua rasa Pocky bersama teman-teman.
Jika menginginkan Pocky yang lebih besar, Anda dapat membeli Pocky family pack. Sayangnya, Pocky kemasan besar ini tidak tersedia di Indonesia. Selain Pocky Jepang, Pocky dari Thailand dan Singapura menyediakan kemasan family pack. Jadi, Anda bisa mendapatkannya di toko online dan e-commerce.
Kini saatnya Anda menentukan rasa Pocky yang hendak dibeli. Guna mengurangi kebingungan Anda dalam memilih, kami akan memberikan sepuluh rekomendasi Pocky terbaik, lengkap dengan ulasannya. Sudah siap jajan?
Mulai dari Rp 8.100,00
Isi | 45 g |
---|---|
Rasa | Strawberry |
Produksi | Indonesia |
Alergen | Gandum, susu, kedelai, barley, rye, dan oat |
Mulai dari Rp 11.000,00
Isi | 37 g |
---|---|
Rasa | Strawberry, sakura |
Produksi | Indonesia |
Alergen | Gandum, susu, dan kedelai |
Mulai dari Rp 15.000,00
Isi | 25 g |
---|---|
Rasa | Mangga |
Produksi | Thailand |
Alergen | Gandum, susu, dan kedelai |
Mulai dari Rp 60.000,00
Isi | 37 g |
---|---|
Rasa | Kaya toast |
Produksi | Singapura |
Alergen | Gandum, susu, kedelai, barley, rye, dan oat |
Mulai dari Rp 91.999,00
Isi | 160 g |
---|---|
Rasa | Susu vanila dengan kukis |
Produksi | Thailand |
Alergen | Gandum, susu, dan kedelai |
Mulai dari Rp 7.500,00
Isi | 42 g |
---|---|
Rasa | Cokelat pisang |
Produksi | Indonesia |
Alergen | Gandum, susu, dan kedelai |
Mulai dari Rp 7.590,00
Isi | 47 g |
---|---|
Rasa | Cokelat |
Produksi | Indonesia |
Alergen | Gandum, susu, dan kedelai |
Mulai dari Rp 8.888,00
Isi | 33 g |
---|---|
Rasa | Matcha |
Produksi | Indonesia |
Alergen | Gandum, susu, dan kedelai |
Mulai dari Rp 6.750,00
Isi | 47 g |
---|---|
Rasa | Cokelat |
Produksi | Indonesia |
Alergen | Gandum, susu, kedelai, barley, rye, dan oat |
Mulai dari Rp 39.500,00
Isi | 46 g |
---|---|
Rasa | Cokelat dan almond |
Produksi | Jepang |
Alergen | Gandum, susu, kedelai, almond, telur, dan kacang tanah |
Gambar produk | 1 ![]() Glico | 2 ![]() Glico | 3 ![]() Glico | 4 ![]() Glico | 5 ![]() Glico | 6 ![]() Glico | 7 ![]() Glico | 8 ![]() Glico | 9 Glico | 10 ![]() Glico |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | Pocky Almond Crush | Pocky Chocolate | Pocky Matcha | Pocky Double Chocolate | Pocky Choco Banana | Pocky Cookies & Cream Family Pack | Pocky X Ya Kun Kaya Toast | Pocky Mango | Pocky Sakura Limited Edition | Pocky Strawberry |
Keunggulan | Roasted almond berpadu sempurna dengan krim coklat yang lumer di mulut | Cita rasa orisinal yang membuat Anda jatuh hati pada gigitan pertama | Sensasi bitter sweet matcha yang pas untuk teman minum teh | Dobel coklat, dobel kelezatan | Kombo lezat dari krim rasa coklat dan pisang | Krim vanila dan kukis yang menghangatkan acara kumpul keluarga | Kelezatan autentik Singapura yang legit | Pocky dengan kenikmatan buah tropis | Nuansa musim semi dalam balutan Pocky Sakura | Krim salut rasa strawberry yang tak membosankan |
Harga mulai dari | Rp 39.500,00 | Rp 6.750,00 | Rp 8.888,00 | Rp 7.590,00 | Rp 7.500,00 | Rp 91.999,00 | Rp 60.000,00 | Rp 15.000,00 | Rp 11.000,00 | Rp 8.100,00 |
Isi | 46 g | 47 g | 33 g | 47 g | 42 g | 160 g | 37 g | 25 g | 37 g | 45 g |
Rasa | Cokelat dan almond | Cokelat | Matcha | Cokelat | Cokelat pisang | Susu vanila dengan kukis | Kaya toast | Mangga | Strawberry, sakura | Strawberry |
Produksi | Jepang | Indonesia | Indonesia | Indonesia | Indonesia | Thailand | Singapura | Thailand | Indonesia | Indonesia |
Alergen | Gandum, susu, kedelai, almond, telur, dan kacang tanah | Gandum, susu, kedelai, barley, rye, dan oat | Gandum, susu, dan kedelai | Gandum, susu, dan kedelai | Gandum, susu, dan kedelai | Gandum, susu, dan kedelai | Gandum, susu, kedelai, barley, rye, dan oat | Gandum, susu, dan kedelai | Gandum, susu, dan kedelai | Gandum, susu, kedelai, barley, rye, dan oat |
Tautan produk |
Setelah membaca artikel ini, apakah ada varian rasa Pocky yang ingin Anda coba? Meski tidak semua rasa Pocky diproduksi di Indonesia, Anda bisa membeli Pocky dengan rasa unik di e-commerce. Jadi, selamat mencari berbagai varian rasa Pocky, ya!
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi、Peralatan kebersihan、Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment、Peralatan kebersihan、Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop、Komputer、LaptopKamera
Lensa & aksesori、Aksesori kamera、Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut、Perawatan wajah、Perawatan badanKesehatan
Alat medis、Produk dewasa & kewanitaan、Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue、Makanan instan、Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak、Peralatan makan & minum、Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita、Pakaian dalam wanita、Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria、Pakaian dalam pria、Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak、Pakaian dalam anak、Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil、Makanan & susu bayi、Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan、Tempat penyimpanan、Kamar mandiHobi
Permainan、Film、MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor、Camping & hiking、Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan、Hand tools、Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan、Makanan hewan、Perawatan anjingBuku
Buku impor、Buku akademik、Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis、Kalkulator & kamus elektronik、Document organizerOtomotif
Aksesori mobil、Aksesori motor、Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event、Persiapan pernikahan、Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone、Tablet、Aksesori handphone & tabletGaming
Game console、CD game、Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer、AplikasiTravelling
Tiket & voucer、Perlengkapan travelling、Hotel & penginapan