Kali ini, kami akan berbagi tips memilih bumbu nasi goreng instan terenak untuk Anda. Simak juga sepuluh rekomendasi produknya, seperti dari Sajiku, Indofood, dan Kobe. Artikel ini sudah ditinjau oleh foodie kami, Dionisius Denizar. Yuk, ikuti pembahasan selengkapnya!
Bumbu instan sangat memudahkan Anda ketika memasak. Berikut ini adalah cara memilih bumbu nasi goreng instan agar Anda mendapatkan rasa yang enak sesuai selera.
Bumbu nasi goreng dalam bentuk bubuk tidak perlu ditumis terlebih dahulu. Anda dapat memasukkannya setelah pelengkap dan nasi. Pastikan Anda mengaduknya sampai merata agar rasanya sama di seluruh bagian. Tentunya bumbu ini sama enaknya dengan bumbu bentuk pasta.
Selain rempah-rempah, bumbu nasi goreng siap saji juga bisa mengandung pewarna, pengawet, dan perisa artifisial. Kadar garam pada setiap produk pun berbeda sehingga Anda perlu berhati-berhati saat memilihnya. Untuk mengetahui cara memilih bumbu nasi goreng yang enak dan sehat, baca selengkapnya di bawah ini!
Untuk menghasilkan warna yang menarik dan merangsang nafsu makan, beberapa produk dilengkapi dengan pewarna karamel. Walaupun pewarna ini tidak berbahaya, akan lebih baik jika Anda memilih produk yang bebas pewarna. Apabila warna nasi goreng Anda kurang menarik, Anda bisa menambahkan kecap dan saus.
Seperti pada mayoritas produk instan, bumbu nasi goreng instan juga ada yang mengandung pengawet. Bumbu bentuk pasta umumnya mengandung pengawet karena teksturnya yang basah tidak bisa tahan lama. Dua pengawet yang paling sering ditemukan adalah kalium sorbat dan natrium benzoat. Meskipun keduanya dinyatakan aman oleh BPOM, sebaiknya Anda tidak terlalu sering mengonsumsinya.
Bumbu nasi goreng instan pada umumnya mengandung kadar sodium atau natrium yang tinggi. Untuk menjaga kesehatan, WHO menyarankan konsumsi natrium kurang dari 2 gram per harinya.
Oleh karena itu, pilihlah produk dengan kadar natrium yang rendah, khususnya bila Anda memiliki risiko hipertensi dan penyakit jantung. Untuk melihat kadar natrium pada bumbu nasi goreng instan, periksa bagian informasi nilai gizi pada kemasan bumbu.
Di samping garam dan lada, kebanyakan bumbu instan menggunakan MSG sebagai penguat rasa. Hal ini memang sulit untuk dihindari ketika Anda menggunakan bumbu instan. Namun, lebih baik jika Anda mendapatkan bumbu nasi goreng instan tanpa MSG. Bumbu nasi goreng dengan bahan-bahan alami tentu memiliki cita rasa yang lebih nikmat dibandingkan dengan bahan sintetis.
Untuk memperkaya rasa nasi goreng secara alami, bumbu instan yang mengandung terasi bisa menjadi pertimbangan. Terasi kaya akan glutamat, yaitu senyawa yang mengeluarkan rasa gurih khas umami. Oleh karena itu, terasi dapat menjadi alternatif yang baik untuk menggantikan MSG.
Jangan lupa untuk menambahkan bahan-bahan pelengkap lainnya, seperti telur, sosis, ayam, atau udang. Jika Anda ingin menambahkan rasa dari bumbu nasi goreng instan, Anda dapat menambahkan kecap baik manis maupun asin sesuai selera.
Selain rasa, Anda juga harus memperhatikan porsi sajian bumbu instan tersebut. Satu bungkus bumbu instan memiliki porsi beragam, tidak hanya untuk satu penyajian saja. Tentu rasa nasi goreng satu porsi akan berlebihan jika diberikan seluruh bumbu instan untuk empat porsi. Anda dapat memilih jumlah porsinya sesuai dengan kebutuhan Anda saat memasak.
Selanjutnya, kami akan merekomendasikan sepuluh produk bumbu nasi goreng instan terbaik yang kami tentukan berdasarkan cara memilih di atas. Produk-produk ini dipilih secara teliti dengan mempertimbangkan kualitas produk, review pembeli, dan tingkat kepercayaan terhadap seller. Produk kami urutkan berdasarkan popularitasnya di marketplace Shopee dan Tokopedia.
Disclaimer: Sepuluh produk di bawah ini murni rekomendasi mybest dan bukan dari Dionisius Denizar.
Mulai dari Rp 5.000,00
Bentuk | Bubuk |
---|---|
Rasa | Tom yum |
Jumlah porsi | 1–2 |
Berat isi | 12 g |
Bahan tambahan | Perisa |
Kadar natrium per porsi | 1930 mg |
Mulai dari Rp 6.500,00
Bentuk | Pasta |
---|---|
Rasa | Petai |
Jumlah porsi | 1 |
Berat isi | 50 g |
Bahan tambahan | Perisa dan pengawet |
Kadar natrium per porsi | Tidak disebutkan |
Mulai dari Rp 23.000,00
Bentuk | Pasta |
---|---|
Rasa | Sedap |
Porsi | 17 |
Berat isi | 250 g |
Bahan tambahan | Perisa, pewarna, dan pengawet |
Kadar natrium per porsi | 670 mg |
Mulai dari Rp 1.900,00
Bentuk | Bubuk |
---|---|
Rasa | Kecap |
Jumlah porsi | 2–4 |
Berat isi | 20 g |
Bahan tambahan | Perisa dan pewarna |
Kadar natrium per porsi | Tidak disebutkan |
Mulai dari Rp 1.500,00
Bentuk | Bubuk |
---|---|
Rasa | Pedas |
Jumlah porsi | 1–2 |
Berat isi | 20 g |
Bahan tambahan | Perisa dan pewarna |
Kadar natrium | Tidak disebutkan |
Mulai dari Rp 8.500,00
Bentuk | Pasta |
---|---|
Rasa | Oriental |
Jumlah porsi | 2–4 |
Berat isi | 45 g |
Bahan tambahan | Perisa |
Kadar natrium per porsi | Tidak disebutkan |
Mulai dari Rp 1.690,00
Bentuk | Bubuk |
---|---|
Rasa | Original |
Jumlah porsi | 3–4 |
Berat isi | 20 g |
Bahan tambahan | Perisa |
Kadar natrium per porsi | Tidak disebutkan |
Mulai dari Rp 14.900,00
Bentuk | Bubuk |
---|---|
Rasa | Kari |
Jumlah porsi | 2 |
Berat isi | 46 g |
Bahan tambahan | Tidak ada |
Kadar natrium per porsi | Tidak disebutkan |
Mulai dari Rp 9.500,00
Bentuk | Pasta |
---|---|
Rasa | Kornet sapi |
Jumlah porsi | 2–3 |
Berat isi | 110 g |
Bahan tambahan | Perisa, pewarna, dan pengawet |
Kadar natrium per porsi | Tidak disebutkan |
Mulai dari Rp 6.000,00
Bentuk | Pasta |
---|---|
Rasa | Original |
Jumlah porsi | 4 |
Berat isi | 40 g |
Bahan tambahan | Tidak ada |
Kadar natrium per porsi | 1190 mg |
Gambar produk | 1 ![]() Bamboe | 2 ![]() Pronas | 3 ![]() lemonilo | 4 ![]() Indofood | 5 ![]() Indofood | 6 ![]() Kobe | 7 Ajinomoto | 8 ![]() Kokita | 9 ![]() Rempah Nusantara | 10 ![]() Pocket Chef |
---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|---|
Nama produk | Nasi Goreng | Fried Rice Seasoning with Corned Beef | Bumbu Komplit Alami Nasi Goreng Kari | Bumbu Racik Nasi Goreng | Oriental Fried Rice | Bumbu Nasi Goreng Poll Pedasss | Bumbu Nasi Goreng Rasa Kecap | Bumbu Nasi Goreng Sedap | Bumbu Komplit Nasi Goreng Pete Spesial | Thai Tom Yum Fried Rice Mix |
Keunggulan | Cita rasa lokal berkelas internasional | Komplet dengan bahan pelengkap | Tanpa bahan tambahan, lebih sehat! | Rasanya lebih gurih dengan kandungan terasi | Rasa oriental sederhana yang menggoyang lidah Anda | Jangan dicoba jika tidak kuat pedas! | Rasa kecap ala nasi goreng rumahan | Rendah akan natrium untuk kesehatan keluarga Anda | Bumbu autentik dengan potongan petai di dalamnya | Rasakan nikmatnya tom yum dengan bumbu khas Thailand ini! |
Harga mulai dari | Rp 6.000,00 | Rp 9.500,00 | Rp 14.900,00 | Rp 1.690,00 | Rp 8.500,00 | Rp 1.500,00 | Rp 1.900,00 | Rp 23.000,00 | Rp 6.500,00 | Rp 5.000,00 |
Bentuk | Pasta | Pasta | Bubuk | Bubuk | Pasta | Bubuk | Bubuk | Pasta | Pasta | Bubuk |
Rasa | Original | Kornet sapi | Kari | Original | Oriental | Pedas | Kecap | Sedap | Petai | Tom yum |
Jumlah porsi | 4 | 2–3 | 2 | 3–4 | 2–4 | 1–2 | 2–4 | 17 | 1 | 1–2 |
Berat isi | 40 g | 110 g | 46 g | 20 g | 45 g | 20 g | 20 g | 250 g | 50 g | 12 g |
Bahan tambahan | Tidak ada | Perisa, pewarna, dan pengawet | Tidak ada | Perisa | Perisa | Perisa dan pewarna | Perisa dan pewarna | Perisa, pewarna, dan pengawet | Perisa dan pengawet | Perisa |
Kadar natrium per porsi | 1190 mg | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | Tidak disebutkan | 670 mg | Tidak disebutkan | 1930 mg |
Tautan produk |
Selanjutnya, agar nasi goreng Anda lebih spesial, perhatikan tips berikut dalam memasak nasi goreng. Jangan sampai kelewatan, ya.
Memasak nasi goreng menggunakan bumbu instan memang sangat mudah, tetapi Anda tetap harus memperhatikan kelengkapannya. Menambahkan bahan-bahan lainnya dapat meningkatkan cita rasa serta nilai gizi nasi goreng tersebut.
Anda dapat menambahkan telur maupun bahan-bahan sesuai dengan rasa bumbu instan yang Anda pilih. Jika Anda memilih bumbu nasi goreng seafood atau tom yum, Anda dapat menambahkan aneka seafood. Ayam, sapi, kacang polong, dan potongan wortel juga dapat Anda campurkan ke dalam nasi goreng.
Selain itu, keju parut, potongan nori, atau daun bawang juga bisa Anda gunakan untuk mempercantik tampilan nasi goreng Anda. Tentu sajian nasi goreng Anda akan semakin menggoda selera. Jangan lupa cicipi masakan Anda sebelum menyajikannya, ya!
Setelah mengulas cara memilih serta rekomendasi produknya, kami akan menjawab pertanyaan populer seputar bumbu nasi goreng instan. Jika Anda masih penasaran dengan bumbu nasi goreng instan, simak jawabannya di bawah ini!
Pastikan metode memasak nasi goreng dengan bumbu instan disesuaikan dengan bentuk bumbunya. Bentuk bumbu tersebut biasanya dapat dilihat di bagian kemasan bumbu. Perhatikan juga perbandingan jumlah nasi dengan jumlah bumbu. Jika ingin mendapatkan rasa yang lebih kuat, kurangi jumlah nasi yang digunakan dari yang dicantumkan pada kemasan bumbu instan.
Selain bumbu instan, ada berbagai bahan lainnya yang dibutuhkan untuk membuat nasi goreng. Minyak goreng, tambahan garam, saus sambal, serta berbagai bahan lain diperlukan untuk meningkatkan rasa nasi goreng Anda. Anda juga membutuhkan bahan-bahan tambahan pelengkap nasi goreng. Dapatkan rekomendasinya dengan membaca artikel kami yang lain.
Sekian artikel tentang bumbu nasi goreng instan. Anda dapat memilih varian rasa bumbu instan sesuai dengan selera Anda. Selain itu, Anda juga harus memperhatikan porsi serta kandungan yang tertera pada bumbu instan tersebut.
Jangan sampai nasi goreng Anda hambar atau terlalu keasinan, ya. Semoga Anda terbantu dengan artikel ini. Sudah tidak sabar untuk menyantap nasi goreng? Ayo segera beli bumbu instan pilihan Anda!
Kebutuhan rumah tangga
Peralatan mandi, Peralatan kebersihan, Kebun & luar ruanganElektronik rumah tangga
Home entertainment, Peralatan kebersihan, Penyejuk & pembersih udaraKomputer & laptop
Aksesori komputer & laptop, Komputer, LaptopKamera
Lensa & aksesori, Aksesori kamera, Baterai & charger kameraPerawatan tubuh & kecantikan
Perawatan gigi & mulut, Perawatan wajah, Perawatan badanKesehatan
Alat medis, Produk dewasa & kewanitaan, Vitamin & suplemenMakanan & minuman
Roti & kue, Makanan instan, Minuman instanPeralatan dapur
Peralatan masak, Peralatan makan & minum, Aksesori dapurFashion wanita
Pakaian wanita, Pakaian dalam wanita, Aksesori wanitaFashion pria
Pakaian pria, Pakaian dalam pria, Aksesori priaFashion anak
Pakaian anak, Pakaian dalam anak, Aksesori anakIbu & anak
Pakaian ibu hamil, Makanan & susu bayi, Mainan & aktivitas bayiInterior & furnitur
Dekorasi ruangan, Tempat penyimpanan, Kamar mandiHobi
Permainan, Film, MusikOutdoor & sports
Perlengkapan outdoor, Camping & hiking, Gym & fitnessDIY & tools
Cat & perlengkapan, Hand tools, Power toolsPerawatan hewan
Grooming hewan, Makanan hewan, Perawatan anjingBuku
Buku impor, Buku akademik, Buku hobiPeralatan kantor & alat tulis
Alat tulis, Kalkulator & kamus elektronik, Document organizerOtomotif
Aksesori mobil, Aksesori motor, Komponen mobil & motorPerlengkapan pesta & hadiah
Pesta & event, Persiapan pernikahan, Bungkus & kemasanHandphone & tablet
Handphone, Tablet, Aksesori handphone & tabletGaming
Game console, CD game, Aksesori mobile gamingProgram & aplikasi
Program komputer, AplikasiTravelling
Tiket & voucer, Perlengkapan travelling, Hotel & penginapan