7 Rekomendasi Peralatan untuk Membuat Video Cover Lagu dengan Ukulele

7 Rekomendasi Peralatan untuk Membuat Video Cover Lagu dengan Ukulele

Creator Image
Nusye / Drugsye
Content creator & musisi
  • Cowboy
    Concert Ukulele


    Nusye / Drugsye

    Produk pertama yang akan saya rekomendasikan adalah ukulele dari Cowboy. Ukulele jenis concert ini dibuat dengan material kayu mahoni yang dikenal kuat dan tahan lama untuk digunakan. Ukulele ini juga menjadi alat favorit saya saat bermain musik karena suara yang dihasilkan sangat khas. 

    Ukuran dari ukulele ini adalah 23 inci. Menurut saya, ukuran ini saat nyaman ketika digunakan karena tidak terlalu besar ataupun terlalu kecil. Selain itu, kualitasnya juga cukup baik. Harga produk ini pun sangat terjangkau dibandingkan produk sejenis dari merek lainnya. Karena itu, saya merekomendasikan produk ini untuk para pemula yang ingin mencoba bermain ukulele. 
  • Focusrite
    Scarlett Solo Studio 2nd Gen


    Nusye / Drugsye

    Produk ini merupakan bundling set untuk home recording yang berisi microphone, audio interface, dan headphone. Ketiga produk tersebut sangat penting untuk menunjang proses rekaman untuk video cover. Apalagi, microphone seri CM25 dalam set ini memiliki tipe cardioid yang ideal untuk merekam suara secara live. Saya memilih produk ini karena penggunaannya mudah dan kualitasnya sangat mumpuni! 

    Tidak hanya itu, audio interface dalam bundle ini juga dapat disambungkan dengan mudah ke komputer menggunakan kabel USB. Kalian juga dapat merekam suara instrumen lainnya dalam waktu yang bersamaan dengan menyambungkan jack tambahan. Desain produk ini pun elegan. Ukurannya yang portable membuat produk ini terlihat ringkas dan hemat tempat.


    Biasanya, saya hanya memerlukan waktu lima menit untuk mempersiapkan alat sebelum memulai proses recording. Untuk itu, produk ini sangat cocok untuk kalian yang ingin memulai home recording tanpa harus ribet!
  • Behringer
    Passive Speakers


    Nusye / Drugsye

    Produk selanjutnya adalah monitor speaker yang penting untuk melakukan proses mixing audio. Produk ini adalah monitor speaker dua arah yang sangat cocok untuk home recording. Speaker ini memiliki rentang frekuensi ultralinear dari 60 Hz-23 kHz. Karena itu, speaker ini mampu menghasilkan suara jernih sehingga memudahkan proses mixing audio.

    Tidak hanya itu, produk ini juga telah dilengkapi dengan perlindungan auto-overload sehingga dapat mencegah kerusakan tweeter. Produk yang saya punya ini memiliki desain hitam yang elegan serta ukuran yang ringkas.


    Menurut saya, secara keseluruhan monitor speaker ini sangat nyaman dan mudah untuk digunakan. Karena itu, produk ini merupakan speaker yang pas untuk menunjang kebutuhan kalian saat membuat video cover!
  • Samson
    Microphone Pop Filter


    Nusye / Drugsye

    Samson PSO1 Pop Filter ini adalah aksesori untuk microphone yang juga penting untuk kalian miliki. Produk ini berguna untuk mengurangi kebisingan yang ada saat melakukan proses rekaman. Berkat produk ini, suara yang dihasilkan dapat ditangkap lebih jernih dan optimal oleh microphone. 

    Saat rekaman, sering kali suara lain seperti kendaraan yang lewat atau angin yang tak sengaja tertangkap microphone. Jika kalian menggunakan pop filter ini, suara menggangu tersebut dapat dikurangi. Selain itu, produk ini memiliki dua lapis 4,75 inci nylon mesh screen yang dapat mengurangi ketidakstabilan suara. Itulah alasan mengapa saya merekomendasikan produk ini.

    Produk Samson ini juga dilengkapi dengan penyangga yang fleksibel sehingga letaknya mudah diatur. Kalian juga dapat menyesuaikan pop filter agar pas dengan posisi microphone yang diinginkan. Biasanya, saya meletakkan pop filter ini dengan jarak sekitar 7-8 cm dari posisi microphone.
  • BANANA
    Microphone Stand


    Nusye / Drugsye

    Produk selanjutnya adalah microphone stand untuk meletakkan microphone dan pop filter saat rekaman. Produk ini juga tidak kalah penting untuk dimiliki karena sangat mendukung proses rekaman. Banana BMS-01 ini menjadi favorit saya karena harganya yang sangat terjangkau dibandingkan merek stand lainnya. Meski begitu, kualitasnya sangat baik dan tidak kalah unggul, kok!

    Produk ini memiliki bahan dasar besi sehingga sangat kokoh. Selain itu, produk ini memiliki ketinggian yang dapat disesuaikan, yaitu antara 95–170 cm. Ditambah lagi, produk ini juga dilengkapi dengan rubber foot stand. Ini memastikan agar stand tidak bergeser saat rekaman dan juga aman untuk digunakan. Pas di kantong dan berkualitas, inilah produk yang cocok digunakan untuk rekaman di rumah. 
  • Takara
    Lightweight Tripod


    Nusye / Drugsye

    Produk tripod dari Takara ini sudah terkenal sebagai pilihan yang tepat untuk kebutuhan foto dan video. Selain harganya yang terjangkau, produk ini juga dapat kalian gunakan untuk kamera maupun handphone. 

    Biasanya, saya memakai produk ini saat merekam video bernyanyi dengan handphone. Walaupun terlihat sangat ringkas, tripod ini dapat menahan beban hingga 3 kg dan tinggi maksimal 1,5 meter. 

    Poin berikutnya yang tak kalah menarik adalah kemampuannya untuk dibawa bepergian. Tripod ini dapat dilipat menjadi ukuran 55 cm sehingga sangat travel friendly. Produk ini juga sudah dilengkapi dengan tas tripod yang memudahkan penyimpanan. Karena paket ini cukup lengkap, saya tidak perlu membeli aksesori tambahan lagi pada tripod saya. Praktis, bukan?
  • Fotoplus
    Ring Light


    Nusye / Drugsye

    Finally! Produk terakhir yang dibutuhkan untuk membuat video cover adalah ring light. Produk dari Fotoplus ini menjadi favorit saya karena cahaya yang dihasilkan membuat warna gambar terlihat jelas. Selain itu, produk ini juga menyediakan berbagai fitur menarik yang sangat fungsional!

    Ring light ini berdiameter 45 cm ini memiliki fitur bi-color dengan temperature range 2700-5600 K. Karena itu, ring light ini sangat cocok digunakan dalam berbagai kondisi pencahayaan. Berkat produk ini, hasil foto dan video yang kalian ambil akan selalu optimal. 

    Selain itu, kalian juga dapat menggunakan baterai sebagai sumber daya utama produk ini. Tentunya hal ini akan sangat praktis saat kalian menggunakan ring light di luar ruangan. Ring light ini juga dilengkapi dengan colokan USB untuk mengisi daya handphone saat merekam video.

    Produk ini juga dilengkapi dengan remote supaya kalian dapat mengatur tingkat cahaya dari jarak jauh. Menurut saya, produk ini akan sangat membantu kalian ketika membuat video atau sekadar mengambil foto.